Anda di halaman 1dari 9

Faktor-faktor yang Mempengaruhi

Tumbuh Kembang Anak Usia Dini


Dewi Rahmawati
Prodi PAUD
Semester 7
2021
1. Pola Asuh Orang Tua
• Sejak dini, anak-anak yang mengalami salah pola asuh akan
mengalami berbagai macam masalah psikologi seperti takut
bertemu orang lain, tidak percaya diri, mudah merasa takut, dan
khawatir serta berbagai masalah lainnya.

• Pola asuh orang tua adalah faktor yang mempengaruhi


perkembangan anak dari segi mental, fisik, sampai kecerdasan
intelegensi.
2. Lingkungan Sekitar
• Anak-anak membutuhkan orang dewasa untuk dapat
membedakan mana yang baik dan buruk. Mereka akan meniru
apa yang dilakukan orang dewasa di sekitarnya.

• Jika anak tidak dikeluarkan dari lingkungan yang buruk,


mereka akan terus mengira gaya hidup yang buruk adalah yang
paling tepat untuk mereka.
3. Nutrisi dan Gizi yang Diberikan
• Anak-anak yang mendapatkan cukup perhatian dalam hal
nutrisi dan gizi bisa terhindar dari masalah kekurangan gizi
hingga masalah kesehatan lainnya.

• Setidaknya mereka tidak gampang sakit sehingga mereka bisa


fokus belajar untuk menjadi cerdas dan berkembang menjadi
orang sukses.
4. Permainan dan Tontonan
• Permainan dan tontonan dapat memberikan pengaruh pada
kecerdasan pikir dan visual anak.

• Pakar psikologi anak juga menyebutkan, anak yang


mendapatkan stimulasi kecerdasan intelegensi, spiritual, dan
emosional melalui permainan dan tontonan positif memiliki
peluang hidup sukses yang tinggi serta lebih mampu untuk
mengatasi masalah sehingga mereka terhindar dari depresi.
5. Hiburan dan Rekreasi
• Rekreasi seperti mengajak anak melihat-lihat pemandangan
sekitar rumah atau hal sederhana seperti memasak bersama,
sudah dapat merangsang perasaan bahagia anak-anak.
• Anak yang memiliki masa kecil yang bahagia memiliki harapan
hidup yang lebih tinggi daripada yang tidak. Mereka juga akan
lebih berpeluang besar terhindar dari stres.
• Rekreasi juga tidak boleh berlebihan, karena jika terlalu sering
memberikan hal yang diinginkan anak-anak, ini akan menjadi
bumerang di mana anak jadi manja dan menganggap ibu akan
memberikan apapun yang diinginkannya.
6. Eksplorasi
• Kebiasaan eksplorasi akan membiasakan anak untuk
mengetahui dan mengenali lingkungannya. Dengan ini, dia
akan memiliki kemampuan menyimak yang tinggi yang akan
membantunya bersosialisasi dengan lebih mudah.
• Kebiasaan eksplorasi juga akan membantunya mampu
menghadapi masalah alih-alih mengeluh atau bergantung pada
orang lain.
Quotes:
"Anak-anak akan
tumbuh menjadi apa
yang Anda percayai
tentang mereka."
Terima Kasih :)

Anda mungkin juga menyukai