Anda di halaman 1dari 5

PARAGRAPH

Bahasa Indonesia
Pengertian Paragraph

Paragraf adalah satuan bahasa yang biasanya merupakan


hasil penggabungan beberapa kalimat. Paragraf merupakan
perpaduan kalimat-kalimat yang memperlihatkan kesatuan
pikiran atau kalimat-kalimat yang berkaitan dalam
membentuk gagasan atau topik tersebut. Paragraph juga
suatu kesatuan pikiran, suatu kesatuan yang lebih luas dari
pada kalimat. Setiap paragraph hanya boleh mengandung
satu pikiran utama atau gagasan utama.
   Fungsi Paragraf
1. Mengekspresikan gagasan tertulis dengan memberi bentuk suatu
pikiran dan perasaan ke dalam serangkaian kalimat yang tersusun
secara logis dalam suatu kesatuan.
2. Menandai peralihan gagasan baru bagi karangan yang terdiri dari
beberapa paragraf, mengganti paragraf berarti mengganti pikiran.
3. Memudahkan pengorganisasian gagasan bagi penulis dan
memudahkan pemahaman bagi pembacanya.
4. Memudahkan pengembangan topik karangan ke dalam satuan-satuan
unit pikiran yang lebih kecil.
5. Memudahkan pengendalian variabel terutama karangan yang terdiri
dari beberapa variabel
   Unsur-Unsur paragraf
1. Ide pokok adalah hal yang dibahas dalam suatu paragraf atau pikiran yang
menjiwai seluruh isi paragraf.
2. Kalimat utama ialah tempat dimana dituangkannya ide pokok suatu
paragraf. Berdasarkan letaknya, kalimat utama terletak di awal paragraf
(deduktif),
3. Kalimat Penjelas adalah kalimat-kalimat yang menjelaskan kalimat utama.
Kalimat ini harus memiliki kesatuan yang padu, yakni semua kalimat
tersebut membentuk sebuah paragraf menyatakan suatu ide pokok tertentu
Syarat-Syarat Pembentukan
Paragraf
1. Kesatuan atau kohesi paragraph Sebuah paragraf dikatakan
mempunyai kesatuan jika hanya membicarakan satu pokok pikiran atau satu
masalah. Keterkaitan antar kalimat diikat oleh satu topic pembicaraan yang
sama, bukan topic masalah yang berlainan. Kesatuan pikiran dalam paragraph
berarti adanya hubungan tentang masalah menjadi pikran utama.

Anda mungkin juga menyukai