Anda di halaman 1dari 3

PEMBAHASAN SOAL

KIMIA
Davy Putra Ananda
XII MIPA 3
Absen 10
SOAL
Penyangga fosfat merupakan penyangga yang berada di dalam sel. Penyangga ini adalah campuran dari asam lemah
H2PO4- dan basa konjugasinya, yaitu HPO42-. Jika dari proses metabolisme sel dihasilkan banyak zat yang bersifat
asam, maka akan segera bereaksi dengan ion HPO4 2- menurut reaksi :
◦HPO4 2-(aq) + H+(aq) <=> H2PO4-(aq)
Jika proses metabolisme sel menghasilkan senyawa yang bersifat basa, maka ion OH- akan bereaksi dengan
H2PO4- menurut reaksi :
◦H2PO4-(aq) + OH-(aq) <=> HPO42-(aq) + H2O(l)
Perbandingan [H2PO4- ] / [HPO4 2-] jika pH darah turun di bawah 7,0 adalah….(Ka= 6 x 10-8)
A. 10 : 6
B. 6 :10
C. 7:8
D. 8:7
E. 1:6
PEMBAHASAN
Diketahui : pH = 7 , pKa = 6 x 10-8
Asam lemah : [H2PO4- ]
Basa Konjugasi : [HPO4 2-]
Ditanya Perbandingan [H2PO4- ] / [HPO4 2-] jika pH darah turun di bawah 7,0…….. ?
pH = pKa - log [asam lemah]/[basa konjugasi]
pH = pKa - log [H₂PO₄⁻]/[HPO₄²⁻]
7 = - log 6 x 10⁻⁸ - log [H₂PO₄⁻]/[HPO₄²⁻]
7 = 8 - log 6 - log [H₂PO₄⁻]/[HPO₄²⁻]
7 = 8 - 0.78 - log [H₂PO₄⁻]/[HPO₄²⁻]
7 = 7.22 - log [H₂PO₄⁻]/[HPO₄²⁻]
log [H₂PO₄⁻]/[HPO₄²⁻] = 7.22 - 7
log [H₂PO₄⁻]/[HPO₄²⁻] = 0.22
[H₂PO₄⁻]/[HPO₄²⁻] = 1.65958691  1.66
[H₂PO₄⁻]/[HPO₄²⁻] = 10 : 6 atau 5 : 3
Jadi perbandingan [H₂PO₄⁻]/[HPO₄²⁻] agar diperoleh pH darah 7 adalah 10 : 6 atau 5 : 3 (A)

Anda mungkin juga menyukai