Anda di halaman 1dari 21

Paragraf

Pertemuan ke-6
Pengertian
 Dalam KBBI, paragraf adalah bagian bab dl suatu
karangan (biasanya mengandung satu ide pokok
dan penulisannya dimulai dng garis baru); alinea.
 Paragraf adalah gabungan kalimat yang bertalian
dalam suatu rangkaian untuk membentuk gagasan.
Struktur Paragraf
 Kalimat topik/kalimat pokok
Kalimat topik adalah kalimat yang berisi ide pokok
atau ide utama paragraf.
 Kalimat penjelas/kalimat pendukung

Kalimat penjelas adalah kalimat yang berfungsi


menjelaskan atau mendukung ide utama paragraf.
Syarat Paragraf yang Efektif
 Kesatuan
Seluruh kalimat dalam paragraf hanya membicarakan satu ide
pokok.
Contoh paragraf yang tidak membicarakkan satu ide pokok:
Saya adalah mahasiswa jurusan perbankan syariah. Ilmu perbankan
syariah adalah ilmu yang populer. Ilmu ini tidak hanya diajarkan
di Indonesia, tetapi juga di mancanegara, termasuk Malaysia.
Pernah terlintas di benak saya, satu hari nanti mungkin saya
akan melanjutkan studi di Malaysia sana. Malaysia merupakan
negara yang berkembang cukup pesat. Perkembangan ilmu
pengetahuannya juga maju pesat.
Paragraf tersebut dapat diperbaiki menjadi dua paragraf
seperti berikut.
Saya adalah mahasiswa jurusan perbankan syariah. Ilmu
perbankan syariah adalah ilmu yang populer. Ilmu ini
tidak hanya diajarkan di Indonesia, tetapi juga di
mancanegara, termasuk Malaysia. Pernah terlintas di
benak saya, satu hari nanti mungkin saya akan
melanjutkan studi di Malaysia sana.
Malaysia merupakan negara yanng berkembang cukup
pesat. Perkembangan ilmu pengetahuannya juga maju
pesat.
 Kepaduan

Aliran kalimat dalam paragraf harus berjalan lancar


dan logis.
Untuk memadukan kalimat dalam paragraf, kita
dapat menggunakan kata ganti, kata penghubung,
dan frasa penghubung.
Contoh:
Salah satu presiden yang unik dan nyentrik di dunia ini
adalah Abdurrahman Wahid. Beliau dapat terpilih
menjadi presiden walaupun mempunyai penglihatan yang
tidak sempurna. Presiden ke-4 Republik Indonesia ini di
awal masa jabatannya terlalu sering melakukan
kunjungan ke luar negeri sehingga mengundang kritik
pedas dari lawan politiknya. Akibatnya, mantan ketua
PBNU ini sering diminta mengundurkan diri dari
jabatannya. Namun, Gus Dur tetap pada prinsipnya dan
bergeming menghadapi semua itu.
Contoh Kata dan Frasa Penghubung
Menyatakan hubungan:
1.akibat/hasil: akibatnya, karena itu, maka;
2.Pertambahan: berikutnya, selain itu, demikian juga;
3.Perbandingan: lain halnya, sebaliknya, berbeda
dengan itu;
4.Pertentangan: akan tetapi, bagaimanapun, namun;
5. tempat: di sepanjang, di bawah, berdekatan
dengan itu;
6. tujuan: agar, supaya, untuk;
7. waktu: sebelum, sejak, baru-baru ini;
Jenis Paragraf
 Berdasarkan posisi kalimat topiknya:
1. Paragraf deduktif
2. Paragraf induktif
3. Paragraf deduktif-induktif
4. Paragraf penuh kalimat topik
 Berdasarkan fungsinya dalam karangan:
1. Paragraf pembuka
2. Paragraf pengembang
3. Paragraf penutup
 Berdasarkan sifat isinya:
1. Paragraf persuasi
2. Paragraf argumentasi
3. Paragraf narasi
4. Paragraf deskripsi
5. Paragraf eksposisi
Pengembangan Paragraf
 Metode definisi
 Metode proses
 Metode contoh
 Metode sebab akibat
 Metode umum khusus
 Metode klasifikasi

Dalam mengarang, metode-metode ini dapat dipakai silih


berganti sesuai dengan keperluan penulis.
Metode definisi
 Penulis menerangkan pengertian atau konsep istilah tertentu.
 Penulis tidak boleh mengulang kata atau istilah yang
didefinisikan dalam teks.
 Contoh:
Istilah organisasi dalam bahasa Indonesia berasal dari kata
kerja bahasa Latin organizare yang berarti ‘membentuk
sebagian atau menjadi keseluruhan dari bagian-bagian yang
satu dan unsur yang lainnya saling bergantung atau
terkoordinasi.’ Jadi, secara harfiah organisasi itu berarti
‘paduan dari bagian-bagian yang satu sama lainnya saling
bergantung.’
Metode proses
 Isi paragraf menguraikan suatu urutan tindakan/perbuatan
untuk menciptakan atau menghasilkan sesuatu.
 Bila urutan atau tahap-tahap kejadian berlangsung dalam
waktu yang berbeda, penulis harus menyusunnya secara
runtut (kronologis)
 Contoh:
Proses pembuatan cincau adalah sebagai berikut. Mula-mula
cuci daun cincau hingga bersih. Kemudian, letakkan daun di
sebuah wadah. Selanjutnya, remas-remaslah daun tersebut
sampai hancur dan keluar airnya. Setelah itu, saringlah air
daun cincau tersebut. Lalu, diamkan air itu beberapa saat.
Metode contoh
 Contoh atau ilustrasi diuraikan atau dijelaskan secara terperinci.
 Contoh:
Ini seperti acara pesta kesenian sekolah di Indonesia. Lagu
diperdengarkan dan alat musik tradisional pun dimainkan. Para
penari seusia SD mengenakan pakaian adat Indonesia. Dengan
gerakan lentur dan lucu, mereka memperlihatkan keterampilan
membawakan tari Panembahan, Indang, hingga tari Merak. Akan
tetapi, ada yang membedakannya dengan pesta di sekolah
Indonesia. Para penarinya tidak berkulit sawo matang karena
mereka adalah bocah-bocah bule dengan mata biru atau coklat dan
berambut pirang. Mereka para murid SD Benalla East, kira-kira 120
km dari Melbourne, Australia. Para murid sekolah itu tertarik
belajar bahasa Indonesia, termasuk keseniannya.
Metode sebab akibat
 Metode sebab akibat dan akibat sebab dipakai untuk menerangkan
suatu kejadian dan akibat yang ditimbulkannya.
 Faktor yang terpenting dalam metode ini adalah kejelasan dan
kelogisan.
 Contoh:
Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Mawar pada hari Senin (2/11)
sekitar pukul 17.12 WIB. Dalam peristiwa itu, truk tangki yang
dikemudikan Yadi (22) terguling, kemudian terbakar sehingga
menyebabkan sopir itu tewas. Menurut saksi mata, truk tangki dari
arah Depok melaju dengan kecepatan tinggi dan tiba-tiba oleng
sehingga menyeruduk kendaraan lain yang berlawanan arah. Api
diperkirakan timbul akibat gesekan badan mobil dan bahu jalan.
Akibat kecelakaan ini, lalu lintas Depok-Prambanan sempat
tersendat beberapa jam.
Metode umum khusus
 Metode umum khusus dan khusus umum paling banyak
dipakai untuk mengembangkan paragraf agar tampak
teratur.
 Contoh:
Ilmu dikembangkan oleh manusia untuk menemukan
suatu nilai luhur dalam kehidupannya yang disebut
kebenaran ilmiah. Kebenaran ilmiah dapat berupa asas-
asas yang bersangkutan. Dengan memiliki pengetahuan
yang bersifat ilmiah dan mencapai kebenaran ilmiah,
manusia dapat menerangkan secara tepat berbagai hal
yang dijumpainya.
Metode klasifikasi
 Pengelompokan tidak hanya pada inventarisasi persamaan
dan perbedaan. Setelah dikelompokkan, biasanya dianalisis
untuk mendapatkan generalisasi, atau untuk diperbandingkan
satu sama lain.
 Contoh:
Tokyo dan Osaka tercatat sebagai kota termahal di dunia.
Kedua kota itu lebih mahal dibandingkan Hongkong,
Singapura, dan Taipeh. Posisi keenam dari sepuluh kota
termahal di dunia diduduki Kota London. Posisi selanjutnya
diduduki oleh Kota New York, Chocago, San Fransisco, dan
Los Angeles. Dengan demikian, sebanyak lima dari sepuluh
kota termahal di dunia berada di Asia.
LATIHAN
PERBAIKILAH PARAGRAF BERIKUT AGAR
MENJADI PARAGRAF YANG EFEKTIF!
PERHATIKAN FAKTOR KESATUAN DAN
KEPADUAN.
Penanganan anak jalanan memang agak susah. Fenomena
ini mulai tampak menggejala ketika kita sedang dilanda
krisis ekonomi. Banyak anak berkeliaran di jalanan dan
sebagian dari mereka mencari hidup dengan meminta-
minta. Namun apabila mereka dikumpulkan dan diberi
tempat singgah, barangkali bisa mengurangi banyaknya
anak jalanan. Hal ini dikarenakan keberadaan mereka di
jalan sangat mengganggu serta kita khawatir terjadi
kecelakaan yang menimpa mereka seharusnya anak-anak
itu tidak hidup di jalanan.
Daftar Pustaka
Finoza, Lamuddin. 2013. Komposisi Bahasa
Indonesia untuk Mahasiswa Nonjurusan
Bahasa. Jakarta: Diksi.

KBBI offline 1.5

Anda mungkin juga menyukai