Anda di halaman 1dari 4

SIMULASI

KONSELING PEMBERIAN
ASI
KASUS 1
Seorang ibu usia 20 tahun datang ke ruang praktik anda di temani
seorang laki-laki. Wajah ibu tampak resah, krn bingung dan merasa
tidak mampu memberikan ASI pada bayinya. Ibu pernah mencoba
memberikan ASI saat masih di ruang bersalin tetapi bayi masih rewel
setelah menyusu, hal ini masih berlangsung sampai saat ini. Ibu benar
benar bingung dan bermaksud memberi susu formula pada bayinya,
agar kebutuhan nutrisi bayi terpenuhi.
PERTANYAAN :
A.Bagaimana sikap anda saat menerima kedatangan ibu, pria dan
bayinya
B.Informasi awal apa yang akan anda gali?
C.Apa yang dapat anda lakukan untuk membantu Wanita tersebut?
Kasus 2
Seorang ibu muda berusia 23 tahun dating ke klinik anda di dampingi seorang Wanita usia
paruh baya. Ibu muda itu baru bberapa hari yg lalu pulang dari RS setelah melahirkan anak
pertamanya secara SC. Sejak awal kedatangan, ibu muda tersebut lebih banyak berdiam
diri, Wanita paruh baya yg mendampingi lebih aktif menceritakan kondisi ibu muda
tersebut, beliau menceritakan kondisi ibu muda yg masih kesakitan karena luka operasinya
belum sembuh, sehingga merasa ingin memberikan susu formula saja, nanti setelah
sembuh baru akan Kembali menyusui bayinya
PERTANYAAN :
A.Bagaimana sikap anda saat menerima kedatangan kedua ibu tersebut
B.Bagaimana anda menyikapi reaksi perilaku kedua ibu tersebut
C.Siapa di antara kedua ibu tersebut yang anda anggap sebagai sumber informasi utama
D.Bagaimana cara anda mendapat informasi yang lengkap agar dapat memberikan sara
pada masalah yang di hadapi ibu tersebut
Kasus 3
Pagi ini anda melakukan visite rutin pada klien yang baru melahirkan anak ke tiga
secara spontan di ruang kelas utama. Ibu tersebut merupakan seorang Wanita karir
yang sukses berusia 35 tahun, ia mengatakan akan segera Kembali bekerja
sepulang dari RS krn banyak pekerjaan yg tertunda karena melahirkan. Wanita
tersebut merasa sudah “tua” dan merasa tidak akan bisa memberikan ASI ekslusif
dengan baik, meskipun dia mengetahui manfaat ASI untuk bayinya, ia mengatakan
saat ini susu formula komposisinya sudah sangat baik sehingga dia akan
memberikan salah satu merk susu yang mahal dan menyerahkan pengasuhan
bayinya pada baby sitter yang ter sertifikasi baik dengan gaji yang besar.
PERTANYAAN :
A.Bagaimana sikap anda saat mendengar rencana ibu tersebut setelah pulang dari
RS
B.Bagaimana cara anda menanggapi reaksi ibu tersebut terkait :
Merasa sudah tua sehingga tidak bisa memberikan ASI
Menggantikan ASI dengan susu formula
Mempercayakan pengasuhan bayi pada baby sitter

Anda mungkin juga menyukai