Anda di halaman 1dari 45

PELVIC INFLAMMATORY DISEASE

(PID)
Penyakit Radang Panggul

Dosen : Ns. Hidayah., M.Kep

ALLPPT.com _ Free PowerPoint Templates, Diagrams and Charts


DEFINISI PID
Pelvic Inflammatory Disease (PID) atau Penyakit Radang
Panggul (PRP) adalah penyakit infeksi pada alat reproduksi
wanita bagian atas (endometrium, tuba fallopi, ovarium, atau
peritoneum pelvis).
DEFINISI PID
1. Pelvic Inflammatory disease (PID) atau penyakit radang panggul merupakan
infeksi pada organ reproduksi wanita yaitu rahim / uterus, tuba falopi dan
ovarium.
2. Infeksi PID biasanya berasal dari vagina dan berpindah ke atas melalui servis ke
panggul.
3. Terkadang PID akibat dari infeksi dari organ lain pada perut seperti apendisitis
atau bahkan dari penyebaran darah.
4. Apabila PID menyebar ke dalam darah, itu dapat sangat berbahaya.
5. Banyak wanita dengan PID akan tidak mengalami
gejala apapun. Dapat dideteksi hanya ketika investigasi
yang dilakukan untuk infertilitas atau nyeri panggul
kronis.
DEFINISI PID

PID adalah perjalanan klinis yang dihasilkan dari in-


feksi asenden dari endoserviks ke organ reproduksi
bagian atas yang dapat berkembang menjadi oofori-
tis, salpingitis, endometritis, parametritis, abses tubo-
ovarium, atau bahkan lebih parah menjadi peritonitis
panggul.
DEFINISI PID

• Penyakit radang panggul (PID) adalah infeksi salu-


ran genital bagian atas yang terjadi terutama pada
wanita muda yang aktif secara seksual (Curry,
Williams, and Penny., 2019).
• Sebagian besar kasus PID terkait dengan infeksi
menular seksual.
MEKANISME PERTAHANAN TUBUH ALAMI

1. Keasaman pH vagina
2. Mukus serviks
3. Endometrial shedding
FAKTOR RESIKO
1. Usia produktif
2. Tingkah laku seks
3. Penggunaaan kontrasepsi AKDR
4. Kebersihan diri
5. Riwayat terkena sebelumnya dan penyakit menular
seksual sebelumnya
6. Merokok
7. Jumlah pasangan seksual
8. Douching (mencuci vagina dengan menyemprotkan
larutan khusus kedalam saluran vagina)
9. Riwayat penyakit radang panggul
10. Keguguran, aborsi atau biopsy endometrium
Etiologi

1. Primer: Penularan Seksual


2. Sekunder: Puerperal dan post abortal, Kuretase,
AKDR, Tindakan yang berhubungan dengan in-
feksi, ex: endometrial biopsy
3. Penyebab Mikroorganisme: Infeksi asendering
dan Infeksi lainnya: Actinomycosis--Tuberculosis
Cont…
INFEKSI ASENDERING

Jenis Organisme
1. Aerobes gram positive/ gram negative
2. Anaerobes B fragilis, Peptococcus,
Peptostreptococcus, Clostridia
3. Mycoplasma – M. Hominis, Ureaplasma
Urealyticum
Cont…
• Ada banyak agen penyebab PID yang diketahui. Agen
tersebut adalah C. trachomatis, N. gonorrhoeae,
Gardnerella vaginalis, Grup B Streptococcus (S.
agalactiae, Neisseria meningitides, Mycoplasma
genitalium, Mycoplasma hominis, spesies Bacteroides
(B. fragilis, B. bivius, B. disiens), Streptococcus
faecalis, Ureaplasma urealyticum, Haemophilus
influenzae, Coliforms (Enterobacteriaceae),
Enterococcus, Cytomegalovirus, Peptostreptococcus,
Anaerob lainnya
Cont…
• Umumnya, Chlamydia trachomatis atau
Neisseria gonorrhoeae adalah agen yang paling
umum. Chlamydia trachomatis menyumbang
sekitar 14-35% kasus dan 25-50% untuk
Neisseria gonorrhoeae. Menariknya, kedua agen
umum tersebut cenderung tidak ditemukan
pada wanita yang lebih tua
INFEKSI GONOKOKUS

Menyerang epitel
kolumnair
Respon inflamasi
yang cepat
INFEKSI CHLAMIDIA

Lambat dan tersembunyi


Silent PID
Hipersensitivitas type IV
INFEKSI PUERPERAL DAN POST ABORSI

Menyebar melalui
lymphatics dan vena di
jaringan parametrial
dan menyebar ke
ligamen untuk
mencapai tuba dan
adneksa
PROSEDUR YANG BERHUBUNGAN DENGAN
INFEKSI

Endometrial biopsy
Insersi IUD
Kuretase
PATOFISIOLOGI
PID disebabkan oleh penyebaran
mikroorganisme secara asenden dari vagina dan
serviks ke traktus genital atas.
PATOFISIOLOGI
Sebagian besar kasus PID terjadi dalam 2 tahap.
• Tahap pertama adalah infeksi pada vagina atau serviks.
• Tahap kedua adalah infeksi mikroorganisme menyebar secara langsung ke
saluran genital bagian atas.
• Infeksi uterus biasanya terbatas pada endometrium, tetapi mungkin dapat
lebih invasif pada uterus yang matang atau setelah melahirkan.
• Peradangan dapat meluas ke struktur parametrium yang tidak terinfeksi,
termasuk usus besar.
• Infeksi dapat menyebar melalui purulen yang pecah dari saluran tuba atau
menyebar melalui aliran limfatik kebagian luar pelvis yang dapat
menyebabkan peritonitis akut dan perihepatitis akut
Pathway
TANDA DAN GEJALA
• Nyeri perut bagian bawah
• Ada discharge pada vagina
• Perdarahan setelah koitus
• Dispareunia
• Disuria
• Demam
TANDA DAN GEJALA
• Nyeri pada perut bagian atas
• Kelelahan, diare atau muntah
• Seks yang menyakitkan
• Buang air kecil yang menyakitkan
• Perdarahan menstruasi yang tidak
teratur
• Nyeri punggung bagian bawah
• Keputihan yang parah dan bau yang
tidak sedap
• Kelelahan
KOMPLIKASI

Abses Tuba
Ovarian Nyeri panggul kronis : rasa nyeri pada bagian
bawah perut yang disebabkan oleh jaringan
parut tuba falopi atau organ panggul lainnya

KET Infertilitas
Tabel 1. Klasifikasi Klinis PID dan
Kemungkinan Penyebab Mikrobial
JENIS-JENIS PID
• Endometritis
JENIS-JENIS PID
Salpingitis
Pemeriksaan Penunjang
Laboratorim
Tidak ada tes tunggal yang spesifik dan sensitive untuk penyakit radang
panggul. Pemeriksaan laboratorium yang dapat dilakukan antara lain:
• Tes kehamilan, jika hasilnya positif perlu di pertimbangkan kemungkinan
aborsi septik dan kehamilan ektopik. Pilihan terapi antibiotic yang diberikan
dapat mempengaruhi kehamilan
• Sediaan apusan serviks yang diberi pewarnaan gram dengan diplokokus
gram-negatif intraseluler (gonorea)
• Laju endap darah (LED) > 15 mm/jam
• Spesimen serviks untuk gonorea dan enzym immunoassay (EIA) chlamydia
• Hitung sel darah putih menunjukkan leukositosis
• Pemeriksaan untuk hepatitis dan HIV
• Peningkatan protein C-reaktif dan laju endap darah
Cont..
• Pemeriksaan Spesimen Swab Endoserviks
Pemeriksaan Penunjang

Pemeriksaan penunjang lainnya:


• USG transvaginal
Pemeriksaan ini sangat berguna dalam mengevaluasi diagnosis
banding seperti kehamilan ektopik, kista ovarium hemoragik,torsi
ovarium,endometrioma,dan usus buntu serta abses tuba ovarium.
• Computerized tomography (CT)
Penemuan gambaran CT pada PID antara lain linea fasia pelvis
tidak jelas, servitis, ooforitis, salpingitis, penebalan ligament
uterosakral, dan terdapat cairan/abses panggul sederhana atau
kompleks
Pemeriksaan Penunjang

Ultrasound-
hidrosalping akan
memberikan
gambaran kistik
dengan dinding yang
tipis
Pemeriksaan Penunjang
Pemeriksaan penunjang lainnya:
• MRI
MRI dapat menunjukkan gambaran antara lain dindingnya menebal,
saluran tuba berisi cairan dengan atau tanpa cairan bebas pada panggul
atau tuba ovarium kompleks. Pemeriksaan MRI ini relative mahal dan
jarang dilakukan pada PID akut. Spesifitas dan sensitifitas yaitu 95% .
• Kuldosentesis
Dapat dilakukana dengan cepat dalam keadaan gawat darurat.Caranya
yaitu dengan memasukkan sebuah jarum nomor 18 secara transvaginal
dan diarahkan kebagian cul-de-sac untuk mendapatkan cairan bernanah
atau darah dari peritoneum. Temuan positif yang di dapat antara lain
leukosit, bakteri non spesifik dan mungkin di dapat produk dari proses
peradangan
Pemeriksaan Penunjang
Pemeriksaan penunjang lainnya:
• Biopsy endometrium
Dapat digunakan untuk menentukan diagnosis histopatologi
endometritis. Memiliki spesifitas dan sensitifitas 90 %
• Laparaskopi
Merupakan kriteria standar untuk diagnosis PID, jauh lebih spesifik dan
sensitive dibandingkan dengan pemeriksaan penunjang lainnya. Indikasi
dilakukan laparaskopi adalah pasien sakit dengan kecurigaan tinggi
apendisiti, pasien dengan PID akut yang gagal dengan pengobatan
rawat jalan dan pasien dengan PID yang tidak membaik setelah 72 jam
diberikan pengobatan rawat inap. Kesalahan diagnosis penyakit radang
panggul 25%. Diindikasikan pada diagnosis yang tidak jelas
Cont…

Inflammasi mengarah
pada berkumpulnya
cairan pada tuba dan
penbalan dari dinding
tuba memberikan
gambaran struktur
kistik
Penatalaksanaan

• Sasaran pengobatan adalah untuk


menghilangkan gejala akut, pemberantasan
infeksi yang sedang terjadi dan
meminimalisasi resiko berulang untuk jangka
panjang. Pemilihan antibiotic harus di tujukan
pada mikroorganisme etiologi utama.Biasanya
tidak ada agen tunggal yang cukup efektif.
Cont…..

• Terapi
Klien dengan penyakit akut yang menderita abses
dalam panggul atau tuba-ovarium dan sindrom fitz-
hugh-curtis, seringkali membutuhkan perawatan
duduk rendam dengan air hangat dapat menurunkan
nyeri dan meningkatkan kenyamanan serta
penyembuhan.Klien sebaiknya ditidurkan pada posisi
semi fowler untuk memungkinkan pengeluaran
cairan rabas mukopurulen.
Cont….

• Terapi antibiotic rawat jalan terdiri atas cefoxitin 2 gram


intramuskuler ditambah probenecid 1gr per oral atau
ceftriaxone 250 mg intramuskuler. Terapi ini
dikombinasikan dengan doksisiklin 100 mg per oral 2 kali
sehari selama 14 hari.
• Pengobatan alternative meliputi ofloxacin 400 mg per oral
2 kali sehari selama 14 hari yang ditambah dengan
klindamicin hidroclorida 450 mg per oral 4 kali sehari
selama 14 hari atau dengan metronidazole 500 mg per
oral 2 kali sehari selama 1 hari (Bowie et al 1994)
Cont….

INDIKASI RAWAT INAP


• Diagnosis yang masih ragu
• Kehamilan
• Tidak berespon terhadap penanganan oral
• Mual muntah yang berlebihan
• Abses tuboovari
• Remaja
• HIV
Cont….
Terapi antibiotic spectrum luas diberikan secara intra vena saat
klien di rawat inap yaitu:
• Regimen A: cefoxitin 2 gr IV setiap 6 jam atau cefotetan 2 gr IV
setiap 12 jam. Dilanjutkan minimal selama 48 jam setelah klien
tidak demam. Obat ini dikombinasikan dengan doksisiklin 100 mg
setiap 12 jam per oral atau per IV selama 10-14 hari.
• Regimen B: clindamicyn 900 mg IV setiap 8 jam minimal selama
48 jam setelah klien tidak demam. Obat ini dikombinasikan
dengan gentamisin, dosis pembebanan (loading dose) 2 mg/kg
berat bada melalui IV atau IM, kemudian 1,5 mg/kg berat badan
setiap 8 jam sampai pulang. Setelah pulang berikan doksisiklin
100 mg per oral setiap 12 jam selama 10- 14 hari
PENCEGAHAN

Resiko PID dapat dikurangi oleh :


1) Melakukan seks yang aman
2) Melakukan uji test penyakit kelamin (seks
menular) dan segera diobati apabila positif
3) Menghindari douches
4) Membasuh vagina dari depan ke belakang
untuk menghentikan bakteri memasuki
vagina anda
PENCEGAHAN
• Peningkatan edukasi masyarakat, penapisan rutin, diagnosis dini, serta
penanganan yang tepat terhadap infeksi chlamidya.

• Adanya program penapisan penyakit menular seksual dapat mencegah


terjadinya PID pada wanita. Mengadakan penapisan terhadap pria perlu
dilakukan untuk mencegah penularan kepada wanita.

• Pasien yang telah didiagnosa dengan PID atau penyakit menular seksual
harus diterapi hingga tuntas, dan terapi juga dilakukan
terhadap pasangannya untuk mencegah penularan kembali.

• Semua wanita berusia 25 tahun ke atas harus dilakukan penapisan


terhadap chlamidya tanpa memandang faktor resiko.
Interprofesional Education dalam
penanganan PID
• Selain ginekolog, dokter IGD, dan penyedia perawatan primer, perawat
juga memainkan peran penting dalam perawatan pasien dengan PID.
• Fokus utama saat ini adalah pada pendidikan pasien dan pencegahan
PID dan infeksi menular seksual. Perawat harus mendidik pasien
tentang seks yang aman, penggunaan kondom, dan mengurangi jumlah
pasangan seksual. Remaja dan remaja harus diminta untuk menunda
aktivitas seksual hingga 16 tahun atau lebih.
• Apoteker yang biasanya memberikan obat harus meminta wanita
tersebut untuk membawa pasangannya, yang juga perlu diperiksa dan
dirawat untuk infeksi menular seksual; jika tidak, siklus infeksi akan
berlanjut. Hanya melalui pendekatan terpadu dengan penekanan pada
kesehatan masyarakat beban PID dapat diturunkan
Konsep Asuhan
Keperawatan
PID

• Pengkajian
Cont…
• Adanya rasa nyeri yang dialami di bagian
bawah , nyeri yang semakin meningkat ketika
di goyang ataupun di tekan
Cont…
• Diagnosa Keperawatan
1. Hipertermi b/d proses penyakit
2. Nyeri akut b/d agen cedera biologic
3. Disfungsi seksual b/d gangguan fungsi tubuh
4. Ansietas b/d perubahan status kesehatan
5. Resiko infeksi
Tugas
• Buatlah Rencana asuhan keperawatan dengan
menggunakan pendekatan SDKI dan SIKI untuk
kemungkinan Diagnosis Keperawatan yang sering timbul
pada PID yang terdapat pada slide sebelumnya, di dalam
sebuah tabel yang meliputi komponen berikut ini:

Anda mungkin juga menyukai