Anda di halaman 1dari 4

KALIMAT KOMPLEKS

PENGERTIAN
Kalimat yang mempunyai lebih dari 1
struktur kalimat. Kalimat kompleks ini
mempunyai lebih dari 1 verba (kata kerja)
utama atau 1 predikat. Kalimat kompleks
mempunyai minimal dua aksi, peristiwa,
atau kejadian.
JENIS-JENIS KALIMAT KOMPLEKS
1. Kalimat Kompleks Gabungan Parataktik
merupakan kalimat kompleks dengan menggunakan konjungsi Setara.
Kalimat kompleks paratatik ini terdiri atas dua struktur yang mempunyai
makna sejajar atau setara . Konjungsi kalimat kompleks paratatik yang
biasa digunakan adalah “dan”, “atau”, “karena”, dan “jika”.
Kalimat kompleks konjungsi parataktik atau setara mempunyai
kaidah penulisan berikut :
 — klausa / kalimat—, (atau, tetapi)— klausa / kalimat —
 — klausa / kalimat —  dan  —-klausa / kalimat—-.

Contoh :
 Nelson Mandela mempunyai idealisme kuat dan berusaha
mempertahankannya.
 Ia mempunyai daya juang tinggi, tetapi belum mendapatkan dukungan
rakyat.
2. Kalimat Kompleks Gabungan Hipotaktik
adalah Kalimat kompleks dengan menggunakan konjungsi
bertingkat. Dengan kata lain kalimat kompleks hipotaktik ini
menggunakan konjungsi tidak sejajar dari dua kalimat atau lebih.
Kalimat kompleks konjungsi bertingkat menggunakan kaidah
penulisan berikut:
 (konjungsi) —- klausa / kalimat anak —-, —- klausa / kalimat
induk —-.
 —- klausa induk —- (konjungsi) —- klausa anak —-.

Contoh :
 Apabila kamu taat terhadap nasehat orang tua maka kehidupanmu
akan lancar.
 Meskipun hujan lebat disertai angin kencang, mereka tetap tidak
berteduh.

Anda mungkin juga menyukai