Anda di halaman 1dari 7

Metode Pendidikan islam

Nama Kelompok:
1.Ratna Dewi
2.Utari
Metode berasal dari dua perkataan yaitu meta yang artinya melalui
dan hodos yang artinya jalan atau cara. Jadi metode artinya suatu jalan
yang dilalui untuk mencapai tujuan.
Dalam penggunaan metode pendidikan islam yang perlu dipahami adalah bagaimana seseorag pendidik dapat
memahami hakikat metode dalam relevansinya dengan tujuan utama pendidikan Islam yaitu terbentuknya
pribadi yang beriman yang senantiasa siap sedia mengabdi kepada Allah swt. Tujuan diadakan metode adalah
menjadikan proses dan hasil belajar mengajar ajaran Islam lebih berdaya guna dan berhasil guna dan
menimbulkan kesadaran peserta didik untuk mengamalkan ketentuan ajaran islam melalui teknik motivasi
yang menimbulkan gairah belajar peserta didik secara mantap
Tugas utama metode pendidikan Islam adalah mengadakan aplikasi prinsip-prinsip psikologis dan
paedagogis sebagai kegiatan antar hubungan pendidikan yang terealisasi melalui penyampaian keterangan
dan pengetahuan agar siswa mengetahui, memahami, menghayati, dan meyakini materi yang diberiakan,
serta meningkatkan ketrampilan olah pikir.
SUMBER PENDIDIKAN ISLAM

Metode Pendidikan islam dalam penerapannya banyak menyangkut wawasan keilmuan Pendidikan yang sumber
nya berada di dalam al-quran dan al-hadist.oleh karena itu untuk mendalami nya,kita perlu mengungkapkan
implikasi-implikasi metode kependidikan dalam kitab suci Al Qur’an dan Al Hadits tersebut antara lain sebagai
berikut :
1. Gaya bahasa dan ungkapan yang terdapat dalam firman-firman Allah dalam al Qur’an menunjukkan fenomena
bahwa firman Allah itu mengandung nilai-nilai metode yang mempunyai corak dan ragam sesuai tempat dan
waktu serta sasaran yang dihadapi.
2. Dalam memberian perintah dan larangan Allah senantiasa memperhatikan kadar kemampuan masing-masing
hamba-Nya, sehingga taklif (beban)nya berbeda-beda meskipun dalam tugas yang sama. Perbedaan
kemampuan manusia dalam memikul beban tugas dan tanggung jawab mengharuskan sikap mendidik dari
tuhan itu sendiri sebagai Zat Maha Pendidik
3. Sistem pendekatan metode yang dinyatakan Al-Qur’an adalah bersifat multi approach yang meliputi antara lain
:
1.pendekatan religious
2.pendekatan filosofis
3.pendekatan sosio kultural
4.pendekatan scientific
Metode Pendidikan Islam

Metode Pendidikan islam akan mampu menempatkan manusia diatas luasnya permukaan bumi dan dalam masa yang tidak demikian kepada
penghuni bumi lainnya, adapun metode yang dianggap penting dan paling menonjol adalah :
1. Metode Mutual Education
Yaitu sesuatu metode mendidik secara kelompok yang pernah dicontohkan nabi. Misalnya dicontohkan nabi sendiri dalam mengerjakan
sholatndengan mendemonstrasikan cara cara sholat yang baik

2. Metode Kisah Qur’ani dan Nabawi


Metode kisah disebut juga metode cerita yakni cara mendidik dengan mengandalkan bahasa, baik lisan maupun tertulis dengan menyampaikan
pesan dari sumber pokok sejarah islam, yakin AlQur’an dan Hadits.

3. Metode Perumpamaan
Metode ini, disebut pula metode “amsal” yakni cara mendidik dengan memberikan perumpamaan, sehingga mudah memahami suatu konsep

4. Metode Keteladanan
Metode ini, disebut juga metode meniru yakni suatu metode pendidikan dan pengajaran dengan cara pendidik memberikan contoh teladan yang
baik kepada anak didik

5. Metode Ibrah dan Mau’izhah


Metode ini disebut juga metode “nasehat” yakni suatu metode pendidikan dan pengajaran dengan cara pendidik memberi motivasi. Metode
Ibrah atau mau’zhah (nasehat) sangat efektif dalam pembentukan anak didik terhadap hakekat sesuatu, serta memotivasinya untuk bersikap
luhur, berakhlak mulia dan membekalinya dengan prinsip-prinsip islam

6.Metode targhib da tarbib


Metode ini, disebut pula metode “ancaman” dan atau“intimidasi” yakni suatu metode pendidikan dan pengajaran dengan cara pendidik
memberikan hukuman atas kesalahan yang dilakukan peserta didik. Istilah Targhib dan Tarhib dalam al-qur’an dan AsSunnah berarti ancaman
TERIMA
KASIH

Anda mungkin juga menyukai