Anda di halaman 1dari 24

PROFIL

SEKOLAH ISLAM TERPADU


Insan Aulia
TP. 2019-2020
Makna huruf ia pada lambang Insan Aulia
• Iman dan Akal
Manusia mulia harus mempunyai dua hal penting yang tak
terpisahkan iman dan akal

• Ilmu dan Amal


Manusia mulia harus senantiasa menuntut ilmu dan mengamalkannya

• Ibu dan Anak


Manusia mulia harus berkasih sayang kepada sesama, layaknya cinta
seorang ibu kepada anaknya

• Insan dan Alam


Manusia mulia harus mempunyai kepedulian yang tinggi terhadap
sesama manusia, alam dan lingkungannya
VISI PENDIDIKAN

Menjadi Sekolah Islam Terdepan dan Terpercaya


dalam mencetak sumber daya manusia
unggulan dan berkualitas demi membangun
peradaban dunia lebih yang lebih baik dan mulia
MISI PENDIDIKAN
• Menjadi mitra orang tua dalam mendidik
anaknya menjadi generasi bertaqwa dan
sholeh
• Menjadi sekolah yang memiliki siswa
berprestasi, berkompetensi unggul dan
berkarakter mulia
• Menjadi sekolah referensi untuk mutu dan
kualitas pendidikan di Indonesia
Sistem Pendidikan
Sistem Pendidikan
• TERPADU ( Integrated )
• Keislaman dan Umum
• Antar bidang Studi/pengembangan
• Kognitif, Afektif, Psikomotorik
• Otak kanan dan kiri
• Tiga Gaya Belajar :
• Visual, Auditori, Kinestetik
• Multi Kecerdasan
• Sekolah, Rumah, Masyarakat, dan Alam
• BELAJAR AKTIF ( Active Learning )
• Strategi Pembelajaran yang mendorong
siswa untuk :
• Aktif
• Kreatif
• Kritis
• Mandiri
• Kerja sama
BERBASIS KARAKTER
Penanaman 10 karakter Dasar Islam :
•Keyakinan
•Kejujuran
•Disiplin
•Tanggung jawab
•Kasih sayang
•Menghormati
•Rendah hati
•Syukur
•Sabar
•Pemaaf
TUJUAN PENDIDIKAN
• Taqwa dan berkarakter mulia
• Pembelajar sepanjang hayat
• Terampil berfikir dan menyelesaikan masalah
• Terampil berkomunikasi dan bekerjasama
• Mampu memimpin dan dipimpin
• Bercita rasa budaya tinggi
Jadwal dan Variasi
Kegiatan
No Waktu Kegiatan

1 07.10 – 07.25 Morning


Circle
2 07.25 – 08.00 KBM 1
3 08.00 – 08.35 KBM 2
4 08.35 – 09.10 KBM 3
5 09.10 – 09.45 KBM 4
6 09.45 – 10.15 Dhuha +
Snack
Time
7 10.15 – 10.50 KBM 5
8 10.50 – 11.25 KBM 6
9 11.25 – 12.00 KBM 7
10 12.00 – 13.00 Dzuhur +
Lunch
Time
11 13.00 – 13.35 KBM 8
12 13.35 – 14.10 KBM 9
13 14.10 – 14.45 KBM 10
14 14.45 Pulang
Media Informasi Pendidikan
• BUKU KOMUNIKASI
• PR ( PEKERJAAN RUMAH )
• LATIHAN SOAL MANDIRI ( LSM )
• BUKU PAKET DAN BUKU TULIS
• DIALOG DAN KONSULTASI
• FORUM KOMUNIKASI KELUARGA DAN
SEKOLAH (FKKS)
Kurikulum
• Kurikulum SDIT Insan Aulia meliputi 2 jenis
Program Pembelajaran yaitu Program
Pembelajaran Umum ( PPU ) dan Program
Pembelajaran Khusus ( PPK ).
• PPU adalah program yang disusun
berdasarkan kurikulum DIKNAS. Sedangkan
PPK adalah program yang disusun sebagai ciri
terpadu dari SDIT Insan Aulia.
Bidang Studi PPU
•Pendidikan Agama Islam dengan pendidikan
kewarganegaraan
•Bahasa Indonesia
•Matematika
•Sains / IPA
•Sosial / IPS
•Pendidikan Jasmani dan kesehatan
•SBK / Life Skill
Kegiatan PPK

•T3 ( Tilawah, Tahsin, Tahfidz )


•Pramuka / Outbound
•Pengenalan Teknologi Informasi Computer
•Assembly
Tata Tertib Umum
Kebersihan, Kerapian, dan Keamanan
•Siswa wajib menjaga kebersihan lingkungan sekolah :
•Membuang sampah pada tempatnya
•Menjaga kebersihan dinding sekolah, meja, kursi belajar dan peralatan sekolah lainnya
•Memelihara tanaman dan taman di lingkungan sekolah
•Memelihara kebersihan kamar kecil / toilet
•Siswa wajib menjaga kebersihan badan dan pakaian
•Siswa tidak diperkenankan berkuku panjang
•Siswa wajib menjaga kerapian :
•Pakaian, loker dan perlengkapan sekolah
•Mencantumkan nama pada perlengkapan miliknya masing-masing
•Melepas sepatu di luar kelas dan menempatkannya di loker sepatu
•Siswa wajib menggunakan sepatu tertutup ( bukan sepatu sandal ) & berkaos kaki serta
memakai sepatu ketika bermain di halaman
•Siswa tidak diperkenankan memakai perhiasan
•Siswa tidak diperkenankan membawa barang berharga seperti uang, HP dan lain-lain
•Siswa tidak membawa buku-buku atau apapun yang berbau pornografi
Hari Kelahiran Siswa

•Berkaitan dengan hari kelahiran siswa, untuk orang tua


yang ingin berbagi di sekolah dengan ketentuan sebagai
berikut:
•Tidak menggunakan undangan
•Tidak berlebihan dan tidak menggunakan tiup lilin
•Bingkisan harus halal dan memperhatikan segi
kesehatan, misalnya tidak mengandung rum/alkohol,
MSG, dan lain-lain
•Waktu pelaksanaannya pada jam makan siang
Peraturan Orang tua / Pengantar
•Membayar uang sekolah paling lambat tanggal 10 tiap bulan.
•Jika belum menyelesaikan administrasi keuangan maka siswa
tidak diperkenankan mengikuti ETS / EAS
•Tidak diperkenankan menunggu putra-putrinya di area
sekolah.
•Tidak diperkenankan bicara dengan guru / siswa ketika
kegiatan belajar mengajar berlangsung.
•Bagi orang tua yang ingin melihat langsung kegiatan belajar
dapat menghubungi sekolah untuk diatur waktunya.
• Demi menjaga kesehatan lingkungan sekolah, dilarang
merokok di area sekolah.
• Tidak diperkenankan mengambil / membawa pulang siswa
sebelum kegiatan belajar mengajar selesai tanpa seijin
kesiswaan
• Berpakaian sopan dan disesuaikan dengan lingkungan
sekolah yang islami.
• Bagi orang tua / penjemput yang menjemput pulang siswa
harus menunggu di tempat yang telah disediakan.
• Nama penjemput siswa mohon disampaikan ke sekolah dan
jika penjemputnya diganti harus memberitahu sebelumnya.
• Dalam rangka meningkatkan sikap kerja positif manajemen
dan staf sekolah, tidak diperkenankan memberikan
bingkisan pribadi pada guru dan staf sekolah
• Tidak diperkenankan melakukan jual beli di lingkungan
sekolah
• Waktu Belajar
• Siswa hadir di sekolah 5 menit sebelum bel masuk dibunyikan
Kelas Waktu
I, II 07.10 – 14.10 WIB
III - VI 07.10 – 14.45 WIB

Siswa wajib memakai seragam yang ditentukan :


• Senin : Biru-Putih
• Selasa : Bebas Muslim (baju berkerah untuk ikhwan)
• Rabu : Pramuka
• Kamis : Batik Insan Aulia
• Jum’at : Putih-Putih
• Siswa Ikhwan : baju dimasukkan dan memakai ikat
pinggang
• Siswa Akhwat : memakai bawahan rok dan dirangkap
celana panjang
• Siswa membawa seragam Olah Raga pada jam
pelajaran Penjaskes
• Siswa mengenakan sepatu hitam tertutup dan berkaos
kaki putih
• Siswa wajib membawa perlengkapan
• Siswa berbaris dengan teratur dan rapi di hadapan wali
kelas membaca ikrar
• Siswa yang datang terlambat harap memberitahu
kepada wali kelas dan tidak diperkenankan
masuk sebelum membaca ikrar dan do’a
• Apabila siswa tidak masuk sekolah, harus izin ke
wali kelas melalui surat atau telepon pada hari
siswa tidak masuk sekolah
• Selesai kegiatan belajar mengajar, seluruh siwa
diharapkan segera pulang. Jika orangtua tidak
menjemput tepat waktu, harap memberitahu
sekolah. Siswa dijemput paling lambat 15 menit
sesudah jam pulang sekolah
• Siswa wajib membawa buku penghubung setiap
hari.
Selama Kegiatan Belajar
•Siswa tidak diperkenankan meninggalkan area belajar
mengajar, kecuali seijin guru kelas
•Kegiatan belajar tidak selalu dilakukan di dalam kelas
tetapi akan disesuaikan dengan jadwal kegiatan yang
disampaikan oleh guru
•Siswa tidak diperkenankan membawa alat / mainan yang
tidak ada hubungannya dengan kegiatan belajar
•Siswa tidak diperkenankan membawa uang jajan
•Siswa tidak diperkenankan membeli makanan / jajan di
luar area sekolah pada waktu istirahat
•Siswa tidak diperkenankan masuk sekolah jika menderita
sakit dan kemungkinan dapat menularkan ke siswa lain
Fasilitas dan Pelayanan
• Ruang Belajar
• Transportasi Antar – Jemput Siswa
• Catering
• Laboraturium Komputer
• Ruang Perpustakaan
• Masjid
• Area bermain anak yang nyaman dan cukup
luas

Anda mungkin juga menyukai