Anda di halaman 1dari 28

LAMARAN KERJA, CV DAN

WAWANCARA
Tim Materi Bimbingan Karir
LSI-PK
PESANTREN CALON SARJANA&BK
SURAT LAMARAN DAN
CURRICULUM VITAE
(CV)
LAMARAN ?

Surat lamaran kerja merupakan surat


yang berisi tentang ringkasan diri
kita sebagai pengantar niat untuk
bekerja di suatu perusahaan.
Apakah ‘SURAT LAMARAN’ itu?

SURAT LAMARAN adalah Promosi Diri, artinya


dengan surat lamaran kita bermaksud meyakinkan
pembaca tentang diri kita, sehingga kita layak
menjadi salah satu kandidat yang dapat diandalkan
untuk dapat bekerja di perusahaan tersebut.
Tips sederhana dalam menyusun surat
lamaran.
Berikut ini adalah beberapa tips sederhana yang dapat
diterapkan pada saat menyusun surat lamaran.

Sertakan Resume (curriculum vitae). 


Sertakan resume yang baik pada saat mengirimkan surat lamaran
Pergunakan ukuran kertas standar.
Biasanya ukuran standar adalah ukuran kuarto (letter).
Pergunakan kertas warna putih.
Jangan gunakan kertas berwarna, karena akan mengurangi kesan
profesional.
Pergunakan kertas dengan kualitas standar.
Kertas yang biasa digunakan untuk surat menyurat di kantor sudah cukup,
kecuali untuk posisi tertentu dapat memakai kualitas yang lebih baik seperti
kertas Concorde bermotif maskulin.
Pergunakan tinta hitam.
Penggunaan warna tinta selain hitam akan menghilangkan kesan formal, dan
bahkan dianggap tidak sesuai dengan kaidah dan etika surat-menyurat resmi.

Cukup satu halaman (untuk covernya).


Buatlah secara singkat dan padat. Hindari surat lamaran yang panjang dan
bertele-tele, tunjukkan keunggulan Anda untuk pekerjaan yang dilamar
Tunjukkan Rasa Percaya Diri.
Tunjukkan bahwa kita punya cukup rasa percaya diri, tetapi jangan sampai terlihat
arogan. Jelaskan tentang diri saya sebagai pribadi dan kompetensi yang dimiliki
sesuai dengan jabatan yang diinginkan.

Kaidah berbahasa.
Pergunakan kata-kata yang sopan dan wajar dan sesuai dengan kaidah bahasa. Jika
ditulis dalam Bahasa Indonesia, harus sesuai dengan Ejaan Yang Disempurnakan
(EYD). Jika ditulis dalam bahasa Inggris, perhatikan Grammar dan ejaannya.

Mudah dipahami.
Hindari menggunakan istilah-istilah yang tidak biasa atau sulit dimengerti oleh
orang lain. Asumsikan bahwa pembaca surat lamaran kita adalah orang awam,
sehingga sedapat mungkin gunakan istilah-istilah yang umum dipakai saja.
Mengutamakan sopan santun.
Jangan terlalu membanggakan diri atau menghargakan diri terlalu tinggi, tetapi berbahasalah
dengan santun (terutama ketika menunjukkan keungulan diri)

Ditandatangani dengan benar dan nama jelas.


Ditandangani dengan benar dan cantumkan nama jelas.

Cek kembali.
Setelah anda selesai menulis surat lamaran, disarankan untuk membaca dengan teliti
beberapa kali. Bacalah dengan perlahan-lahan keseluruhan isi surat. Temukan kesalahan
yang umum terjadi, seperti kesalahan penulisan, ejaan, penggunaan kata yang sama secara
berulang-ulang, atau istilah yang kurang tepat. Sebuah kesalahan kecil dalam surat lamaran
akan berakibat turunnya kredibilitas kita di mata pihak yang membacanya, karena
menunjukkan bahwa kita tidak teliti dan kurang profesional .
Contoh Surat Lamaran
Contoh 1.

Bandung, 5 OKTOBER 2018


Hal : Lamaran Pekerjaan

Kepada Yth.,
Manajer Sumber Daya Manusia
PT. ……
Jl. …….
Jakarta

Dengan hormat,
Bpk. Bambang Satrio, seorang asisten editor di PT. …., menginformasikan kepada saya tentang rencana pengembangan Departemen
Finansial PT. …..
Sehubungan dengan hal tersebut, perkenankan saya mengajukan diri (melamar kerja) untuk bergabung dalam rencana pengembangan PT.
….
Mengenai diri saya, dapat saya jelaskan sebagai berikut :
Nama :
Tempat & tgl. Lahir :
Pendidikan Akhir :
Alamat :
Telepon, HP, e-mail :
Status Perkawinan :

Saat ini saya bekerja di PT. …, sebagai staf akuntasi dan perpajakan, dengan fokus utama pekerjaan di bidang finance dan perpajakan.
(tunjukkan keunggulan Anda dan alasan mengapa Anda pantas untuk bergabung dalam perusahaan tersebut)
Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :
Daftar Riwayat Hidup.
Foto copy ijazah S-1.
Foto copy sertifikat kursus/pelatihan.
Pas foto terbaru.
Besar harapan saya untuk diberi kesempatan wawancara, dan dapat menjelaskan lebih mendalam mengenai diri saya. Seperti yang tersirat
di resume (riwayat hidup), saya mempunyai latar belakang pendidikan, pengalaman potensi dan seorang pekerja keras.
Demikian saya sampaikan. Terima kasih atas perhatian Bapak.

Hormat saya,

N….. M….
Bandug, 5 OKTOBER 2018
Hal : Lamaran Pekerjaan

Kepada Yth.,
Manajer Sumber Daya Manusia
PT. GGB
Jl. ……..
Jakarta Timur

Dengan hormat,
Sesuai dengan penawaran lowongan pekerjaan dari PT. GGB, seperti yang termuat di harian Kompas tanggal 7 Februari 2011. Saya mengajukan diri
untuk bergabung ke dalam Tim Marketing di PT. GGB
Data singkat saya, seperti berikut ini.
Nama :
Tempat & tgl. Lahir :
Pendidikan Akhir :
Alamat :
Telepon, HP, e-mail ;
Status Perkawinan ;

Saya memiliki kondisi kesehatan yang sangat baik, dan dapat berbahasa Inggris dengan baik secara lisan maupun tulisan. Latar belakang pendidikan
saya sangat sesuai dengan bidang yang dibutuhkan serta memiliki kemampuan manajemen dan marketing yang baik. Saya telah terbiasa bekerja
dengan menggunakan komputer. Terutama mengoperasikan aplikasi paket MS Office, seperti Excel, Word, Acces, PowerPoint, OutLook, juga internet,
maupun surat-menyurat dalam Bahasa Inggris.
Saat ini saya bekerja sebagai staff Marketing di PT. Maju Perkasa. Saya senang untuk belajar, dan dapat bekerja secara mandiri maupun dalam tim
dengan baik.
Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :
Daftar Riwayat Hidup.
Foto copy ijazah S-1 dan transkrip nilai.
Foto copy sertifikat kursus/pelatihan.
Pas foto terbaru.
Saya berharap Bapak/Ibu bersedia meluangkan waktu untuk memberikan kesempatan wawancara, sehingga saya dapat menjelaskan secara lebih
terperinci tentang potensi diri saya.
Demikian surat lamaran ini, dan terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.

Hormat saya,

N.. M…
Dear Sir/Madam

Having heard that there is an excited vacancy for Sales Manager, I am interested to join at your established
organization and a copy of my curriculum vitae is enclosed.

I am currently working as a Sales Executive and completely have previous background at Sales Department in
one of Asia chain resort.  With impeccable standards of hotel and villa experience, have an excellent eye for
detail and the ability to bring out the best in your team.

Though it would be my third experience in the hospitality industry, the kind of work in which your consulate is
engaged particularly interests me and I would welcome the opportunity to join your excellent company.

I shall be pleased to provide any further information you may need and hope I may be given the opportunity of
an interview.

Yours sincerely,

Your Name
CURRICULUM VITAE
(CV)
CURRICULUM VITAE

 CV  digunakan untuk merepresentasikan kualifikasi pelamar


kerja.
 Kualifikasi diungkap dari riwayat pendidikan formal dan non
formal, pengalaman kerja, serta aktivitas lain yang menunjang
posisi kerja yang diharapkan pada suatu perusahaan.
Membuat Daftar Riwayat Hidup (Curriculum
Vitae)
Agar terlihat profesional dan menarik, ada beberapa hal yang hendaknya
diperhatikan dalam membuat curriculum vitae (CV):

Gunakan latar belakang putih polos 


CV hendaknya polos tidak menggunakan background image (dasar bergambar).
Status perkawinan 
Cantumkan status perkawinan (single, married, atau divorced).
Foto terbaru 
Lampirkan pas foto terbaru. Sebaiknya gunakan pas foto berwarna, dan berpakaian
resmi (jas lengkap dengan dasi).
Referensi 
Bila memungkinkan, cantumkan referensi, yaitu orang yang bisa dihubungi oleh
pihak penyeleksi untuk menanyakan hal-hal penting seputar diri anda (biasanya
nama atasan dimana anda bekerja sebelumnya).
Pekerjaan yang diinginkan 
Selalu cantumkan jenis pekerjaan yang anda inginkan. Jangan menulis bahwa anda siap
bekerja dalam posisi apa saja karena akan memberi kesan bahwa anda adalah pekerja
serabutan. Tuliskan saja spesialisasi anda.

Format standar surat resmi


Gunakan huruf dengan ukuran dan jenis standar (warna hitam), contohnya font jenis
Times New Roman.

Pengalaman kerja 
Cantumkan deskripsi singkat tentang pekerjaan anda pada perusahaan sebelumnya
(bukan nama perusahaannya) sebanyak-sebanyaknya tiga perusahan terakhir, berikut
pangkat dan jabatannya.
Pengalaman lain yang menunjang 
Cantumkan pengalaman atau organisasi yang berhubungan dengan spesialisasi anda.
Jika anda adalah seorang spesialis bidang kimia, maka pengalaman sebagai juara I
lomba melukis atau pejabat ketua senat tidak perlu dicantumkan.

Identitas 
Cantumkan identitas anda dengan jelas.
   

Format resume atau curriculum vitae di setiap negara berbeda-beda.


Hal ini tampaknya dipengaruhi oleh budaya, kebiasaan dan
pandangan politik di setiap negara yang berbeda-beda pula. Sebagai
contoh, untuk resume standar di Amerika Serikat (AS) tidak perlu
mencantumkan foto, agama, status perkawinan dan umur, karena hal
itu dianggap sangat pribadi.

Perusahaan tidak meminta pencantuman keterangan-keterangan


seperti itu karena bisa dianggap melakukan ‘early prejudice’.
Di AS perusahaan tidak boleh melakukan diskriminasi
dalam penerimaan pegawai, baik diskriminasi atas ras,
umur, status maupun agama. Sedangkan di Singapura,
kadang dalam resume diminta mencatumkan keterangan ras.
WAWANCARA
WAWANCARA

 Tujuan Perusahaan :
o
Cara menemukan dan menentukan kecocokan antara karakteristik pelamar
dengan persyaratan jabatan.
o Untuk mengetahui kepribadian pelamar
o Mencari informasi relevan yang dituntut dalam persyaratan jabatan
o Mendapatkan informasi tambahan yang diperlukan bagi jabatan dan
perusahaan
o Membantu perusahaan mengidentifikasi pelamar yang layak untuk diberikan
penawaran kerja.
 Tujuan Pelamar :
o Merupakan kesempatan menjelaskan secara langsung tentang pengetahuan,
ketrampilan, pengalaman, strategi kerja, cara mengatasi masalah situasi kerja,
Jenis
Wawancara

 Apa yang difikirkan, apa yang diinginkan, apa yang diimpikan seseorang
akan mengarahkan perilaku seseorang tersebut. Oleh karenanya, perilaku
seseorang di masa yang akan datang dapat diprediksi dari apa yang
difikirkannya, yang diinginkannya, yang diimpikannya  pendekatan
TRADISIONAL

 Perilaku seseorang cenderung konsisten, sesuai kepribadiannya, sehingga


perilaku seseorang di masa yang akan datang dapat diprediksi dari apa
yang selama ini telah dilakukannya  pendekatan berbasis
KOMPETENSI  BEI
Wawancara Tradisional

 Apakah pelamar memiliki pengetahuan, ketrampilan dan kemampuan


untuk melakukan pekerjaan?
 Apakah pelamar memiliki antusias dan etika kerja yang sesuai dengan
harapan?
 Apakah pelamar bisa bekerja dalam team dan memiliki kepribadian yang
sesuai dengan budaya perusahaan?
Wawancara Behavioral

 Situation  Bagaimana kemampuan pelamar menggambarkan situasi


kerja?
 Task  Bagaimana pelamar menjelaskan tugas secara spesifik dan
rinci?
 Action  Bagaimana respon/tindakan pelamar terhadap situasi/tugas
yang dihadapi?
 Result Bagaimana pelamar menjelaskan hasil yang dicapai? dan
apakah pelamar dapat mengambil pelajaran dari kejadian tersebut?
Persiapan Pelamar

 Pahami benar tentang kemampuan yang anda miliki yang berguna


bagi perusahaan.

 Selalu mengembangkan kemampuan berkomunikasi.

 Mempersiapkan diri menjawab pertanyaan-pertanyaan yang mungkin


akan diajukan pewawancara

 Buat rencana (tipe pekerjaan, lokasi, lama bekerja)


Persiapan Wawancara on line

 Tetap On dan On line


 Perhatikan sikap, santun, intonasi suara
 Punya banyak Pengetahuan
 Analisis pekerjaan yang kamu lamar
 Buatkan kualifikasi pekerjaan tersebut (mengapa kamu melamar
pekerjaan itu)
 Analisis perusahaan yang dituju (dilamar)
 Siapkan untuk menunjukkan capaian2 Anda.
TERIMA KASIH
GOOD LUCK

Anda mungkin juga menyukai