Anda di halaman 1dari 20

‘PERSONAL BRAND’

FITRIANA FAJRIAH, S.Psi.M.M


WHAT IS PERSONAL BRAND?
• Dalam keseharian kita Brand dikenal dengan nama
merek. Kita mengenal merek-merek top yang
mengiringi kehidupankita, mulai dari Pantene
untukmerek shampoo, Toyota untuk merek mobil, Intelu
ntuk merek processor, Microsoft untuk merek
perangkat lunak dll.
• Namun kini dengan kemajuan teknologi, tidak hanya
barang yang dapat menjadi sebuah produk dan diberi
label atau merek, tapi juga manusia yaitu PERSONAL
BRAND.
Definisi PERSONAL BRANDING
• Personal Branding muncul karena saat ini dunia usaha
semakin ter-spesialisasi. Kita memasuki dunia industri
kreatif di mana ide-ide tiap individu manusia bisa dihargai
dengan uang. 

• Karena orang per orang sudah mampu menghasilkan value


bagi pihak lain, entah apakah itu end user maupun
perusahaan lain, maka orang itu pun sudah berhak
memiliki merek. Pada akhirnya merek inilah yang nanti
dijadikan pembeda antara satu orang dengan orang yang
lain dalam sebuah industri.
Perkembangan PERSONAL BRANDING
Personal Branding saat ini sangat dimanfaatkan oleh banyak tokoh terkenal
untuk memperluas channel atau jaringan pekerjaan, seperti:

• Mario Teguh menggunakan Fan Page di Facebook.com, mengupdate


setiap ada kata-kata bijak terbaru dan memberikan komentar
kepada comment-comment dari pengunjung Fan Page Mario Teguh
• OprahWinfrey, melalui media komunikasi TV, majalah, Facebook,
Twitter, oprah memberikan informasi tentang diri dan kegiatannya.
• Scott Kelby, melalui buku, ahliphotoshop alias «  Photoshop Insider»
ini menyentuh banyak orang dan mempromosikan dirinya agar
menjadi lebih di percaya dan diakui kemampuannya
• ArtisRihana, Hilary Duff dll, menciptakan Website tersendiri yang
berisi informasi data diri mereka dan kegiatan-kegiatan yang
berkaitan ke-artisannya.
Alasan Mengapa PERSONAL BRANDING itu
Penting?
Inilah 5 alasan mengapa PERSONAL Branding itu juga penting dalam dunia kerja :
• Anda ingin sukses dalam karir dan kesuksesan itu ditentukan oleh seberapa
baik hubungan anda dengan pelanggan anda.
• Ada jutaan orang di luar sana yang memiliki karir dan jasa yang sama persis
seperti yang anda lakukan. Lantas mengapa pelanggan anda harus memilih
anda? Bagaimana cara memenangkannya? Gunakan PERSONAL Branding.
• Semua orang sebenarnya telah memiliki PERSONAL Brand, tetapi mereka
tidak menyadarinya. Akibatnya mereka menggunakan Brand yang salah.
Penggunaan Brand yang salah lebih buruk dari pada tidak memiliki Brand
sama sekali.
• Jika anda tidak membangun PERSONAL Brand anda sekarang, maka orang
lain akan melakukannyauntuk anda, sementara anda tidak bisa
mengendalikan brand sepertiapa yang telah di-capkan kepada anda.
• Membangun reputasi positif seperti yang anda inginkan
Manfaat PERSONAL BRANDING
Sebelum memulai PERSONAL Branding, ketahuilah bahwa ada keuntungan-
keuntungan dari PERSONAL Branding ini, yaitu:

• Menghubungkan nama anda dengan bidang spesialis tertentu


• Anda dipandang sebagai pakar dalam bidang spesialisasi anda
• Pengaruh anda akan sangat meningkat
• Meningkatkan kepercayaan pelanggan
• Kerelaan pelanggan untuk membayar anda lebih tinggi
• Pelanggan akan mereferensikan anda kepada koleganya dengan
senanghati
• Anda akan lebih mudah diingat
• Mempertahankan bisnis anda
• Meningkatkan prestige pelanggan anda
• Mempermudah penyebaran informasi bisnis anda
Untuk Siapakah PERSONAL BRANDING itu?
• Jika anda tahu bahwa PERSONAL Branding adalah membangun merek dan
identitas pribadi untuk kemudian memperkenalkannya kepada dunia, maka
siapakah yang perlu memperkenalkan identitas diri dan kualitasnya kepada
dunia? Dan siapakah dunia ini?
• Setidaknya semua orang perlu membangun PERSONAL Brandnya masing-
masing. Dunia kini menuntut kualitas terbaik dari kita dan PERSONAL
Branding akan menyampaikan kualitas itu kepada dunia
• Bila dilihat dari sisi pemberi (GivingSide) informasi, blogger lewat blognya
melakukan PERSONAL Branding, Motivator lewat media Social Networking
(Facebook.com dan Twitter) melakukan PERSONAL Branding, artis melalui
websitepribadi, sementara dokter, agen properti, penulis, penyedia servis
melalui website gratis Wordpress.com mempromosikan diri pribadi mereka
• Pelanggan, calon pelanggan, penggemar dan pencari informasi lainnyalah
yang menjadi dunia (ReceivingSide). Kebutuhanmereka akan informasi harus
dipenuhi. Melalui PERSONAL Branding itu semua tercukupi. 
Tips PERSONAL BRANDING yang Kuat
PERSONAL Branding sebenarnya secara prinsip tidak beda dengan
Corporate Branding. Hanya saja, jika yang company dibranding adalah
sebuah lembaga atau perusahaan, maka pada PERSONAL Branding yang
dibranding adalah diri pribadi seseorang. Berikut Tipsnya :

• Nilai Jual yang Unik


Identifikasi apa nilai jual yang unik dari pribadi anda. Apa yang
membuat anda berbeda dari pesaing anda. Coba anda luangkan waktu
untuk merenungkan dan berintrospeksi diri, apa yang menjadi kekuatan
dan kelemahan dari diri anda. Setelah itu kelemahan anda kemas
menjadi lebih menariklagi. Misalnya: Anda orang yang lambat dan
menyita waktu banyak dalam bekerja, itu bisa diubah menjadi - > Saya
adalah orang yang sibuk karena mampu menyelesaikan pekerjaan
dengan efisien karena waktu terbatas. 
• Analisis Kompetisi
Apabila anda telah melakukan PERSONAL Branding dan saingan
anda juga telah melakukannya dengan nilai yang sama. Maka anda
perlu melakukan Analisis Kompetisi untuk memberi nilai tambah.
Misalnya: Anda seorang fitness trainer, jika fitness trainer lainnya
hanya menawarkan jasa training belaka, maka anda coba gabungkan
jasa training dan jasa konsultasi memasak makanan sehat. 

• Pribadi yang jujur


Deskripsi pribadi yang jujur lebih mudah diterima oleh dunia. Anda
perlu menjelaskan bahwa diri anda yang sebenarnya seperti apa,
keunikan apa yang ada di kepribadian anda. Seperti anda
menjelaskan bahwa anda adalah orang yang suka mengoleksi jaket
hoodie, suka travelling ke daerah terpencil atau setiap sore harus
bermeditasi. Hal-hal baru atau unik yang terjadi pada hidup anda
juga dapat dijadikan sebuah properti dalam PERSONAL Branding.
• Tanda
Untuk setiap karya cipta seperti tulisan, buku, lukisan,
gambar, website, fan page harus diberikan sebuah
kesan beda. Anda dapat memberi nama anda disetiap
hasil karya, logo di website pribadi anda atau kata-kata
khas pribadi anda di setiap tulisan atau karya seni
anda.

• Keempat tips diatas akan membantu anda


menciptakan PERSONAL Branding yang unik dan kuat
KESIMPULAN
• Personal Branding itu penting untuk
mempromosikan diri pribadi, pekerjaan dan
ketertarikan yang pada akhirnya memberi
manfaat dominan dalama spek komunikasi
atau penyebaran dan pencarian informasi.
• Saat ini PERSONAL Branding dapat dilakukan
oleh siapapun dan dimanapun dengan mudah

Anda mungkin juga menyukai