Anda di halaman 1dari 14

PERTEMUAN 3:

STRUKTUR SISTEM POLITIK

Oleh:
Siti Hidayatul Jumaah, S.IP., M.IP.

Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Mataram


DEFINISI STRUKTUR
 Struktur politik berasal dari dua kata, yaitu struktur dan
politik.
 Struktur berarti badan atau organisasi,
 Politik berarti urusan negara
 Secara etimologis, struktur politik berarti badan atau
organisasi yang berkenaan dengan urusan negara.
 Struktur politik adalah alokasi nilai-nilai yang bersifat
otoritatif yang dipengaruhi oleh distribusi serta penggunaan
kekuasaan. Kekuasaan  berarti kapasitas dalam
menggunakan wewenang, hak, dan kekuatan fisik.
 Struktur politik meliputi struktur hubungan antarmanusia dan
struktur hubungan antara manusia dan pemerintah. Selain itu,
struktur politik dapat merupakan bangunan yang konkret dan
yang abstrak.
Hubungan Supra struktur politik dengan Infra struktur
politik adalah sebagai berikut :
Unsur-unsur yang ada dalam supra struktur dan infra
struktur politik saling mempengaruhi,
dimana supra struktur politik sebagai pembuat keputusan
akan mendapat masukan, tuntutan dan aspirasi dari infra
struktur politik,
sebaliknya Infra struktur akan menopang dan
melaksanakan segala produk dan kebijakan supra struktur
politik.
Berjalan dan berfungsinya lembaga-lembaga negara atau
organisasi pemerintahan dipengaruhi oleh komponen-
komponen kehidupan politik rakyat.

Anda mungkin juga menyukai