Anda di halaman 1dari 26

PERSENTASI MAKALAH DENGAN

JUDUL : STUDI KASUS PROSES


MENULIS DAN MEMBACA PADA
ANAK TK SANJAYA

Yunita Silviany,S.Pd
( Guru TK Sanjaya Banjarbaru)
KATA PENGANTAR
 Puji dan Syukur karena Berkat Kebaikan Tuhan makalah
ini dapat saya selesaikan sesuai yang di harapkan. Dalam
makalah ini saya membahas tentang “Proses Menulis
dan Membaca Permulaan Di Taman Kanak – Kanak
(TK) Sanjaya”.
 Makalah ini dibuat dalam rangka memperdalam
pemahaman tentang Karakteristik Kurikulum PAUD dan
untuk syarat kenaikan pangkat di Yayasan Anawim.
 Semoga makalah ini dapat memberikan wawasan yang
lebih luas kepada pembaca. Walaupun makalah ini
memiliki kelebihan dan kekurangan. Penyusun mohon
untuk saran dan kritiknya. Terimakasih .
BAB I.
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG :
 Sudah menjadi kenyataan umum bahwa seorang anak
kecil dapat menguasai bahasa mana pun dengan
sempurna.
 Pendidikan Anak Usia Dini merupakan pendidikan
formal yang menyelenggarakan program pendidikan
anak usia 4-6 tahun. Di usia ini anak berada dalam
proses perkembangan unik karena proses
perkembangannya terjadi bersamaan dengan masa peka
 Oleh karena itu pendidikan di Taman Kanak – Kanak
harus dapat merangsang seluruh aspek perkembangan
anak. Aspek perkembangan anak yaitu perkembangan
pembiasaan dan kemampuan dasar.
 Seorang guru TK harus mengerti dan memahami setiap
perkembangan serta kemampuan yang di alami oleh anak
didiknya, sehingga dapat memilih bahan,sumber belajar,
metode maupun teknik yang sesuai dengan kegiatan
pembelajaran menulis permulaan pada anak didiknya.
Keberhasilan yang di capai oleh anak sangat diinginkan
oleh setiap orangtua dan guru. Orangtua memiliki
berbagai harapan terhadap masa depan yang baik bagi
anak – anaknya. Sehingga stimulus untuk anak sangat
diperlukan guna persiapan pembelajaran menulis
permulaan.
 Pada umumnya anak yang lulus dari TK kemampuan
menulisnya lebih baik dibandingkan tidak lulus TK
 Masih di dapati beberapa anak yang mengalami
kesulitan dalam proses menulis permulaan
 Maka penulis mencari berbagai macam metode untuk
meningkatkan kemampuan menulis permulaan di TK.
 Dalam proses pembelajaran menulis permulaan dengan
metode demonstrasi akan dapat lebih menarik,sebab
anak tidak hanya mendengar,tetapi melihat secara
langsung proses pembelajaran menulis permulaan yang
telah dijelaskan.
B. RUMUSAN MASALAH
 Adapun rumusan masalah dalam penulisan ini
yaitu”Apakah metode demonstrasi dapat meningkatkan
kemampuan menulis permulaan pada anak kelompok A
di TK Sanjaya?”
 Bagaimana proses menulis di TK Sanjaya?

 Bagaimana proses membaca di TK Sanjaya?


C. TUJUAN PENULISAN
 Tujuan umum yaitu untuk meningkatkan kemampuan
menulis dan membaca permulaan pada anak TK /PAUD.
 Tujuan khusus yaitu untuk mengetahui peningkatan
kemampuan menulis dan membaca permulaan pada anak
TK /PAUD.
D. MANFAAT PENULISAN
 Dapat menambah pengetahuan tentang berbagai macam
metode dalam mengajar
 Memberikan sumbangan ilmiah dalam ilmu pendidikan
anak usia dini untuk meningkatkan kemampuan menulis
dan membaca permulaan TK.
 Memberikan sumbangan pemikiran bagi perkembangan
strategi pembelajaran di TK yang terus berkembang
sesuai dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi
 Sebagai pijakan dan refrensi pada penulisan selanjutnya
yang berhubungan dengan peningkatan kemampuan
menulis dan membaca permulaan di TK serta menjadi
bahan kajian lebih lanjut.
 Manfaat praktis dalam penulisan ini diharapkan bermanfaat
sebagai berikut :
 Bagi penulis dapat menambah wawasan dan pengalaman
langsung tentang cara meningkatkan kemampuan menulis
permulaan di TK.
 Bagi pendidik dan calon pendidik dapat menambah wawasan
pengetahuan dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan
mampu meningkatkan kemampuan menulis dan membaca
permulaan
 Bagi anak didik sebagai subyek penelitian,diharapkan dapat
memperoleh pengalaman langsung mengenai pembelajaran
menulis dan membaca permulaan
 Bagi sekolah sebagai bahan untuk mendukung didalam
program pemebelajaran yaitu secara moral maupun spiritual
untuk meningkatkan kemampuan menulis permulaan.selain
itu dapat menjadi bahan pertimbangan untuk menentukan
metode yang tepat didalam proses pembelajaran.
BAB II
PEMBAHASAN
 Kemampuan Menulis Permulaan Anak Usia Dini/TK :
 Menulis adalah sebuah kata yang mengandung banyak
arti. Menurut Zainudin(1991) menulis dalam arti yang
sederhana adalah merangkai-rangkai huruf menjadi kata
atau kalimat. Menulis merupakan tugas kompleks yang
membutuhkan integrasi berbagai sensorimotor,persepsi
visual,perceptual-motor,dan keterampilan kognitif.
 Tahapan – tahapan menulis permulaan TK
1. Tahapan mencoret ,usia 2,5 – 3 tahun
2. Tahap menulis melalui menggambar, usia 3 – 3,5 tahun
3. Tahap menulis melalui membentuk gambar seperti
huruf di awal usia 4 tahun
4. Tahap menulis dengan membuat huruf yang telah
dipelajari,usia 4 tahun
5. Tahap menulis dengan kegiatan menemukan ejaan usia
4-5 tahun
6. Tahap menulis tulisan tangan melalui mengeja,usia di
atas 5 tahun. Pada masa ini, kemampuan menulis anak
sudah sama dengan kemampuan menulis orang dewasa.
Kemampuan Membaca Permulaan Anak Usia Dini/TK
 Empat tahap dalam berbahasa yang sampai saat ini masih dianggap benar
adalah tahap mendengar,berbicara,membaca dan menulis
(listening,speaking,reading,writing). Dua tahap yang pertama berkaitan
dengan bahasa lisan dan dua tahap terakhir dengan bahasa tulis. Anak
mulai berbahasa dengan mendengarkan lebih dahulu, barulah kemudian dia
mulai berbicara.
 Tahapan yang pertama yaitu tahapan mendengar adalah tahapan yang
dimana seorang anak memahami apa yang didengar denga baik sejak usia 1
tahun dan sudah bisa mampu mengingat dan mendengarkan hal –hal yang
terjadi pada dirinya sendiri.
 Tahapan yang kedua yaitu tahapan berbicara adalah tahapan yang dimana
pada usia 4-5 tahun anak tersebut sudah bisa memperoleh tata berbicara
yang mempunyai makna walaupun dari bahasa ibu.
 Tahapan yang ketiga, yaitu tahapan membaca adalah tahapan dimana
seorang anak sudah mulai berfikir bahwa membaca buku itu sangatlah
penting pada usia tersebut, walaupun tidak cocok dalam berbicara dengan
tulisannya.
 Tahapan yang keempat yaitu tahapan menulis adalah tahapan yang dimana
seorang anak sudah bisa membaca dan memperoleh tata cara berbicara
yang sudah mulai memahami apa yang dia tulis.
TUJUAN MENULIS DAN MEMBACA PERMULAAN
PADA ANAK USIA DINI/TK

 Tujuan pengajaran Membaca dan Menulis Permulaan


(MMP) pada dasarnya adalah memberikan bekal
pengetahuan dan kemampuan siswa untuk meguasai
teknik-teknik membaca dan menulis serta menangkap isi
bacaan denga baik dan benar menurut Apriani
(2014:126).
METODE PEMBELAJARAN MEMBACA DAN MENULIS
PERMULAAN

 Pelaksanaan kegiatan belajar mengajar membaca dan menulis


permulaan ini terbagi kedalam dua tahapan sebagai berikut :
1. Pembelajaran tanpa buku
2. Pembelajaran dengan menggunakan buku
 Langkah – langkah pembelajaran MMP tanpa buku

 Menunjukkan gambar

 Menceritakan gambar

 Siswa bercerita dengan bahasa sendiri

 Memperkenalkan bentuk-bentuk huruf (tulisan) melalui bantuan


gambar
 Membaca tulisan bergambar

 Membaca tulisan tanpa gambar

 Memperkenalkan huruf,suku kata, kata atau kalimat dengan


bantuan kartu
 Langkah –langkah pembelajaran MMP dengan
menggunakan buku
 Membaca buku pelajaran atau buku paket

 Membaca buku atau majalah anak yang sudah terpilih

 Membaca bacaan susunan bersama guru-siswa

 Membaca bacaan susunan siswa (kelompok perseorangan)

 Langkah –langkah kegiatan menulis permulaan terbagi


kedalam dua kelompok,yakni :
 Pengenalan huruf

 Latihan
 Latihan memegang pensil dan duduk dengan sikap dan posisi
yang benar
 Latihan gerakan tangan

 Latihan mengeblat

 Latihan menatap bentuk tulisan

 Latihan menulis halus indah

 Latihan dikte

 Latihan melengkapi tulisan


BAB III
PENUTUP
 Kesimpulan dan Dokumentasi Penulis tentang “studi
kasus proses membaca dan menulis pada anak TK
Sanjaya”
 Menulis dan Membaca Permulaan pada Anak Usia
Dini/TK harus berlangsung melalui proses dan tahapan –
tahapan , proses yang di lakukan adalah kegiatan terus –
menerus / berulang – ulang dan konsisten. Kegiatan yang
di lakukan dapat menyesuaikan kurikulum / keadaan
pada sekolah khususnya TK Sanjaya Banjarbaru.
 Berikut adalah dokumentasi kegiatan yang penulis telah
mencoba terapkan pada makalah penulis dengan “studi
kasus proses membaca dan menulis permulaan pada
Anak Usia Dini/TK”
DOKUMENTASI 1
( KEGIATAN PROSES MEMBACA DAN MENULIS
PERMULAAN DI TK SANJAYA )
 Metode yang di pakai adalah metode “ Demonstrasi” pendidik memberikan
secara langsung contoh konkrit dan peserta didik sebagai subyek langsung
dari “ proses menulis dan membaca pada anak TK “
 Setelah melakukan demonstrasi pendidik mengajak anak langsung masuk
dalam proses menulis dan membaca secara sederhana , hal ini dapat
dilakukan berulang – ulang dengan tema yang sesuai pada setiap kegiatan
 Dokumentasi ini di ambil pada saat tema “ alam semesta “ pendidik
menyiapkan alat dan bahan yang ada di lingkungans sekitar, seperti
daun ,ranting, batu ,kayu, bunga dsb .
 Anak dapat mengenal objek sekaligus kata pada setiap benda yang di
demonstrasikan Misal benda demonstrasi (daun) pendidik menyiapkan
kertas putih dan pensil serta contoh kata “daun” peserta didik dapat
mengamati dan mengingat huruf pada kata daun dan menuliskan kembali
kata daun pada kertas yang sudah di siapkan
 Berikan apresiasi/pujian pada peserta didik setelah melakukan kegiatan yang
di maksudkan.
 Lakukan berulang pada setiap peserta didik .
 Dokumentasi kegiatan 1
 Berikut adalah dokumentasi kegiatan 2 pada makalah yang penulis tulis
dengan judul “ studi kasus proses menulis dan membaca pada anak TK “ TK
Sanjaya Banjarbaru
 Kegiatan di lakukan dengan metode “demonstrasi” di suasana belajar yang
berbeda yaitu indoor /dalam ruangan
 Pendidik menyiapkan alat dan bahan yang digunakan pada kegiatan,
bertepatan dengan tema “panca indera” subtopik :” rasa “
 Alat dan bahan sbb :
 Alat tulis (buku,pensil,penghapus)
 Gula, garam, kopi, jeruk, saos dsb
 Selanjutnya pendidik menuliskan “kata” pada setiap benda
 Ajaklah anak untuk mengamati dan mengingat tulisan “kata”pada setiap benda
 Kegiatan “menulis dan membaca permulaan” tidak hanya dilakukan pada
selembar kertas saja namun praktek langsung yang melibatkan peserta didik
akan lebih efektif ,karena peserta didik dapat memahami melakukan dan
mencoba secara langsung sehingga harapan pendidik ,peserta didik mampu
dan mengerti benar tentang “ menulis dan membaca”
 Lakukan hal berulang pada setiap kesempatan kegiatan di ruangan/luar
ruangan
 Dokumentasi kegiatan 2
 Kegiatan ini adalah kegiatan yang dilakukan pendidik dengan melibatkan seluruh anak
kelompok A dan B di TK Sanjaya Banjarbaru
 Berikut adalah kegiatan tema “ tanaman” subtopik “ menanam bayam” dengan metode
“demonstrasi” dan proyek P5 yang dapat di terapkan pada kurikulum merdeka
 Alat dan bahan yang di siapkan pendidik sbb :
 Bibit bayam
 Polibag
 Tanah ,pupuk
 Sekam ,cangkul ,gembor
 Pendidik menuliskan kata pada setiap benda dan alat , lalu mengajak anak mengamati
bersama setiap langkah – langkah serta tulisan kata pada setiap benda dan alat
 Proses kegiatan di lakukan berlangsung kurang lebih 2 minggu /sampai tanaman bayam
tumbuh dengan baik
 Proses kegiatan ini juga berlangsung terus menerus sampai puncak tema “memanen”dan
makan bayam bersama
 Pada kegiatan ini tidak semua peserta didik sudah mampu menulis dengan baik ,contoh
kelompok A ,peserta didik cukup mengenal dan mengerti tulisan dan bacaan pada setiap
proses kegiatan yang di lakukan, peserta didik mampu membaca gambar dengan baik sudah
cukup
 Kelompok B ,pendidik dapat meminta anak untuk mengulang kembali tulisan pada setiap
benda dan alat di buku tugas peserta didik masing – masing
 Kegiatan yang di lakukan penulis belajar untuk dapat memasukkan kegiatan pada studi kasus
makalah yang di tulis “proses menulis dan membaca permulaan pada anak TK Sanjaya”.
 Kegiatan berlangsung kurang lebih 2 minggu dengan kegiatan
terus – menerus / berulang , peserta didik membimbing anak
dalam setiap proses kegiatan “ menulis dan membaca
permulaan pada anak “
Pada kegiatan ini penulis mencoba memasukan studi kasus makalah penulis
“proses menulis dan membaca pada anak Tk” dalam kurikulum merdeka P5
Dokumentasi kegiatan dibawah ini adalah studi kasus menulis dan membaca pada
peserta didik kelompok B (Pendidik dapat menstimulasi /mengulang kata/tulisan
yang anak sudah amati setiap proses kegiatan yang di lakukan bersama di kelas
masing – masing )
Sekian dan Terimakasih

Anda mungkin juga menyukai