Anda di halaman 1dari 20

PROJEK

PENGUATAN
PROFILE
PELAJAR
TEMA:SUARA
Subtema:Pemilihan Pengurus OSIS & MPK
DEMOKRASI
PANCASILA
Disusun oleh: Kelompok Satu (1)
-Abigael Daud Sarira
-FRiska Ponno

(P5)
-Laura Banneringgi' Bandhaso
-Novina Sari
-Rivaldi Imanuel Kiding
-Vitalia
BAB I
PENDAHULUAN
A. Tema
Tahun ini ada yang berbeda di SMAN 4 Toraja Utara. Hari Senin 02 Oktober 2023 adalah puncak
kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang ketiga bagi kelas Sebelas (XI),
dengan tema “Suara Demokrasi” yaitu dengan mengadakan kegiatan “Pemilihan Pengurus OSIS
& MPK” yang digelar selayaknya Pemilu (Pemilihan Umum).
B. Subtema
Kegiatan Pemilihan Pengurus OSIS & MPK. Keseruan pada kegiatan ini sangatlah nyata
diindikasikan dengan antusiasme para siswa untuk mendaftarkan diri menjadi kandidat Calon
Ketua OSIS & MPK SMAN 4 Toraja Utara yang cukup tinggi. Untuk menjadi Pengurus OSIS & MPK
Inti Para Calon Kandidat harus memenuhi beberapa persyaratan yang tidak mudah, diantaranya
para kandidat harus memiliki visi dan misi yang bisa mempengaruhi para siswa untuk
memilihnya, Siswa yang menjadi ketua berasal dari kelas Sebelas (XI) karena sudah mengenal
sekolah dibanding kelas Sepuluh (X). Para kandidat juga diberikan kesempatan berkampanye
guna mengumpulkan suara pemilih dari para siswa baik secara langsung maupun melalui media
sosial, dan masih banyak.
C. Rumusan Masalah
Apa itu Suara Demokrasi?
Mengapa OSIS & MPK sangat diperlukan di sekolah untuk pembelajaran demokrasi?
Mengapa Demokrasi perlu dilakukan?
Apa hubungan Demokrasi dengan pemilihan pengurus OSIS & MPK?
D. Tujuan
- Tujuan umum Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema Suara Demokrasi ini
adalah agar para siswa mampu mengimplementasikan sistem demokrasi pada satuan
pendidikan, membentuk kaderisasi kepemimpinan yang demokratis guna menampung aspirasi
siswa, dan secara khusus melatih siswa untuk berorganisasi serta menyalurkan minat bakat
siswa dalam berorganisasi.
BAB II
KEGIATAN
A. Pengenalan
Sosialisasi/Pengenalan, dilaksanakan pada Senin 18 September 2023. Penguatan
Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan pilar utama dalam Implementasi
Kurikulum Merdeka (IKM) yang bertujuan untuk membentuk siswa menjadi Pelajar
Pancasila yang memiliki karakter dan perilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.
P5 bertujuan agar siswa menjadi individu ya
ng beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, menghargai kebhinekaan
global, menerapkan semangat gotong royong, mandiri, berpikir kritis, dan kreatif.
B. Pendaftaran Calon Pengurus OSIS & MPK
Pendaftaran, dilaksanakan pada Selasa & Rabu (19-20 September 2023). Inilah
siswa-siswa yang mendaftarkan diri untuk menjadi Pengurus OSIS & MPK.
1. Calon Pengurus OSIS
a. Calon Ketua & Wakil Ketua OSIS : Mikael Arung Tonapa & Virani Widya A., Febe
Ceren Anugrah & Cristopher Raka Ampang Allo, Saul Tampang & Anindito
Christiadi Admodjo.
b. Calon Sekretaris & Wakil Sekretaris OSIS : Selpi S. & Intan L., Angelia Tandi Ra’pak
& Ogi Saputri.
c. Calon Bendahara & Wakil Bendahara OSIS : Yustin Parirak & Megsi Ruru, Jonatan
Toding & Yonal.
2. Calon Pengurus MPK
a. Calon Ketua & Wakil Ketua MPK : Zem Markus & Florika Kende’, Sriayu Liku
Lembang & Nadia Marcin T.
b. Calon Sekretaris & Wakil Sekretaris MPK : Halia Belo & Selpiana Tanduk, Ivana
Tiara Rante & Kesya Ipon Toding.
c.Calon Bendahara MPK : Pisnawati Simon.
C. Wawancara, Pengenalan Diri & Pencabutan Nomor Urut
Bakal Calon
Wawancara, dilaksanakan pada Kamis 21 September 2023
serta pencabutan nomor kandidat pada calon-calon
pengurus OSIS maupun MPK. Nomor :
1. Nomor Kandidat Pengurus OSIS

a. Nomor Kandidat Calon Ketua & Wakil Ketua OSIS


-Nomor 01 : Mikael Arung Tonapa, kelas & Virani Widya A.
-Nomor 02 : Febe Ceren Anugrah & Cristopher Raka Ampang Allo.
-Nomor 03 : Saul Tampang & Anindito Christiadi Admodjo.
b. Nomor Kandidat Calon Sekretaris & Wakil Sekretasis OSIS
-Nomor 01 : Selpi S. & Intan L.
-Nomor 02 : Angelia Tandi Ra’pak & Ogi Saputri.
c. Nomor Kandidat Calon Bendahara & Wakil Bendahara OSIS
-Nomor 01 : Yustin Parirak & Megsi Ruru.
-Nomor 02 : Jonatan Toding & Yonal.

2. Nomor Kandidat Pengurus MPK

a. Nomor Kandidat Calon Ketua & Wakil Ketua MPK


-Nomor 01 : Zem Markus & Florika Kende’.
-Nomor 02 : Sriayu Liku Lembang & Nadia Marcin T.
b. Nomor Kandidat Calon Sekretaris & Wakil Sekretaris MPK
-Nomor 01 : Halia Belo & Selpiana Tanduk
-Nomor 02 : Ivana Tiara Rante & Kesya Ipon Toding.
c. Nomor Kandidat Calon Bendahara MPK
-Nomor 01 : Pisnawati Simon.
D. Kampanye Calon Pengurus OSIS & MPK

Kampanye, dilaksanakan oleh Calon Ketua & Wakil Ketua OSIS pada :

-Jumat 22 September 2023, diberikan kepada Kandidat 01


-Senin 25 September 2023, diberikan kepada Kandidat 02
-Selasa 26 September 2023, diberikan kepada Kandidat 03.
E. Debat

Kampanye, dilaksanakan oleh Calon Ketua & Wakil Ketua OSIS pada :
Debat, dilaksanakan pada Rabu 27 September 2023 (Tempat : Lapangan Sekolah)
Adapun pertanyaan dari Pengurus MPK untuk setiap kandidat :
-Apa yang menjadi Visi & Misi kalian
Kandidat 01, Visi : Menjadi wadah bagi siswa untuk mengembangkan potensi yang ada sehingga terbentuk siswa
yang beriman & bertaqwa, berpikiran kreatif & bernalar kritis, mandiri & berkhebinekaan global.
Misi : 1) Meningkatkan ketaqwaan & iman terhadap Tuhan YME, 2) Meningkatkan mutu prestasi sekolah & siswa
dalam segala bidang sesuai minat & kemampuan, 3) Menyadarkan & memaksimalkan peran siswa dalam menjaga
kebersihan lingkungan, 4) Membentuk karakter pengurus yang cerdas & solid, sebagai platform untuk
mengekspresikan aspirasi dengan tunduk pada peraturan yang ada, 5) Meningkatkan kualitas ekskul & melanjutkan
program OSIS yang belum selesai di periode sebelumnya.
- Kandidat 02, Visi : Menjadikan OSIS SMAN 4 Toraja Utara menjadi organisasi yang berakhlak & beretika mulia yang
disertai keimanan & ketaqwaan kepada Tuhan YME, berperan aktif, memiliki rasa tanggung jawab penuh, memiliki
rasa solidaritas tinggi, berinovasi, berkarakter, & berjiwa pemimpin.
Misi : 1) Mengembangkan keimanan & ketaqwaan kepada Tuhan YME, 2) Menumbuhkan rasa kekeluargaan antar
anggota OSIS & antar keluarga besar SMAN 4 Toraja Utara, 3) Meningkatkan kinerja serta kerjasama antar anggota
OSIS, 4) Membuat program baru yang berinovasi melalui kreativitas, 5) Mendorong anggota OSIS untuk
memberikan inspirasi kepada siswa-siswi dalam menyelesaikan P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila), 6)
Menentukan hal-hal baik, baik dalam segi perilaku, perkataan, cara berpakaian, maupun pergaulan.
E. Debat

- Kandidat 03, Visi : Cerdas, Kompetitif & menjadi agen dalam perubahan organisasi.
Misi : 1) Menjadikan siswa berkemampuan intelektual serta menjunjung tinggi nilai-nilai prestasi, 2) Menjadikan
siswa dalam berbagai bidang (waktu tertentu), 3) Mewujudkan siswa untuk mampu bersaing dalam berbagai jenis
kegiatan baik akademik maupun non-akademik, 4) Mewujudkan siswa yang mampu mengelola organisasi OSIS
dengan baik melalui kolaborasi di antara sesama pengurus anggota OSIS.
F. Pemilihan Pengurus OSIS & MPK

Pemilihan, dilaksanakan pada Senin 02 Oktober 2023 (Tempat : Lapangan Sekolah). Pemilihan dimulai dari kelas
Sepuluh A (XA) – Kelas Dua Belas IPS Dua (XII IPS 2).
G. Penghitungan Suara

Penghitungan Suara, dilaksanakan pada Senin 02 Oktober 2023 (Tempat : Lapangan Sekolah Setelah Pemilihan,
Panitia beristirahat & Setelah Istirahat Panitia langsung Menghitung Suara). Dengan hasil penghitungan suara :

Pengurus OSIS : 1) Ketua & Wakil Ketua OSIS, Kandidat 01 berjumlah 57 suara, Kandidat 02 berjumlah 190 suara,
Kandidat 03 berjumlah 152 suara. 2) Sekretaris & Wakil Sekretaris OSIS, Kandidat 01 berjumlah 119 suara, Kandidat
02 berjumlah 221 suara. 3) Bendahara & Wakil Bendahara OSIS, Kandidat 01 berjumlah 182 suara, Kandidat 02
berjumlah 164 suara.

Pengurus MPK : 1) Ketua & Wakil Ketua MPK, Kandidat 01 berjumlah 297 suara, Kandidat 02 berjumlah 62 suara. 2)
Sekretaris & Wakil Sekretaris MPK, Kandidat 01 berjumlah 108 suara, Kandidat 02 berjumlah 251 suara. 3)
Bendahara MPK, Kandidat 01 berjumlah 318 suara.
H. Pengumuman

Pengumuman, dilaksanakan setelah penghitungan suara.


Hasil dari pengumuman tersebut, yang dinyatakan terpilih menjadi pengurus yaitu :
1. Pengurus OSIS
a. Ketua & Wakil Ketua OSIS yakni kandidat 02 (Febe Ceren Anugrah & Cristopher Raka Ampang Allo).
b. Sekretaris & Wakil Sekretaris yakni kandidat 02 (Angelia Tandi Ra’pak & Ogi Saputri).
c. Bendahara & Wakil Bendahara yakni kandidat 01 (Yustin Parirak & Megsi Ruru).
2. Pengurus MPK
a. Ketua & Wakil Ketua MPK yakni kandidat 01 (Zem Markus & Florika Kende’)
b. Sekretaris & Wakil Sekretaris MPK yakni kandidat 02 (Ivana Tiara Rante & Kesya Ipon Toding).
c. Bendahara MPK yakni kandidat 01 (Pisnawati Simon).
I. Pelantikan Pengurus OSIS &
MPK

Pelantikan, dilaksanakan dalam bentuk Upacara Bendera dirangkaikan dengan pelantikan anggota
Pengurus OSIS & MPK baru pada Senin 09 Oktober 2023, yang dipimpin oleh Kepala Sekolah SMAN 4
Toraja Utara (Riandoyo S, Pd. M, Pd).
Bab 3
PEMBAHASAN
A. Pengertian Suara Demokrasi
Mulai dari pertengahan abad 5 sm istilah demokrasi telah banyak digunakan untuk menunjukkan
sistem politik yang ada di beberapa negara dan kota yunani, terutama di athena. Demokrasi sendiri
merupakan sistem pemerintahan dari rakyat, untuk rakyat, dan oleh rakyat, dimana setiap orang
dapat mengambil bagian perihal keputusan yang akan mempengaruhi kehidupannya dalam
bernegara. Suara demokrasi dalam kegiatan implementasi p5 dimaksudkan untuk mengajarkan
siswa-siswi agar mampu merefleksikan makna dan memahami implementasi demokrasi dalam
lingkup organisasi sekolah maupun kondisi sebenarnya di lingkungan masyarkat atau dunia kerja.

B. Alasan OSIS & MPK Sangat di Perlukan di Sekolah untuk Pembelajaran Demokrasi
Osis & MPK sangat diperlukan dalam berdemokrasi karena: Yang pertama, OSIS bisa menjadi wadah
bagi kalian yang mau belajar demokrasi dan organisasi. Di dalam organisasi, kalian akan akrab
dengan musyawarah dan demokrasi. Begitu pula di dalam OSIS, setiap keputusan harus diambil
berdasarkan mufakat bersama. Di organisasi (OSIS & MPK) ini, kalian juga dapat belajar cara
memimpin dan tanggung jawab. Pembelajaran leadership yang paling dasar adalah memimpin diri
sendiri. Setelah bergabung dengan OSIS kalian pun akan belajar mengenai tanggung jawab, seperti
tanggung jawab terhadap organisasi sekolah, membantu guru mengurus siswa secara maksimal,
ataupun diri sendiri. Selain itu, OSIS juga bisa menjadi sarana untuk menambah teman dan relasi.
Kalian dapat bertemu teman-teman dari kelas lain. Jadi, ruang lingkup dan relasi kalian akan semakin
luas, tidak hanya terbatas pada teman kelas.
C. Alasan Diperlukan Demokrasi
Demokrasi memiliki prinsip dari rakyat oleh rakyat untuk rakyat. Mengapa demokrasi diperlukan?
Karena demokrasi diharapkan dapat berjalan sesuai dengan nilai-nilai dan tujuan dari setiap sila
Pancasila. Demokrasi harus sesuai dengan nilai-nilai dan tujuan setiap sila Pancasila seperti,
Demokrasi di Indonesia harus berketuhanan sesuai dengan sila pertama, lalu demokrasi harus
bersifat kemanusiaan dengan cara adil dan beradab sesuai dengan sila kedua, lalu demokrasi harus
menyatukan setiap elemen-elemen yang ada di Indonesia sesuai dengan sila ketiga, lalu demokrasi
harus dipimpin oleh hikmat serta bijaksana dalam permusyawaratan maupun perwakilan sesuai
dengan sila keempat, lalu demokrasi harus memiliki tujuan keadilan sosial bagi seluruh rakyat
Indonesia sesuai dengan sila kelima. Dengan begitu demokrasi bersumber dari Pancasila itu sebuah
kewajiban agar tidak terjadi penyelewengan demokrasi untuk kepentingan golongan maupun
sepihak.
D. Hubungan Demokrasi dengan Pemilihan Pengurus OSIS & MPK
Pemilihan Ketua OSIS mampu mengembangkan nilai-nilai demokrasi yang dimiliki oleh siswa karena
masing-masing siswa dapat menyalurkan suaranya dan ikut berpartisipasi secara langsung untuk
memilih pemimpinnya. Adapun nilai-nilai demokrasi yang menjadi fokus penelitian ini meliputi: nilai
toleransi, nilai kebebasan mengemukakan pendapat, nilai terbuka dalam berkomunikasi, nilai
percaya diri, nilai tanggungjawab, dan nilai kerjasama.
BAB 4
PENUTUP
A. Kesimpulan
Berdasarkan pembahasan sebelumnya kami dapat menyimpulkan bahwa demokrasi dapat berperan
sebagai wadah pengikat kesepakatan nasional yang harus dihormati dan dijaga oleh seluruh siswa
maupun warga Negara.

B. Saran
1. Kepala sekolah hendaknya memberikan motivasi yang lebih untuk siswa agar selalu meningkatkan
kualitas pembelajaran dengan kelompok kerja.
2. Guru hendaknya memberikan kesempatan kepada siswa untuk mandiri sebagai bentuk menghargai
siswanya dalam mengembangkan diri, memberikan kesempatan bagi siswa untuk berdiskusi baik
tentang mata pelajaran tertentu maupun proses pembelajaran lainnya seperti P5.
3. Siswa hendaknya saling menghargai dan tidak membeda-bedakan satu sama lain dengan
membiasakan diri bersikap sesuai nilai-nilai demokrasi, serta membangun hubungan kerja sama yang
baik dalam kelompok.
Daftar Pustaka
http://ditsmp.kemdikbud.go.id/belajar-demokrasi-lewat-organisasi-osis/.
https://www.smpn3krian.sch.id/project-2-profil-pelajar-pancasila-suara-demokrasi/.
SESI TANYA
JAWAB
TERIMAK
ASIH

Anda mungkin juga menyukai