Anda di halaman 1dari 8

KONSEP NORMA

Dosen Pengampu : Dr. nova arikhman S.km , M.kes


1. Penjelasan mengenai norma dan contoh konkret di masyarakat
Jawab : Pengertian Norma
Norma adalah aturan, standar, ukuran. Norma merupakan sesuatu yang
sudah pasti yang dapat kita pakai untuk membandingkan sesuatu yang
lain, yang hakikatnya, besar-kecilnya, ukurannya, kualitasnya, kita raguragu.
Jadi norma adalah suatu aturan, standar, atau ukuran yang dengan
itu kita bisa mengukur kebaikan atau keburukan suatu perbuatan.
Norma.
Contohnya dalam bermasyarakat antara lain adalah :
1. Saling menghormati dan menghargai dalam masyarakat yang
beragam
2. Mematuhi ajaran agama seperti menjauhi alcohol dan larangan
lainnya
3. Mematuhi adat dan budaya tempat tinggal
2 .Mengemukan kan dan memberikan contoh jenis norma
Jawab :
system norma yang berlaku di kehidupan masyarakat beberapa 4 jenis yaitu :

A. Norma agama
Norma agama merupakan peraturan hidup yang diterima sebagai perintahperintah,
larangan-larangan, dan ajaran-ajaran yang berasal dari Tuhan.Norma agama adalah
aturan-aturan hidup yang berupa perintahperintah dan larangan-larangan, yang
oleh pemeluknya diyakini bersumber dari Tuhan Yang Maha Esa. Aturan-aturan itu
tidak saja mengatur hubungan vertikal, antara manusia dengan Tuhan (ibadah), tapi
juga hubungan horisontal, antara manusia dengan sesame manusia. Pada umumnya
setiap pemeluk agama menyakini bahwa barang siapa yang mematuhi perintah-
perintah Tuhan dan menjauhi larangan-laranganNya akan memperoleh pahala.
Sebaliknya barang siapa yang melanggarnya akan berdosa dan sebagai sanksinya, ia
akan memperoleh siksa. Sikap dan perbuatan yang menunjukkan kepatuhan untuk
menjalankan perintah-Nya dan menjauhi laranganNya tersebut disebut taqwa.
B. Norma kesusilaan
Norma kesusilaan adalah aturan-aturan hidup tentang tingkah laku yang baik dan buruk, yang berupa “bisikan-
bisikan” atau suara batin yang berasal dari hati nurani manusia. Berdasar kodrat kemanusiaannya, hati nurani
setiap manusia “menyimpan” potensi nilai-nilai kesusilaan. Hal ini analog dengan hak-hak asasi manusia yang
dimiliki oleh setiap pribadi manusia karena kodrat kemanusiaannya, sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Kuasa.
Karena potensi nilai-nilai kesusilaan itu tersimpan pada hati nurani setiap manusia (yang berbudi), maka hati
nurani manusia dapat disebut sebagai sumber norma kesusilaan. Ini sejalan dengan pendapat Widjaja tentang
moral dihubungkan dengan etika, yang membicarakan tata susila dan tata sopan santun. Tata susila mendorong
untuk berbuat baik, karena hati kecilnya menganggap baik, atau bersumber dari hati nuraninya, lepas dari
hubungan dan pengaruh orang lain.
contoh nya adalah :Norma kesusilaan dapat diajarkan dan dibiasakan mulai dari lingkungan keluarga.
Keluarga merupakan unit terkecil dalam suatu sistem masyarakat. Seiring dengan berjalannya waktu
serta perkembangan jaman, keluarga selalu mengalami perubahan-perubahan baik struktur maupun
bentuk. Tetapi, pada hakikatnya subtansi keluarga tidak akan pernah hilang.Pelanggaran norma ini
mengakibatkan rasa bersalah dan penyesalan mendalam bagi sipelanggar. (Uswatun & Nadiroh, 2017)
C. Norma kesopanan
Norma kesopanan adalah aturan hidup bermasyarakat tentang tingkah laku yang baik dan tidak
baik, patut dan tidak patut dilakukan, yang berlaku dalam suatu lingkungan masyarakat atau
komunitas tertentu. Norma ini biasanya bersumber dari adat istiadat, budaya, atau nilai-nilai
masyarakat. Ini sejalan dengan pendapat Widjaja tentang moral dihubungkan dengan etika,
yang membicarakan tentang tata susila dan tata sopan santun. Tata sopan santun mendorong
berbuat baik, sekedar lahiriah saja, tidak bersumber dari hati nurani, tapi sekedar menghargai
menghargai orang lain dalam pergaulan

Contoh: yang muda harus menghormati orang yang lebih tua, memanggil yang lebih tua
dengan sebutan tertentu dan tidak memanggil namanya saja
D. Norma hukum
Norma hukum adalah aturan-aturan yang dibuat oleh lembaga negara yang berwenang, yang
mengikat dan bersifat memaksa, demi terwujudnya ketertiban masyarakat. Sifat “memaksa”
dengan sanksinya yang tegas dan nyata inilah yang merupakan kelebihan norma hukum
dibanding dengan ketiga norma yang lain. Negara berkuasa untuk memaksakan aturan-aturan
hukum guna dipatuhi dan bagi siapa saja yang bertindak melawan hukum dapat diancam dan
dijatuhi hukuman. Ancaman hukuman itu dapat berupa hukuman bandan atau hukuman benda.
Hukuman bandan dapat berupa hukuman mati, hukuman penjara seumur hidup, atau hukuman
penjara sementara. Di samping itu masih dimungkinkan pula dijatuhkannya hukuman tambahan,
.
yakni pencabutan hak-hak tertentu, perampasan barangbarang tertentu, dan pengumuman
keputusan pengadilan.
Norma hukum merupakan peraturan hidup yang dibuat oleh penguasa negara.bersifat memaksa
dan mempunyai sanksi-sanksi yang tegas.
Contoh: ketika mencuri dan dikenai hukuman sesuai pasal yang telah ditetapkan negara
3.Mengemukakan,menjelaskan, dan berikan contoh
kekhususan norma.
Jawab : norma norma yg berlaku tentunya memiliki
kekhususan dan melihat waktu serta situasi nya, . Norma-
norma moral berarti tolak ukur yang dipakai masyarakat untuk
mengukur kegiatan seseorang. Maka dengan norma kita betul-
betul dinilai. Kita dinilai bukan dari salah satu segi, melainkan
dari segi manusia.

Contoh nya adalah ketika cara berpakaian saat adanya acara


adat tentunya mengikuti adat yang ada di daerah tersebut.
THANK YOU

Anda mungkin juga menyukai