Anda di halaman 1dari 1

ANALISA KEANDALAN STRUKTUR TOPSIDE MODULE FPSO PADA SAAT OPERASI

Nama NRP Jurusan Dosen Pembimbing

: Ali Akbar Ahmad : 4306 100 062 : Teknik Kelautan FTK-ITS : Ir. Wisnu Wardhana, M.Sc, Ph.D Ir. Joswan Jusuf Soedjono, M.Sc

ABSTRAK
FPSO (Floating Production Storage and Offloading) dalam operasinya mendapatkan pengaruh signifikan dari beban lingkungan dan operasionalnya. Hal demikian juga akan mempengaruhi komponen-komponen struktur yang ada di atasnya, termasuk struktur topside module yang berfungsi sebagai pemrosesan minyak dan gas. Konstruksi topside module FPSO haruslah kuat menahan beban-beban yang terjadi pada saat kondisi operasi. Dalam penelitian ini kekuatan struktur topside module telah dikaji dengan metode deterministik dan metode probabilistik atau keandalan. Pada pengkajian dengan metode deterministik digunakan perangkat lunak SACS, sedangkan pengkajian keandalan menggunakan simulasi Monte Carlo. Pemodelan beban dinamis FPSO akibat gelombang diselesaikan dengan perangkat lunak MOSES. Pemodelan FPSO dan struktur topside module dimodelkan dengan berbagai variasi draft atau sarat air. Untuk menentukan motion struktur, dilakukan analisis RAO motion struktur. Gerakan yang dominan terjadi pada arah 450 dan 1350. Sedangkan untuk kondisi maksimal pada tiap gerakan yaitu: RAO surge 0.957 m/m (heading 0), RAO sway 1.307 m/m (heading 90),RAO heave 0.953 m/m (heading 90),RAO roll 2.972 m/m (heading 90),RAO pitch 0.739 m/m (heading 135) dan RAO yaw 0.346 m/m (heading 45). Dari hasil analisa kekuatan struktur didapat unity chek (UC) maksimum pada berbagai variasi draft atau sarat air yaitu : pada sarat 18.0m kekuatan struktur topside module FPSO tersebut aman dengan (UC) maksimum sebesar 0.923. kemudian pada sarat 16.2m kekuatan struktur topside module FPSO tersebut tidak aman dengan (UC) maksimum sebesar 1.251, kemudian pada sarat 14.6m kekuatan struktur topside module FPSO tersebut tidak aman dengan (UC) maksimum sebesar 1.311, demikian pula sampai sarat terendah 13.9m kekuatan struktur topside module FPSO tersebut tidak aman dengan (UC) maksimum sebesar 1.348. Keandalan struktur topside module FPSO berdasarakan perhitungan menggunakan simulasi Monte Carlo didapatkan keandalan pada variasi sarat air seperti berikut, pada sarat 18.0m keandalannya adalah 0.903 , kemudian pada sarat 16.2m keandalannya turun menjadi 0.687, kemudian pada sarat 14.6m keandalannya turun menjadi 0.617 demikian pula sampai sarat terendah 13.9m keandalannya semakin menurun yaitu 0.560. Dari kekuatan struktur dan keandalan pada variasi sarat air tersebut memperlihatkan bahwa struktur topside module FPSO mempuanyai kekuatan yang aman dan keandalan yang tinggi pada sarat air 18.0m, sedangkan semakin kecil sarat air FPSO maka kekuatan struktur dan keandalan dari struktur topside module FPSO akan semakin menurun. Kata kunci : keandalan, struktur topside module, FPSO, draft, RAO.

iv

Anda mungkin juga menyukai