Anda di halaman 1dari 3

1. Kata Sulit a.

Anamnesa : keterangan tentang kehidupan seseorang atau client yang diperoleh melalui wawancara, riwayat orang sakit dan penyakit pada masa lampau b. Karies : pembusukan seperti pada tulang atau gigi c. DHE : suatu usaha terencana dan terarah dalam bentuk pendidikan non formal yang berkelanjutan dan bentuk kerjasama untuk meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan gigi dan mulut dalam masyarakat. 2. Kata Kunci a. Perawatan : proses, pembuatan, cara merawat, pemeliharaan, penyelenggaraan, pembelaan orang sakit b. Karies : pembusukan seperti pada tulang atau gigi c. DHE : suatu usaha terencana dan terarah dalam bentuk pendidikan non formal yang berkelanjutan dan bentuk kerjasama untuk meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan gigi dan mulut dalam masyarakat. 3. Rumusan Masalah a. Apa penyebab gigi karies? b. Bagaimana proses terjadinya gigi karies? c. Apa macam-macam gigi karies? d. Apa penyebab mahkota gigi rusak? e. Bagaimana rumus kimia pembentukan gigi karies? f. Apa akibat gigi karies dengan kesehatan secara umum? g. Bagaimana pencegahan gigi karies? h. Apakah pengganti gula yang baik bagi kesehatan gigi? i. Bagaimana perawatan gigi yang diberikan pada penderita gigi karies? j. Bagaimana bentuk DHE yang diberikan kepada pasien? 4. Informasi Tambahan 1. Ada 4 hal utama penyebab karies : Ketidaksempurnaan pembentukan enamel pada permukaan gigi Bakteri Kariogenik (bakteri penyebab karies) Karbohidrat yang di fermentasikan Waktu 2. Proses terjadinya karies : Karbohidrat memasuki plak yang ada pada permukaan gigi, mikroorganisme yang terdapat dalam plak akan mengeluarkan enzim sehingga terjadi proses fermentasi karbohidrat yang menghasilkan asam, asam ini akan melarutkan bahan-bahan anorganik gigi terutama kalsium (demineralisasi) dan jaringan organik gigi yang lunak akan mudah rusak, dengan demikian proses karies mulai terjadi (Tarigan, 1991). 3. Macam-macam gigi karies : Berdasarkan lokasi kedalaman a. Karies berdasarkan lokasi permukaan kunyah - Karies oklusal - Karies labial - Karies bukal - Karies palatal / lingual - Karies aproksimal - Karies kombinasi b. Berdasarkan lokasi - Karies yang ditemukan di permukaan halus Karies proksimal Karies akar Tipe ketiga karies ini terbentuk pada permukaan lain - Karies di celah / fisura gigi c. Berdasarkan kedalamannya - Karies superfisial

- Karies media - Karies profunda 4. Penyebab kerusakan mahkota gigi : 1.Karies gigi Terjadinya demineralisasi lapisan email, kemudian email menjadi keropos, lambat laun permukaan gigi terjadi lubang 2.Akibat kebiasaan tertentu a. Menggosok gigi dengan bahan ebrasif. Menggosok gigi dengan bahan yang dapat mengikis permukaan gigi/email gigi, antara lain memakai batu batu yang dihaluskan , pasir yang halus, atau abu gosok. b. Kebiasaan pangur/mengasah gigi. Biasanya dilakukan gadis-gadis pedesaan sebagai pertanda sudah dewasa, gigi yang dipangur biasanya gigi seri rahang atas.Gigi yang dipangur menyebabkan lapisan email terkikis, sehingga tidak terlindungi lagi, berakibat gigi mudah keropos 3. Akibat bentuan/ruda paksa Benturan dengan benda keras (misalnya kecelakaan) gigi dapat patah ataupun gigi dapat trlepas dari tulang alveola. Akibat benturan , gigi lambat laun berubah wana menjadi kebiru-biruan atau kehitaman pada mahkota gigi, sebagai pertanda gigi mati atau membusuh dan harus dicabut. Sumber: Suara Muhammadiyah Edisi 16 2004

5. Rumus Kimia pembentukan gigi karies Jawaban pada halaman selanjutnya 6. Akibat gigi karies dengan kesehatan secara umum ini akan memperbesar risiko penyakit jantung, stroke, meningkatkan kecenderungan wanita hamil melahirkan prematur dan bayi dengan berat badan kurang, serta meningkatkan ancaman bagi pasien-pasien yang menderita diabetes, penyakit saluran pernapasan, dan osteoporosis. 7. Pencegahan gigi karies Peningkatan kebersihan mulut Penggunaan benang dental floss Penilaian faktor diet Mengkonsumsi xylitol Peningkatan faktor pelindung saliva Penggunaan obat kumur antiseptik yang mengandung klorheksidin Penggunaan flouride 8. Pengganti gula yang baik bagi kesehatan gigi Xylitol Gula alkohol (polyol) Sorbitol Pemanis alternatif bagi penderita diabetes (manitol) Maltitol Isomalt Laktitol 9. Perawatan gigi yang diberikan pada penderita gigi karies: Karies dini: remineralisasi dengan pengulasan fluor. Konsul diet dan faktor resiko yang lain.

Karies inisial : aplikasi penutup fisur. Restorasi setelah eskavasi dan preparasi minimal. Kavitas Sedang : restorasi dengan preparasi minimal. Kavitas Dalam : restorasi dengan preparasi minimal atau perawatan endodontik. 10. DHE yang diberikan kepada pasien Petunjuk menggosok gigi Petunjuk flossing gigi Penyuluhan diet

JAWABAN NOMER 5
Pembentukan plak (bakteri+sisa makanan) fermentasi

zat asam

demineralisasi email hidroksiapatit (Ca10(PO4)6(OH)2 + (H+) (Ca2+) + (H2O)+ (PO4)3+

karies

Anda mungkin juga menyukai