Anda di halaman 1dari 2

Jelaskan satu per satu fungsi semua bagian-bagian sel hewan dan tumbuhan?

Bagian-bagian sel : 1. nukleus = sebagai pusat kegiatan sel. nukleolus inilah yang merupakan "otak" bagi sel.nukleus juga membawa informasi genetika berupa kromosom. 2. Membran sel = merupakan tempat atau jalur keluar masuknya substrat ke luar dan ke dalam sel. membran sel besifat selektif permeabel. jadi, hanya substrat tertentu yang dibutuhkan saja yang dapat melewati membran sel tersebut. 3. Ribosom = ribosom merupakan tempat terjadinya sintesis protein sesuai dengan informasi genetika yang disampaikan oleh RNAm 4. mitokondria = di mitokondria ini terjadi proses respirasi sel yang tujuannya adalah untuk menghasilkan energi dalam bentuk ATP 5. Sitoplasma = sitoplasma adalah organel sel berupa cairan, yang merupakan salah satu tempat berlangsungnya metabolisme sel. Kandungan terbesar dalam sitoplasma adalah air. 6. Badan Golgi/Aparatus golgi = merupakan organel sel yang fungsinya sebagai organ sekresi baik protein ataupun lemak 7. Plastida = organel sel ini mengandung pigmen warna contohnya klorofil (pigmen warna hijau), rhodofil (pigmen warna merah), chrysofil(pigmen warna keemasan) 8. Vakuola = organel sel ini memiliki fungsi sebagai penyimpan cadangan makanan dan sisa metabolisme sel. 9.Mikrotubulus = organel yang memiliki struktur tabung. contohnya flagela (untuk pergerakan sel), silia (alat pelekatan sel) dan spindel (untuk pembelahan sel). 10. Mikrofilamen = oragnel yang memiliki struktur filamen (benang). berfungsi dalam pergerakan sitoplasma dan kontraksi otot. 11. Badan Mikro = ada dua macam badan mikro, yaitu Peroksisom (mengandung enzim katalase) dan Glioksisom (mengandung enzim katalase dan oksidase) 12. Badan Mikro = ada dua macam badan mikro, yaitu Peroksisom (mengandung enzim katalase) dan Glioksisom (mengandung enzim katalase dan oksidase) 13.Dinding Sel = struktur selulolitik dan kitin yang berfungsi memberi bentuk sel dan sebagai pelindung sel. (ingat! dinding sel berbeda dengan membran sel) 14. Sentriol = organel yang berperan dalam pembelahan sel. Sentriol berfungsi menarik kromosom ke arah kutub yang berlawanan. 15. Lisosom = Organel yang berperan dalam pencernaan intrasel. Organel ini mengandung enzim lisozim yang akan melisis bagain sel yang telah mati, rusak atau sudah tua. contohnya ekor kecebong akan dicerna oleh lisosom saat akan bermetamorfosis menjadi katak dewasa Perbedaan sel hewan dan sel tumbuhan terletak pada organel-organelnya, ada beberapa organel yang

hanya dimiliki oleh hewan (lisosom dan sentrosom) dan ada yang hanya dimiliki oleh tumbuhan (plastida dan dinding sel)

Biologi atau ilmu hayat adalah ilmu yang mempelajari aspek fisik kehidupan. Istilah "biologi" dipinjam dari bahasa Belanda, biologie, yang juga diturunkan dari gabungan kata bahasa Yunani, , bios ("hidup") dan ,logos ("lambang", "ilmu"). Istilah "ilmu hayat" dipinjam dari bahasa Arab, juga berarti "ilmu kehidupan". Obyek kajian biologi pada masa kini sangat luas dan mencakup semua makhluk hidup dalam berbagai aspek kehidupannya. Berbagai cabang biologi mengkhususkan diri pada setiap kelompok organisme, seperti botani (ilmu tentang tumbuhan), zoologi (ilmu tentang hewan), dan mikrobiologi (ilmu tentang jasad renik). Perbedaan-perbedaan dan pengelompokan berdasarkan ciri-ciri fisik kelompok organisme dipelajari dalamsistematika, yang di dalamnya mencakup pula taksonomi dan paleobiologi. Berbagai aspek kehidupan dikaji pula dalam biologi. Ciri-ciri fisik bagian tubuh dipelajari dalam anatomi dan morfologi, sementara fungsinya dipelajari dalam fisiologi. Perilaku hewan dipelajari dalam etologi. Perkembangan ciri fisik makhluk hidup dalam kurun waktu panjang dipelajari dalam evolusi, sedangkan pertumbuhan dan perkembangan dalam siklus kehidupan dipelajari dalam biologi perkembangan. Interaksi antar sesama makhluk dan dengan alam sekitar mereka dipelajari dalam ekologi; Mekanisme pewarisan sifatyang berguna dalam upaya menjaga kelangsungan hidup suatu jenis makhluk hidupdipelajari dalam genetika. Saat ini bahkan berkembang aspek biologi yang mengkaji kemungkinan berevolusinya makhluk hidup pada masa yang akan datang, juga kemungkinan adanya makhluk hidup di planet-planet selain bumi, yaitu astrobiologi. Sementara itu, perkembangan teknologi memungkinkan pengkajian pada tingkat molekul penyusun organisme melalui biologi molekular serta biokimia, yang banyak didukung oleh perkembangan teknik komputasi melalui bidangbioinformatika. Ilmu biologi banyak berkembang pada abad ke-19, dengan ilmuwan menemukan bahwa organisme memiliki karakteristik pokok. Biologi kini merupakan subyek pelajaran sekolah dan universitas di seluruh dunia, dengan lebih dari jutaan makalah dibuat setiap tahun dalam susunan luas jurnal biologi dan kedokteran.[1]

Anda mungkin juga menyukai