Anda di halaman 1dari 3

ANALISIS STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR

SK KD

: Memahami lingkungan dan melaksanakan kerjasama di sekitar rumah dan sekolah : Membuat denah dan peta lingkungan rumah dan sekolah

A. PENJABARAN DAN PENJELASAN STANDAR KOMPETENSI Standar Kompetensi : Memahami lingkungan dan melaksanakan kerjasama di sekitar rumah dan sekolah. Dalam hal ini, siswa diharapkan dapat memahami lingkungan di sekitar baik itu dengan menceritakan lingkungan alam dan buatan di sekitar rumah dan sekolah, memelihara lingkungan alam dan buatan di sekitar rumah, membuat denah dan peta lingkungan rumah dan sekolah, melakukan kerjasama di lingkungan rumah, sekolah, dan kelurahan/desa.

B. PENJABARAN DAN PENJELASAN KOMPETENSI DASAR Kompetensi Dasar : Membuat denah dan peta lingkungan rumah dan sekolah Dalam analisis ini, diambil sebuah KD yang berhubungan dengan salah satu disiplin ilmu sosial yaitu Geografi. Penjabarannya akan dijelaskan sebagai berikut.

1. Pengertian denah dan peta Denah adalah gambar yang menunjukkan lokasi atau bagian dari suatu tempat. Peta adalah gambaran dari permukaan bumi yang digambar pada bidang datar, yang diperkecil dengan skala tertentu dan dilengkapi simbol sebagai penjelas.

2. Tujuan pembuatan denah dan peta

Membantu siswa dalam suatu pekerjaan. Membantu siswa menyimpan informasi. Membantu siswa dalam pembuatan suatu desain, misal desain jalan.

3. Manfaat pembuatan denah dan peta Siswa dapat menunjukkan posisi atau lokasi relatif (letak suatu tempat dalam hubungannya dengan tempat lain) di permukaan bumi. Siswa dapat memperlihatkan atau menggambarkan bentuk-bentuk permukaan bumi (misalnya bentuk benua, atau gunung) sehingga dimensi dapat terlihat dalam peta. Siswa dapat memperlihatkan ukuran, karena melalui peta dapat diukur luas daerah dan jarak-jarak di atas permukaan bumi.

4. Kelebihan dan keurangan membuat denah dan peta Kelebihannya : Bisa gunakan skala yang kita inginkan. Mudah dibawa. Mudah dibaca, memuat secara umum dan juga bisa dibuat peta yang spesifik komoditas. Kekurangannya : Tidak semua orang pandai membuatnya, yang bisa di baca orang. Biaya bisa mahal, untuk peta besar penyimpanannya memakan ruangan.

C. KERELEVANAN ANTARA STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR

Berdasarkan penjabaran antara standar kompetensi dan kompetensi dasar, standar kompetensi memahami lingkungan dan melaksanakan kerjasama di sekitar rumah dan sekolah dengan kompetensi dasar membuat denah dan peta lingkungan rumah dan sekolah, memiliki kerelevanan yang signifikan. Ini dapat dilihat dari manfaat kompetensi dasar membuat denah dan petan lingkungan rumah dan sekolah yaitu : Siswa dapat menunjukkan posisi atau lokasi relatif (letak suatu tempat dalam hubungannya dengan tempat lain) di permukaan bumi. Siswa dapat memperlihatkan atau menggambarkan bentuk-bentuk permukaan bumi (misalnya bentuk benua, atau gunung) sehingga dimensi dapat terlihat dalam peta. Siswa dapat memperlihatkan ukuran, karena melalui peta dapat diukur luas daerah dan jarak-jarak di atas permukaan bumi. Yang masing-masing manfaatnya itu termasuk dalam cakupan dari standar kompetensi memahami lingkungan dan melaksanakan kerjasama di sekitar rumah dan sekolah. Dalam hal ini adalah memahami lingkungan. Memahami lingkungan bukan saja sekedar paham dalam lingkungannya, tetapi diharapkan siswa dapat membuat denah dan peta sesuai apa yang ada pada kompetensi dasar.

D. SIMPULAN Dari analisis di atas, dapat disimpulkan bahwa standar kompetensi memahami lingkungan dan melaksanakan kerjasama di sekitar rumah dan sekolah dengan kompetensi dasar membuat denah dan peta lingkungan rumah dan sekolah memiliki kerelevanan yang jelas, karena manfaat dari kompetensi dasar mengarah ke dalam standar kompetensi yang dalam hal ini adalah memahami lingkungan.

Anda mungkin juga menyukai