Anda di halaman 1dari 1

TUBERCULOSIS PARU AKTIF DENGAN BTA + PADA WANITA IBU RUMAH TANGGA YANG TINGGAL BERSAMA ANAK DAN

SUAMI.

ABSTRAK

Latar Belakang: Tuberkulosis paru adalah penyakit paru yang disebabkan oleh infeksi Mycobacterium tuberculosis. Penyakit TB paru dapat menular melalui percik renik (droplet nuclei) yang terhirup, dapat mencapai alveolus. Resiko penularan lebih tinggi pada geriatrik dan anak-anak. Tata laksana yang digunakan memerlukan pendekatan kedokteran keluarga karena selain menggunakan modalitas farmakologis, diperlukan pula dukungan dari keluarga pasien. Pencegahan dalam penularan penyakit ini penting, terutama kepada orang-orang yang tinggal dalam satu rumah. Berdasarkan studi yang dilakukan oleh Khalilzadeh et al, ditemukan dari 147 kontak dekat dari 34 pasien TB paru aktif ditemukan 7 kontak yang positif berdasarkan penemuan klinis, radiologis dan sputum BTA. Dari 147 kontak tersebut, ada 49 kontak yang memiliki gambaran radiologis TB paru. Tujuannya teridentifikasinya faktor resiko terjadinya penularan kepada orang lain dan penatalaksanaan pasien selain farmakologis juga berdasarkan pendekatan kedokteran keluarga. Metode. Laporan kasus di Klinik Kedokteran Keluarga FK UI pada bulan Maret 2013 yang ditelaah berdasarkan evidence base medicine.

Anda mungkin juga menyukai