Anda di halaman 1dari 1

Pemeriksaan payudara Inspeksi : Pasien dalam posisi duduk, berhadapan dengan pemeriksa.

Inspeksi payudara dalam 4 posisi yaitu kedua lengan di samping, lengan di atas kepala, tangan menekan pinggul, dan membungkuk ke depan. Catat ukuran dan simetri,kontur, penampilan kulit Inspeksi puting. Bandingkan ukuran, bentuk, dan arah puting.Perhatikan setiap ruam, ulkus, atau rabas puting. Palpasi : Jaringan payudara harus dalam posisi datar dan pasien telentang. Palpasi area rektangular yang meluas dari klavikula sampai lipatan inframammari atau garis bra, dan dari garis midsternum sampai garis aksila posterior serta ke bagian dalam aksila untuk melihat ujung spence. Catat konsistensi, nyeri tekan, nodulus (jika ada, perhatikan letak, ukuran, bentuk, batas, nyeri tekan, dan mobilitas). Gunakan pola garis vertikal atau pola melingkar atau baji. Palpasi dengan gerakan lingkaran konsentrik, jangkauan sedikit. Untuk bagian lateral payudara, minta pasien untuk memiringkan tubuh ke arah pinggul yang berlawanan, letakkan tangan di atas dahi, tetapi tetap jaga posisi bahu menekan tempat tidur/meja periksa. Untuk bagian medial payudara, minta pasien untuk berbaring dengan posisi bahu datar terhadap tempat tidur/meja periksa, meletakkan tangan pada leher dan mengangkat siku sampai sejajar bahu. Palpasi setiap puting ( Sumber :Bickley,Linn. Buku Saku Pemeriksaan Fisik & Riwayat Kesehatan Bates Edisi 5 Halaman 146)

Anda mungkin juga menyukai