Anda di halaman 1dari 3

ANIMASI INTERAKTIF DALAM MEDIA PEMBELAJARAN KEAMANAN DATA

Banu Adi Witono1, Nur Fisabilillah2, Prakasita Wigati3


1,2,3

Jurusan Sistem Informasi, Fakultas Ilmu Komputer & Teknologi Informatika, Universitas Gunadarma J1. Margonda Raya No.100, Depok, Jawa Barat, 16424 Telp : (021) 778881112, Fax : (021) 7872829 1 banuaw13@gmail.com, 2watashiwa.illa@gmail.com, 3mprakasita@gmail.com

Abstrak Dahulu media pembelajaran tidaklah seperti saat ini yang sudah menggunakan teknologi canggih. Tanpa adanya media pembelajaran, para pengguna hanya akan mempelajari materi secara monoton sehingga akan merasa jenuh. Media pembelajaran Keamanan Data yang berbasis konsep multimedia memerlukan kemampuan dan keterampilan dalam pengolahan data. Data tersebut kemudian menjadi suatu informasi yang dapat menarik perhatian pemakai untuk melihat pembahasan materi yang diangkat melalui tampilan animasi. Daya imajinasi pengguna dapat ikut berkembang dengan visualisasi dan interaksi yang ada dalam materi. Untuk dapat membuat suatu media pembelajaran yang mampu memberikan informasi secara interaktif dan menarik dibutuhkan perancangan yang baik. Animasi ini berisi pembelajaran Keamanan Data yang disesuaikan secara umum untuk memudahkan pengguna khususnya mahasiswa. Pembuatan animasi tersebut diharapkan dapat memberikan suatu terobosan dalam dunia teknologi informasi sehingga kegiatan belajar mengajar tidak monoton, tidak membosankan, dan bahkan menjadi lebih efektif. Kata Kunci: keamanan data, media pembelajaran, animasi

1. Pendahuluan Pada era globalisasi ini zaman semakin berkembang, salah satunya terjadi pada media pembelajaran. Dahulu, media pembelajaran tidaklah seperti saat ini yang sudah menggunakan teknologi canggih, misalnya melalui alat yang disebut proyektor. Melalui proyektor inilah banyak para penikmat teknologi yang merasa terbantu, khususnya dibidang edukasi, yakni pengajar dan pelajar. Tanpa adanya media pembelajaran, para pengguna hanya akan mempelajari materi secara monoton sehingga akan merasa jenuh. Dengan adanya media seperti itu, metode pembelajaran akan lebih bervariasi dan tidak membosankan. Media pembelajaran pada materi Keamanan Data ini disajikan guna mempermudah para pengguna untuk memahami materi melalui animasi yang telah dibuat. Animasi interaktif ini berisikan informasi tentang materi Keamanan Data yang meliputi unsur text, image, dan audio. Dengan begitu pengguna yang ingin mempelajari materi Keamanan Data dapat lebih tertarik dan mengerti tentang materi yang dipelajarinya. Oleh karena itu, animasi ini dibuat menggunakan gerak animasi,

penjelasan narator, dan ilustrasi dari tiap sub babnya sehingga lebih dimengerti oleh pengguna. Tahapan yang dilakukan pada animasi interaktif ini melibatkan studi literatur dan pengumpulan data. Tahap studi literatur berfungsi sebagai pencarian, pembelajaran, referensi, serta teori yang berhubungan dengan animasi interaktif pada media pembelajaran Keamanan Data. Sedangkan pada tahap pengumpulan data meliputi karya tulis ilmiah dan browsing melalui internet mengenai animasi interaktif. 2. Tinjauan Pustaka 2.1 Adobe Flash Professional CS5 Adobe Flash Professional CS5 merupakan salah satu software animasi yang sangat popular dan sudah diakui kecanggihannya. Kelengkapan fasilitas dan kemampuannya yang luar biasa dalam membuat animasi, menjadikan software ini banyak dipakai oleh animator Flash. Hal ini dikarenakan keberadaannya benar-benar mampu membantu dan memudahkan pemakai dalam meyelesaikan pekerjaan, terutama pada pekerjaan animasi dan presentasi. [1]

2.2 Corel VideoStudio Pro X4 Awal tahun 2011, pihak Corel telah merilis versi terbaru dari VideoStudio, yaitu X4. Pada versi X4 ini, banyak perubahan dan tambahan pada bagian Efek, Transisi, Caption, dan masih banyak lagi. Corel Video Studio Pro X4 dulunya bernama Ulead VideoStudio Pro. Software ini memiliki banyak fitur-fitur unggulan sehingga banyak peminatnya mulai dari kalangan awam sampai yang sudah professional. Software ini dioptimalkan untuk hardware terbaru dari Intel dan AMD yang memungkinkan melihat hasilnya pada layar dengan lebih cepat dari sebelumnya. [3] 2.3 Adobe Photoshop CS5 Adobe Photoshop merupakan salah satu program aplikasi tercanggih dan terpopuler saat ni yang ditujukan untuk menyunting dan memanipulasi image (image-editing). Versi terbaru dari Adobe Photoshop yang dikeluarkan secara resmi pada tanggal 12 April 2010 adalah Adobe Photoshop CS5. [5] Adobe Photoshop CS5 Extended sebagai The Professional Standard in Desktop Digital Imaging merupakan program aplikasi image atau gambar bitmap. Adobe Photoshop CS5 Extended yang selanjutnya disingkat Adobe Photoshop CS5 ini mempunyai tiga mode warna yang digunakan, yaitu RGB, Cmyk, dan Index Color. Selain itu, Adobe Photoshop CS5 memiliki fitur baru untuk bekerja dengan 3D model (visualisasi 3D), gerakan berbasis konten (motion-based content), serta kemampuan analisa gambar yang lebih lengkap. [5] 3. Pembahasan 3.1 Pengumpulan Data & Informasi Animasi Sebelum membuat rancangan animasi ini, pengumpulan data dan informasi menjadi langkah pertama. Pada tahap ini dilakukan pengumpulan materi mengenai Keamanan Data, yaitu mounting, sharing, serta recovery [2]. Dari data yang telah dikumpulkan, materi dirangkum dengan lebih simple tetapi mencakup semua inti pembahasannya yang nantinya akan dinarasikan oleh narrator. Selanjutnya, pengumpulan unsurunsur multimedia dilakukan, seperti gambar, sound, serta software yang menunjang pembuatan animasi ini. 3.2 Perancangan Animasi Pembelajaran Pada zaman dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih, tak asing lagi bagi pengajar atau pelajar untuk menggunakan animasi dalam media pembelajaran pada kegiatan belajar mengajar mereka. Hal pertama yang dilakukan untuk membuat animasi interaktif media pembelajaran

adalah merancang tampilan storyboard yang berisikan design visual, audio yang terdiri dari sound/music dan narasi. Dalam hal ini, tampilan harus dibuat interaktif agar dapat menarik perhatian dari pengguna yang melihat animasi video yang telah dibuat. Animasi pembelajaran ini berbasiskan multimedia yang terdapat beberapa unsur multimedianya, seperti teks, gambar, animasi, serta audio baik untuk animasi maupun narasi. Adapun animasi pembelajaran yang akan dibuat harus dipikirkan akan menggunakan software pembuatan multimedia seperti apa, dimana software ini mendukung animasi yang dibuat. Tidak hanya itu, animasi pembelajaran yang disampaikan juga berupa materi-materi mengenai Keamanan Data. Tabel 1. Storyboard

berisi gerak animasi yang disertai dengan sound, design background animasi dan teks yang akan dinarasikan oleh narrator, serta editing pada bagian pembuatan animasi yang masih terdapat kesalahan. Setelah pembuatan animasi selesai, Corel VideoStudio Pro X4 menjadi software yang digunakan selanjutnya. Dengan menggunakan VideoStudio ini, baik sound atau recorder dapat dilakukan. Tidak hanya itu, pengeditan animasi dan effect pun juga dapat dilakukan. Sang narrator akan merekam suaranya berdasarkan teks-teks yang terdapat dalam animasi yang berperan sebagai tutor animasi ini. 4. Penutup 4.1 Kesimpulan Kegiatan belajar mengajar pada era teknologi yang semakin berkembang membuat animasi menjadi salah satu media pembelajaran yang paling banyak diminati. Gambar dan text yang dianimasikan pun menjadi salah satu media pembelajaran yang interaktif untuk mempermudah pemahaman materi tersebut. Dengan adanya animasi pembelajaran mengenai Keamanan Data ini diharapkan menumbuhkan rasa keingintahuan terhadap materi tersebut. 4.2 Saran Animasi ini tentu tidaklah mutlak sempurna dan masih banyak kekurangan yang harus terus diperbaiki dari segi animasi yang ditampilkan. Daftar Pustaka : [1]. [2]. 3.3 Pembuatan Animasi Pembuatan animasi mengenai Keamanan Data ini dibuat dengan menggunakan Adobe Photoshop CS5, Adobe Flash Professional CS5, serta Corel VideoStudio Pro X4. Dengan menggunakan Adobe Photoshop CS5 dapat dilakukan berbagai macam hal yang berkaitan dengan proses pembuatan design, diantaranya membuat, mendesign, mengedit gambar, dan sebagainya, yang nantinya diletakkan pada Adobe Flash Professional CS5. Proses pembuatan animasi yang paling utama dan menjadi pusat lembar kerja pembuatan terdapat pada Adobe Flash Professional CS5. Dengan menggunakan software ini, media pembelajaran [3]. Madcoms Madiun, 2011, Adobe Flash Professional CS5 untuk Pemula, Yogyakarta, Penerbit Andi. Chaerani, Lulu, 2009, Keamanan Data, lulu.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/ 16221/9+Keamanan+Data.pdf, diakses 16 Desember 2011. Artikel non-personal, 2012, Microsoft Visual Studio, Wikipedia Bahasa Indonesia, http://id.wikipedia.org/wiki/Microsoft_Visu al_Studio, diakses 20 November 2012. Faisol, Achmad. 2011, Making of Web Multimedia Artistry of Culture and City , papers.gunadarma.ac.id/index.php/industry/a rticle/view/.../11051, diakses 16 Desember 2011. Permana, Budi dan Kurweni Ukar, 2010, 36 Jam Belajar Komputer Adobe Photoshop CS5 Extended, Jakarta, PT Elex Media Komputindo

[4].

[5].

Anda mungkin juga menyukai