Anda di halaman 1dari 1

Kata Pengatar

Salam sejahtera bagi kita semua. Dengan memanjatkan Puji dan Syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat dan karunia-Nya, akhirnya kami dapat menyusun proposal Rapat Kerja MPK / OSIS / Perwakilan Ekstrakulikuler dalam rangka penyelenggaraan Masa Orientasi Peserta Didik Baru (MOPDB) dan Perkemahan Hasil Masa Orientasi Peserta Didik Baru (PHAMOPDB) tahun pelajaran 2014 / 2015 dalam rangka pengenalan terhadap siswa mengenai SMA Negeri 11 Bekasi pada peserta didik baru . Dalam pelaksanaan MOPDB dan PHAMOPDB yang akan diselenggarakan ini merupakan media strategi dalam pembinaan mental, skil profesional, disiplin dan penuh rasa tanggung jawab bagi kalangan peserta didik baru tahun pelajaran 2014 / 2015.

Kami mengharapkan MOPDB dan PHAMOPDB ini dapat memberikan konstribusi positif dalam mengembangkan potensi dan bakat bakat di internal dan menjadi wadah atau jembatan kreatifitas atau berprestasi di bidangnya masing masing guna membentuk psrs peserta didik baru yang penuh dedikasi, loyalitas, disiplin, bertaqwa dan bertanggung jawab dan kami harapkan agar momentum ini dijadikan barometer dan langkah awal kemajuan kualitas siswa/siswi baru SMA Negeri 11 Bekasi.

Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melimpahkan karunia-Nya kepada kita semua, Amin.

Bekasi, 2 Februari 2014

BPH MPK

Anda mungkin juga menyukai