Anda di halaman 1dari 5

A. JUDUL Zielona Fasola Cheese, Solusi Untuk Memenuhi Asupan Protein Tanpa Segelas Susu B.

LATAR BELAKANG MASALAH Sekarang semua orang mampu memenuhi asupan protein mereka tanpa harus meminum susu Semakin berkembangnya konsep Healthy Food dan Vegetarian, industri makanan semakin terdorong untuk menciptakan inovasi-inovasi baru agar dapat memenuhi kebutuhan masyarakat terutama masyarakat penganut konsep Healthy Food dan Vegetarian. Para pelaku industri makanan harus cermat memikirkaninovasi makanan sehat dan bergizi tinggi yang sesuai dengan kriteria-kriteria yang diharapkan oleh masyarakat. Banyak masyarakat penganut konsep Healthy Food dan Vegetarian menginginkan makanan yang alami, bebas dari pestisida, dan mampu memenuhi kebutuhan asupan gizi mereka tanpa terkena resiko penyakit kolestrol. Protein adalah asupan gizi yang paling penting bagi penganut konsep Healthy Food dan Vegetarian. Para penganut konsep Healthy Food dan Vegetarian seringkali tidak menginginkan mereka banyak mengkonsumsi lemak bersamaan mereka mengkonsumsi protein. Asupan protein yang tinggi dapat diperoleh dengan mengkonsumsi keju. Keju dipilih karena kandungan gizinya cukup lengkap. Tetapi keju pada umumnya mengandung lemak tak jenuh yang sangat tinggi yang berasal dari susu, sehingga masyarakat cenderung ragu-ragu untuk mengkonsumsinya. Sehubungan dengan hal tersebut, maka pelaku industri makanan berusaha untuk mencari alternatif pengganti susu sapi yang memiliki kandungan lemak yang rendah tetapi kaya akan protein seperti susu nabati. Susu nabati dapat diperoleh dari biji-bijian seperti biji kacang hijau.Selain dapat mengurangi kandungan lemak pada keju, penggantian susu sapi dengan susu nabati dari kacang hijau membuat harga keju lebih ekonomis. Seperti halnya biji kedelai, biji kacang hijau juga bisa dijadikan bahan baku pembuatan susu nabati, sehingga biji kacang hijau berpeluang untuk dikembangkan menjadi produk pangan lain seperti keju. Selain mengandung lemak tak jenuh lebih tinggi daripada biji kedelai, biji kacang hijau kaya akan kandungan kalsium, fosfor, antioksidan dan vitamin E. Untuk itu biji kacang hijau berpotensi sebagai bahan pembuat keju, karena di dalam biji kacang hijau terkandung protein yang cukup banyak,dimana dalam proses pembentukan keju adalah dari hasil koagulasi protein susu. C. RUMUSAN MASALAH Mengacu pada latar belakang di atas, maka rumusan pokok permasalahan usul Program Kreativitas Mahasiswa dijabarkan sebagai berikut : 1. Apakah biji kacang hijau berpotensi sebagai bahan alternatif pembuatan keju yang rendah lemak dan berprotein tinggi? 2. Apakah keju kacang hijau dapat memenuhi asupan protein masyarakat terutama penganut konsep Healthy Food dan Vegetarian? 3. Bagaimana cara pembuatan keju kacang hijau?

4. 5.

Bagaimana strategi pemasaran yang harus diterapkan dalam memasarkan keju kacang hijau? Apa manfaat keju kacang hijau bagi konsumen?

D. TUJUAN Tujuan dari usul Program Kreativitas Mahasiswa dijabarkan sebagai berikut : 1. Untuk mengetahui potensi biji kacang hijau sebagai bahan alternatif pembuatan keju yang rendah lemak dan berprotein tinggi. 2. Untuk mengetahui kemampuan biji kacang hijau dalam memenuhi asupan protein masyarakat, terutama penganut konsep Healthy Food dan Vegetarian. 3. Untuk mengetahui cara pembuatan keju kacang hijau. 4. Untuk mengetahui strategi pemasaran yang harus diterapkan dalam memasarkan keju kacang hijau. 5. Untuk mengetahui manfaat keju kacang hijau bagi konsumen. E. LUARAN YANG DIHARAPKAN Adanya usul Program Kreativitas Mahasiswa ini diharapkan dapat memacu para pelaku industri makanan pada khususnya dan masyarakat pada umumnya untuk menumbuhkembangkan usaha pembuatan keju kacang hijau. Sehingga produk keju kacang hijau mampu bersaing di pasaran. Keju kacang hijau terbukti memiliki protein dan kadar lemak tak jenuh yang tinggi diantara keju-keju dari biji-bijian yang lain. Selama ini hanya orang-orang tertentu yang tahu akan hal ini. Tetapi apabila keju kacang hijau ini dikemas dan dipromosikan secara baikpeluang keju kacang hijau dapat diterima oleh masyarakat sangatlah besar. Hal ini disebabkan karena keju kacang hijau mengandung protein yang tinggi, tetapi kandungan lemak jenuhnya sangatlah rendah dan memiliki harga yang lebih ekonomis daripada keju dari susu sapi. Dengan kata lain, dengan harga yang lebih ekonomis, masyarakat dapat mendapatkan banyak manfaat dari keju kacang hijau ini. F. KEGUNAAN Adapun kegunaan dalam usul Program Kreativitas Mahasiswa ini adalah sebagai berikut : 1. Bagi Masyarakat a. Menciptakan lapangan kerja baru bagi masyarakat. b. Membantu masyarakat memenuhi asupan protein tetapi rendah lemak dengan harga yang ekonomis. c. Membantu masyarakat memenuhi kebutuhan masyarakat akan konsumsi keju. d. Mempromosikan keju kacang hijau sebagai variasi makanan baru untuk mendukung konsep Healthy Food dan vegetarian. 2. Bagi Mahasiswa a. Untuk menambah pengetahuan mahasiswa. b. Mampu mengembangkan usaha produk keju kacang hijau yang kaya protein dan rendah lemak.

c. Sebagai upaya pengaplikasian pengetahuan yang dimiliki untuk membuka peluang usaha baru yang bermanfaat bagi mahasiswa maupun masyarakat. G. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA 1. Analisis Produk Jenis produk yang dihasilkan adalah keju dari kacang hijau. Nama produk ini adalah Zielona Fasola Cheese. Kata Zielona berasal dari bahasa Polandia yang berarti hijau, sedangkan cheese berasal dari bahasa Inggris yang berarti keju. Dengan demikian, diharapkan produk ini dapat menarik minat konsumen. Kacang hijau banyak mengandung kalsium dan fosfor. Kalsium dan fosfor baik untuk kesehatan tulang. Selain itu, kacang hijau dapat menyembuhkan penyakit beri-beri, radang ginjal, melancarkan pencernaan, tekanan darah tinggi, mengatasi keracunan alkohol, pestisida, timah hitam, mengatasi gatal karena biang keringat, muntaber, menguatkan fungsi limpa dan lambung, impotensi, TBC paru-paru, jerawat, mengatasi flek hitam di wajah. Keunggulan kacang hijau tetap berkhasiat, tidak terpengaruh dengan panas. Keunggulan keju kacang hijau ini dari keju yang lain adalah keju ini bebas kolesterol. Bahan yang digunakan bukan dari bahan hewani melainkan dari nabati yang bebas dari lemak hewani. Juga mengandung protein yang lebih besar ketimbang produk hewani. Sangat cocok untuk konsumen yang sedang diet. Pengolahan kacang hijau menjadi keju memiliki banyak manfaat antara lain memudahkan konsumen untuk mengonsumsinya karena keju yang dihasilkan ini dapat diolah berbentuk lembaran atau singles. Keunggulan lain yaitu bagi vegetarian dapat mengonsumsi keju dari kacang hijau ini. Dengan pengolahan keju dari kacang hijau tersebut diharapkan menjadi inovasi baru. 2. Analisis Pasar Bahan baku kacang hijau sering dijumpai di pasar-pasar memudahkan untuk memperolehnya. Pasar yang menjadi target adalah masyarakat yang menganut konsep Healthy Food dan Vegetarian. Kekuatan pasar ini keju kacang hijau ini memiliki cita rasa dan keunggulan di inovasi. Serta manfaat yang terkandung dalam keju kacang hijau ini yang cocok untuk vegetarian karena bebas kolesterol dan protein hewani. Harga bahan baku masih cukup mahal. Persaingan produk ini cukup berat karena keju banyak dijumpai dan masyarakat umum lebih terbiasa dengan keju dari hewani. Namun jika banyak masyarakat yang menganut konsep Healthy Food dan Vegetarian, maka pasar produk ini menjanjikan. Analisis Produksi Bahan-bahan yang digunakan antara lain : 1) Kacang Hijau 2) Asam laktat starter

3.

3) 4) 5) 6) 7) 8) 9) 1) 2) 3) 4) 5)

Rennet Koagulan CaCl2 dan CaSO4 Putih telur Minyak Karaginan Garam Air Alat-alat yang digunakan antara lain : Bak Pisau Panci Kompor Plastik

Proses produksi Zielona Fasola Cheese adalah sebagai berikut : 1) Persiapan bahan dan alat 2) Kacang hijau dicuci sampai bersih kemudian di pasteurisasi pada temperatur 62-65oC selama 30 menit lalu didinginkan pada suhu 300oC 3) Masukan ke dalam bak-bak keju dan dialirkan air panas selama 15 menit. 4) Proses fermentasi oleh asam laktat diberi starter 0.5-1%. Kemudian aduk sampai 10 menit dan biarkan sampai derajat asam 0.5% (biasanya tercapai setelah - 1 jam) 5) Penambahan rennet sebanyak 4,2 ml/liter sari kedelai selama 40 menit. 6) Pemotongan tahu keju dengan pisau untuk mengeluarkan cairannya yang disebut whey. Pemisahan tahu keju dengan whey. 7) Penambahan garam 1 - 3 %, sambil tahu keju ditumbuk-tumbuk sehingga whey yang tersedia dapat keluar. 8) Proses pengeringan selama 3 4 menit 9) Bahan keju dicetak sambil ditekan 3 4 10) Keju siap dikemas dan dipasarkan. H. METODE PELAKSANAAN Metode pelaksanaan yang digunakan untuk menjalankan program ini adalah mengacu pada rumusan masalah dan tujuan dari diadakannya program ini. Maka metode pendekatan yang dilakukan adalah sebagai berikut: 1. Agar usaha ini dapat menghasilkan profit dan dapat terus berlangsung, maka untuk menjaring pangsa pasar dilakukan strategi penjualan di mana harga Zielona Fasola Cheese yang dijual harus terjangkau oleh masyarakat di semua kalangan, terutama masyarakat menganut Healthy Food dan Vegetarian yang merupakan target utama pemasaran.

2.

Dengan adanya program seperti ini dapat menumbuhkan kreativitas tim pelaksana maupun mahasiswa lain untuk membuat produk-produk baru sehingga menumbuhkan jiwa kewirausahaan di individu masingmasing.

I. JADWAL KEGIATAN Tabel 1. Tabel Jadwal Kegiatan


Bulan N o 1. 2. 3. 4. Jenis Kegiatan Persiapan Pelaksanaan usaha Laporan sementara Penyusunan Laporan Akhir Minggu Pertama Kedua Ketiga Keempat Kelima Keenam

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

Anda mungkin juga menyukai