Anda di halaman 1dari 12

CARA MENGGUNAKAN

OBAT TOPIKAL
YANG BENAR
Supriadi,S.Si, Apt
CARA MENGGUNAKAN OBAT TETES MATA
YANG BENAR

1. Cuci tangan dengan sabun dan air
2. Periksa apakah ujung penetes tidak pecah atau retak
3. Hindarkan jangan sampai ujung penetes menyentuh mata anda
atau lainnya. Obat tetes mata harus tetap bersih
4. Pada waktu memiringkan belakang kepala, tarik bagian bawah
pelupuk mata dengan jari telunjuk membentuk kantong
(lihat gambar)
5. Pegang ujung bawah penetes dengan tangan yang lain,
sedekat mungkin dengan mata tanpa menyentuhnya
6. Tahan sisa jari tangan pada wajah
7. Tekan penetes perlahan-lahan, sehingga tetesan benar-benar
jatuh ke dalam kantong bagian bawah pelupuk mata
8. Tutup mata anda selama dua sampai tiga menit.
9. Hapus cairan yang berlebihan dari wajah anda dengan tissue
10. Segera taruh kembali dan kencangkan tutup botol.
Jangan menghapus atau mencuci ujung penetes
11. Cuci tangan anda untuk menghilangkan sisa obat
(Gunakan kaca atau dibantu orang lain, sehingga lebih mudah)

CARA MENGGUNAKAN SALEP MATA DAN GEL
YANG BENAR

1. Cuci tangan dengan sabun dan air
2. Hindarkan jangan sampai ujung tube menyentuh mata anda
atau lainnya. Salep mata atau gel harus tetap bersih
3. Pegang tube antara jari jempol dan telunjuk, tempatkan
sedekat mungkin ke pelupuk mata tanpa menyentuhnya
4. Tahan sisa jari tangan pada wajah
5. Miringkan kepala ke depan sedikit
6. Tarik bagian bawah pelupuk mata
dengan jari telunjuk membentuk kantong
7. Tekan pita salep atau gel ke dalam kantong
bagian bawah pelupuk mata
8. Kejapkan mata anda perlahan-lahan.
Tutup mata anda selama satu sampai dua menit
9. Hapus kelebihan salep atau gel dari pelupuk mata
dan bulu mata dengan tissue. Hapus ujung tube
dengan tissue lain yang bersih
10. Segera taruh kembali dan kencangkan tutup tube
11. Cuci tangan anda untuk menghilangkan sisa obat

(Gunakan kaca atau dibantu orang lain, sehingga lebih mudah)

CARA MENGGUNAKAN OBAT TETES TELINGA
YANG BENAR

1. Bersihkan telinga anda dengan lap muka basah perlahan-lahan
kemudian keringkan
2. Cuci tangan anda dengan sabun dan air
3. Hangatkan obat tetes telinga mendekati suhu tubuh
dengan cara memegang wadah di tangan anda selama beberapa menit
4. Jika obat tetes telinga merupakan suspensi keruh,
kocok botol dengan baik selama 10 detik
5. Periksa ujung penetes untuk menjamin agar tidak pecah atau retak
6. Tarik obat tetes ke dalam penetes atau tahan bagian atas botol penetes
dengan ujung penetes menghadap ke bawah
7. Miringkan telinga yang sakit menghadap ke atas
atau berbaring pada satu sisi
8. Hindarkan jangan sampai ujung penetes menyentuh telinga anda
atau lainnya. Obat tetes telinga harus tetap bersih
9. Masukkan jumlah tetes yang benar ke dalam telinga anda. Kemudian
tarik perlahan telinga anda supaya obat tetes masuk ke dalam telinga
10. Tahan telinga anda miring selama beberapa menit
atau sisipkan sumbat kapas lembut ke dalam telinga anda
atau metode lain yang disarankan oleh apoteker atau dokter anda
11. Segera taruh kembali dan kencangkan tutup botol
12. Cuci tangan anda untuk menghilangkan sisa obat

(Mintalah bantuan orang lain meneteskan obat tetes telinga, sehingga lebih mudah)

CARA MENGGUNAKAN OBAT TETES HIDUNG
YANG BENAR

1. Bersihkan hidung anda dengan hati-hati
2. Cuci tangan anda dengan sabun dan air
3. Periksa ujung penetes untuk menjamin
agar tidak pecah atau retak
4. Hindarkan jangan sampai ujung penetes menyentuh
hidung anda atau lainnya. Obat tetes hidung harus tetap bersih
5. Miringkan kepala anda ke belakang sejauh mungkin
atau berbaring terlentang pada permukaan yang rata seperti
tempat tidur dan gantung kepala anda di pinggir tempat tidur
6. Masukkan obat tetes ke dalam hidung anda
7. Tundukkan kepala anda menghadap ke arah lutut anda
dan gerakkan ke kiri dan ke kanan
8. Biarkan pada posisi ini selama beberapa menit
9. Bersihkan ujung penetes dengan air hangat.
Segera tutup botol
10. Cuci tangan anda untuk menghilangkan sisa obat
(Mintalah bantuan orang lain meneteskan obat tetes hidung, sehingga lebih mudah)

CARA MENGGUNAKAN NASAL SPRAY
YANG BENAR
Bersihkan hidung dengan membuang nafas
Kocok wadah sebelum digunakan
Masukan pipa semprot spray tidak lebih dari
inci ke dalam lubang hidung
Tutup lubang hidung lainnya, kepala dimiringkan
sedikit ke depan dan semprot spray
sambil dihirup secara perlahan
Ulangi penggunaannya untuk hidung lainnya
Jangan gunakan lebih dari yang disarankan
CARA MENGGUNAKAN METERED-
DOSE INHALER YANG BENAR
Cara memeriksa jumlah obat dalam tromol :
1. Jika tromol baru berarti penuh
2. Jika tromol telah digunakan berulang kali mungkin kosong.
Periksa label produksi untuk melihat jumlah inhalasi
dalam setiap tromol. Untuk memeriksa sisa obat, letakkan tromol
(bukan bagian mulut) dalam secangkir air. Jika tromol :
- tenggelam ke dasar berarti penuh
- terapung pada permukaan berarti kosong

Cara menggunakan inhaler :


1. Buka tutup tromol dan pegang inhaler tegak lurus
2. Kocok inhaler
3. Agak miringkan kepala ke belakang dan hembuskan napas
4. Posisi inhaler dengan salah satu cara berikut ini
(posisi gambar 1 optimal, sedangkan posisi gambar 3
dapat diterima jika anda mengalami kesulitan dengan posisi
yang ditunjukkan dalam gambar 1 atau 2) :
a. Buka mulut dengan jarak 1 2 inci dari inhaler
b. Gunakan spacer (dianjurkan terutama untuk anak-anak)
c. Masukkan ke dalam mulut
5. Tekan inhaler ke bawah untuk melepaskan obat bersamaan
dengan mulai menarik napas perlahan
6. Tarik napas perlahan (3 5 detik)
7. Tahan napas selama 10 detik untuk membiarkan obat
mencapai bagian dalam paru
8. Ulangi isapan (puff) seperti di atas. Tunggu selama 1 menit
di antara isapan (puff) sehingga isapan (puff) ke dua penetrasi
lebih baik ke dalam paru


Gambar 1
Gambar 2
Gambar 3
Spacer (pengatur jarak) berguna untuk semua pasien.
Spacer terutama dianjurkan untuk anak-anak dan
orang lanjut usia dan digunakan pada inhaler steroid.
Tanyakan tentang spacer kepada apoteker anda.

Catatan :
Inhaler kapsul serbuk kering memerlukan tehnik
yang berbeda. Bila menggunakan inhaler serbuk kering
sangat penting untuk menutup rapat mulut
sekitar mouth piece (bagian mulut inhaler)
dan menarik napas dengan cepat
CARA MENGGUNAKAN SUPPOSITORIA
YANG BENAR
1. Cuci tangan anda dengan sabun dan air
2. Jika suppositoria lunak, pegang di bawah air dingin
untuk mengeraskannya sebelum membuka pembungkus
3. Buka pembungkus, jika ada
4. Jika hanya menggunakan separuh suppositoria, belah 2 memanjang
dengan pinggir silet tunggal yang bersih
5. Letakkan pada jari tangan atau sarung tangan disposable, jika perlu
6. Minyaki ujung suppositoria dengan minyak pelumas yang larut
dalam air seperti KY Jelly, jangan minyak ter (vaselin).
Jika tidak punya minyak pelumas, basahkan daerah anus anda
dengan air kran dingin
7. Berbaring pada satu sisi dengan kaki bawah anda lurus
dan kaki atas bengkok menghadap ke arah perut anda
8. Angkat pantat atas, sehingga daerah anus tampak
9. Sisipkan suppositoria,ujung pertama, dengan jari tangan anda
sampai melewati otot sphincter anus kira-kira sampai 1 inci
pada bayi dan 1 inci pada dewasa. Jika tidak disisipkan
melewati sphincter, suppositoria dapat muncul keluar
10. Pegang pantat bersama-sama selama beberapa detik
11. Biarkan berbaring selama 15 menit
untuk mencegah suppositoria keluar
12. Buang alat yang digunakan dan cuci tangan anda
CARA MENGGUNAKAN OVULA / CREAM VAGINA
YANG BENAR
1. Isi aplikator (alat pakai) khusus dengan cream
sampai tanda yang tertera atau
buka pembungkus ovula dan masukkan ke dalam aplikator
seperti yang diperlihatkan oleh brosur obat
2. Berbaring terlentang dengan lutut ditarik ke atas
dan terentang
3. Sisipkan aplikator ke dalam vagina dengan hati-hati dan
dorong plunger (alat penyedot) untuk melepaskan cream
4. Tarik aplikator
5. Buang aplikator, jika disposable (sekali pakai, buang).
Jika aplikator dapat digunakan kembali, tarik terpisah dan
cuci dengan sabun dan air hangat setiap selesai digunakan
6. Cuci tangan anda

Anda dapat memakai serbet kesehatan,
sementara menggunakan ovula atau cream vagina
untuk melindungi pakaian anda dari noda.
Jangan menggunakan tampon
karena dapat menyerap obat.
Jangan cebok, kecuali atas seizin dokter.
Teruskan menggunakan ovula atau cream vagina
walaupun anda sedang menstruasi

Anda mungkin juga menyukai