Anda di halaman 1dari 4

Obat trikomoniasis

1. Metronidazole
Metronidazole adalah antibakteri dan antiprotozoa sintetik
derivat nitroimidazoi yang mempunyai aktifitas bakterisid,
amebisid dan trikomonosid.

Dalam sel atau mikroorganisme metronidazole mengalami
reduksi menjadi produk polar. Hasil reduksi ini mempunyai
aksi antibakteri dengan jalan menghambat sintesa asam
nukleat.

Metronidazole efektif terhadap Trichomonas vaginalis,
Entamoeba histolytica, Gierdia lamblia. Metronidazole bekerja
efektif baik lokal maupun sistemik.

2. Nimorazol
3. Tinidazol
4. Omidazol

Obat kandidiasis pada vagina
1. Nistatin
2. Ketoconazole
merupakan obat anti jamur golongan imidazol yang mempunyai
spektrum anti jamur yang luas.Mekanisme kerjanya yaitu dengan
menghambat biosintesis ergosterol atau sterol lain, yang merusak
membran dinding sel jamur dan merubah permeabilitas sehingga
menghambat pertumbuhan jamur.
3. miconazole
Miconazole memiliki aktivitas antifungi terhadap dermatofita dan ragi,
serta memiliki aktivitas antibakteri terhadap basil dan kokus gram
positif. Aktivitas ini menghambat biosintesa ergosterol di dalam jamur
dan mengubah komposisi komponen-komponen lemak di dalam
membran, yang menyebabkan nekrosis sel jamur.

4. Clotrimazole
Clotrimazole merupakan suatu anti jamur berspektrum luas
turunan imidazol. Obat ini akan menembus chitin dari dinding sel
jamur dan menaikkan permeabilitas membran sel yang
selanjutnya akan menyebabkan kebocoran kation natrium dan
kalium serta komponen intraseluler yang lain. Gangguan ini
mengganggu enzim mitokondria dan peroksimal yang akan
mengakibatkan nekrosis seluler. Selain itu juga efektif melawan
bakteri gram positif.
Bagaimana pendapat pengobatan yang diberikan dokter ?
Pengobatan yang diberikan sudah tepat dimana gejala-gejala yang
diderita pasien merupakan penyakit trikomoniasis yang merupakan
salah satu tipe dari Vaginitis terutama sebagai Penyakit Menular
Sexual (PMS) yang disebabkan oleh suatu parasit protozoa yang
bernama Trichomonas Vaginalis sehingga perlu diberikan obat
antibiotik yaitu metronidazole yang merupakan antiprotozoa sintetik
derivat nitroimidazoi yang mempunyai aktifitas bakterisid, amebisid
dan trikomonosid. metronidazole mengalami reduksi menjadi produk
polar. Hasil reduksi ini mempunyai aksi antibakteri dengan jalan
menghambat sintesa asam nukleat. Sehingga Metronidazole efektif
terhadap Trichomonas vaginalis
Sedangkan pemberian nistatin dimaksudkan sebagai antifungi dimana
dimungkinkan jika sudah terjadi trikomoniasis bisa menyebabkan
penjamuran didaerah vagina sehingga diberi nistatin, yang cara
kerjanya yaitu dengan mengikat sterol (terutama ergosterol) dalam
membran sel fungi

Anda mungkin juga menyukai