Anda di halaman 1dari 100

JL. PELITA RAYA NO.

5A
TLP : 0411-455-788 / F : 0411-457-367
SULAWESI SELATAN - MAKASSAR
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 1
LOKASI TENGAH KOTA,BEBAS BANJIR
10 MENIT DARI WATER BOOM
15 MENIT DARI MALL PANAKKUKANG
Nama Yenny Sulle
No Contact : 0852-4283-8388/0411-2688-000
Alamat : Jl. Mappanyukki No : 66 Makassar
BUKIT ANTANG SEJAHTERA
SEGERA DAPATKAN SEBELUM TERJUAL HABIS
Hub :
0823- 0001-5888
STOK TERBATAS
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 2
Radio Rohani
MTimes
STT BISANRY
SELARAS (Sekolah Pelayanan Rasuli)
School of Success (SOS)
Rumah Kasih Hanna
Midrash
Management By
City Revival Center
Te Kings
Te Queen
HEROES
YHS KIDS
Family Blessing
Partner Rohani
YHS School
Contents
PASTOR DESK
- Hot News
- Integritas
SPIRITUAL
- Ilustrasi
- Tips Rohani
- Akhir Zaman
- Teaching
- Kisah Nyata
- Warning
- Kesaksian
LIFE STYLE
- Fashion
- Wisata
- Resep
- Box Ofce
KOMUNITAS
- SOS
- Pastoral
- Yhs Link
- Kegiatan Yhs
- Pelayanan
SCIENCE
- Kesehatan
- Fauna
- Flora
- Techno
FAMILY
- Tips Keluarga
- Remaja
- Humor
- Kecantikan
SUCCESS STORY
- Motivasi
- Inspirasi
7
13
45
57
67
79
91
Visi
Mega Churches yang berkembang tanpa batas
dengan gereja-gereja satelit yang terdiri dari
keluarga-keluarga sukses dan bahagia yang
dikenan YAHWEH dan manusia
Misi
Mengubah jemaat biasa menjadi hamba
Tuhan militan yang aktif melayani
di gereja rasuli.
Motto
Changing Lives through Jesus Love.
Pelayanan ........
Yakin Hidup Sukses Ministries berkomitmen
untuk mengubah jiwa-jiwa melalui kasih Yesus
yang berdampak di kedihupan anda dan
marketplace. Program pelayanan kami:
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 3
SALAM REDAKSI...
ADVISORY : S.Ps Yusak Hadisiswantoro
Ps Elisa Tampilang
Ps Budi Joseph
EDITOR IN CHIEF : Rudy Montolalu
GRAPHIC DESIGNERS : Rudy Montolalu
MARKETING : Simon Ang
Mariana Limbong
Mei Siang
SECRETARY : Yohanes S Yaputra
FINANCE ACCOUNTING : Sofe Tan
PHOTOGRAPHERS : Jimmy Johannes
PUBLISHER : M-TIMES Indonesia Mksr
PRINTED BY : Bintang
EMAIL : mtimes_mksr@yahoo.com
HEAD OFFICE : YHS Church
G.Latimojong 39
0411-3633335
REDAKSIONAL
Shalom para pembaca M-tmes Indonesia dimana pun berada, suatu sukacita kalau
saat ini M-tmes Indonesia bisa tampil lebih baik dan menarik. Semua karena keikut
sertaan Bapak/Ibu untuk membantu terwujudnya majalah M-tmes Indonesia ini...
Kerinduan dan Doa kami, supaya M-tmes Indonesia menjadi berkat bagi Jemaat dan
Kota-kota tercinta. Bagi Pengusaha dan Jemaat yang ingin kami bantu untuk
pemasangan IKLAN, silahkan menghubungi kami dan setap Jemaat yang mempunyai
kesaksian hidup dalam Keluarga,Study,Pekerjaan dan Kesuksesan dalam karir..
Silahkan mengirimkannya kealamat Email M-TIMES. YHBU
H
a
p
p
y

B

D
a
y

M-Times
Dengan berjalannya waktu tak terasa
majalah M-times telah memasuki usia
4 Tahun.
Kerinduan kami lewat talenta ini
hanya untuk kemuliaan Tuhan dan
Gereja-Nya
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 4
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 5
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 6
Rumah Duka RS. Pelamonia Makassar
( Masuk parkir dari Jl.Sudirman dan Jl.Tinggi Mae )
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 7
PASTOR DESK
emua orang perlu rumah untuk: Shelter
(Perlindungan), Security (Keamanan),
dan Satisfaction (Kepuasan). Dalam
perumpaan yang diberikan oleh Tuhan
Yesus, rumah yang didirikan di atas
dasar pasir dan rumah didirikan di atas
dasar batu tampak sama dari luarnya,
namun dalamnya berbeda. Kita pun sebagai
pengikut Kristus tampak sama dari luarnya, tetapi
sesungguhnya dari dalamnya berbeda.
Rumah di Palestina didirikan di atas dasar pasir,
kerena perngaruh geograf. Jika musim kemarau,
sungai menjadi kering, hanya tinggal pasir.
Beberapa bulan kemudian kalau hujan, sungai
deras dengan aliran air. Bila tidak familiar dengan
lokasi di sana, membangun rumah di atas pasir
akan mengalami banjir.
Mengapa orang mendirikan di atas dasar pasir?
(1) Tidak mau menggali lebih dalam; (2) Lebih
mudah dan murah. Banyak anak-anak Tuhan di
gereja tidak mau mendalam dalam Tuhan, hanya
mencari yang mudah-mudah saja. Melayani tanpa
mau berkorban, murah dan malas melayani
Tuhan. Dari antara saudara ada yang Sand
Builders (mendirikan di atas dasar pasir) dan
Rock Builders (mendirikan di atas dasar batu).
Dalam perumpamaan Yesus, jika berjalan
mendekat ke kedua rumah itu tidak akan
kelihatan beda dari luar. Pada akhirnya yang
membedakan Sand Builders dan Rock Builders
adalah Storm (badai). Yesus tidak menjanjikan
rumah yang bebas dari cuaca buruk, tetapi rumah
yang tahan badai. Kesusahan sehari cukuplah
sehari. Hidup adalah Kristus dan mati adalah
keuntungan.
Berbicara mengenai Badai, ada yang mengalami
hujan (tekanan dari atas), ada yang mengalami
banjir (tekanan dari bawah), dan angin (tekanan
dari sekeliling). Yesus tidak mengajar bagaimana
membangun rumah di protected area (daerah
terlindungi). Tere are no storm free zones
(Tidak ada zona bebas badai). Tetapi bagaimana
memiliki kehidupan dengan fondasi batu yang
kokoh.
Matius 16:16-18, Dan, seraya menanggapi,
Simon Petrus berkata, Engkaulah Mesias, Putra
Elohim yang hidup! Dan seraya menanggapi,
YESUS berkata kepadanya, Berbahagialah kamu
Simon anak Yunus, karena daging dan darah
tidaklah menyingkapkannya kepadamu,
melainkan Bapa-Ku yang di surga. Dan Aku pun
berkata kepadamu, bahwa engkau adalah Petrus,
dan di atas batu karang ini Aku akan
membangun gereja-Ku dan gerbang-gerbang
alam maut tidak akan kuat menahannya. Jadi
mendirikan rumah di atas batu, yaitu di atas
pengakuan bahwa Yesus adalah Mesias.
Kehendak Bapa Yahweh supaya setiap orang
percaya kepada Tuhan Yesus. Bukan hanya
sekedar hidup dalam keagamawian saja. Jadikan
Yesus sebagai fondasi yang kokoh dalah hidup
kita, baik secara rohani dan jasmani.
MOMENT TO BUILD
(Momen Untuk Membangun)
Matius 7:24-27, Tuhan Yesus
memberikan perumpamaan ada
orang yang mendirikan rumah
di atas dasar pasir dan rumah
didirikan di atas dasar batu.
S
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 8
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 9
HOT NEWS
iputan6.com, New York - Kepala
WHO Dokter Margaret Chan, pada
Jumat 8 Agustus waktu New York,
Amerika Serikat, mengumumkan
bahwa negara-negara yang kini
sedang dilanda wabah virus Ebola
tidak memiliki kapasitas menghada-
pi wabah penyakit sebesar dan sekompleks itu.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV,
Sabtu (9/8/2014), Dokter Chan mendesak
komunitas internasioal agar memberikan
dukungan mendasar yang diperlukan karena
L
Wabah Ebola Jadi Darurat
Internasional
keadaannya bisa lebih buruk dalam beberapa bulan
ke depan.
Sejak ditemukan Maret lalu di Guinea, virus Ebola
sudah menyebar ke Sierra Leone, Liberia, dan Ni-
geria, dan telah menewaskan sekitar 1.000 orang.
Dua pasien juga kini sedang dirawat di Amerika
Serikat dan Spanyol, serta 1 orang di Kanada.
Hingga kini, belum ada vaksin atau obat untuk
menangani Ebola, sementara peluang kematian
jika terkena virus ini 50%. (Sun)
WHO
Professor Larry Goodyer
mengimbau, agar wisatawan asing tidak perlu
cemas akan penularan virus Ebola. Selama
mereka mampu menjaga diri, dan tidak mengon-
sumsi beberapa jenis hewan yang disebut sebagai
pembawa penyakit seperti monyet dan kelelawar
buah, risiko untuk tertular virus Ebola sangatlah
kecil.
Head of the Leicester School of Pharmacy di De
Montfort University menjelaskan, tips sederhana
yang harus dilakukan para wisatawan asing se-
belum dan selama berada di Afrika adalah untuk
selalu
menjalani pola hidup bersih dan sehat, dengan
mencuci tangan dengan sabun dan air secara
teratur. Usahakan untuk senantiasa membawa gel
pembersih tangan, di mana pun Anda berada.
Jika selama melakukan perjalanan ke Afrika
Anda mengalami demam, atau gejala seperti fu,
dan suhu tubuh mendadak tinggi,
jangan menunda untuk memeriksakan kondisi ke-
sehatan ke rumah sakit, kata Larry seperti dikutip
Daily Mail, Senin (4/8/2014)
Dilanjutkan Larry, berhubung virus Ebola ditular-
kan melalui kontak langsung dengan darah, cairan
tubuh, dan jaringan orang yang terinfeksi, maka
ketika berada di pesawat dan duduk berdampingan
dengan mereka yang terinfeksi, sesampainya di
tempat tujuan yang harus dilakukan pertama kali
adalah ke tempat karantina.
Namun biasanya, orang yang mengalami penyakit
berat dan terinfeksi virus seperti ini, jarang sekali
yang dapat melakukan perjalanan menggunakan
pesawat. Sebab sebelum masuk, mereka akan di-
periksa terlebih dulu, kata Larry
jangan lupa untuk melakukan vaksinasi enam
minggu sebelum melakukan perjalanan. Atau, dapat
juga melakukan konsultasi ke dokter, agar mereka
tahu apa saja yang harus disiapkan selama berada di
Afrika.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 10
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 11
AKI BERKUALITAS TAHAN LAMA DAN AWET
Dapatkan Di : TOKO-TOKO AKI TERDEKAT
-BUANA MOTOR -ANEKA MOTOR
Jl. Perints Kemerdekaan Jl.Bandang
-CHAMPION MOTOR -ANSON
Jl.Malengkeri Jl.G.Bulusaraung
-INTAN MOTOR -APOLLO
Jl.Bandang Jl.Cendrawasi
-ISTANA MOTOR
Jl.Veteran Utara
-TK.GEMBIRA
Jl.DR.Ratulangi
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 12
adang Kesetiaan itu disepelekan, tidak
dihargai dan bahkan dikhianati..
tapi hakikatnya kesetiaan itu sulit di
dapat.. manusia selalu kurang dan
tak pernah merasa puas dengan yang
mereka dapat.sabar adalah kunci untuk mencapai
kesetiaan tersebut..
walau jelas sabar itu sakit, tapi dengan kesabaran kita
diajarkan untuk bisa saling menghargai semua orang.
pengalaman pahit memang susah dilupakan. selalu
terkenang walaupun sakit. tapi apa boleh buat
semuanya telah terjadi. hanya kepada Elohim kita
menaruh harapan dan selalu berdoa semoga Tuhan
senantiasa memberikan kesabaran kepada setiap
manusia
Kesetiaan adalah sebuah karya seni dari batin
manusia yang dapat sangat membahagiakan manusia
yang lain. Harganya tidak tertera dalam hitungan
rupiah. Dan kesetiaan itulah yang teramat sangat
langka untuk kita jumpai sekarang ini.
Kesetiaan hanya dimiliki oleh pribadi dengan jiwa
yang kuat. Dan sudah lumrah bila manusia
dilengkapi rasa bosan, namun sebuah pelajaran
tentang kesetiaan, Karena kesetiaan hanya dimiliki
oleh jiwa yang indah.
Betapa sangat sulit ketika seseorang ditetapkan pada
keadaan dimana dia harus tetap pada sebuah
kesetiaan yang terkelilingi oleh keadaan yang serba
berkhianat. Memang pahit pada awalnya karena
dengan hal ini, dia `terpaksa` untuk pelatihan
mengindahkan jiwa dan kalbunya sendiri, demi tetap
pada kesetiaan.
Menjadi setia adalah memberi kedamaian kepada
siapapun yang kita setia kepadanya. Menjadi setia
adalah tetap menyenangkan kepada siapapun yang
kita setia kepadanya. Menjadi setia adalah sebuah
karunia tak terhingga bagi siapapun.
SEBUAH KESETIAAN
INTEGRITAS
Aku telah berkenan ditemukan mereka yang
tidak mencari Aku, Aku telah menampakkan
diri kepada mereka yang tidak menanyakan
Aku. Roma 10:20
Kesetiaan Tuhan. Pernahkah anda jatuh
cinta? Bagaimana kalau orang yang anda
cintai tidak mencintai anda? Masihkah anda
akan mencintai? Bagaimana kalau orang yang
anda cintai tidak mau bertemu dengan anda?
Atau bagaimana rasanya jika orang yang anda
cintai tidak pernah mencari anda? Bagaimana
kalau pasangan anda tidak pernah menan-
yakan kabar anda? Masihkah anda bertahan?
Banyak orang tidak sanggup melakukan ini.
Tetapi bagaimana dengan Tuhan Yesus. Ia
sangat setia. Ia berkenan ditemukan mereka
yang tidak mencari Tuhan. Ia rela menampak-
kan diri kepada mereka yang tidak
menanyakan Tuhan. Bahkan Ia rela
menampakkan diri kepada Rasul Paulus yang
membenci dan memusuhi Tuhan Yesus.
Kesetiaan Tuhan Yesus dapat menjadi teladan
kesetiaan kita. Sampai sejauh mana kita gigih
dalam berjuang untuk menjangkau orang lain.
Mungkin mereka cuek sama kita. Mungkin
mereka tidak mau mendengarkan, bahkan
mungkin juga memusuhi kita, namun masih-
kah kita mengejarnya? Tuhan Yesus mengasihi
mereka, tetap mencari mereka, bahkan berke-
nan menampakkan diri kepada mereka yang
tidak menanyakan Tuhan Yesus. Kesetiaan
Tuhan Yesus haruslah menjadi dasar kesetiaan
kita dalam menjangkau orang lain.
Putus asa adalah bukan sikap yang dimiliki
Tuhan Yesus dalam menjangkau orang lain.
Sakit hati, kecewa karena di tolak bukanlah
ajaran Tuhan Yesus dalam menjangkau orang.
Namun tetaplah terus berusaha menjangkau
dengan setia dan gigih seperti teladan dan
ajaran Tuhan Yesus. Amin. Dari kota Sion
Tuhan Yesus memberkati.
K
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 13
uhan memberiku sebuah tugas,
yaitu membawa keong jalan-jalan.
Aku tak dapat jalan terlalu cepat,
keong sudah berusaha keras
merangkak. Setiap kali hanya
beralih sedemikian sedikit.
Aku mendesak, menghardik, memarahinya,
keong memandangku dengan pandangan
meminta-maaf, serasa berkata : Aku sudah
berusaha dengan segenap tenaga!
Aku menariknya, menyeret bahkan
menendangnya, keong terluka. Ia mengucurkan
keringat, nafas tersengal-sengal, merangkak ke
depan. Sungguh aneh, mengapa Tuhan memin-
taku mengajak seekor keong berjalan-jalan.
Ya Tuhan! Mengapa? Langit sunyi senyap. Biar-
kan saja keong merangkak di depan, aku kesal di
belakang. Pelankan langkah, tenangkan hati.
Oh? Tiba-tiba tercium aroma bunga, ternyata ini
adalah sebuah taman bunga.
Aku rasakan hembusan sepoi angin, ternyata
angin malam demikian lembut.
Ada lagi! Aku dengar suara kicau burung, suara
dengung cacing.
Aku lihat langit penuh bintang cemerlang.
Oh? Mengapa dulu tidak merasakan semua ini?
Barulah aku teringat, mungkin aku telah salah
menduga!
Ternyata Tuhan meminta keong menuntunku
jalan-jalan sehingga aku dapat mamahami dan
merasakan keindahan taman ini yang tak pernah
kualami kalau aku berjalan sendiri dengan
cepatnya.
Saat bertemu dengan orang yang benar-benar
kamu kasihi, Haruslah berusaha memperoleh
kesempatan untuk bersamanya seumur hidupmu.
Karena ketika dia telah pergi, segalanya telah
terlambat.
Saat bertemu teman yang dapat dipercaya,
rukunlah bersamanya. Karena seumur hidup
manusia, teman sejati tak mudah ditemukan.
Saat bertemu penolongmu, Ingat untuk bersyukur
kepadanya.Karena dialah yang mengubah hidupmu
Saat bertemu orang yang pernah kamu cintai,
Ingatlah dengan tersenyum untuk berterima kasih.
Karena dialah orang yang membuatmu lebih
mengerti tentang kasih.
Saat bertemu orang yang pernah kamu benci,
Sapalah dengan tersenyum.
Karena dia membuatmu semakin teguh / kuat.
Saat bertemu orang yang pernah mengkhianatimu,
Baik-baiklah berbincanglah dengannya.
Karena jika bukan karena dia, hari ini kamu tak
memahami dunia.
Saat bertemu orang yang pernah diam-diam kamu
cintai, Berkatilah dia. Karena saat kamu
mencintainya, bukankah berharap dia bahagia?
Saat bertemu orang yang tergesa-gesa
meninggalkanmu, Berterima-kasihlah bahwa dia
pernah ada dalam hidupmu. Karena dia adalah
bagian dari nostalgiamu
Saat bertemu orang yang pernah salah paham
padamu, Gunakan saat tersebut untuk
menjelaskannya. Karena kamu mungkin hanya
punya satu kesempatan itu saja untuk menjelaskan.
Saat bertemu orang yang saat ini menemanimu
seumur hidup, Berterima kasihlah sepenuhnya
bahwa dia mencintaimu. Karena saat ini kalian
mendapatkan kebahagiaan dan cinta sejati.
T
Berjalan Dengan Keong
ILUSTRASI
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 14
ILUSTRASI
ada suatu ketika, hiduplah
seorang pedagang batu-
batuan. Setiap hari dia
berjalan dari kota ke kota
untuk memperdagangkan
barang-barangnya itu.
Ketika dia sedang berjalan
menuju ke suatu kota, ada suatu batu kecil di
pinggir jalan yang menarik hatinya. Batu itu
tidak bagus, kasar, dan tidak mungkin untuk
dijual. Namun pedagang itu memungutnya dan
menyimpannya dalam sebuah kantong, dan
kemudian pedagang itu meneruskan
perjalanan nya.
Setelah lama berjalan, lelahlah pedagang itu,
kemudian dia beristirahat sejenak.Selama dia
beristirahat, dia membuka kembali
bungkusan yang berisi batu itu.
Diperhatikannya batu itu dengan seksama,
kemudian batu itu digosoknya dengan hati-
hati. Karena kesabaran pedagang itu, batu yang
semula buruk itu, sekarang terlihat indah dan
mengkilap. Puaslah hati pedagang itu,
kemudian dia meneruskan perjalanannya.
Selama dia berjalan lagi, tiba-tiba dia melihat
ada yang berkilau-kilauan di pinggir jalan.
Setelah diperhatikan, ternyata itu adalah sebuah
Batu dan
Mutiara
P
mutiara yang indah. Alangkah senangnya
hati pedagang tersebut,mutiara itu diambil
dan disimpannya tetapi dalam kantong yang
berbeda dengan kantong tempat batu tadi.
Kemudian dia meneruskan perjalanannya
kembali.
Adapun si batu kecil itu merasa bahwa
pedagang itu begitu memperhatikan dirinya,
dan dia merasa begitu bahagia. Namun
pada suatu saat mengeluhlah batu kecil itu
kepada dirinya sendiri. Tuan begitu baik
padaku,setiap hari aku digosoknya walaupun
aku ini hanya sebuah batu yang jelek, namun
aku merasa kesepian. Aku tidak mempunyai
teman seorangpun, seandainya saja Tuan
memberikan kepadaku seorang teman.
Rupanya keluhan batu kecil yang malang ini
didengar oleh pedagang itu. Dia merasa
kasihan dan kemudian dia berkata kepada
batu kecil itu Wahai batu kecil, aku men-
dengar keluh kesahmu, baiklah aku akan
memberikan kepadamu sesuai dengan yang
engkau minta. Setelah itu kemudian peda-
gang tersebut memindahkan mutiara indah
yang ditemukannya di pinggir jalan itu ke
dalam kantong tempat batu kecil itu berada.
Dapat dibayangkan betapa senangnya hati
batu kecil itu mendapat teman mutiara yang
indah itu. Sungguh betapa tidak disangkanya,
bahwa pedagang itu akan memberikan
miliknya yang terbaik kepadanya.Waktu
terus berjalan dan si batu dan mutiara pun
berteman dengan akrab. Setiap kali pedagang
itu beristirahat, dia selalu menggosok
kembali batu dan mutiara itu.
Namun pada suatu ketika, setelah selesai
menggosok keduanya, tiba-tiba saja
pedagang itu memisahkan batu kecil dan
mutiara itu. Mutiara itu ditempatkannya
kembali di dalam kantongnya semula, dan
batu kecil itu tetap di dalam kantongnya
sendiri. Maka sedihlah hati batu kecil itu.
Tiap-tiap hari dia menangis, dan memohon
kepada pedagang itu agar mengembalikan
mutiara itu bersama dengan dia.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 15
Namun seolah-olah pedagang itu tidak men-
dengarkan dia. Maka putus asalah batu kecil itu,
dan di tengah-tengah keputusasaan nya itu,
berteriaklah dia kepada pedagang itu Oh
tuanku, mengapa engkau berbuat demikian?
Mengapa engkau mengecewakan aku?Rupanya
keluh kesah ini didengar oleh pedagang batu
tersebut. Kemudian dia berkata kepada batu ke-
cil itu Wahai batu kecil, kamu telah ku pungut
dari pinggir jalan. Engkau yang semula buruk
kini telah menjadi indah. Mengapa engkau
mengeluh? Mengapa engkau berkeluh kesah?
Mengapa hatimu berduka saat aku mengambil
mutiara itu daripadamu? Bukankah mutiara itu
miliku, dan aku bebas mengambilnya setiap saat
menurut kehendakku? Engkau telah
kupungut dari jalan, engkau yang semula buruk
kini telah menjadi indah. Ketahuilah bahwa
bagiku, engkau sama berharganya seperti
mutiara itu, engkau telah kupungut dan engkau
kini telah menjadi milikku juga. Biarlah aku
bebas menggunakanmu sekehendak hatiku. Aku
tidak akan pernah membuangmu kembali.
Mengertikah apakah maksud cerita di atas ?
Yang dimaksud dengan batu kecil itu adalah
kita-kita semua, sedangkan pedagang itu adalah
Tuhan sendiri. Kita semua ini buruk dan hina
di hadapanNya, namun karena kasihnya itu Dia
memoles kita, sehingga kita dijadikannya indah
di hadapanNya. Sedangkan yang dimaksud
dengan mutiara itu adalah berkat Tuhan bagi
kita semua. Siapa yang tidak senang menerima
berkat?
Berkat itu dapat berupa apa saja dalam
kehidupan kita sehari-hari, mungkin berupa
kegembiraan, kesehatan, orangtua, saudara dan
sahabat, dan banyak lagi. Apakah kita pernah
bersyukur, setiap kali kita mendapat berkat itu?
Dan apakah kita tetap bersyukur, jika
seandainya Tuhan mengambil semuanya itu dari
kita? Bukankah semua itu milikNya dan Ia
bebas mengambilnya kembali kapanpun Ia
mau? Bersyukurlah selalu kepadaNya, karena
Dia tidak akan pernah mengecewakan kita
semua.
Source: Winksite
Tuhan selalu memberikan
harapan kepada orang yang
TIDAK MENYERAH.
DIA memberikan MUJIZAT pada
orang yang percaya.
Dan Dia tidak meninggalkan
mereka yang berjalan
bersama-Nya.
Jangan biarkan ketakutan dan
kekuatiranmu menaungimu,
karena itu bisa membuat kita
kehilangan jati diri. Serahkan
semua kepada Tuhan Yesus
karena Dia hidup.
Dia tidak seperti dunia yang
membuang muka, ketika kita
terjatuh.
TUHAN mau agar kita hidup
seperti rumput. Walau di injak,
di potong, dihancurkan, di
bakar, namun muncul lagi,
lebih hijau dan lebih kuat dari
sebelumnya
Orang yang punya IMAN KECIL
berkata: Tuhan BISA
melakukannya.
Orang yang punya IMAN BESAR
berkata: Tuhan AKAN
melakukannya.
Tapi orang yang punya IMAN
DAHSYAT berkata: Tuhan
SUDAH melakukannya
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 16
ILUSTRASI
uatu saat seorang anak
laki-laki kecil ingin sekali
bertemu dengan Tuhan. Dia
tahu itu adalah perjalanan
yang panjang untuk bisa
pergi ke rumah Tuhan, jadi
dia berkemas
memasukkan ke dalam tasnya kue dan
enam kaleng minuman ringan, kemudian
dia memulai perjalanannya.
Ketika dia sudah berjalan sekitar tiga blok,
dia bertemu dengan seorang wanita tua.
Wanita tua itu duduk di taman sambil
menatap beberapa merpati di sana. Anak
laki-laki kemudian duduk disampingnya
dan membuka tasnya. Dia hendak
mengambil minuman ringan untuk
minum, ketika melirik ke arah wanita itu,
dia melihat wanita itu terlihat lapar jadi
anak itu menawarkan kuenya. Wanita itu
sangat berterima kasih dan tersenyum
padanya. Senyumannya sangat cantik
sehingga anak itu ingin melihatnya lagi,
jadi ia menawarkan minuman ringan
kepadanya. Sekali lagi ia tersenyum dan
anak itu sangat senang. Mereka duduk di
taman itu sepanjang siang, makan dan
tersenyum, tapi tanpa mengucapkan
sepatah kata pun.
Saat hari mulai gelap, anak itu menyadari
betapa lelah dirinya dan ia bangkit untuk pulang, tapi
baru beberapa langkah ia berbalik dan lari kembali
kepada wanita tua itu serta memeluknya. Wanita itu
memberinya sebuah senyum terbesar yang pernah
ada. Ketika anak laki-laki itu sampai di rumah, ibunya
terkejut dengan sukacita yang terpancar dari wajah
anak itu.
Ibunya bertanya, Apa yang kamu lakukan hari ini
sehingga membuat kamu begitu senang?
Dia menjawab, Saya makan siang dengan Tuhan.
Dan sebelum ibunya bertanya lagi, dia
menambahkan, Ibu tahu? Dia punya senyuman
terindah dari semua yang pernah saya lihat.
Sementara itu, wanita tua itu juga terkena dampak
sukacita dari anak tersebut, ketika dia pulang ke
rumahnya anaknya terkejut melihat kedamaian dan
sukacita yang terpancar diwajahnya.
Ibu, apa yang kamu lakukan hari ini yang
membuatmu begitu bahagia?
Jawabnya, Saya makan kue di taman bersama Tuhan.
Tetapi sebelum anaknya merespon atas pernyataannya
tersebut ia menambahkan, Kamu tahu, dia jauh lebih
muda dari yang saya harapkan.
Sahabatku,
Seringkali kita telalu menganggap remeh kuasa
sentuhan, senyuman, ucapan manis, kesediaan untuk
mendengar, pujian yang tulus atau tindakan-tindakan
kecil yang penuh perhatian yang berpotensi untuk
mengubah kehidupan orang lain.
Setiap orang yang masuk dalam kehidupan kita
memiliki alasan khusus, dan seringkali Tuhan yang
mengirimkan mereka untuk Anda sentuh dengan
kasih-Nya. Ijinkan diri Anda menjadi saluran kasih
Tuhan itu.
Mari kita mulai menjadi saluran kasih Tuhan
sehingga terkadang orang menyangka bahwa dia telah
bertemu dgn Tuhan!
S
Bertemu dengan Tuhan
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 17
0411-6189898
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 18
MAKASSAR
HOLY LAND TRIP
Operasi Bibir Sumbing
KKR di MALANG
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 19
A
Orang Samaria
yang Baik Hati
da sebuah cerita
pendek mengenai
seorang dosen
seminari yang
mengatur kelas
berkotbahnya
dalam cara yang tidak biasa. Ia
menjadwalkan murid-murid-
Nya berkotbah tentang Orang
Samaria yang baik hati.
Pada saat kelas tersebut
berlangsung, dosen tersebut
meminta agar setiap murid-
muridnya pergi satu per satu
untuk mengkotbahkan tentang
Orang Samaria yang baik hati
dari satu kelas ke kelas yang
lainnya. Kepada beberapa
murid dia memberikan waktu
10 menit untuk mereka
berpindah ke kelas berikutnya,
tetapi kepada beberapa murid
yang lainnya dia memberi
waktu kurang dari 10 menit
dan memaksa mereka untuk
menepati waktu tersebut.
TIPS ROHANI
Setiap murid harus melewati
koridor-koridor tertentu
untuk sampai ke kelas
berikutnya mereka berkotbah
dan mereka akan melewati
seorang gelandangan yang
terlihat jelas memerlukan
pertolongan. Dan dosen
tersebut memang secara
sengaja menempatkan
gelandangan tersebut di sana.
Setelah semuanya selesai,
hasilnya sungguh
mengejutkan. Mereka yang
berhenti dan menolong
gelandangan tersebut
persentasenya sangat rendah,
terutama mereka yang diberi
waktu lebih pendek dari yang
lain. Karena terburu-buru
untuk menyampaikan kotbah
tentang Orang Samaria yang
baik hati, mereka berjalan dan
hanya melewati pengemis itu
yang merupakan inti dari apa
yang mereka kotbahkan.
Terkadang kita terlalu sibuk
dengan pelayanan, pekerjaan,
dan hal lainnya yang terkesan
baik dalam pandangan kita dan
kita menyangka bahwa itu
menyenangkan hati Tuhan.
Tetapi benarkah hal itu yang
menjadi isi hatiNya?
Matius 25 : 31-46 menguraikan
tentang penghakiman
terakhir. Kita akan dihakimi
bukan berdasarkan seberapa
banyak kita mengetahui Firman
Tuhan dan berseru-seru
padaNya. Tetapi jauh dari pada
itu, apakah kita sudah
melakukan FirmanNya?
Apakah saat Dia lapar kita
memberi Dia makan? atau
apakah saat Dia haus kita
memberi Dia minum?.
Hati Tuhan adalah hati misi,
lingkungan sekitar kita
sehari-hari adalah ladang
misiNya. Mari bangkit para
misionaris Elohim.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 20
TIPS ROHANI
adi
akhirnya,
saudara-
saudara,
semua
yang benar,
semua yang mulia,
semua yang adil, semua
yang suci, semua yang
manis, semua yang
sedap didengar, semua
yang disebut kebajikan
dan patut dipuji,
pikirkanlah semuanya
itu. Filipi 4:8
Ayat nas di atas
menegaskan betapa
pentingnya mengisi
pikiran dengan hal-hal
yang positif karena hal
itu akan berdampak
dalam kehidupan kita.
Pikiran kita dapat
menentukan setiap
perkataan dan
tindakan kita. Bila
yang ada dalam pikiran
kita adalah hal-hal
yang positif maka
hal-hal yang baik akan
terjadi bagi kita.
Rasul Paulus
menasihatkan agar
pikiran setiap orang
percaya diisi dengan
hal-hal yang benar,
mulia, adil, suci,
manis, sedap
didengar bajik (baik)
dan semua yang patut
dipuji. Untuk
memiliki pikiran yang
selalu positif tidak ada
jalan lain selain harus
taat kepada frman
Tuhan. Inilah yang di-
lakukan Rasul Paulus:
Kami menawan segala
pikiran dan menaklukkannya kepada Kristus, (2 Kristus 10:5b).
Menaklukkan pikiran kepada Kristus berarti kita mengisi pikiran kita
dengan frman Tuhan setiap hari. Dengan frman Tuhan kita dituntun
untuk selalu berpikiran positif. Itu berarti pikiran yang benar dan positif
adalah modal bagi Tuhan untuk menyatakan kasih dan kuasaNya dalam
kehidupan kita. Oleh karena itu Hendaklah kamu dalam hidupmu
bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam
Kristus Yesus, (Filipi 2:5).
Bagaimana dengan Saudara? Apakah hari-hari kita masih dipenuhi
dengan pikiran-pikiran yang negatif? Kuatir, takut, cemas, putus asa dan
sebagainya? Tanggalkan itu semua! Jangan biarkan Iblis menjajah dan
menghancurkan hidup kita dengan menebar hal-hal negatif di dalam
pikiran kita. Kita harus bisa melawannya! Bawa semua beban
permasalahan kepada Tuhan! Kuncinya pada pikiran kita sendiri, bukan
pada tangan orang lain. Ada tertulis: Sebab seperti orang yang
membuat perhitungan dalam dirinya sendiri demikianlah ia.
(Amsal 23:7a). Mari kita belajar untuk mensyukuri segala berkat Tuhan
yang ada pada kita, itu yang akan membebaskan kita dari beban-beban
kehidupan yang menjadi sumber kekuatiran dan ketakutan kita.
Dengan berpikiran positif kita sedang mengaktifan iman kita bekerja,
yang ada pada saat yang tepat pasti akan terjadi dan menjadi kenyataan!
J
ISI PIKIRAN
DENGAN HAL
YANG POSITIF!
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 21
anganlah kiranya kita bersungut-sungut
saat memberikan persembahan kepada
Tuhan. Karena Tuhan berjanji bahwa apa
yang kita berikan tidak akan sia-saia, dan
Tuhan akan memperhatikan hidup kita.
Bawalah seluruh persembahan
persepuluhan itu ke dalam rumah
perbendaharaan, supaya ada persediaan makanan
di rumah-Ku dan ujilah Aku, frman TUHAN
semesta alam, apakah Aku tidak membukakan
bagimu tingkap-tingkap langit dan
mencurahkan berkat kepadamu sampai
berkelimpahan. Aku akan menghardik bagimu
belalang pelahap, supaya jangan dihabisinya hasil
tanahmu dan supaya jangan pohon anggur di
padang tidak berbuah bagimu, frman TUHAN
semesta alam. Maleakhi 3: 10-11
Tuhanku akan memenuhi segala keperluanmu
menurut kekayaan dan kemuliaan-Nya dalam
Kristus Yesus. Filipi 4: 18-19
Muliakanlah TUHAN dengan hartamu dan
dengan hasil pertama dari segala
penghasilanmu, maka lumbung-lumbungmu
akan diisi penuh sampai melimpah-limpah, dan
bejana pemerahanmu akan meluap dengan air
buah anggurnya. Amsal 3: 9-10
Saat memberi sedekah dengan tangan
kananmu, janganlah diketahui tangan kirimu.
Dengan demikian, saat memberi sedekah,
janganlah sebutkan namamu sebagai pemberi,
supaya orang lain tidak mengetahuinya. Tidak
perlu mengundang banyak orang sebagai saksi,
atas pemberian tersebut, apalagi jangan sampai
diliput media masa, karena saat ada orang lain
memujimu, sesungguhnya kamu sudah
menerima upahnya. Jika saat tangan kanan
memberi, tangan kiri yang masih menjadi
anggota satu tubuh saja jangan sampai
mengetahui, apalagi orang lain, yang sudah
bukan anggota tubuh kita.
J
Berbahagialah dalam memberi
persembahan kepada Tuhan
Tetapi jika engkau memberi sedekah, janganlah diketahui tangan kirimu apa yang
diperbuat tangan kananmu. Matius 6:3
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 22
alam Galatia 5:1 dituliskan Supaya
kita sungguh-sungguh merdeka,
Kristus telah memerdekakan kita.
Karena itu berdirilah teguh dan
jangan mau lagi dikenakan kuk
perhambaan. Kemerdekaan
yang terjadi dalam kehidupan kita merupakan
anugerah Tuhan Yesus yang terbesar, sehingga
hidup kita tidak lagi berada dalam penjajahan
dosa lagi. Kemerdekaan bagi orang-orang
percaya memiliki arti yang sangat luar biasa,
karena kemerdekaan ini berarti
kemenangan atas maut dan terbebasnya
manusia dari belenggu dosa. Kemerdekaan
ini merupakan karya Tuhan Yesus melalui
kematian-Nya dan kebangkitan-Nya.
Kemerdekaan ini diberikan secara cuma-cuma
kepada semua orang yang percaya
kepada-Nya. Kemerdekaan yang kita peroleh
sangat mahal harganya. Ia seharga darah
yang tertumpah dari Yesus Kristus.
Untuk dapat memahami arti kemerdekaan
di dalam Kristus (Galatia 5:1)
Setelah Injil tentang Yesus mulai diberita-
kan dan diterima di antara orang-orang
bukan Yahudi, timbullah pertanyaan
apakah untuk menjadi seorang Kristen
yang sejati orang harus mentaati hukum
agama Yahudi. Paulus mengemuka-
kan bahwa hal itu tidak perlu; bahwa
sesungguhnya satu-satunya dasar yang
baik untuk kehidupan Kristen adalah
percaya kepada Kristus. Dengan
kepercayaan itu hubungan manusia
dengan Tuhan menjadi baik kembali.
Tetapi orang-orang yang menentang
Paulus telah datang ke jemaat-jemaat
di Galatia, yaitu sebuah daerah di
Anatolia Pusat di Asia Kecil. Mereka
berpendapat bahwa untuk berbaik kembali
dengan Tuhan, orang harus melaksanakan
hukum agama Yahudi. Surat ini ditulis untuk
menolong orang-orang yang telah disesatkan
oleh ajaran-ajaran salah itu, supaya mereka
kembali taat kepada ajaran yang benar.
Dalam suratnya itu rasul Paulus mengutarakan
dasar teologis Injil yang diberitakannya.
Pembenaran diperoleh bukan karena
melakukan hukum Taurat, melainkan hanya
melalui iman kepada Kristus. Melalui dia
mengungkapkan dasar-dasar dan argumentasi-
argumentasi teologisnya, di mana dia berusaha
membuktikan, bahwa orang-orang kafr yang
beriman kepada Kristus termasuk di dalam
umat Tuhan. Dia ingin menunjukkan, bahwa
bukanlah hukum Taurat yang mengkonsti-
tusikan umat Tuhan, melainkan hanya melalui
Kristus yang menggenapi perjanjian Abraham
(3:1-29).
Barangsiapa beriman kepada Kristus, anak
Abraham yang sejati, maka dia dibenarkan oleh
iman, dan dengan demikian menjadi termasuk
dalam keturunan Abraham (3:29).
Surat Galatia merupakan manifesto
kemerdekaan Kristen. Bagi Paulus kemerdekaan
didasarkan dalam hubungannya pada Kristus
dan pembebasan dari perhambaan hukum
Taurat. Hal ini terbukti dan menjadi nyata
di dalam kasih yang melayani (5:13). Secara
konkret kemerdekaan memanifestasikan diri, di
mana orang-orang tidak lagi
dipisahkan-pisahkan melalui perbedaan
kelamin, ras, bangsa, sosial, melainkan mereka
dipersatukan di dalam kasih melalui Kristus
(3:28).
D
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 23
TIPS ROHANI
Membangun
engapa banyak orang percaya
begitu cepat meninggalkan
YAHWEH, padahal mereka
pernah mengenal YAHWEH dan
frman-Nya?
Mereka meninggalkan YAHWEH karena tidak
memiliki iman yang teguh. Itulah yang
dibahas Rasul Paulus dalam surat Galatia
(1:6-7). Bagaimana kita bisa memiliki
iman yang teguh?
Pertama, kita harus membangun hubungan
pribadi dengan YAHWEH. Hubungan pribadi
ini hanya bisa dijalin oleh seorang yang sudah
menerima Yesus sebagai Tuhan dalam hati.
Rasul Paulus berulang kali menegaskan bahwa
seluruh hidupnya berubah sejak ia menerima
Tuhan Yesus dalam hatinya. Perubahan hidup
ini tidak bisa terwujud hanya dengan
mendengar tentang Tuhan Yesus atau
mengetahui secara kognitif (pengetahuan),
melainkan harus melalui hubungan pribadi
yang erat dengan Dia.
M
Iman
Yang Teguh
Kedua, kita harus membangun doktrin yang
benar melalui membaca dan merenungkan
frman-Nya secara teratur.
Ketiga, kita harus membangun kehidupan
Kristen yang seimbang melalui persekutuan
dengan sesama orang beriman.
Ketika ajaran lain atau ajaran palsu mencoba
menarik kita untuk beralih dari keyakinan
yang benar akan YAHWEH,
persekutuan dengan sesama orang Kristen
akan sangat menolong untuk mengingatkan
kita dan sebagai tempat kita belajar.
Saat ini, banyak sekali ajaran sesat yang
sedang berkembang, baik yang menyerang
kekristenan secara langsung maupun yang
tidak langsung. Sudahkah Anda menjaga
iman dengan membangun kehidupan
Kristen yang dilandasi oleh doktrin yang
benar? Apakah Anda membaca frman
Tuhan secara teratur? Apakah Anda
memiliki hubungan persekutuan yang saling
membangun dengan sesama orang percaya?
Ambillah langkah untuk lebih intim dengan
Tuhan Yesus, karena disitu kekuatan yang
sanggup menolongmu.
Sekarang telah tersedia
bagiku mahkota
kebenaran yang akan
dikaruniakan kepadaku
oleh Tuhan, Hakim yang
adil, pada hari-Nya; tetapi
bukan hanya kepadaku,
melainkan juga kepada
semua orang yang merin-
dukan kedatangan-Nya.
( II Timotius 4 : 8 ).
Itulah Iman dalam hidup,
tetapi MERINDUKAN
kedatanganNya.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 24
TIPS ROHANI
Alkitab bercerita mengenai Surga dan Neraka,
antara Lazarus dan Orang kaya mereka berada
ditempat yang berbeda,Lazarus bersama Elohim
disurga dan orang kaya berada didalam neraka.
Mengapa hal itu bisa terjadi?
Sebab dalam hidup sehari-hari kita bisa melihat,
banyaknya manusia menjalani hidup ini tanpa
tujuan hidup yang jelas.
(hidup dalam kesia-siaan)
Mereka berjalan terus tanpa tujuan yang pasti,
seperti domba yang berjalan ditengah hutan
tanpa gembala yang membimbingnya.
Mereka sekalian sesat seperti domba, masing-
masing mengambil jalannya sendiri, seperti
domba yang menuju ketempat pembantaian.
Banyak orang hanya berpikir bagaimana mereka
bekerja dan menjadi kaya dan mendapatkan
nama yang besar, membangun rumah yang
mewah, memiliki semua fasilitas yang mahal dan
mencapai puncak karier. itu tidak salah, tapi
mereka lupa dan tidak sempat untuk berpikir
bagaimana hidup mereka jika tiba-tiba
dipanggil pulang(meninggal).
apakah anda sudah siap?
sebagian orang berpikir bahwa
hidupnya masih lama di dunia,
sehingga mereka tidak
mempersiapkan diri bila saat
kematian akan menjemput.
Jika kita sudah meninggal maka
tidak ada pilihan lagi untuk hidup dan
berbuat yang benar.
Dalam hidup ini ada beberapa pertanyaan
yang harus kita jawab secara pribadi, sehingga
anda dan saya bisa terhindar dari penyesalan
selama-lamanya.
1. Sebenarnya apa yang anda cari di
dunia ini ?
Apakah hanya untuk mengumpulkan harta
duniawi saja dan hidup bersenang-senang?
Pernahkah Anda berpikir apakah tujuan
hidup itu ? Mengapa anda dilahirkan ke dunia
ini ?
2. Akan kemana hidup anda
ini ?
Sebagian orang berpendapat dan
berkeyakinan,bahwa dibalik kematian
semuanya akan lenyap.(seperti balon yang
ditiup lalu ditusuk oleh jarum dan balon itu
akan meledak dan lenyap)
3. Yakinkah anda akan kesurga?
Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku:
Tuhan, Tuhan! akan masuk ke dalam
Kerajaan Sorga, melainkan dia yang
melakukan kehendak Bapa-Ku yang di sorga.
Patut direnungkan kemana anda setelah
meninggal supaya setiap orang tidak hanya
hidup berpusat pada diri sendiri dan lupa
untuk memikirkan hidup yang KEKAL di
SURGA.
KEMANA SETELAH
MENINGGAL
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 25
Kata-Nya lagi kepada mereka:Berjaga-
jagalah dan waspadalah terhadap segala
ketamakan (yaitu ketamakan atas harta
benda), sebab walaupun seorang
berlimpah-limpah hartanya, hidupnya
tidaklah tergantung dari pada kekayaannya
itu. Kemudian Ia mengatakan kepada
mereka suatu perumpamaan, kata-Nya:
Ada seorang kaya, tanahnya
berlimpah-limpah hasilnya. Ia bertanya
dalam hatinya: Apakah yang harus aku
perbuat, sebab aku tidak mempunyai
tempat di mana aku dapat
menyimpan hasil tanahku. Lalu katanya:
Inilah yang akan aku perbuat; aku akan
merombak lumbung-lumbungku dan aku
akan mendirikan yang lebih besar dan aku
akan menyimpan di dalamnya segala
gandum dan barang-barangku.
Sesudah itu aku akan berkata kepada
jiwaku: Jiwaku, ada padamu banyak barang,
tertimbun untuk bertahun-tahun lamanya;
beristirahatlah, makanlah, minumlah dan
bersenang-senanglah!
Tetapi frman Tuhan kepadanya:
Hai engkau orang bodoh, pada malam ini
juga jiwamu akan diambil dari
padamu, dan apa yang telah kausediakan,
untuk siapakah itu nanti? Demikianlah
jadinya dengan orang yang
mengumpulkan harta bagi dirinya sendiri,
jikalau ia tidak kaya di hadapan Elohim.
Lukas 12:15-21
Konsep yang Tuhan Yesus ajarkan kepada
umat-Nya ialah jangan sampai karena harta
dunia anda dan saya kehilangan nyawa.
Tahukah anda bahwa Jiwamu sangat
berharga dihadapan Tuhan,
dibandingkan dengan isi dunia ini.
Jika anda diberi pilihan,memiliki dunia
tetapi anda kehilangan nyawa.Tentu setiap
orang tidak menginginkannya, (berada
dalam neraka selama-lamanya) karena
semua yang ada di dunia hanya sementara
dan tidak kekal,semuanya akan hancur.
Lalu Yesus berkata kepada murid-murid-
Nya: Setiap orang yang mau mengikut
Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul
salibnya dan mengikut Aku.
Karena barangsiapa mau menyelamatkan nyawanya,
ia akan kehilangan nyawanya; tetapi barangsiapa
kehilangan nyawanya karena Aku, ia akan
memperolehnya. Apa gunanya seorang memperoleh
seluruh dunia tetapi kehilangan nyawanya? Dan
apakah yang dapat diberikannya sebagai ganti
nyawanya? Sebab Anak Manusia akan datang dalam
kemuliaan Bapa-Nya diiringi malaikat-malaikat-
Nya; pada waktu itu Ia akan membalas setiap orang
menurut perbuatannya. Matius 16:24-27

Mulai hari ini terimalah Yesus dalam hidupmu, janji
yang Tuhan berikan kepada orang yang percaya
kepada nama Yesus pasti mendapat jaminan hidup
yang kekal. Anda akan bersama-sama dengan Yesus
dalam kemuliaannya sampai selama-lamanya.
Janganlah gelisah hatimu; percayalah kepada
Elohim, percayalah juga kepada-Ku. Di rumah Bapa-
Ku banyak tempat tinggal. Jika tidak demikian, tentu
Aku mengatakannya kepadamu. Sebab Aku pergi
ke situ untuk menyediakan tempat bagimu. Dan
apabila Aku telah pergi ke situ dan telah
menyediakan tempat bagimu, Aku akan datang
kembali dan membawa kamu ke tempat-Ku, supaya
di tempat di mana Aku berada, kamupun berada.
Dan ke mana Aku pergi, kamu tahu jalan ke situ.
Yohanes 14:1-4
Renungan ini akan mengarahkan anda ketujuan
hidup yang sesungguhnya, sehingga anda terhindar
dari kehidupan sia-sia yang akan menyiksa anda
selama-lamanya. Yang harus anda ketahui bahwa
neraka dan surga itu nyata. Janganlah pergi
keneraka!!
Tetapi sebaliknya marilah kita bersama-sama
membawa jiwa-jiwa kesurga.
Sebab kita semua harus menghadap takhta
pengadilan Kristus, supaya setiap orang memperoleh
apa yang patut diterimanya, sesuai dengan yang
dilakukannya dalam
hidupnya ini, baik
ataupun jahat.
2 Korintus 5:10
By: Rudy.Montolalu.
YHBU
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 26
AKHIR ZAMAN
rang-orang binasa karena kurang-
nya pengetahuan. Seperti halnya,
pesan ini adalah pesan yang oleh
sebagian besar kalangan tidak
diperbolehkan untuk berkotbah
tentang hal ini di mimbar, sehingga banyak
orang Kristen yang tidak menyadari Tanda
Binatang itu dan jika mereka telah menerima
tanda binatang itu, mereka akan selamanya
terpisah dari Elohim. Tuhan mengandalkan
Saudara untuk menyampaikan pesan ini yaitu
TANDA BINATANG (666) - RFID CHIP
Wahyu 13:16-18 Dan ia menyebabkan, sehingga
kepada semua orang, kecil atau besar, kaya atau
miskin, merdeka atau hamba, diberi tanda pada
tangan kanannya atau pada dahinya,
dan tidak seorangpun yang dapat membeli atau
menjual selain dari pada mereka yang memakai
tanda itu, yaitu nama binatang itu atau bilangan
namanya.
Yang penting di sini ialah hikmat: barangsiapa
yang bijaksana, baiklah ia menghitung bilangan
binatang itu, karena bilangan itu adalah
bilangan seorang manusia, dan bilangannya ialah
enam ratus enam puluh enam.
Kita sedang bergerak menuju masyarakat secara
menyeluruh, di mana orang-orang dari semua
lapisan masyarakat dapat mengakses apa saja,
di mana saja, dan kapan saja tanpa memandang
waktu dan lokasi. Apa yang mendorong
perkembangan tersebut adalah keyakinan bahwa
kita akan hidup lebih aman, lebih mudah, lebih
kaya dan hidup lebih menyenangkan dengan
menggunakan teknologi untuk mengelola aspek
kehidupan sehari-hari.
Dalam masyarakat yang sangat membutuhkan
manajemen keuangan yang otomatis, komunikasi
instan dan keamanan, itu bukanlah jangkauan
yang jauh untuk setiap Biochip RFID aktif yang
ditanamkan ke dalam tubuh, dan akhirnya
menggantikan mata uang yang mudah dicuri,
mudah hilang, atau mudah disembunyikan.
Dalam waktu dekat:
1) Semua orang akan diharuskan memiliki sebuah
biochip. Semua perputaran ekonomi akan meng-
gunakan chip ini sehingga menggantikan alat yang
dipakai hari ini untuk pertukaran mata uang.
Pesan dari
666
O
Tuhan Yesus
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 27
TUHAN MENGATAKAN BAHWA INI ADALAH
PESAN YANG SANGAT PENTING UNTUK SAKSI
YANG SEKARANG INI, TERUTAMA DI HARI-HARI
TERAKHIR ANTARA ORANG PERCAYA DAN ORANG
YANG KURANG PERCAYA, DAN KHUSUSNYA BAGI
MEREKA YANG AKAN TERTINGGAL.
2) Akan ada gangguan privasi dan kebebasan
tidak akan ada lagi.
3) Seorang pemimpin berkarisma yang tiada
lain adalah anti-Kristus, akan memerintah
seluruh dunia melalui sistem yang saling
berhubungan dan saling tergantung.
TANDA BINATANG DI TUBUH MANUSIA,
KITA TIDAK BOLEH MENERIMANYA!!!
Wahyu 14:9-11 Dan seorang malaikat lain,
malaikat ketiga, menyusul mereka, dan
berkata dengan suara nyaring: Jikalau seorang
menyembah binatang dan patungnya itu, dan
menerima tanda pada dahinya atau pada
tangannya,
maka ia akan minum dari anggur murka
YAHWEH, yang disediakan tanpa campuran
dalam cawan murka-Nya; dan ia akan disiksa
dengan api dan belerang di depan mata
malaikat-malaikat kudus dan di depan mata
Anak Domba.
Maka asap api yang menyiksa mereka itu naik
ke atas sampai selama-lamanya, dan siang
malam mereka tidak henti-hentinya disiksa,
yaitu mereka yang menyembah binatang serta
patungnya itu, dan barangsiapa yang telah
menerima tanda namanya.
1) Menerima tanda ini adalah keputusan yang
tidak dapat dirubah dari menjual jiwa Anda untuk
setan. Dosa ini tidak bisa dimaafan dan tidak
dapat dibalik dengan secara fsik menghilangkan
tanda (Wahyu 14:9-11). Jiwa anda adalah milik
Tuhan. Oleh karena itu jika Anda menerima tanda
ini, Anda kemudian akan menjadi milik Iblis.
2) Jika Anda menerima tanda ini, Anda dengan
sengaja menempatkan iman Anda pada manusia
dan bukan pada Tuhan. Anda secara aktif memilih
untuk hidup tanpa Tuhan yang penuh kasih yang
menginginkan untuk menghabiskan kekekalan
bersama Anda di Surga. Tuhan tidak ingin Anda
memilih jalan Neraka.
Elohim telah mengetahui hal ini sebelumnya, dan
oleh karena Dia mengasihi kita dan menginginkan
kita untuk mengakui hal ini, ia mengungkapkan
kepada kita melalui penulisan rasul Yohanes dalam
Wahyu.
Jika Anda tidak terangkat ke surga dan dengan
demikian tertinggal untuk kesengsaraan, Anda
tidak harus menerima tanda binatang itu
meskipun Anda akan disiksa kemudian dibunuh
karena tidak menerima tindakan pemerintah yang
merupakan sanksi dari setan. Anda harus ingat ini
setiap waktu karena harapan surga masih tetap
ada sampai kesudahan tiba.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 28
AKHIR ZAMAN
esudahan segala sesuatu sudah dekat.
Karena itu kuasailah dirimu dan
jadilah tenang, supaya kamu dapat
berdoa. Tetapi yang terutama: kasihilah
sungguh-sungguh seorang akan yang
lain, sebab kasih menutupi banyak sekali dosa.
(I Pet 4:7-8)
Alkitab sudah menubuatkan bahwa hari-hari
terakhir akan datang masa yang sangat sukar
dan kesudahan segala sesuatu semakin dekat.
Kita tidak dapat mengubah apa yang ada diluar
kita tapi kita dapat mengubah cara pandang kita
dalam menghadapi krisis.
Dalam menghadapi hari-hari terakhir maka
orang percaya harus memiliki prinsip, yaitu :
Menguasai Diri
Orang yang sabar melebihi seorang
pahlawan, orang yang menguasai dirinya, me-
lebihi orang yang merebut kota. (Ams 16:32)
Tuhan Yesus mengalami stress yang paling
tinggi adalah ketika Ia berada di taman
Getsemani, apa yang membuat Yesus begitu
stress dan takut ? Karena sisi kemanusiaanNya
yang muncul ketika Ia harus menebus dosa
manusia. Terjadi pertempuran yang hebat antara
keinginan PribadiNya dan kehendak Bapa yang
disorga. Untuk menang diakhir zaman maka kita
harus melawan setiap keinginan daging menuju
kepada kehendak Bapa melalui frmanNya.
Mengapa kita harus menguasai diri ? Karena ini
adalah medan pertempuran kita yang
sesungguhnya. Ibadah yang sejati adalah mem-
persembahkan tubuh yang utuh kepada Tuhan.
Karena itu, saudara-saudara, demi
kemurahan Elohim aku menasihatkan kamu,
supaya kamu mempersembahkan tubuhmu
K
SIKAP DI HARI
TERAKHIR
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 29
sebagai persembahan yang hidup, yang kudus
dan yang berkenan kepada Elohim: itu adalah
ibadahmu yang sejati. (Roma 12:1).
Bagaimana kunci untuk memberikan
persembahan yang benar?
Janganlah kamu menjadi serupa dengan
dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan
budimu, sehingga kamu dapat membedakan
manakah kehendak Elohim: apa yang baik, yang
berkenan kepada Elohim dan yang sempurna.
(Rom 12:2)
Perubahan dalam bahasa asli Metanoia yaitu
perubahan pola pikir. Ibadah yang sejati adalah
mempersembahkan tubuh dengan pikiran yang
selaras dengan pikiran Kristus. Ada harga yang
harus dibayar untuk sebuah prinsip yang kita
ambil dalam hidup ini.
Memang ibadah itu kalau disertai rasa
cukup, memberi keuntungan besar. (I Tim 6:6).
Rasa cukup adalah sebuah karakter, orang
yang diberkati rasa cukup adalah pilihan.

Rasa Aman
Kesudahan segala sesuatu sudah dekat.
Karena itu kuasailah dirimu dan jadilah tenang,
supaya kamu dapat berdoa. (I Pet 4:7)
Rasa aman kita hendaklah ditaruh dalam
pengharapan kita kepada Tuhan Yesus.
Marilah kita melakukannya dengan mata
yang tertuju kepada Yesus, yang memimpin kita
dalam iman, dan yang membawa iman kita itu
kepada kesempurnaan, yang dengan
mengabaikan kehinaan tekun memikul salib
ganti sukacita yang disediakan bagi Dia, yang
sekarang duduk di sebelah kanan takhta Elohim.
(Ibr 12:2).
Tanda orang yang menaruh rasa amannya
pada hal-hal yang fana adalah ketika hal itu
hilang maka kita akan terguncang, tapi ketika
kita menaruh rasa aman kita pada Tuhan maka
Ia akan senantiasa menolong kita. Tuhan Yesus
memiliki kasih dan kuasa dan mampu dan mau
untuk menolong kita.

Bergantung Pada Tuhan
Kesudahan segala sesuatu sudah dekat.
Karena itu kuasailah dirimu dan jadilah tenang,
supaya kamu dapat berdoa. (I Pet 4:7).
Tanda orang yang hidup didaerah bertuan
adalah rang yang tunduk kepada tuannya. Doa
adalah tanda adanya ketergantungan kita kepada
Tuhan. Doa menyatakan bahwa seseorang itu
memiliki Tuhan dan hidupnya tidak liar. Doa
menyatakan kebutuhan kita untuk melekat
kepada Tuhan. Waktu untuk kita paling jujur
kepada Tuhan adalah waktu kita berdoa dan
menyatakan isi hati kita pada Tuhan.
Menghadapi akhir zaman yang semakin sukar,
Tuhan ingin agar setiap orang percaya memiliki
sikap hidup yang benar dihadapan Tuhan. Sikap
hidup yang memiliki prinsip untuk menguasai
diri, memberikan rasa aman kepada Tuhan dan
bergantung sepenuhnya kepada Tuhan. Amin
TUHAN YESUS MEMBERKATI
egalanya yang dimulai
dengan doa akan
mendatangkan kebaikan dari
Dia.
Jadi Janganlah jemu-jemu untuk
berdoa sebab Tuhan selalu
mendengar doa kita. Ia tidak
pernah melihat indahnya kata-kata
yang kita naikkan, namun Ia
melihat bagaimana kesungguhan
hati kita saat berdoa. Dan Tuhan
akan selalu menjawab doa kita
tepat pada waktunya.
Mari mulai hari ini kita mengawali
segalanya dalam doa sebab tidak
pernah ada hal yang sia-sia saat
kita berdoa kepada Tuhan. Amin
S
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 30
TEACHING
oa adalah nafas hidup orang percaya,
jika doa adalah sesuatu maka doa
adalah segalanya bagi kita.
Doa memberikan pendengaran bagi
orang tuli, penglihatan bagi orang
buta, kehidupan bagi orang mati dan
keselamatan bagi orang berdosa.
Tetapi seperti apakah doa yang berkuasa itu?
Doa yang berkuasa itu seperti doa nabi Elia
yang dapat mempengaruhi cuaca
(1 Raja-raja 17). Doa yang berkuasa adalah
doa Ester yang berpuasa selama tiga hari untuk
menyelamatkan bangsanya. Doa yang berkuasa
membutuhkan ketekunan dan terus bertahan
hingga sesuatu terjadi.
Salah satu kelemahan generasi zaman ini adalah
tidak memiliki komitmen untuk bertahan
dalam jangka panjang.
Binatang tercepat di bumi ini menurut para
ilmuwan adalah macan tutul Afrika.
Kecepatanya berlari mencapai tujuh puluh
mil perjam. Namun ada satu kelemahan pada
binatang ini, dia memiliki jantung yang kecil
sehingga ia cepat lelah. Jadi jika ia tidak cepat
menangkap mangsanya, ia tidak dapat
bertahan.
Ada banyak orang Kristen memiliki hati seperti
macan tutul Afrika ini dalam berdoa. Mereka
tidak memiliki ketekunan untuk terus berdoa
dalam waktu yang panjang. Mereka memang
meledak-ledak dalam doa, namun tidak
memiliki kesabaran untuk menantikan jawaban
Tuhan. Tuhan tidak mengharapkan umat-Nya
memiliki hati macan tutul, namun Tuhan
mengharapkan kita memiliki hati burung
rajawali, tetapi orang-orang yang menantikan
Tuhan mendapat kekuatan baru: Mereka
seumpamarajawali yang naik terbang dengan
Kekuatan DOA
Elia adalah manusia
biasa sama seperti kita,
dan ia telah
bersungguh-sungguh
berdoa, supaya hujan
jangan turun, dan
hujanpun tidak turun di
bumi selama tiga tahun
dan enam bulan. Yakobus
15:17
D
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 31
Kekuatan DOA
kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak
menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak
menjadi lelah. (Yesaya 40:31).
Dalam sejarah yang dicatat di Alkitab,
Anda dapat temukan bahwa banyak karya Ajaib
Tuhan yang merupakan hasil dari rasa lapar
yang tidak pernah putus, yang besar dan tidak
terpuaskan akan perubahan.
Tuhan tidak terguncang karena dia yang
bergumam dan singkat, tidak juga oleh usulan
yang tanpa semangat oleh orang pasif. Tuhan
digerakkan oleh sebuah keinginan yang kuat,
sama seperti wanita mandul yang memohon
diberikan anak. Anda bisa membaca kisah
Hana di Samuel 1.
Jadi, bagaimanakan kita melahirkan kehendak
Tuhan di bumi ini? Dengan bertekun dalam
doa dan tidak akan pernah menyerah hingga
Anda menerima jawaban dari doa Anda.
Dengan kerja keras dan kesakitan, sama seperti
seorang ibu yang melahirkan bayinya.
Yesus memberikan perumpamaan tentang
ketekunan ini dalam Lukas 18 yang
menceritakan tentang seorang janda yang
meminta keadilan pada seorang hakim yang
lalim.
Namun karena ia bertekun dan tidak pernah
menyerah mengusik hakim tersebut, hakim itu
akhirnya memutuskan untuk membenarkan
perkara janda itu. Jadi hakim yang lalim saja
keputusannya dapat dipengaruhi oleh
ketekunan janda tersebut, bukankah Tuhan
memiliki belas kasihan yang lebih besar kepada
umat-Nya? Apapun yang anda pergumulkan
hari ini, bawalah perkara itu kepada Tuhan dan
jangan berhenti berseru kepada-Nya hingga
anda mendapatkan pertolongan yang anda
harapkan.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 32
lohimku akan memenuhi segala
keperluanmu menurut kekayaan
dan kemuliaanNya dalam Kristus
Yesus (Filipi 4:19)
Segala sesuatu tampak suram bagi anak-anak
di rumah yatim piatu George Muller di Ashley
Downs, Inggris. Pada waktunya untuk makan
pagi, ternyata tidak ada makanan.
Seorang anak perempuan yang ayahnya adalah
sahabat Muller sedang mengunjungi rumah
itu. Muller memegang tangannya dan berkata,
Mari kesini dan melihat apa yang akan
dilakukan oleh Bapa kita.
Di ruang makan, meja-meja panjang diatur
dengan piring-piring dan gelas-gelas yang
kosong. Bukan saja tidak ada makanan di
dapur, tetapi bahkan tidak ada sepeser pun
uang di kas rumah yatim piatu itu.
Muller berdoa, Bapa, kami berterima kasih
atas apa yang akan Bapa berikan pada kami
untuk di makan.
Elohim
Tiba-tiba, mereka mendengar ketukan di pintu.
Ketika mereka membukanya, berdirilah seorang
tukang roti. Bapak Muller, katanya. Saya tidak
dapat tidur tadi malam. Saya merasa Bapak tidak
mempunyai makanan untuk makan pagi. Jadi
saya bangun pukul 2 pagi untuk membakar roti.
Terimalah. Muller berterima kasih padanya dan
memuji Tuhan.
Segera terdengar ketukan kedua. Ternyata
seorang tukang susu. Keretanya patah di depan
rumah yatim piatu. Dia berkata ingin
memberikan susu itu pada anak-anak supaya dia
dapat mengosongkan kereta dan
memperbaikinya.
Mengapa George Muller dapat berdoa dengan
keyakinan seperti itu? Karena dia telah berulang
kali melihat pemeliharaan Tuhan pada anak-
anak itu sebelumnya. C.H. Spurgeon pernah
berkata, Janganlah membayangkan bahwa Ia
yang telah menolong kita dalam 6 masalah akan
meninggalkan kita pada masalah yang ke 7.
Ketika kita melihat ke belakang dan melihat
bagaimana Tuhan memelihara kita, iman kita
dikuatkan. Ia yang dapat
menyediakan makan pagi
bagi anak-anak yatim piatu
tidak akan mengecewakan
iman kita kepadaNya.
Elohim tidak pernah gagal
dalam hal apa pun juga. Jika
Anda selalu bersama
dengan Elohim, maka Anda
pun selamanya tidak akan
pernah gagal!
KISAH NYATA
E
Tidak akan Gagal
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 33
nnie Taylor tercatat menjadi orang
pertama yang terjun dari air terjun
Niagara. Namun namanya kalah
populer dengan Bobby Leach,
padahal pria ini baru terjun di tahun
1911 setelah Annie.
Saat Bobby Leach ia terjun bebas dari air terjun
Niagara dengan pelindung karet seadanya, Ia
hanya terluka ringan di bagian lutut serta
rahangnya. Setelah itu, ia menjadi terkenal.
Bahkan, ia menjadi lebih terkenal dari
Annie Taylor.
BobbyLeachNiagaraFallsDi restorannya yang
dibangun di Bridge Street, ia selalu sesumbar
bahwa apapun yang dilakukan oleh Annie
Taylor, ia bisa melakukannya lebih baik.
Ironis, beberapa tahun kemudian, Bobby Leach
diberitakan meninggal. Penyebabnya, sangat
sepele! Dalam turnya di Selandia Baru, ia
karena Hal
Sepele
terpeleset kulit jeruk lalu ia terjatuh
kemudian mengalami infeksi. Dan
akibatnya, kakinya harus diamputasi dan
diapun meninggal di rumah sakit beberapa
bulan kemudian.
Tragis! Itulah kesimpulannya. Orang yang
berani menerjang bahaya terjun dari salah
satu air terjun tertinggi di dunia, mati
gara-gara hal yang sepele, kulit jeruk.
Sahabatku,
Sebuah pembelajaran penting bagi kita.
Ketika sukses, janganlah sombong.
Dan kedua, kehancuran kita, baik
reputasi, karir, kesuksesan, kadang-kadang
bisa disebabkan oleh hal yang sepele. Karena
itu, waspadai pula dengan hal-hal kecil yang
kadang bisa menghancurkan kita, seperti:
kebiasaan, pertemanan, sikap buruk, sopan
santun, kata-kata serta tindakan kita.
Sumber : ApaKabarDunia
Hancur
A
WARNING
Inginkah kita saat datang ke Tuhan, Dia bilang ini dia anak yang kusukai di hatiku, kalo dia
datang ada sesuatu yang berbeda. Kapan ya anak ini datang untuk ketemu Aku lagi?
Kapan ya dia datang untuk bersekutu sama Aku lagi? Aku rindu dan ketika kita punya
kerinduan apapun, Tuhan bilang, Apa sih yang tidak buat kamu?
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 34
os Felidas adalah
nama sebuah jalan
di ibu kota sebuah
negara di Amerika
Selatan, yang
terletak di kawasan terkumuh
diseluruh kota .
Ada sebuah kisah yang
menyebabkan jalan itu begitu
dikenang orang, dan itu dimulai
dari kisah seorang pengemis
wanita yang juga ibu seorang
gadis kecil. Tidak seorangpun
yang tahu nama aslinya, tapi
beberapa orang tahu sedikit masa
lalunya, yaitu bahwa ia bukan
penduduk asli disitu, melainkan
dibawa oleh suaminya dari
kampung halamannya.
Seperti kebanyakan kota besar di
dunia ini, kehidupan masyarakat
kota terlalu berat untuk
mereka, dan belum setahun
mereka di kota itu, mereka
kehabisan seluruh uangnya, dan
pada suatu pagi mereka sadar
bahwa mereka tidak tahu dimana
mereka tidur malam nanti dan
tidak sepeserpun uang ada
KISAH NYATA
dikantong.
Padahal mereka sedang
menggendong bayi mereka
yang berumur 1 tahun. Dalam
keadaan panik dan putus asa,
mereka berjalan dari satu jalan
ke jalan lainnya, dan akhirnya
tiba di sebuah jalan sepi dimana
puing-puing sebuah toko seperti
memberi mereka sedikit tempat
untuk berteduh.
Saat itu angin Desember bertiup
kencang, membawa titik-titik
air yang dingin. Ketika mereka
beristirahat dibawah atap toko
itu, sang suami berkata: Saya
harus meninggalkan kalian
sekarang. Saya harus
mendapatkan pekerjaan, apapun,
kalau tidak malam nanti kita
akan tidur disini. Setelah
mencium bayinya ia pergi. Dan ia
tidak pernah kembali.
Selama beberapa hari
berikutnya sang ibu yang malang
terus menunggu kedatangan
suaminya, dan bila malam tidur
diemperan toko itu.
Pada hari ketiga, ketika mereka
sudah kehabisan susu,
orang-orang yang lewat mulai
memberi mereka uang kecil,
dan jadilah mereka pengemis di
sana selama 6 bulan berikutnya.
Pada suatu hari, tergerak oleh
semangat untuk mendapatkan
kehidupan yang lebih baik, ibu
itu bangkit dan memutuskan
untuk bekerja.
Masalahnya adalah di mana ia
harus menitipkan anaknya, yang
kini sudah hampir 2 tahun, dan
tampak amat cantik jelita.
Tampaknya tidak ada jalan lain
kecuali meninggalkan anak itu
disitu dan berharap agar nasib
tidak memperburuk keadaan
mereka. Suatu pagi ia berpesan
pada anak gadisnya, agar ia tidak
kemana-mana, tidak ikut
siapapun yang mengajaknya pergi
atau menawarkan gula-gula.
Pendek kata, gadis kecil itu tidak
boleh berhubungan dengan
siapapun selama ibunya tidak
ditempat. Dalam beberapa hari
L
Tuhan,Beri Aku
Waktu 1 Jam saja
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 35
mama akan mendapatkan cukup
uang untuk menyewa kamar kecil
yang berpintu, dan kita tidak lagi
tidur dengan angin di rambut
kita. Gadis itu mematuhi pesan
ibunya dengan penuh
kesungguhan. Maka sang ibu
mengatur kotak kardus dimana
mereka tinggal selama 7 bulan
agar tampak kosong, dan
membaringkan anaknya dengan
hati-hati di dalamnya.
Di sebelahnya ia meletakkan
sepotong roti.. Kemudian, den-
gan mata basah ibu itu menuju
kepabrik sepatu, di mana ia
bekerja sebagai pemotong kulit.
Tapi siang itu juga sepasang
suami istri pengemis yang
moralnya amat rendah menculik
gadis cilik itu dengan paksa, dan
membawanya sejauh 300
kilometer ke pusat kota
Di situ mereka mendandani
gadis cilik itu dengan baju baru,
membedaki wajahnya, menyisir
rambutnya dan membawanya ke
sebuah rumah mewah dipusat
kota . Di situ gadis cilik itu dijual.
Pembelinya adalah pasangan
suami istri dokter yang kaya, yang
tidak pernah bisa punya anak
sendiri walaupun mereka telah
menikah selama 18 tahun.
Mereka memberi nama anak
gadis itu Serrafona, dan mereka
memanjakannya dengan amat
sangat. Di tengah-tengah
kemewahan istana itulah gadis
kecil itu tumbuh dewasa. Ia
belajar kebiasaan-kebiasaan
orang terpelajar seperti
merangkai bunga, menulis puisi
dan bermain piano.Ia bergabung
dengan kalangan-kalangan kelas
atas, dan mengendarai Mercedes
Benz kemanapun ia pergi.
Pada umurnya yang ke-24, Ser-
rafona dikenal sebagai anak gadis
Gubernur yang amat jelita, yang
pandai bermain piano, yang aktif
di gereja, dan yang sedang
menyelesaikan gelar dokternya.
Ia adalah fgur gadis yang
menjadi impian tiap pemuda, tapi
cintanya direbut oleh seorang
dokter muda yang bernama
Geraldo.
Setahun setelah pernikahan
mereka, ayahnya wafat, dan Ser-
rafona beserta suaminya mewa-
risi beberapa perusahaan dan se-
buah real-estate sebesar 14 hektar
yang diisi dengan taman bunga
dan istana yang paling megah di
kota itu. Menjelang hari ulang
tahunnya yang ke-27, sesuatu
terjadi yang merubah kehidupan
wanita itu. Pagi itu Serrafona
sedang membersihkan kamar
mendiang ayahnya yang sudah
tidak pernah dipakai lagi, dan di
laci meja kerja ayahnya ia melihat
selembar foto seorang anak bayi
yang digendong sepasang suami
istri. Selimut yang dipakai untuk
menggendong bayi itu lusuh, dan
bayi itu sendiri tampak tidak
terurus, karena walaupun
wajahnya dilapisi bedak tetapi
rambutnya tetap kusam.
Sesuatu ditelinga kiri bayi itu
membuat jantungnya berdetak
kencang. Ia mengambil kaca
pembesar dan mengkonsentrasi-
kan pandangannya pada telinga
kiri itu. Kemudian ia membuka
lemarinya sendiri, dan
mengeluarkan sebuah kotak kayu
mahoni. Di dalam kotak yang
berukiran indah itu dia
menyimpan seluruh barang-
barang pribadinya, dari kalung-
kalung berlian hingga surat-
surat pribadi. Tapi diantara
benda-benda mewah itu terdapat
sesuatu terbungkus kapas kecil,
sebuah anting-anting melingkar
yang amat sederhana, ringan dan
bukan emas murni.
Ibunya almarhum
memberinya benda itu sambil
berpesan untuk tidak kehilangan
benda itu. Ia sempat bertanya,
kalau itu anting-anting, di mana
satunya. Ibunya menjawab bahwa
hanya itu yang ia punya.
Serrafona menaruh anting-anting
itu didekat foto.
Sekali lagi ia mengerahkan
seluruh kemampuan melihatnya
dan perlahan-lahan air matanya
berlinang . Kini tak ada keragu-
raguan lagi bahwa bayi itu adalah
dirinya sendiri. Tapi kedua pria
wanita yang menggendongnya,
yang tersenyum dibuat-buat,
belum penah dilihatnya sama
sekali. Foto itu seolah membuka
pintu lebar-lebar pada ruangan
yang selama ini mengungkungi
pertanyaan-pertanyaannya,
misalnya: kenapa bentuk
wajahnya berbeda dengan wajah
kedua orang tuanya, kenapa ia
tidak menuruni golongan darah
ayahnya..
Saat itulah, sepotong ingatan
yang sudah seperempat abad
terpendam, berkilat di benaknya,
bayangan seorang wanita
membelai kepalanya dan
mendekapnya di dada.
Di ruangan itu mendadak
Serrafona merasakan betapa
dinginnya sekelilingnya tetapi ia
juga merasa betapa hangatnya
kasih sayang dan rasa aman yang
dipancarkan dari dada wanita
itu. Ia seolah merasakan dan
mendengar lewat dekapan itu
bahwa daripada berpisah lebih
baik mereka mati bersama.
Mata nya basah ketika ia keluar
dari kamar dan menghampiri
suaminya yang sedang membaca
koran: Geraldo, saya adalah anak
seorang pengemis, dan
mungkinkah ibu saya masih
ada di jalan sekarang setelah 25
tahun?
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 36
KISAH NYATA
Itu adalah awal dari kegiatan baru
mereka mencari masa lalu
Serrafonna. Foto hitam-putih
yang kabur itu diperbanyak
puluhan ribu lembar dan disebar
ke seluruh jaringan kepolisian
diseluruh negeri. Sebagai anak
satu-satunya dari bekas pejabat
yang cukup berpengaruh di kota
itu, Serrafonna mendapatkan
dukungan dari seluruh kantor
kearsipan, kantor surat kabar dan
kantor catatan sipil.
Bulan demi bulan lewat, tapi
tak ada perkembangan apapun
dari usahanya. Mencari seorang
wanita yang mengemis 25 tahun
yang lalu di negeri dengan
populasi 90 juta bukan sesuatu
yang mudah. Tapi Serrafona tidak
punya pikiran untuk menyerah.
Dibantu suaminya yang begitu
penuh pengertian, mereka terus
menerus meningkatkan
pencarian mereka. Kini, tiap
kali bermobil, mereka sengaja
memilih daerah-daerah kumuh,
sekedar untuk lebih akrab dengan
nasib baik. Terkadang ia berharap
agar ibunya sudah almarhum
sehingga ia tidak terlalu menang-
gung dosa mengabaikannya
selama seperempat abad.
Tetapi ia tahu, entah bagaimana,
bahwa ibunya masih ada, dan
sedang menantinya sekarang. Ia
memberitahu suaminya
keyakinan itu berkali-kali, dan
suaminya mengangguk-angguk
penuh pengertian.
Pagi, siang dan sore ia berdoa:
Tuhan, ijinkan saya untuk satu
permintaan terbesar dalam hidup
saya: temukan saya dengan ibu
saya. Tuhan mendengarkan doa
itu. Suatu sore mereka
menerimakabar bahwa ada
seorang wanita yang mungkin
bisa membantu mereka
menemukan ibunya. Tanpa
membuang waktu, mereka
terbang ke tempat itu, sebuah
rumah kumuh di daerah lampu
merah, 600 km dari kota mereka.
Sekali melihat, mereka tahu
bahwa wanita yang separoh
buta itu, yang kini terbaring
sekarat, adalah wanita di dalam
foto. Dengan suara putus-putus,
wanita itu mengakui bahwa ia
memang pernah mencuri seorang
gadis kecil ditepi jalan, sekitar 25
tahun yang lalu.
Tidak banyak yang diingatnya,
tapi diluar dugaan ia masih ingat
kota dan bahkan potongan jalan
dimana ia mengincar gadis kecil
itu dan kemudian menculiknya.
Serrafona memberi anak perem-
puan yang menjaga wanita itu
sejumlah uang, dan malam itu
juga mereka mengunjungi kota
dimana Serrafonna diculik.
Mereka tinggal di sebuah hotel
mewah dan mengerahkan orang-
orang mereka untuk mencari
nama jalan itu. Semalaman
Serrafona tidak bisa tidur. Untuk
kesekian kalinya ia bertanya-tan-
ya kenapa ia begitu yakin bahwa
ibunya masih hidup sekarang,
dan sedang menunggunya, dan ia
tetap tidak tahu jawabannya.
Dua hari lewat tanpa kabar. Pada
hari ketiga, pukul 18:00 senja,
mereka menerima telepon dari
salah seorang staf mereka.
Tuhan maha kasih, Nyonya,
kalau memang Tuhan
mengijinkan, kami mungkin
telah menemukan ibu Nyonya.
Hanya cepat sedikit, waktunya
mungkin tidak banyak lagi.
Mobil mereka memasuki sebuah
jalanan yang sepi, dipinggiran
kota yang kumuh dan Rumah-
rumah di sepanjang jalan itu tua
dan kusam. Dari jalanan pertama,
mobil berbelok lagi kejalanan
yang lebih kecil, kemudian
masih belok lagi kejalanan
berikut nya yang lebih kecil lagi.
Semakin lama mereka masuk
dalam lingkungan yang semakin
menunjukkan kemiskinan. Tubuh
Serrrafona gemetar, ia seolah bisa
mendengar panggilan itu. Lekas,
Serrafonna, mama menunggumu,
sayang. Ia mulai berdoa Tuhan,
beri saya setahun untuk melayani
mama. Saya akan melakukan apa
saja.
Ketika mobil berbelok memasuki
jalan yang lebih kecil, dan ia bisa
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 37
mencium bau kemiskinan yang
amat sangat, ia berdoa: Tuhan
beri saya sebulan saja. Mobil
belok lagi kejalanan yang lebih
kecil, dan angin yang bertiup
masuk melewati celah jendela
mobil yang terbuka.
Ia mendengar lagi panggilan
mamanya , dan ia mulai
menangis: Tuhan, kalau sebulan
terlalu banyak, cukup beri kami
seminggu untuk saling
memanjakan . Ketika mereka
masuk belokan terakhir,
tubuhnya menggigil begitu hebat
sehingga Geraldo memeluknya
erat-erat.
Jalan itu bernama Los Felidas.
Panjangnya sekitar 180 meter, Di
tengah-tengah jalan itu, tampak
onggokan sampah dan
kantong-kantong plastik, dan
ditengah-tengahnya,
terbaring seorang wanita tua
dengan pakaian yang kotor, tidak
bergerak-gerak.
Mobil mereka berhenti diantara
4 mobil mewah lainnya dan 3
mobil polisi. Di belakang
mereka sebuah ambulans
berhenti, diikuti empat mobil
rumah sakit lain. Dari kanan kiri
muncul pengemis- pengemis
yang segera memenuhi tempat
itu. Belum bergerak dari tadi.
lapor salah seorang. Pandangan
Serrafona gelap tapi ia men-
guatkan dirinya untuk meraih
kesadarannya dan turun.
Suaminya dengan sigap sudah
meloncat keluar, memburu ibu
mertuanya. Serrafona, kemari
cepat! Ibumu masih hidup, tapi
kau harus menguatkan hatimu .
Serrafona memandang tembok
dihadapannya, dan ingat saat
ia menyandarkan kepalanya ke
situ. Ia memandang lantai dan ia
menggingat ketika ia belajar
berjalan. dan mencium bau
jalanan yang busuk, itu
mengingatkannya pada masa
kecilnya. Air matanya mengalir
keluar ketika ia melihat
suaminya menyuntikkan sesuatu
ketangan wanita yang terbaring
itu dan memberinya isyarat untuk
mendekat.
Tuhan, ia meminta dengan
seluruh jiwa raganya,beri kami
sehari Tuhan, biarlah saya
membiarkan mama mendekap
saya dan memberitahunya bahwa
selama 25 tahun ini hidup saya
amat bahagia.Jadi mama tidak
menyia-nyia kan saya.
Ia berlutut dan meraih kepala
wanita itu kedadanya. Wanita tua
itu perlahan membuka
matanya dan memandang ke arah
kerumunan orang-orang berbaju
mewah,dan ke arah wajah penuh
air mata yang tampak seperti
wajahnya sendiri ketika ia masih
muda.
Mama.. .., ia mendengar suara
itu, dan ia tahu bahwa apa yang
ditunggunya tiap malam antara
waras atau tidak, dan tiap hari
antara sadar dan tidak.. kini
menjadi kenyataan. Ia tersenyum,
dan dengan seluruh kekuatannya
menarik lagi jiwanya yang akan
lepas.
Perlahan ia membuka
genggaman tangannya, tampak
sebuah anting-anting yang sudah
menghitam. Serrafona
mengangguk, dan tanpa per-
duli sekelilingnya ia berbaring
di atas jalanan itu dan
merebahkan kepalanya di dada
mamanya.
Mama, saya tinggal di istana
dan makan enak tiap hari.
Mama jangan pergi dulu.
Apapun yang mama mau bisa
kita lakukan bersama-sama.
Mama ingin makan, ingin
tidur, ingin bertamasya, apa-
pun bisa kita bicarakan. Mama
jangan pergi dulu Mama
Ketika telinganya menangkap
detak jantung yang melemah,
ia berdoa lagi kepada Tuhan:
Tuhan maha pengasih dan
pemberi, Tuhan.. satu jam
saja. satu jam saja..
Tapi dada yang didengarnya
kini menjadi sunyi, dan
puluhan orang yang ada
membisu. Hanya senyum itu,
yang menandakan bahwa pen-
antiannya selama seperempat
abad tidak berakhir sia-sia.
Sahabatku,
mungkin saat ini kita sedang
beruntung. Hidup ditengah
kemewahan dan kondisi
berkecukupan. Mungkin kita
mendapatkannya dari hasil
keringat sendiri tanpa bantuan
orang tua kita. Namun yang
perlu kita sadari, bahwa orang
tua kita senantiasa berdoa
untuk kita.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 38
WARNING
pakah dosa perzinahan
merupakan masalah yang
amat serius? Ya!
Dalam kitab Amsal, masalah
perzinahan merupakan
pokok yang sering
dibicarakan.
Dosa perzinahan ini sering dipakai untuk
menggambarkan dosa penyembahan berhala
(perzinahan rohani). Mengapa dosa
perzinahan dianggap sebagai sebuah dosa
yang amat serius?
Pertama, perzinahan senantiasa berfokus
pada kepuasan nafsu diri sendiri yang bersifat
sesaat.
Kedua, perzinahan menjerat para
pelakunya tanpa mereka sadari, sehingga
mereka sulit untuk keluar dari perangkap
dosa ini (5:22-23). Mereka sayang dan tidak
berani untuk meninggalkan kepuasan sesaat
yang mereka peroleh, walau sebenarnya
mereka sedang turun menuju maut (5:3-6).
Ketiga, menurut gambaran Kitab Amsal, para
pelaku perzinahan sebenarnya merusak diri
sendiri (6:32). Mereka membiarkan diri mereka
menjadi seperti lembu yang digiring menuju ke
pembantaian (7:22).
Keempat, dosa ini menimbulkan banyak ekses
berupa keluarga yang berantakan, termasuk
anak-anak yang terlantar dan mengalami trauma
masa depan yang tiada akhir. Bukankah semuanya
itu merupakan kesaksian buruk di tengah
masyarakat?
Salomo, penulis sebagian besar kitab Amsal, telah
mengalami sendiri pahitnya perzinahan yang telah
membawa kehancuran bagi hidupnya dan
keluarganya, sehingga kitab ini merupakan
peringatan untuk kita. Bila Anda masih
terbelenggu oleh dosa ini, Elohim telah
menyediakan anugerah
pengampunan. Yesus
A
Bebas dari Dosa
sanggup membebaskan Anda
dari keterikatan dosa ini.
Takutlah akan Tuhan dan
bersukacitalah dengan
pasangan hidup Anda
(5:15-19). [AMS]
Yesaya 1:18
Marilah, baiklah kita
berperkara! --frman
TUHAN--Sekalipun dosamu
merah seperti
kirmizi, akan menjadi putih
seperti salju;
sekalipun berwarna merah
seperti kain
kesumba, akan menjadi putih
seperti bulu domba.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 39
adalah
Keselamatan
Anugerah Tuhan
WARNING
K
Kedatangan Kristus kedua kali
adalah keselamatan bagi umat
TUHAN dan pembinasaan bagi
Iblis. Keselamatan itu adalah
penggenapan janji TUHAN
bagi umat-Nya. Keselamatan itu
semata-mata adalah anugerah TUHAN.
Pada hari penghakiman, sesungguhnya TUHAN
akan memusnahkan Iblis. TUHAN akan
menggenapi janji-Nya kepada bangsa Israel yang
adalah kebun anggur TUHAN. Pada waktu itu,
bangsa Israel berkembang dan mengalami
kemuliaan TUHAN. Semua itu terjadi karena
kesetiaan TUHAN atas janji-Nya kepada
Abraham, Ishak dan Yakub. Bangsa Israel bukan
bangsa yang baik dan benar, namun TUHAN
akan membuat mereka bertobat dari perilakunya
yang jahat dan berdosa. Ia akan mengampuni
dosa-dosa mereka. Saat itu, bangsa Israel akan
kembali kepada TUHAN dan menyembah-Nya
di gunung yang kudus, di Yerusalem.
Pelajaran penting yang kita peroleh dari
perjanjian Elohim dengan bangsa Israel adalah
bahwa TUHAN tidak pernah mengingkari janji-
Nya, meskipun bangsa Israel telah gagal untuk
mengikut Tuhan dengan setia. Dengan cara
TUHAN, Ia akan membuat bangsa Israel
bertobat dari perilakunya yang berdosa serta
berbalik kepada TUHAN. Itulah anugerah
Elohim. Pada akhirnya, ketika umat TUHAN
diselamatkan, tidak ada seorang pun yang boleh
membanggakan diri karena jasanya.
Demikian pula dengan bangsa Israel.
Keselamatan yang dialami bangsa Israel
merupakan anugerah TUHAN.
Elohim memelihara umat-Nya sampai kepada
kesudahannya. Bukan itu saja, Ia akan
memuliakan umat-Nya. Kemuliaan TUHAN
akan dialami oleh umat TUHAN pada hari
yang agung itu. Kita yang sudah percaya kepada
Yesus Kristus adalah orang yang berbahagia,
karena hari itu datang sebagai keselamatan bagi
kita. [RAAL]
Yesaya 27:2-3
"Bernyanyilah tentang kebun anggur yang
elok!Aku, TUHAN, Penjaganya; setiap saat Aku
menyiraminya.Supaya jangan orang menggang-
gunya, siang malam Aku menjaganya."
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 40
Harga Mulai
Rp250.000nett
Sudah Termasuk Sarapan Untuk Dua
Orang di Resto
Marina
Jl. Jendral Achmad Yani No. 25 Watampone
T. 0481-28777 / F. 0481-28863 / E: info@hotelnovena.com
www.hotelnovena.com / Novena Hotel Watampone /
@NovenaHotelWTP
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 41
M-Times
Mengucapkan
4
to:
Tak berkesudahan kasih setia TUHAN, tak habis-habis-
nya rahmatNya, selalu baru tiap pagi; besar kesetianMu
! " TUHAN adalah bagianku, " kata jiwaku, oleh sebab
itu aku berharap kepadaNya. TUHAN adalah baik bagi
orang yang berharap kepadaNya, bagi jiwa yang mencari
Dia.,---
th
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 42
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 43
YHS Church BONE
Contact Person :
Adi Gossidhy (085 319 010101)
Yuliana Lauw (0813 55255211)
Gembala Sidang : Ps. Stefanus Harlim Wijaya
Sekretariat : Jl. Sukawati No.88
Tlp : 0481-21878 / Email : yhsbone@yahoo.com
Tempat Ibadah : NOVENA HOTEL Lantai 2( BUGIS ROOM )
Jl. A.Yani 25. Watampone-BONE
Ibadah Raya Setap Hari Minggu Pukul 19.30 WITA.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 44
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 45
LIFE STYLE
Kel. Hendrik Rudi Mengucapkan
Happy BDay To M-Times Indonesia
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 46
MILAWATI WAHYUASIH.SH
Kantor Graha Satellite Ruko Khusus 1
Jl. Hasanuddin Sungguminasa.Gowa
Tlp: 0411-506-3888 / 881-249
0411-882-767 / 9130-030
Hp: 0813-4222-3535
JUAL BELI & TUKAR TAMBAH
MOBIL BEKAS ... CASH & CREDIT
Suku Bunga Ringan 6,9% Pertahun
(Untuk Tahun 2003 Keatas) HUBUNGI:
0813-5500-7572 / 0821-8839-3038
Cukup Jaminan BPKB
- Kredit Mobil dan Motor
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 47
Mengucapkan Kepada Majalah M-times Indonesia Yg sudah Mencapai Usia Ke 4.. Tetap
Pertahankan Kreatiftas dan Profesional... Happy BDay M-Times Indonesia.
(Makin tambah banyak iklannya ya hahaha..)
Dari Pak Handoko :
Kam
i m
engucapkan selam
at ulang tahun yg ke 4..
M
-Tim
es Indonesia sukses, m
aju terus , m
enjadi berkat , m
enjangkau banyak jiwa bagi kem
uliaan Tuhan Yesus .
Dari Pak Titus :
Selamat HUT ke : 4....
buat Majalah MTimes
kesayanganku.
Tetap semangat melayani
Tuhan diberkati Tuhan, dan
Tetap menjadi majalah
kesayangan jemaat YHS
Church khususnya bagi
kemuliaan Tuhan Yesus.
Orang yang HEBAT "dhasilkan" BUKAN melalui Kemudahan, Kesenangan
dan Kenyamanan.
Mereka dbentuk melalui KESUKARAN, TANTANGAN dan AIRMATA.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 48
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 49
FASHION
Wanita Terbaru 2014- - -Pakaian
wanita memang menjadi model
utama bagi para wanita untuk tampil
cantik dan elegan, model pakaian
wanita yang akan dipost oleh Fashion
Style adalah model pakaian wanita
yang sangat menginspirasi dalam
ber-Fashion Style. Fashion Style akan
menampilkan berbagai macam pili-
han model pakaian wanita terbaru.
Bagi anda yang ingin memiliki
model pakaian wanita cantik atau
info pakaian wanita terbaru guna
menambah inspirasi untuk koleksi
pakaian wanita terbaru, atau
hendak berjualan pakaian tentu anda
harus mengikuti dan selalu update
mengenai model pakaian wanita
terbaru, sehingga anda tidak akan
tertinggal berita mengenai model
pakaian wanita. Fashion style disini
juga menyajikan gambar-gambar
terbaik untuk model pakaian wanita
terbaru. -
Demikianlah yang dapat disam-
paikan Fashion Style mengenai
Model Pakaian Wanita Terbaru 2014,
Pakaian
Wanita
Terbaru
dengan adanya Model
Pakaian Wanita Ter-
baru 2014 semoga dapat
menambah wawasan kita
dalam mengetahui Fash-
ion Style Terbaru dan
Model Pakaian Wanita
Terbaru 2014 bisa men-
jadi inspirasi anda
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 50
khir-akhir ini beredar informasi di
masyarakat dimana terjadi penyalahgunaan
penggunaan zat aditif terutama zat
pengawet pada produk pangan yang
sesungguhnya tidak sesuai dengan
penggunaannya dan zat aditif tersebut dapat
memicu terjadinya penyakit kanker. Sebagai contoh yaitu
penggunaan boraks dan formalin dalam makanan
sehari-hari seperti baso, mie basah, ikan asin dan tahu.
1. Formalin
Formalin adalah larutan yang tidak berwarna dan baunya
sangat menusuk. Di dalam larutan formalin terkandung
sekitar 37% formaldehid dalam air dan merupakan anggota
paling sederhana dan termasuk kelompok aldehid dengan
rumus kimia HCHO. Formalin biasanya diperdagangkan
di pasaran dengan nama berbeda-beda antara lain yaitu:
Formol, Morbicid, Methanal, Formic aldehyde, Methyl
oxide, Oxymethylene, Methylene aldehyde, Oxomethane,
Formoform, Formalith, Karsan, Methyleneglycol, Parafo-
rin, Polyoxymethylene glycols, Superlysoform,
Tetraoxymethylene, dan Trioxane.
Formalin digunakan pada :
- Bidang kesehatan : desinfektan dan pengawet mayat
- Industri perkayuan dan plywood : sebagai perekat
- Industri plastik : bahan campuran produksi
- Industri tekstil, resin, karet dan fotograf :
mempercepat pewarnaan.
Dari hasil sejumlah survey dan pemeriksaan
FORMALIN DAN BORAKS
A
Bahaya Boraks terhadap
kesehatan diserap melalui usus,
kulit yang rusak dan selaput
lendir.
Pengaruh terhadap
kesehatan :
Tanda dan gejala akut :
Muntah, diare, merah
dilendir, konvulsi dan depresi
SSP(Susunan Syaraf Pusat)
Tanda dan gejala kronis
nafsu makan menurun
Gangguan pencernaan
Gangguan SSP : bingung dan
bodoh
Anemia, rambut rontok dan
kanker.
Sering mengonsumsi makanan
berboraks akan menyebabkan
gangguan otak, hati, lemak, dan
ginjal. Dalam jumlah banyak,
boraks menyebabkan demam,
anuria (tidak terbentuknya
urin), koma, merangsang sistem
saraf pusat, menimbulkan
depresi, apatis, sianosis, tekanan
darah turun, kerusakan ginjal,
pingsan, bahkan kematian.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 51
FORMALIN DAN BORAKS
laboratorium, ditemukan sejumlah produk pangan
menggunakan formalin sebagai pengawet misalnya
ikan segar, ayam potong, mie basah, bakso, ikan
asin dan tahu yang beredar di pasaran, dengan ciri
sebagai berikut:

Tahu yang bentuknya sangat kenyal, tidak mudah
hancur, awet beberapa hari dan berbau menyengat.

Mie basah yang berwarna lebih mengkilat serta
awet beberapa hari dan tidak mudah basi diband-
ingkan dengan yang tidak mengandung formalin.
Ayam potong yang berwarna putih bersih, awet
dan tidak mudah busuk.
Ikan basah yang warnanya putih bersih, kenyal,
insangnya berwarna merah tua bukan merah segar,
awet sampai beberapa hari dan tidak mudah busuk.
Ikan asin yang bentuknya bagus, tidak lembek,
tidak bau, dan awet.
Bakso yang berwarna lebih putih dan lebih keras
serta awet sampai beberapa hari dan tidak mudah
busuk.
Formalin tidak diizinkan ditambahkan ke dalam
bahan makanan atau digunakan sebagai pengawet
makanan, tetapi formalin mudah diperoleh dipasar
bebas dengan harga murah. Adapun
landasan hukum yang dapat digunakan
dalam pengaturan formalin yaitu:
2. Boraks
Boraks merupakan senyawa kimia dengan
nama natrium tetraborat, berbentuk kristal
lunak. Boraks bila dilarutkan dalam air akan
terurai menjadi natrium hidroksida serta
asam borat. Baik boraks maupun asam borat
memiliki sifat antiseptik, dan biasa
digunakan oleh industri farmasi sebagai
ramuan obat misalnya dalam salep, bedak,
larutan kompres, obat oles mulut dan obat
pencuci mata. Secara lokal boraks
dikenal sebagai bleng (berbentuk larutan
atau padatan/kristal) dan ternyata digunakan
sebagai pengawet misalnya pada pembuatan
mie basah, lontong dan bakso.
Penggunaan boraks ternyata telah
disalahgunakan sebagai pengawet makanan,
antara lain digunakan sebagai pengawet
dalam bakso dan mie. Boraks juga dapat
menimbulkan efek racun pada manusia,
tetapi mekanisme toksisitasnya berbeda
dengan formalin. Toksisitas boraks yang
terkandung di dalam makanan tidak
langsung dirasakan oleh konsumen. Boraks
yang terdapat dalam makanan akan diserap
oleh tubuh dan disimpan secara kumulatif
dalam hati, otak, atau testis (buah zakar),
sehingga dosis boraks dalam tubuh menjadi
tinggi.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 52
WISATA
engunjungi Taman Wisata
Alam Laut Pulau Sangalaki
Berau Kaltim ---Ingin
berlibur ke tempat wisata yang
menawarkan keindahan pantai
dan alam bawah laut yang
memesona? Pulau Sangalaki tempatnya!
Pulau kecil yang luasnya sekitar 13 Hektere.
Dengan jalan santai, Anda bisa mengelilingi
pulau yang berstatus Taman Wisata Alam
(TWA) ini hanya dalam waktu 30 menit.
Selama perjalanan, Anda akan menik-
mati pantai berpasir putih, dan laut yang
menawan. Pada pagi dan sore hari, Anda
juga bisa menikmati fenomena alam, yaitu
terbit dan terbenamnya matahari yang
menakjubkan.
Tak hanya itu saja, selama mengelilingi
pulau, Anda juga bisa
menyaksikan berbagai satwa liar yang
Mengunjungi Taman Wisata
Alam Laut Pulau Sangalaki
M
mungkin belum pernah Anda
lihat sebelumnya. Seperti ketam
kelapa, biawak, elang
bondol, burung gosong Filipina,
kuntul karang, burung pergam
laut, dan burung pantai/laut
lainnya.
Di sepanjang pantai, Anda juga
bisa menemukan berbagai jenis
moluska (kerang) dalam berbagai
bentuk dan warna.TWAL (Taman
Wisata Alam Laut) Pulau Sangal-
aki merupakan pulau peneluran
penyu hijau yang terpenting di
Asia Tenggara, bahkan mungkin
di dunia. Setiap malam sepanjang
tahun, ada 1030 ekor penyu
bersarang di Pulau Sangalaki.
Berau Kaltim
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 53
eijing merupakan ibukota dari Republik Rakya Cinat. Kota ini menjadi titik utama
penerbangan internasional di Cina, salah satu kota terpadat di dunia dan salah satu
kota terbesar di Cina setelah Shanghai. Kota ini juga merupakan pusat politik,
pendidikan dan kebudayaan di Cina yang pernah menjadi tuan rumah Olimpiade
Musim Panas pada tahun 2008 lalu. Jika Anda berkunjung ke kota ini, Anda akan
menemukan banyak bangunan unik dan bersejarah serta obyek wisata menarik lainny
Tembok Besar China yang menjadi lambang bangsa China ini panjangnya 6700 kilometer dan
merupakan salah satu binaan yang paling menakjubkan di dunia.
Tembok yang mula dibina pada tahun ke-18 Hongzhi (tahun 1505) ini terletak di bahagian selatan
Kaunti Yanqing. Ia merupakan sebahagian daripada projek pertahanan tentera Dinasti Ming yang
dipelihara keutuhannya sampai sekarang.
Terdapat satu peribahasa China yang menyatakan bahawa orang yang tidak sampai ke Tembok
Besar China bukanlah pahlawan yang sebenar. Kini, Tembok Besar China telah menjadi destinasi
pelancongan yang mesti dikunjungi oleh pelancong baik dari dalam, mahupun dari luar negara.
Tembok Besar
di Badaling
B
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 54
RESEP
esep Masakan Ayam
Tuturuga Manado
Masakan Ayam
Tuturuga Manado
Bahan Resep Ayam
Tuturuga Manado
Sesuai dengan namanya, bahan
utama untuk resep ini adalah
ayam dan tentunya berbagai
rempah yang membuat masakan
ini jadi istimewa. Apa saja bahan
ayam tuturuga ini, langsung kita
siapkan saja bahannya sebagai
berikut!
1/2 ekor ayam kampung
butir jeruk nipis, ambil
airnya
1 sdt garam
3 sdm minyak untuk menumis
Haluskan
4 butir bawang merah
3 siung bawang putih
5 butir kemiri
1 sdt garam
1 serai, ,memarkan
5 lembar daun jeruk purut,
buang tulang daunnya, iris-iris
600 ml air
5 cm kunyit, beri sedikit air,
peras
3 butir kentang, potong-potong
1 sdt gula pasir
250ml santan kental
3 tangkai daun kemangi, ambil
daunnya
1 sdm bawang goreng untuk
Resep
Masakan
Ayam
Tuturuga
Manado
taburan
Cara Membuat Masakan Ayam Tuturuga
Kalau sudah selesai dengan bahan-bahan yang
diperlukan, mari kita buat langsung masakan
ayam tuturuga ini demi keluarga tercinta. Cara
membuatnya seperti dijelaskan dibawah ini.
Potong ayam menjadi enam bagian. Lumuri
ayam dengan air jeruk dan garam.
Panaskan minyak, tumis bumbu halus, serai
, dan daun jeruk sampai harum dan matang.
Masukkan ayam, aduk sampai berubah
warna.
Beri air dan air perasan kunyit.
Masak sampai mendidih.
Tambahkan kentang, gula pasir, dan santan
kental.
Aduk sampai rata dan lanjutkan memasak
sampai ayam empuk dan santan mengental.
Masukkan kemangi, aduk sebentar, kemudia
angkat.
Taburi dengan bawang goreng.
Resep diatas dapat disajikan untuk 4 orang.
Tidak terlalu sulit bukan Resep Masakan Ayam
Tuturuga Manado Sulawesi Utara ini, mudah-
mudahan dengan menyiapkan menu khas
daerah ini selera makan keluarga kita lebih
tinggi lagi. Sampai disini dulu pembahasan kali
ini, sampai bertemu dipembahasan masakan
khas daerah lainnya.
R
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 55
ang dimaksudkan dengan belanga
adalah wajan untuk masak atau
goreng. Woku adalah bumbu ma-
sakan khas dengan banyak rempah-
rempahnya.
Woku belanga adalah hidangan ikan yang dibum-
bui dengan berbagai macam rempah. Biasanya
berkuah kuning kemerahan dan ditempatkan
dalam belanga atau mangkok besar.
Woku Belanga
Bahan :
500 g ikan kakap merah (atau putih), bersihkan
1 buah jeruk nipis, ambil airnya
3 lembar daun jeruk, iris tipis
1 lembar daun kunyit, iris halus
1 lembar daun pandan muda, iris halus
2 batang daun bawang, iris kasar
20 helai daun kemangi
2 sdm minyak sayur
250 ml air
Haluskan :
3 buah cabai merah
5 buah cabai rawit
6 butir kemiri
1 cm kunyit
1 cm jahe
1 batang serai, ambil bagian yang putih, iris
halus
2 sdt garam
Cara membuat :
Kucuri ikan dengan air jeruk nipis. Potong
masing-masing menjadi 2 bagian.
Tumis bumbu halus hingga wangi bersama
daun jeruk, daun pandan dan daun kunyit.
Tuangi air, didihkan.
Masukkan potongan ikan, masak hingga men-
didih dan ikan matang.
Tambahkan daun bawang dan kemangi. Ang-
kat, sajikan hangat.
Y
Berikut adalah resep Sup Brenebon:
Bahan:
kg iga sapi
kg tetelan sapi
300 gr kacang merah, kalau bisa cari yang masih
segar
Daun bawang
8 siung bawang merah
8 siung bawang putih
Lada secukupnya
Garam secukupnya
sdt gula pasir
1 butir biji pala
Cara membuat :
Rebus air sampai mendidih. masukkan potongan
daging. masak hingga daging cukup empuk (30
menit).
Masukkan kacang merah, rebus lagi hingga kacang
empuk
Haluskkan bawang merah, bawang putih, lada dan
pala, masukkan dalam rebusan kacang dan daging,
aduk rata.
Tambahkan garam dan gula, masak hingga
daging dan kacang benar-benar empuk.
Setelah empuk, masukkan potongan bawang daun.
Angkat, sajikan hangat.
mudah kan bu??selamat mencoba Resep Sup
Brenebon ini yaa ^^
Sup Brenebon
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 56
BOX OFFICE
Film Rohani Kristen
BOX OFFICE
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 57
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 58
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 59
Panti Asuhan Graha Blessing
RUMAH KASIH HANNA
SURABAYA
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 60
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 61
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 62
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 63
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 64
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 65
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 66
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 67
SCIENCE
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 68
KESEHATAN
Memutihkan Kulit
Ketiak - Ketiak
dan selangkangan
bisa menjadi gelap
dan hitam karena
berbagai sebab.
Penyebab paling umum adalah
penyakit kulit yang disebabkan
jamur. Bagaimana cara memu-
tihkan ketiak dan selangkangan
yang sudah kadung gelap dan
hitam akibat penyakit kulit atau
yang lainnya? Ada beberapa
cara yang bisa dilakukan untuk
menanggulangi masalah tersebut.
Bagi yang ingin mengetahui jenis
perawatan seperti apa yang di-
lakukan untuk menghindari kulit
ketiak hitam, Anda juga perlu
kiat-kita yang pas untuk itu.
Meski ada beberapa produk
lotion pada merk-merk tertentu
yang berfungsi untuk memutih-
kan kulit ketiak dan selangkan-
gan, ada baiknya beberapa bahan
tradisional berikut ini bisa jadi
alternatif treatment.
Penyebab Kulit Ketiak Hitam
Sebelum masuk ke treatment
yang di maksud, ada baiknya juga
mengetahui beberapa penye-
bab masalah kulit ketiak dan
selangkangan hitam. Penyakit
kulit yang umum menyerang
daerah ketiak dan selangkangan
adalah gatal-gatal yang disebab-
kan oleh jamur karena kurangnya
perawatan dan kebersihan. Bila
sudah terkena penyakit jamur,
Ketiak &
Selangkangan
memang biasanya sulit untuk
hilang sendiri, perlu ada perawatan
dengan menjaga kebersihan secara
teratur. Dampak dari penyakit ini
adalah warna kulit menjadi gelap
dan semakin melebar bila terasa
gatal dan terus di garuk serta tidak
segera di treatment.
Selain karena penyakit yang
disebabkan oleh jamur, warna
gelap pada ketiak juga bisa terjadi
karena pengaruh hormonal. Pada
saat proses pematangan organ seks
sekunder pada masa pertumbu-
han, hormon dalam tubuh juga
bisa mengakibatkan warna gelap
dan hitam kulit ketiak. Karena itu,
kebersihan dan perawatan kulit
ketiak dan selangkangan sangatlah
penting. Melakukan perawatan
secara rutin dapat mengurangi
resiko warna kulit hitam dan gelap.
Cara Merawat Kulit Ketiak dan
Selangkangan
Agar kulit ketiak dan selangkangan
sehat, putih dan bersih serta tidak
mengeluarkan bau tak sedap, Anda
harus melakukan perawatan rutin
pada kulit ketiak. Hal ini untuk
menghindarkan dan
menanggulangi beberapa masalah
kulit seperti jamuran dan biang
keringat. Berikut ini adalah
beberapa cara perawatan kulit
ketiak yang baik dan benar.
Menghilangkan Sel Kulit Mati
Warna hitam pada ketiak dan
M
selangkangan bisa jadi adalah
sel kulit yang mati karena sel
kulit yang mati tidak selalu
langsung terkelupas. Untuk
menghilangkan sel kulit
mati agar tumbuh sel kulit
baru, Anda bisa melakukan
pengelupasan dengan cara
menggosoknya dengan spoon
mandi, tentu saja jangan
terlalu kasar dan keras agar
tidak terjadi peradangan.
Hal ini bisa merangsang
pertumbuhan sel kullit baru.
Anda juga bisa menggunakan
produk kecantikan yang me-
nyediakan krim khusus ketiak.
Menghilangkan Bulu Ketiak
Bulu ketiak bisa menyebabkan
pori-pori tertutup dan menja-
dikan kulit sekitarnya hitam.
Perlu dilakukan pencukuran
rambut dengan sempurna.
Pilihlah pisau cukur yang baik
dan mampu membersihkan
rambut secara sempurna. Bila
perlu, lakukan juga waxing
karena bisa menjabut bulu
ketiak hingga akar.
Memilih Deodoran Yang
Tepat
Memilih deodoran yang tepat
adalah salah satu tips per-
awatan kulit ketiak, karena
umumnya warna hitam ketiak
disebabkan oleh kesalahan
memilih deodoran. Tidak
semua deodoran
Memutihkan Kulit
Secara Alami
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 69
mempunyai bahan yang cocok
dengan kondisi kulit ketiak
Anda. Kandungan deodoran
yang tidak sesuai bisa menye-
babkan kulit ketiak menghitam.
Anda bisa mencoba bahan
alami seperti baking soda atau
batu tawas sebagai deodoran
alami. Baking soda dan tawas
bahkan dapat membunuh bak-
teri penyebab bau ketiak.
Cara Alami Memutihkan Ketiak
dan Selangkangan
Kini saatnya Anda masuk pada
inti permasalahan. Bila kulit
ketiak atau selangkangan Anda
sudah kadung hitam karena
beberapa masalah kulit di atas,
Anda bisa mencoba beberapa
bahan alami berikut ini untuk
memutihkan kulit ketiak. Apa
saja bahannya? Keep reading!
Bahan Pemutih Ketiak Alami
dan Tradisional
1. Jeruk Nipis dan Kapur Sirih
Jeruk Nipis bisa digunakan
sebagai bahan pemutih ketiak
alami. Cara pertama; mencam-
purkan perasan air jeruk nipis
dengan kapur sirih. oleskan
pada ketiak selama beberapa
menit. Basuh dengan air hangat.
Ini bisa dilakukan juga beberapa
saat sebelum mandi, sehingga
setelah olesan perasan jeruk ni-
pis bisa langsung mandi. Anda
bisa melakukannya beberapa
kali dalam seminggu.
Cara kedua: Ambil kapur sirih
secukupnya dan campur dengan
beberapa tetes air jeruk nipis.
Tunggu sampai kapur sirih
menjadi lunak. Balurkan dan
diamkan beberapa saat bahan
tersebut pada ketiak, jangan
lupa sedikit digosokkan. Anda
bisa melakukannya secara rutin
selama satu atau dua minggu.
2. Minyak Kelapa dan Jeruk
Nipis
Kandungan vitamin E dalam
minyak kelapa bisa menjadi
bahan yang baik untuk pemutih
ketiak alami bila dicampurkan
dengan vitamin C. Caranya:
blender kasar kulit jeruk
(jangan sampai halus ya), saat
memblender teteskan sedikit
minyak kelapa. Ambil jus kasar
tersebut dan gosokkan pada
ketiak. Perlu diketahui bahwa
paduan vitamin E dan C dapat
meningkatkan produksi kolagen
yang mencerahkan kulit ketiak.
3. Yogurt dan Jeruk Nipis
Ternyata yogurt juga bisa
digunakan untuk bahan
pemutih ketiak alami. Caranya;
campurkan yogurt plain dengan
beberapa tetes jeruk nipis.
Oleskan bahan tersebut dan
diamkan beberapa menit pada
ketiak.
4. Kentang
Untuk bahan kentang ini sangat
mudah. Cukup parut kentang
sampai lumat dan tempelkan
pada ketiak. Biarkan beberapa
menit dan cuci dengan air ber-
sih atau hangat lebih baik.
5. Kunyit
Sama dengan kentang, kunyit
juga bisa dijadikan pemutih
ketiak alami dengan cara yang
mudah. Parut kunyit sampai
lumat. oleskan dan tempelkan
lumatan tersebut pada ketiak
dan diamkan beberapa menit.
Bilas dengan air bersih atau
hangat. Treatment ini juga bisa
digunakan untuk mengusir bau
badan.
6. Mentimun
Mentimun bisa membantu
menyegarkan kulit dan
menghilangkan noda pada kulit.
Untuk menggunakanannya
pada ketiak atau selangkangan,
cukup haluskan mentimun dan
jadikan sebagai masker ketiak.
Biarkan beberapa saat dan bilas
dengan air hangat. Anda bisa
melakukannya beberapa kali
dalam seminggu.
Itulah beberapa bahan pemutih
kulit ketiak dan selangkangan
alami dan tradisional yang telah
turun temurun digunakan oleh
wantia Indonesia. Terbukti
mampu menghilangkan noda
hitam pada kulit ketiak dan
selangkangan.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 70
KESEHATAN
Olahraga adalah
kegiatan untuk me-
lemaskan otot-otot
yang sangat penting
dilakukan bagi setiap
orang demi menjaga
kesehatan tubuh.
Sebab dengan rajin berolahraga
maka tubuh akan menjadi sehat
dan bugar. Olahraga juga sangat
dianjurkan bagi orang yang
kesehatannya kurang baik mau-
pun yang sedang menjalankan
program diet karena olahraga
mampu mengembalikan kesehat-
an tubuhyang lemas dan dapat
membakar lemak dalam tubuh.
Untuk itu, penting bagi Anda
menanamkan arti penting-
nya olahraga untuk menjaga
kesehatan tubuh. Olahraga
dapat Anda lakukan dimana
saja, jalan kaki atau lari
mengelilingi komplek setiap
pagi juga sudah termasuk
olahraga. Yang terpenting
adalah melakukan olahraga
sebagai kegiatan rutin setiap
hari agar kita dapat men-
gambil manfaatnya. Berikut
ini adalah manfaat olahraga
untuk kesehatan tubuh :
1. Meningkatkan daya tahan
tubuh.
Melakukan olahraga secara
rutin dan teratur dapat mem-
O
Olahraga adalah kegiatan untuk melemaskan otot-otot yang sangat penting dilakukan bagi setiap
orang demi menjaga kesehatan tubuh
pengaruhi hormon dalam
tubuh yang berfungsi
meningkatkan daya tahan
tubuh sehingga jika daya
tahan tubuh kita bagus
maka tubuh tidak akan mu-
dah terserang penyakit.
2. Meningkatkan kemam-
puan otak.
Manfaat olahraga secara
teratur setiap hari dapat
meningkatkan pasokan ok-
sigen dalam tubuh sehingga
sirkulasi darah dalam tu-
buh terutama aliran darah
ke otak juga akan lancar
sehingga otak bekerja lebih
baik lagi.
Manfaat Olahraga Bagi
Kesehatan Tubuh
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 71
KESEHATAN KELUARGA
3. Membakar lemak.
Olahraga merupakan kegiatan yang
sudah terbukti dapat membakar lemak
dalam tubuh sehingga sangat disarankan
bagi Anda yang ingin melangsingkan
tubuh untuk melakukan olahraga secara
teratur setiap hari.
4. Mengurangi stres.
Olahraga berfungsi untuk meregang-
kan otot-otot tubuh sehingga membuat
tubuh dan otak menjadi segar setiap
saat. Dengan tubuh dan otak yang segar
maka akan menjadikan Anda terhindar
dari stres yang mungkin dapat dialami
kapanpun juga.
5. Mengatasi penuaan dini
Usia yang semakin hari semakin bertam-
bah akan menyebabkan suatu perubahan
pada tubuh seperti kulit keriput atau
disebut juga dengan penuaan. Untuk
menghindari penuaan dini Anda dapat
melakukan olahraga secara teratur
sehingga produktivitas sel-sel baru pada
kulit akan terangsang dan kulit akan
tampak lebih kencang bebas kerutan.
6. Meningkatkan energi tubuh
Orang yang secara rutin melakukan
olahraga akan memiliki stamina yang
baik sehingga tidak mudah lemas saat
melakukan suatu pekerjaan berat. Sedan-
gkan orang yang tidak pernah melaku-
kan olahraga maka tubuhnya akan cepat
lelah saat sedang melakukan pekerjaan
berat.
Jadi mulailah dari sekarang meluangkan
sedikit waktu Anda untuk melakukan
olahraga demi kesehatan tubuh Anda.
Jika kesehatan tubuh Anda terjaga maka
setiap pekerjaan yang Anda kerjakan
juga akan berjalan dengan lancar. Selain
dengan olahraga Anda juga dapat menja-
ga kesehatan tubuh dengan dan minum
air putih yang cukup yang bermanfaat
menjaga dayan tahan tubuh dari dalam.
Salam Sehat Selalu.
seringkali perasaan malas menjadi
penghalang utama untuk melakukannya,
membuat target mencapai tubuh ideal
hanya menjadi angan-angan belaka.
Salah satu alasan malas berolahraga
adalah karena Anda senantiasa
melakukan olahraga yang sama. Segala
sesuatu yang monoton sudah pasti
membosankan. So, untuk itu jangan ragu
untuk terus mencoba berbagai varian
olahraga lainnya. Selain akan membuat
lebih bersemangat, otot-otot tubuh Anda
pun juga akan mendapatkan berbagai
manfaat dari latihan baru yang dilakukan.
Well, kalau terus menunda-nunda waktu
berolahraga dengan berbagai alasan
seperti tidak sempat karena waktu kerja
yang terlalu sibukmaka Anda hanya
akan membuang-buang waktu.
Oleh karena itu, yang perlu Anda
lakukan saat ini adalah menyusun jadwal
di sela-sela kesibukan Anda untuk
mencari gym atau tempat lainnya di mana
Anda bisa mulai berolahraga. So, what are
you waiting for?
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 72
KESEHATAN
Mengatasi Nyeri
Pinggang Saat
Hamil
K
ehamilan merupakan anugrah
terindah yang dialami oleh wanita.
Namun kehamilan yang seharusnya
dijalani dengan kebahagiaan itu
kadang harus diselingi beberapa
keluhan dari ibu hamil. Salah satu
keluhan yang banyak diungkapkan
oleh ibu hamil adalah rasa nyeri di pinggang.
Mengapa hal ini bisa terjadi?????
nyeri pinggang saat hamil
Nyeri pinggang terjadi karena adanya pembesa-
ran rahim dan perut yang mengakibatkan
terjadinya perengangan otot-otot tubuh ibu
hamil, mulai dari pangkal paha, perut, pinggang
dan sepanjang tulang punggung sebagai tanda
tubuh ibu hamil mempersiapkan ruang yang
cukup untuk tumbuh kembang janin dalam
rahim. Namun hal ini juga mempengaruhi
keseimbangan tubuh ibu hamil yang
mengakibatkan ibu hamil cenderung berjalan
dengan mencondongkan tubuh ke arah belakang
yang sebaliknya akan membuat rasa nyeri di
pinggang.
Berikut adalah beberapa tps untuk mengatasi
nyeri di pinggang:
- Saat berdiri upayakan berdiri dengan sikap
tegak, punggung lurus dan sejajar bahu. Hindari
membungkuk atau melengkungkan punggung ke
arah belakang.
- Saat duduk, posisikan tulang punggung sejajar
dengan sandaran kursi dan kedua kaki menapak
di lantai (jangan menggantung). Apabila
pekerjaan ibu hamil mengharuskan duduk dalam
waktu yang lama, selalu perbaiki posisi duduk
anda dan bila perlu ganjal bagian punggung
dengan bantal tpis.
- Hindari posisi berdiri terus menerus selama 6
jam
- Apabila keluhan nyeri tmbul, lakukan gerakan
senam ringan untuk relaksasi otot-otot leher,
punggung, pinggang dengan cara menarik nafas
yang panjang dan dalam kemudian hembuskan
secara perlahan melalui mulut.
- Apabila ibu hamil hendak membungkuk atau
mengambil sesuatu di lantai, tekuk salah satu
lutut dan pertahankan punggung tetap lurus
sambil pelan-pelan melenturkan punggung
ke arah depan. Jangan membungkuk secara
tba-tba karena akan menambah keluhan nyeri
pinggang.
- Berendam dengan campuran air hangat dan
garam sambil dipijat perlahan di bagian
pinggang dan sepanjang tulang punggung
dengan arah gerakan melingkar.
- Posisi tdur yang terbaik bagi ibu hamil adalah
posisi miring ke kiri karena dapat memperlancar
peredaran darah dari ibu ke janin. Letakkan
batal diantara kedua lutut dan dibawah perut
ibu hamil.
- Lakukan senam hamil, lathan pernafasan
dan jalan kaki setap hari selama 30 menit atau
sesuai dengan kemampuan ibu hamil. Sebaiknya
konsultasikan dengan dokter anda mengenai
senam hamil yang cocok untuk kondisi tubuh ibu
hamil.
Apabila nyeri pinggang terus berlanjut, segera
konsultasikan dengan dokter obgin anda.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 73
PAPUN jenis pekerjaan yang anda
miliki, jangan pernah lewatkan
kesempatan untuk memenuhi jam
tidur setiap hari. Tidak bisa
dianggap remeh, cukup tidur
nyatanya juga turut memberikan
kontribusi terhadap kesehatan otak
dan kemampuan berpikir anda setiap hari.
Jika semalam anda kurang tidur, maka akan
meningkatkan konsentrasi dua molekul pada
darah di pagi hari, yaitu enzim neuronal atau
neuronal enzyme (NSE) dan kalsium pengikat
protein S-100B. Kondisi ini terutama terjadi
pada pria berusia muda, kata peneliti Christian
Benedict, seperti dilansir laman Times of India.
Molekul-molekul ini biasanya ditemukan di
otak. Dengan demikian, kenaikan kadar
keduanya dalam darah di pagi hari
menunjukkan bahwa kurang tidur berpotensi
mengurangi jaringan otak.
Untuk mencapai kesimpulan tersebut, para
peneliti mengkaji 15 pria dengan berat badan
normal. Mereka kemudian diminta untuk
mengurangi jam tidur mereka selama satu
Manfaat Cukup Tidur
Bagi Kesehatan Tubuh
malam. Kemudian di beberapa hari kemudian
mereka diminta untuk tidur selama kurang
lebih delapan jam.
Peningkatan konsentrasi darah dari dua
molekul otak pada responden yang kurang tidur
mengarah pada kerusakan otak. Oleh sebab itu,
hasil pengamatan kami menunjukkan bahwa
kurang tidur dapat berisiko
meningkatkan proses neuro-degeneratif, kata
Benedict lebih lanjut.
Para peneliti menyimpulkan bahwa tidur
malam yang baik sangat mungkin untuk
berperan dalam kesehatan fungsi saraf pada
manusia. Selain dapat membantu
meningkatkan daya ingat, tidur cukup juga
dapat mencegah peradangan, memicu kreativi-
tas, meningkatkan prestasi belajar, mengurangi
stres, dan bahkan menurunkan berat badan.
Sementara selain mengganggu sistem saraf di
otak, kurang tidur dapat menghambat
pelepasan growth hormone pada tubuh. Sebab
pelepasan growth hormone yang mengatur
regenerasi sel akan sangat optimal terjadi jika
seseorang tidur selama 6 hingga 8 jam
A
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 74
uah Manggis merupakan buah dari
tanaman tropis ini artinya manggis
hanya bisa tumbuh di daerah yang
beriklim tropis seperti indonesia.
Buah manggis yang memiliki nama
latin Garcinia mangostana ini terkenal
dengan julukannya sebagai ratu buah,
karena penampilanya yang sangat anggun warna
ungu dengan di hiasi mahkota pada atas buah
menambah keanggunan dari buah ini.
Selain bentuknya yang sangat menarik Buah
Manggis ini memiliki rasa yang enak sekali saya
yakin anda semua suka dengan Buah Manggis,
rasanya yang manis dan sedikit asam memberi-
kan kesegaran tersendiri.
Buah Manggis ini mengandung Zat xanthone
yang mana zat ini dapat mencegah tumbuhnya
Tumor dan Kanker, nah lo. hebat sekali kan
manfaat buah manggis ini. selain itu Kulit Buah
manggis ini juga bisa digunakan untuk pengo-
batan Malaria, penyakit TBC, Penyakit kulit, Di-
are dan disentri. ok bagi anda yang ingin menge-
tahui apa saja manfaat buah manggi ini silahkan
disimak selengkapnya.
Manfaat Buah Manggis
1. Memakan atau meminum jus buah manggis
secara rutin dapat mencegah Penyakit-penyakit
otak yang berbahaya seperti Alzheimer dan ar-
thritis yang disebabkan oleh peradangan.
2. Zat xanthones yang terdapat dalam buah
manggis mampu mengatasi membran sel
dalam tubuh kita yang mudah membesar
dan mengeras, yang dapat menyebabkan keg-
emukan atau obesitas. Zat xanthones dapat
melunakkan kembali sel-sel, dan mengubah
zat makanan menjadi energi yang dibutuh-
kan oleh tubuh.
3. Mencegah terjadinya kanker prostat. pada
usia tua saluran prostat dipastikan akan
membesar karena penumpukan bakteri pada
saluran kencing. Dengan mengkonsumsi
manggis yang penuh akan anti oksidannya
bakteri tersebut dapat diatasi.
4. Dari segi kencantikan, mengkonsumsi
buah manggis secara rutin dapat mencegah
munculnya jamur di kulit anda.
5. Mengkonsumsi Buah Manggis dengan
rutin setiap hari mampu mengurangi bahkan
menghilangkan rasa sakit yang anda derita.
Hal ini sudah dibuktikan oleh beberapa para
ahli medis.
Buah Manggis Untuk
Kesehatan dan Kecantikan
KESEHATAN
B
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 75
FAUNA
ara Budidaya Ikan Lele
di Kolam Terpal
Budidaya lele adalah
salah satu bisnis yang
cukup menjanjikan.
Betapa tidak perminta-
an pasar akan ketersediaan ikan lele
semakin besar dari tahun ke tahun.
Dalam hal ini ikan lele yang paling
mudah dibudidayakan adalah ikan
lele dumbo. Selain memiliki tekstur
daging yang renyah sehingga
diminati banyak orang, ikan lele
dumbo juga merupakan jenis
lele yang cepat besar, dan dalam
perawatannya juga sangat mudah
dilakukan.Meski kondisi air
tempat memelihara ikan lele dumbo
tidak terlalu bersih, tetapi ikan ini
terbukti dapat bertahan hidup dan
berkembang dengan baik. Oleh
sebab itu memelihara ikan lele
di kolam terpal juga sangat layak
dilakukan.
Dengan membudidayakan iklan
lele melalui terpal, maka salah satu
keuntungan yang bisa didapatkan
adalah usaha ini dapat dijalankan
meski modal yang tersedia tidak
terlalu besar.
Dalam budidaya ikan lele di kolam
terpal dapat dijalani dengan dua
tujuan, yaitu sebagai pembibitan
dan juga sebagai konsumsi. Bila kita
memilih budidaya ikan lele sebagai
pembibitan juga merupakan pilihan
budidaya lele di
kolam terpal
C
yang sangat tepat, sebab kebutuhkan akan bibit ikan lele
juga selalu semakin meningkat setiap saat. Selain itu
budidaya ikan lele dengan tujuan konsumsi juga
merupakan pilihan yang tidak salah, sebab kebutuhan
akan ikan lele untuk bahan konsumsi juga semakin hari
semakin meningkat pula.
Lele untuk keperluan konsumsi dapat
dipelihara ketika mencapai ukuran 5-7 cm. Ukuran
bibit yang lebih besar, akan lebih baik pula untuk
dibudidayakan. Agar panen
berlangsung dengan cepat, yaitu sekitar 3-4 bulan
masa budidaya, maka ikan harus diberi makanan
ekstra dan optimal. Budidaya ikan lele untuk kon-
sumsi dinilai cukup mudah,
sebab ikan dengan ukuran lebih besar akan lebih
tahan terhadap penyakit.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 76
FAUNA
Gurame
Anda memiliki hobi beternak
ikan, maka sudah saatnya anda
melakukan sebuah usaha yang
sangat terkait dengan hobi
anda tersebut. Dalam artikel
ini akan dibahas secara tuntas
dan lengkap tentang cara berternak atau
budidaya ikan gurame.Peluang usaha yang
tidak pernah mati adalah usaha ikan. Sebab
setiap hari masyarakat membutuhkan ikan
untuk di konsumsi Semakin meningkat.
Sedangkan pasokan barang yan ada tidak
akan pernah mencukupi. Apalagi ahir-ahir ini
sering terjadi cuaca buruk. Tentu pasokanikan
ikan semakin berkurang.
Budidaya ikan gurame atau ikan guramih
adalah salah satu budidaya ikan yang masih
menjanjikan. Sebab masyarakat Indonesia
sangat menggemari ikan yang satu ini. Apalagi
sekarang banyak bermunculan warung-warung
besar yang menjual sajian gurame bakar dan
berbagai sajian ikan gurame lainnya. Begitu
juga di pasar-pasar tradisional dan pasar-pasar
modern banyak tersedia ikan gurame mentah
siap di masak. Hal inilah yang mneyebabkan
ikan gurame masih membuka peluang usaha
dan peluang bisnis yang bagus. Ikan gurame
bakar
Harga ikan gurame yang relative lebih
mahal dari ikan lainnya membuat banyak yang
memilih ikan gurame untuk di budidayakan.
Usaha budidaya ikan gurame dapat di
lakukan sesuai dengan kondisi modal. Dari
modal kecil sampai yang modal besarpun bisa
untuk mengembangkan usaha budidaya ikan
Beternak
A
gurame ini. Oleh karena itulah usaha budidaya
ikan gurame ini terbuka untuk siapa saja
Anda bisa membuat kolam ikan gurame dengan
terpal secara feksibel sesuai dengan lahan yang
ada dan di mana saja. Misalnya di pekarangan
rumah, di sawah, dan lain-lain. Jika kolam terpal
buatan anda ukurannya tidak terlalu besar tentu
saja tidak bisa menampung ikan gurame dalam
jumlah yang besar. Jika dipaksakan tentu akan
banyak mengalami kematian. Jadi jumlah ikan
harus di sesuaikan dengan ukuran kolam. Untuk
ukuran kolam 1m2 dengan kedalaman 90 cm
kira-kira bisa diisi dengan 10 ekor guramih
dengan berat 2.5 ons.
Jika ikan gurame sudah semaikn besar maka
jumlahnya harus di kurangi. Jika tidak maka
perlu penambahan flter air yang memadai,
caranya adalah dengan mengalirkan air kolam
terpal dengan pompa ke suatu sistem flter,
setelah melalui flter air masuk kembali ke kolam.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 77
emulawak memiliki efek farmakologi yaitu,
hepatoprotektor (mencegah penyakit hati),
menurunkan kadar kolesterol, anti infamasi
(anti radang), laxative (pencahar), diuretik
(peluruh kencing), dan menghilangkan nyeri
sendi. Manfaat lainnya yaitu, meningkatkan
nafsu makan, melancarkan ASI, dan
membersihkan darah. Selain dimanfaatkan sebagai jamu
dan obat, temulawak juga dimanfaatkan sebagai sumber
karbohidrat dengan mengambil patinya, kemudian
diolah menjadi bubur makanan untuk bayi dan orang-
orang yang mengalami gangguan pencernaan. Di sisi
lain, temulawak juga mengandung senyawa yang dapat
mengusir nyamuk, karena tumbuhan tersebut
menghasilkan minyak atsiri yang mengandung linelool,
geraniol yaitu golongan fenol yang mempunyai daya
repellan nyamuk Aedes aegypti.
Temulawak lebih hebat dari Ginseng
Dibanding Ginseng, komponen temulawak jauh lebih
banyak. Temulawak atau curcuma xanthorrhiza roxb
adalah tanaman asli Indonesia yang mengandung
kurkuminoid dan minyak atsiri yang berkhasiat untuk
menjaga kesehatan dari berbagai penyakit.
Xanthorrhizol dalam temulawak mampu membasmi
bakteri patogen penyebab karang gigi. Kami
menemukan xanthorrizol yang diisolasi dari Curcuma
xanthorrhiza memiliki aktivitas anti kariogenik dan anti
infammatory, kata Prof. Jae Kwan Hwang dari
Departemen Bioteknologi Universitas Yonsei, Korea
Selatan. Bahkan ekstrak temulawak teruji secara klinis
mampu menurunkan kolesterol. Konsumsi ekstrak
FLORA
Khasiat
Temulawak
temulawak itu terbukti tidak
menimbulkan efek samping yang
berarti, baik gejala klinis, kimia darah,
maupun urine.
Beberapa khasiat temulawak untuk
kesehatan antara lain :
1. Menghilangkan Bau Badan
2. Meningkatkan Nafsu Makan
3. Meningkatkan vitalitas Tubuh
4. Mengatasi Sakit Kepala dan Masuk
Angin
5. Mengatasi Sembelit
6. Mengatasi Maag
7. Mengobati Sariawan
8. Menghilangkan Jerawat
9. Menghilangkan amis sewaktu haid
10. Menambah ASI
Berbeda dengan jaman dahulu, dimana
untuk mendapatkan khasiat temulawak
orang harus merebus atau
mengolahnya, sekarang ini
temulawak telah dikemas dengan
praktis dan dijual di toko-toko herbal.
Sangat mudah, praktis dan hemat
waktu serta biaya.
Bahkan di Martapura Kalimantan
Selatan, setiap bulan puasa
(Ramadhan) banyak dijual olahan
temulawak yang berbentuk minuman.
Olahan temulawak model ini sangat
tepat untuk menemani menu berbuka
puasa, karena selain
berkhasiat rasanya juga menyegarkan.
T
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 78
otor produksi nasional.???
trus desainnya mulai dari
mana dong tentunya tidak
semudah itu untuk membuat
motor baru yang diterima
pasar jalan paling mudah
adalah copas tapi adakah sebuah kebang-
gaan disana???
China salah satunya negara yang getol
membuat copy produk apapun..apa yang
gak bisa dibuat??? semua bisa dari motor
Jepang,Eropa,Amerika dengan pricing
lebih murah tentunya jangan remehkan
china kalau suatu saat menjadi raksasa
otomotif haruskah kita memiliki motor
produk dalam negeri dengan cara sperti
diatas atau bisa jadi kita sebetulnya pintar
kok menciptakan desain sendiri wong
mengkritisi desain motor yang masih spyshot
saja bisabahkan yang masih tahap uji
coba
Memang
Jagonya
CINA
M
TECHNO
Perkembangan industri mobile di Cina kian
pesat. Bahkan pada tahun 2012 kemarin, para
produsen handphone Cina total telah meng-
hasilkan lebih dari 1.18 miliar unit handphone.
Jumlah tersebut pun melebihi 50 persen penjua-
lan handphone di seluruh dunia. Hal ini semakin
menunjukkan dominasi pasar handphone Cina
yangmerupakan pasar terbesar di dunia plus
jumlah handphone lokal yang juga meningkat.
Cina tersebut juga menunjukkan adanya pening-
katan pengguna jaringan 3G yang kini mencapai
103.38 juta orang. Jumlah ini merupakan rekor
pencapaian pertama di mana penggunanya me-
lebihi angka 100 juta.
Saat ini geliat otomotif China sedang
berkembang luas menuju pasar global dunia,
bukan lagi pasar lokal. Pelaku industri oto-
motif di China sangat bekerja keras untuk
mengembang industri ini, meski
berbeda sejarah dengan industri otomotif
barat atau eropa, tetap saja dunia harus
memperhitungkan keberadaan industri
otomotif China ini. Sejarah perkembangan
industri otomotif di China memang diawali
dari mesin-mesin yang tidak terlalu canggih,
namun saat ini otomotif barat telah dibuat
tercengang dengan perkembangan industri
dan teknologi yang dibuat oleh China.
Tim uniqgear.com telah merangkum 10 mobil
produksi China yang bisa membuat kita
menggelengkan kepala.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 79
emang idealnya, harapan dari
sebuah pernikahan pastinya
ingin mendapatkan buah cinta
atau keturunan. Kehadiran anak
dianggap penting karena selain
memberikan kebahagiaan, bisa
mencurahkan kasih sayang dan
juga berguna untuk meneruskan garis ketu-
runan keluarga.
Tidak jarang ada perasaan gagal bagi sebagian
pasangan apabila pernikahan tidak kunjung
diberi keturunan. Akan tetapi bagaimana jika
hingga kini Anda dan pasangan juga belum
dikaruniai seorang anak? Jangan bersedih dan
tak perlu khawatir. Ada beberapa hal yantg
tetap bisa membuat hubungan Anda bahagia
dan langgeng, seperti berikut ini :
Berpikir Positif
Ternyata menurut hadist dan frman di dalam
kitab suci, pernikahan itu membawa ke dalam
kesatuan, namun kesatuan itu tidak dituliskan
hasilnya. Karena itu ketika pasangan suami
isteri tidak memiliki anak, jangan merasa perni-
kahan yang dibangun gagal atau kurang. Karena
mungkin ada maksud lain untuk ke arah yang
lebih baik di dalam pernikahan tersebut.
Menjadi Orang Tua Asuh
Pasangan yang belum dikaruniai anak, mung-
kin akan diberikan banyak kelebihan diband-
ing pasangan pada umumnya yang memiliki
buah hati. Kemungkinan pasangan ini diberi-
kan jalan untuk lebih membahagiakan orang
banyak tanpa harus memikirkan masa depan
anak. Keduanya akan dengan leluasa melakukan
berbagai macam kegiatan sosial. Bahkan, Anda dan
pasangan akan menerima banyak kasih sayang dari
orang-orang yang sudah diberikan bantuan. Anda
mendapatkan kesempatan untuk menjadi orang tua
asuh bagi anak-anak yang nasibnya tidak seberun-
tung dengan anak-anak pada umumnya.
Menolong Orang Banyak
Karena belum memiliki anak, maka Anda memiliki
waktu yang lebih dalam memikirkan kemampuan
akademis Anda untuk nantinya ilmu tersebut
digunakan untuk kepentingan orang banyak. Mis-
alkan lebih konsentrasi pada bidang Anda di dunia
kedokteran atau militer. Tugas-tugas besar ini mem-
butuhkan pencurahan waktu, tenaga, dan mungkin
keuangan. Dan orang-orang yang tidak memiliki
anak, akan lebih leluasa melakukannya.
Merasa Pacaran Setiap Saat
Bagi Anda dan pasangan yang belum memiliki ke-
turunan, anggap saja Anda masih diberikan kesem-
patan dan jalan untuk selalu mesra dan harmonis
tanpa harus ada gangguan tangisan anak di malam
hari. Anda layaknya selalu menjadi pasangan yang
sedang kasmaran setiap hari.
Mengadopsi Anak
Jika Anda tetap ingin menghadirkan buah hati di
dalam kehidupan pernikahan Anda. Alternatif
adopsi adalah jalan yang terbaik. Namun ingat,
membutuhkan pengenalan dan pertimbangan yang
cukup dalam mengadopsi seorang anak. Dalam
mengadopsi penting memperhatikan aspek legal.
Sebaiknya dibuatkan akta adopsi, sehingga kedudu-
kan relasi orang tua anak menjadi kuat.
Tetap Bahagia
Meski Tanpa
TIPS KELUARGA
M
Keturunan
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 80
TIPS KELUARGA
ngin tahu rahasia memiliki keluarga
bahagia?
Anda harus bekerja keras tentunya! Inilah
beberapa tips untuk mencapainya :
1. Keberadaan Anda sangat penting
Hadirlah selalu dalam keluarga tercinta Anda.
Kehadiran orang tua jauh lebih berharga
daripada hadiah. Selain itu, kualitas kebersamaan
lebih penting daripada lamanya waktu
bersama-sama dengan mereka. Kebersamaan
bukan hanya berarti Anda hadir pada acara ulang
tahunnya saja. Kebersamaan yang berkualitas
melibatkan ikatan emosional antara orang tua
dengan anak pada kehidupan sehari-hari.
2. Selalu ungkapkanlah kasih sayang Anda
Bila Anda merasa kikuk mengatakan Aku cinta
padamu, berikanlah pelukan atau ciuman, karena
kedua hal sederhana tersebut dapat mempererat
tali cinta kasih dan
perhatian kepada sesama
3. Berkomunikasi secara efektif
Berkomukasi positif adalah trik penting untuk
Bahagia
sebuah keluarga bahagia. Dengan
berkomunikasi yang terus menerus dan efektif
dapat meredakan ketegangan dan
menenteramkan hubungan keluarga.
Pelukan ciuman membagikan cinta kasih
Bagikan kasih sayang dengan pelukan dan
ciuman
4. Persamaan
Di antara anak-anak, selalu ada perbedaan.
Ada anak yang lebih pandai, ada yang lebih
bisa menguasai diri, atau memiliki kemampuan
lebih menonjol lainnya. Namun di dalam
keluarga yang bahagia, setiap orang harus
diperlakukan sama. Anda tidak boleh pilih
kasih.
5. Kebersamaan, untuk membentuk ikatan
keluarga
Untuk memiliki keluarga bahagia, lakukanlah
kegiatan-kegiatan yang memupuk rasa
kebersamaan. Misalnya berbelanja bersama,
melakukan kegiatan sosial, menonton, makan
malam bersama, hiking, dan lainnya. Kegiatan
I
Membentuk Keluarga
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 81
apapun yang dilakukan bersama akan
memberikan kenangan indah yang melekan
dalam benak keluarga.
6. Pergi sepasang-sepasang
Untuk keluarga yang memiliki beberapa anak,
ada kalanya Anda perlu meluangkan waktu
untuk pergi bersama masing-masing anak.
Tujuannya, agar Anda lebih dekat dengan setiap
anak karena sepenuh waktu hanya untuknya.
Contohnya, di dalam hari yang sama suami
Anda pergi bersama si sulung, sementara Anda
berbelanja dengan si bungsu.
7. Maaf saja tidak cukup
Walaupun Anda adalah orang tua mereka,
jangan ragu untuk mengatakan maaf kepada
mereka bila Anda bersalah. Selain itu,
tanamkan prinsip tindakan berarti lebih dari
kata-kata dengan cara mengubah sikap dan
tidak mengulangi kesalahan yang sama.
8. Menghargai perilaku yang baik
Jangan hanya memberikan teguran atau
hukuman saja. Sebaliknya, Anda juga harus
memberikan apresiasi bila anak-anak melakukan
sesuatu yang luar biasa. Apresiasi selain berupa
pujian dan ucapan terima kasih, Anda juga dapat
menemani mereka nonton TV lebih lama atau
mengijinkan mereka makan es krim 1 scoop
lebih banyak daripada biasanya.
Aktiftas outing memberikan keluarga sehat dan
bahagia
9. Berolah raga bersama
Berolah raga bersama dapat memperat
hubungan keluarga dan memberikan gaya hidup
sehat. Seluruh anggota keluarga dapat bermain
bulu tangkis bersama, bersepeda, bermain bola,
dll.
10. Bersenang-senanglah. Have fun!
Untuk memiliki keluarga bahagia, semua
orang tua haruslah mengajak anggota keluarga
bersenang-senang. Bermainlah bersama mereka,
nikmatilah suasananya dan anggaplah diri Anda
sebagai teman mereka bukan orang tua
mereka. Buatlah momen yang indah dan
jadikanlah momen tersebut kenangan
terindah di dalam hidup mereka. Be happy!
keluarga bahagia
tercermin dari keluarga
yang langgeng dalam
kehidupannya. Trik
berikut ini membantu
Anda untuk memiliki
keluarga bahagia melalui
komunikasi terbuka,
komitmen, saling
menerima, dan kasih
sayang.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 82
TIPS KELUARGA
ercaya atau tidak, stres pada wanita yang
menyebabkan gangguan jiwa sebagian
besar akibat ulah pasangannya. Hal ini
baru saya ketahui ketika mengunjungi
sebuah panti rehabilitasi cacat mental
yang berada di tengah-tengah perkampungan
salah satu kecamatan di Kabupaten Bekasi.
Dari keterangan pengurus yayasan sosial di
panti tersebut, hampir seluruh wanita penghuni
panti mengalami stres yang mengakibatkan
gangguan jiwa akibat laki-laki. Entah si istri
yang dikecewakan suami, entah pacar yang
ditinggalkan dalam kondisi hamil hingga
melahirkan.
Kenyataan ini sejujurnya amat menggiriskan
hati saya. Mengapa hanya sekadar persoalan
cinta, diselingkuhi, dikhianati bisa
mengakibatkan puluhan wanita itu menjadi
stres? Sementara itu, banyak wanita-wanita lain
yang memiliki persoalan jauh lebih kompleks
dan rumit, namun mampu menghadapi
masalahnya dengan baik.
Beberapa faktor yang memicu tingginya tingkat
stres pada wanita, saya kutip dari Livestrong
adalah :
1. Peran Ganda
Kita tahu, banyak wanita masa kini yang mau
tak mau harus menjalani peran ganda dalam
kehidupan sehari-hari. Selain sebagai ibu
rumah tangga juga sebagai wanita karier yang
menjalani rutinitas di luar rumah. Kondisi
ini tidak jarang menimbulkan kesulitan bagi
wanita dalam menyeimbangkan perannya di
dalam dan luar rumah.
Akibat banyaknya peran tersebut, sering
membuat wanita lebih sedikit menghabiskan
waktu untuk dirinya sendiri karena tak ingin
P
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 83
terlihat egois. Tidak ada waktu untuk diri
sendiri, justru menjadikan tingkat stres wanita
jadi lebih buruk.
2. Tidak Punya Kekuatan
Kurangnya kekuatan (power) sering menjadi
penyebab stres pada wanita. Menurut Cleveland
Clinic, wanita sering merasa tak punya
kekuatan untuk mengubah kondisi yang
mereka alami. Beberapa wanita merasa terjebak
pada kehidupannya dan tak tahu cara
mengubahnya.
Sebagai contoh, sebagian wanita merasa
tak bahagia dengan pernikahannya, tetapi
mereka tak bisa berbuat apa-apa karena takut
dengan masalah fnansial. Ini adalah salah satu
alasan mengapa wanita, kerap kali bertahan
dalam hubungan yang buruk.
Berbagai peran ganda yang diemban seorang
ibu dapat memicu terjadinya stres pada dirinya.
3. Hormon
Selama hidupnya, wanita akan selalu
mengalami perubahan hormon yang cukup
ekstrem. Wanita mengalami siklus menstruasi
dan perubahan hormon saat hamil atau
menopause.
Banyak ketidakseimbangan hormon yang
menyebabkan perubahan suasana hati dan efek
samping lain yang tidak nyaman. Apapun itu,
bisa menyebabkan stress.
4. Peristiwa Penting dalam Hidup
Berdasarkan situs kesehatan nonproft
Helpguide, nomor satu penyebab stres
seseorang adalah kematian pasangan. Karena
biasanya wanita lebih panjang umur daripada
pria, mereka pun jadi mudah merasakan stres
akibat berstatus janda yang kehilangan suami
karena meninggal.
5. Penyebab Stress Harian
Bagaimanapun usaha mengatasinya para wanita
selalu bisa merasa stres akibat kegiatan
sehari-hari. Penyebab stres harian antara lain,
tagihan bulanan, anak mengalami tantrum,
mobil menyerempet pagar atau bertengkar
dengan suami.
Berdasarkan faktor-faktor di atas, terbukti
wanita memang beresiko tinggi mengalami stres.
Kondisi ini akan semakin parah hingga bisa
menimbulkan gangguan jiwa apabila tidak ada
dukungan dari pasangan hidupnya atau
lingkungan dekatnya. Dan inilah yang
menyebabkan wanita yang saya temui di dalam
panti tersebut, tidak hanya mengalami stres
melainkan sudah mengganggu kondisi
kejiwaannya secara masif.
Tindakan apa yang bisa kita lakukan untuk
menghindari dampak buruk dari stres?
Karena hidup ini terdiri dari kumpulan
masalah yang berpotensi memicu stres, saya
harap tulisan ini bermanfaat dan kita bisa
mengelola stres yang kita alami dengan baik.
Selamat jadi pemenang.
- See more at: http://id.theasianparent.com/
Pada Wanita Kebanyakan karena
Benarkah Stres
Ulah Pasangan?
AKHIRNYA, berputus asa, bukanlah hal terbaik
dalam memecahkan masalah kehidupan. Selama
kita masih bersama Tuhan, SELALU ADA
KEMUNGKINAN mendapat pertolongan. Apa
yang MUSTAHIL dalam takaran kita, belum
tentu mustahil dalam pandangan Tuhan.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 84
pa kata Alkitab mengenai depresi?
Bagaimana orang Kristen mengatasi
depresi?
Jawaban: Depresi adalah kondisi yang
umum, yang mempengaruhi jutaan orang,
Kristen dan non-Kristen. Orang-orang yang
menderita depresi dapat mengalami perasaan
sedih, marah, putus asa, kelelahan yang sangat
dalam, dan juga berbagai gejala lainnya. Mereka
mungkin merasa tidak berguna dan ingin
bunuh diri, kehilangan minat dalam berbagai
hal. Depresi sering dipicu oleh kejadian-
kejadian seperti kehilangan pekerjaan,
kematian orang yang dikasihi, atau perceraian,
atau masalah psikologis seperti perlakuan kasar
atau rendahnya harga diri.
Alkitab mengajar kita untuk penuh dengan
sukacita dan pujian (Filipi 4:4; Roma 15:11),
Tuhan ingin kita hidup dalam kegembiraan. Ini
bukanlah hal yang gampang untuk seseorang
yang menderita depresi karena situasi; namun
dapat diobati melalui doa, mempelajari dan
menerapkan Alkitab, persekutuan dengan
orang-orang percaya lainnya, mengakui dosa,
pengampunan dan konseling. Kita harus secara
sadar menjaga jangan hanya terpaku pada diri
sendiri, namun harus melihat keluar. Perasaan
depresi sering bisa sirna ketika orang mengalih-
kan fokus dari dirinya sendiri dan memusatkan
perhatian pada Kristus.
Depresi klinis adalah kondisi fsik yang harus
didiagnosa oleh dokter. Hal ini tidak
disebabkan oleh pengalaman hidup yang
tidak baik, dan gejala-gejalanya tidak dapat
diringankan oleh usaha sendiri. Bertentangan
dengan apa yang dipercaya oleh beberapa orang
Kristen, depresi klinis tidak selalu disebabkan
oleh dosa. Depresi kadang merupakan penyakit
yang perlu diobati dengan obat dan/atau
konseling. Tentulah Tuhan dapat
menyembuhkan penyakit apapun. Namun
dalam kasus-kasus tertentu, pergi ke dokter
untuk depresi tidak ada bedanya dengan pergi
ke dokter karena luka.
Ada beberapa hal yang dapat dilakukan oleh
penderita depresi untuk meringankan
kekuatiran mereka. Mereka perlu memastikan
bahwa mereka tinggal di dalam Firman Tuhan,
sekalipun mereka lagi tidak menginginkan-
nya. Emosi dapat menyesatkan kita, namun
Firman Tuhan tetap teguh dan tidak berubah.
Kita perlu mempertahankan iman yang teguh
di dalam Tuhan, dan bahkan berpegang lebih
teguh kepadaNya ketika kita menghadapi
cobaan dan kesulitan. Alkitab memberitahukan
kita bahwa Tuhan tidak
pernah mengijinkan pencobaan dalam hidup
kita yang terlalu berat untuk kita tanggung
(1 Korintus 10:13). Sekalipun menderita depresi
bukanlah dosa, kita masih harus bertanggung
jawab untuk bagaimana kita berespon terhadap
kesulitan kita, termasuk mencari pertolongan
yang dibutuhkan. Sebab itu marilah kita, oleh
Dia, senantiasa mempersembahkan korban
syukur kepada Tuhan, yaitu ucapan bibir yang
memuliakan nama-Nya (Ibrani 13:15).
A
TIPS KELUARGA
Depresi
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 85
REMAJA
ai teman-teman kali ini kita mo bahas
tentang menjaga kekudusan dalam
pergaulan dan berpacaran. Di mana
alasan modernisasi telah sangat mem-
pengaruhi gaya pacaran anak maunusia
saat ini. Pergaulan bebas, seks bebas,
pacaran yang tidak menjaga kekudusan menjadi
hal yang umum bagi dunia.
Saya percaya, sebagai anak-anak pewaris
Kerajaan Surga, kita sangat sadar tentang
pentingnya menjaga kekudusan dalam pacaran
dan pergaulan. Dosa perzinahan tersebut dapat
merusak hubungan kita dengan Tuhan, merusak
tubuh kita (karena kita adalah bait Elohim yang
kudus), merusak karakter kita (menjadi ketaku-
tan, kuatir, merasa bersalah, minder, bahkan kita
akan menjadi kecanduan pada seks tersebut). Kita
harus mengakui sepenuhnya, dan menyebutnya
dosa. Hanya dengan begitulah kita dapat memo-
hon pengampunan Tuhan dan Tuhan yang setia
akan mengampuni dosa kita (I Yoh 1:9).
Dengan demikian, kita sebagai anak-anak Tuhan
yang sedang/akan masuk dalam masa pacaran
(pranikah), wajib menjaga kekudusan masa
pacaran (pranikah) kita walaupun harga yang
harus dibayar tidak mudah. Dikatakan tidak
mudah karena saat ini banyak sekali media yang
meng-expose dan membentuk mind-set kita bah-
wa free seks itu adalah wajar, seperti banyak bere-
darnya gambar/majalah, situs-situs porno, atau
flm-flm (mulai dari Hollywood,Bollywood).
Iblis menggunakan segala cara untuk
mengalihkan hati dan pikiran kita yang sudah
dikuduskan Tuhan menjadi berdosa lagi.
Beberapa saran praktis untuk menang melawan
godaan-godaan terssebut adalah:
Menjaga Kekudusan Dalam
H
1. Menjaga hati
Cara terbaik untuk menjaga hati adalah menjag-
anya agar terus terhubung dekat dengan Tuhan.
Amsal 4:20-27: arahkanlah telingamu kepada
ucapanku; janganlah semuanya itu menjauh dari
matamu, simpanlah itu di lubuk hatimu. Jagalah
hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari
situlah terpancar kehidupan. Janganlah
menyimpang ke kanan atau ke kiri, jauhkanlah
kakimu dari kejahatan.
2. Menjaga pikiran
Jika hati adalah inti terdalam dari manusia, maka
pikiran adalah pusat kendalinya. Keduanya saling
berhubungan dan saling memperngaruhi. Men-
jadi anak Tuhan adalah memberikan hati kita dan
pikiran kita kepada Tuhan.
Markus 7:20-23: Apa yang keluar dari seseorang,
itulah yang menajiskannya, sebab dari dalam, dari
hati orang, timbul segala pikiran jahat, percabulan,
pencurian, pembunuhan, perzinahan, keserakahan,
kejahatan, kelicikan, hawa nafsu, iri hati, hujat,
kesombongan, kebebalan.
3. Jagalah tubuhmu
Matius 26:40-41: Berjaga-jagalah dan berdoalah,
supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan:
roh memang penurut, tetapi daging lemah.
Tekanan untuk berhubungan seks saat ini
sangatlah kuat. Kita dapat menetapkan hati dan
pikiran kita di jalan yang benar, tapi tubuh kita?
Kehendak Tuhan adalah kekudusan kita dan
supaya kita menjauhi percabulan (I Tes 4:3-5).
Nafsu fsik dan desakan seks sangatlah kuat bagi
sebagian orang. Satu-satunya cara untuk
menghindarinya yaitu dengan mengakhirinya
dengan suara Tuhan dan kebenaran.
Berpacaran
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 86
HUMOR
Ketika seorang anak baru mengunjungi
Sekolah Minggu kami, guru menyambutnya
dan menanyakan usianya. Anak kecil itu
mengangkat empat jari.
Oh, kamu 4 tahun, kata guru. Dan kapan
akan menjadi 5?
Anak itu menatapnya dan setelah beberapa
detik menjawab, Besok ketika saya men-
gangkat jari lainnya.
Umur Anak Sekolah
Minggu
Seorang ayah dan anaknya yang masih kecil
berkunjung ke perpustakaan negara. Ketika
ayahnya sibuk melihat katalog, si anak
mencari kesibukan dengan membuka-buka
kitab suci yang sudah tua.
Tiba-tiba sehelai daun yang sudah kering
jatuh dari buku tersebut. Anak itu memungut
daun tersebut lalu berlari memberitahukan
ayahnya.
Yah... yah... aku menemukan sesuatu di
Kitab Suci? teriak anak itu.
Apa yang kamu temukan itu Nak? tanya si
ayah kalem
Kurasa ini pakaian Adam dan Hawa waktu
dulu... jawab si anak.
Pakaian Adam dan
Hawa
Sepasang calon pengantn mengemudi ke Gereja
untuk menikah. Di jalan mereka mengalami
kecelakaan dan meninggal dunia. Ketka mereka
sampai di Surga, mereka bertemu St.Peter di
gerbang dan bertanya apakah dia bisa mengatur
agar mereka bisa menikah di Sorga. St. Peter
mengatakan bahwa dia akan mengusahakan agar
bisa membuat pernikahan yang terbaik untuk
mereka.
Tiga bulan berlalu, dan mereka menanyakan St.
Peter mengenai rencana pernikahan,
Dia berkata, Saya masih mengerjakannya,
tunggu dulu...
Dua tahun kemudian, masih belum terjadi per-
nikahan. St. Peter sekali lagi mengatakan bahwa
dia sedang mengusahakan hal tersebut.
Akhirnya setelah 20 tahun berlalu, St. Petrus
membawa seorang Pendeta dan mengatakan
bahwa mereka bisa menikah.
Pasangan tersebut menikah dan bahagia untuk
beberapa waktu. Namun, setelah beberapa bulan
menikah, mereka bertemu lagi St. Peter untuk
bisa bercerai.
Bisakah Anda membantu kami agar kami bisa
bercerai?
Kalian bercanda ya? Saya memerlukan waktu
20 tahun untuk mencari pendeta yang masuk ke
sini. Sekarang bagaimana cara saya mencarikan
pengacara?
Menikah di Surga
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 87
St Petrus berdiri di gerbang surga ketika seorang
pria berjalan masuk.
Selamat datang di surga anakku. Apa yang Eng-
kau lakukan dengan hidupmu?
Saya polisi, jawabnya.
Polisi apa? Tanya St Petrus.
Saya adalah seorang petugas reserse. Aku
mencegah narkotika agar tidak jatuh ke tangan
anak-anak.
Itu bagus anakkku, selamat datang ke surga.
Lewatilah gerbang.
Beberapa saat kemudian orang kedua berjalan.
Selamat datang di surga anakku. Apa yang Eng-
kau lakukan dengan hidupmu?
Saya polisi, jawabnya.
Polisi apa? Tanya St Petrus.
Saya adalah seorang petugas lalu lintas. Saya
bekerja terus di jalan dan jalan raya menjadi
tempat yang aman bagi wisatawan.
Bagus sekali. MAsuklah lewat gerbang ke surga.
Beberapa saat kemudian orang ketiga berjalan.
Selamat datang di surga anakku. Apa yang Eng-
kau lakukan dengan hidupmu?
Saya polisi, jawabnya.
Polisi apa? Tanya St Petrus.
Saya adalah seorang Polisi Militer, Pak.
Itu bagus sekali anakku, aku harus pergi seben-
tar, tolong jaga gerbang ya?
POLISI DI GERBANG
SURGA
Setelah mengikuti pelajaran mendalami
Alkitab, seorang China tua berkata kepada
seorang Pastor: Pastor, sungguh disayangkan
yah, kalau saja Adam dan Hawa itu orang
China, pastilah kita tetap di surga saat ini.
Pastor: Mengapa bapak berpikir seperti itu?
Oh tentu, karena orang China tidak suka
makan Apel, biasanya buat sembahyang,
tetapi mereka doyan sekali makan daging
ular.
SEANDAINYA ADAM
DAN HAWA DARI CHINA
Seorang pendeta mendatangi sekumpulan
anak-anak kecil yang duduk melingkari seekor
anjing lucu. Kemudian si pendeta bertanya
pada salah seorang anak:
Pendeta : Sedang apa kalian?!
Anak : Memperhatikan anjing ini.
Pendeta : Terus... akan kalian apakan anjing-
nya?!!
Anak : Kami sedang memperebutkannya.
Pendeta : Caranya?
Anak : Siapa yang paling pintar berbohong...
dialah pemenang.
Pendeta : Aneh! Dulu... waktu kecil saya tidak
pernah berbohong...
Anak : Emmm... serahkan anjing itu pada
pendeta!!
Yang Bohong Dapat Anjing
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 88
KECANTIKAN
asker khusus untuk komedo -
Kelebihan minyak pada wajah dan
jarang membersihkan kulit wajah
merupakan penyebab utama timbulnya
komedo. Biasanya komedo muncul
berupa bintik hitam berisi cairan minyak yang
terdapat pada daerah hidung dan dagu.
Komedo punya dua jenis, jenis komedo hitam
adalah komedo yang tinggal di pori-pori terbuka,
dan komedo putih yang tinggal di pori-pori
tertutup.
Dua-duanya adalah jenis problem kulit yang
membandel dan bikin penampilan kulit jadi kusam.
Komedo hitam biasanya cukup mencolok
penampilannya. Tetap akan telrihat sekalipun kamu
udah pakai bedak. Biasanya suka nongol di hidung,
daerah T sama pipi, dan membuat kulit terlihat
seperti ada bintik-bintik hitamnya. Dan, kalau
dibiarkan begitu aja, ia akan menjadi jerawat.
Karena itu, kamu harus mengeluarkannya dari kulit
wajahmu, sebelum terlambat.
Sebenarnya sahabat dapat mencoba membuat
masker khusus untuk komedo yang membandel,
selain murah, sahabat juga akan terhindar dari efek
samping.Membuat masker wajah untuk
menghilangkan komedo sangat mudah, hanya dibu-
tuhkan sedikit waktu dan bahan untuk
mengolahnya sehingga menjadi masker.
Masker lemon
Lemon dikenal mencerahkan dan mengurangi
kelebihan minyak di kulit. Tapi ternyata lemon
juga ampuh mengusir komedo di dalam
pori-porimu.
Caranya dengan memotong lemon tipis-tipis
lalu me-massage lemon tersebut ke seluruh
bagian wajah. Hindari bagian mata plus kulit
yang terluka. Kulit akan lebih segar, komedo
teratasi, jerawat pun ogah muncul.
Masker kulit jeruk
Kalau sedang makan buah jeruk, jangan buang
kulitnya. Keringkan dan jemur kulit jeruk di
bawah sinar matahari. Lalu haluskan kulit
jeruk yang sudah kering menjadi bubuk.
Campurkan dengan susu bubuk dan madu,
kemudian aplikasikan sebagai masker di wajah.
Masker ini akan mengatasi komedo hitam di
kulit, membersihkan pori dengan maksimal,
dan mengangkat sel kulit mati.
M
Masker Khusus
Untuk Komedo
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 89
KECANTIKAN
ngin cantik tidak perlu harus
mengeluarkan biaya banyak. Anda masih
bisa mendapatkan perhatian orang-orang
dengan cara kecantikan tradisional atau
cantik menggunakan ramuan alami.
Orang-orang jaman dahulu yang belum
mengenal produk kecantikan selalu
menggunakan bahan alami untuk mempertah-
ankan kecantikannnya. Selain mudah ditemukan,
bahan-bahan ramuan kecantikan tradisional
pun tidak memiliki efek samping. Tertarik ingin
tampil cantik dengan ramuan alami? Simak
beberapa tip berikut ini :
Mengatasi kulit kusam
Kulit kusam salah satunya disebabkan paparan
sinar matahari. Untuk mengatasinya, Anda
bisa menggunakan campuran susu dengan
tepung hingga berbentuk pasta lalu ditambah-
kan perasan jeruk lemon. Ramuan ini nantinya
digunakan sebagai masker. Aplikasikan masker
secara rutin sehingga kulit lebih bersinar dan
tidak kusam.
Mengatasi kerutan
Atasi kerutan pada wajah dengan memarut
kelapa yang sudah tua lalu campurkan dengan
air sedikit demi sedikit dan ambil santannya.
Panaskan santan selama kurang lebih 5 jam
sambil terus diaduk. Air dan minyak yang ada
pada santan akan terpisah sampai akhirnya air
menguap hingga habis. Saringlah minyaknya dan
simpan dalam botol kaca bersih juga steril. Anda
bisa menggunakan minyak dalam botol sebagai
lotion wajah dan aplikasikan setiap malam.
Kulit terlihat segar
Haluskan apel atau tomat lalu campurkan dengan
I
kecantikan secara
madu dan gunakan sebagai masker. Tomat dan
apel mampu membuat wajah terlihat merah
berseri dan segar.
Kulit terlihat lebih muda
Haluskan pepaya muda lalu tambahkan telur
putih yang bermanfaat untuk mengencangkan
kulit. Lalu tambahkan oatmeal sebagai scrub
alami. Gunakan masker satu atau dua kali
seminggu untuk dapatkan hasil maksimal.
Melembutkan kulit wajah
Haluskan mentimun dan kacang almond. Setelah
halus campurkan dengan susu dingin
secukupnya. Gunakan sebagai masker wajah.
Memerangi penuaan kulit
Kentang ternyata bermanfaat untuk menunda
penuaan kulit wajah. Caranya dengan menghalus-
kan kentang mentah sehingga menjadi adonan
berbentuk pasta. Jika kulit Anda termasuk kering,
tambahkan fresh cream pada pasta kentang terse-
but. Gunakan secara rutin dan berkala.
Kecantikan tradisional dengan menggunakan
ramuan bahan alami tentu semakin membuat
Anda merasa sebagai perempuan Indonesia. Se-
lain tidak membebani kantong, ramuan kecanti-
kan berbahan alami ini pun mudah dibuat bukan?
Ramuan alami
tradisional
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 90
KECANTIKAN
ahasia Manfaat Buah Naga
(Dragon Fruit) Untuk Kecantikan
- Buah ini kita kenal dengan nama
Buah Naga atau Dragon Fruit.
Bentuknya yang unik dengan sisik
hijau pada bagian luar dan daging
buah yang berbintik biji hitam kecil ini memang
segar saat dimakan. Buah ini juga ternyata bagus
untuk kesehatan tubuh, lho.
Menghaluskan dan melembapkan kulit
Buah naga kaya akan vitamin B3 yang
melembapkan dan mencerahkan kulit. Cara
memakainya mudah, kok. Sediakan satu buah naga
berukuran sedang, lalu blender sampai lembut,
dan saring memakai kain halus. Oleskan sari buah
naga tersebut ke seluruh permukaan kulit wajah
dan leher. Diamkan selama sekitar 10 menit agar
meresap dan mengering. Lakukan secara rutin
setiap dua minggu sekali. Sari buah naga ini juga
bisa digunakan untuk mengobati jerawat. Caranya,
oleskan pada daerah yang berjerawat dan biarkan
sampai mengering.
Khasiat Dalam Buah Naga
Perlindungan terhadap sinar UV
Buah naga juga mengandung mineral
phytofuence dan phytoene yang
bermanfaat untuk melindungi kulit dari
pengaruh buruk sinar UV. Prosesnya,
molekul phytofuence menyerap sinar UV
dan mempertahankan kulit sehingga tetap
sehat. Sedangkan molekul phytoene dapat
menghambat proses hiperpigmentasi
(gangguan pigmentasi yang dapat
menyebabkan munculnya bintik-bintik
hitam pada wajah).
Cara menggunakannya juga mudah.
Setelah buah naga di blender dan disaring,
celupkan kapas atau kain halus.
Tempelkan pada wajah dan biarkan sekitar
menit sampai meresap ke dalam kulit.
Setelah itu bilaslah dengan menggunakan
air hangat. Lakukan setiap pagi hari
sebelum kamu melakukan aktivitas
seharian.
R
Oleh sebab itulah mengapa buah
naga dipercaya dapat mengatur
kadar gula darah, mengurangi
kolesterol, dan kaya antioksidan
yang sangat baik untuk kulit kita.
Selain itu, biji buah naga banyak
mengandung asam lemak
omega-3, sementara di dalam
dagingnya terdapat banyak
magnesium dan kalsium.Di luar
negri seperti Taiwan, banyak
dokter yang menganjurkan
penderita diabetes untuk
mengkonsumsi buah naga. Anda
dapat memilih buah naga yang
matang dengan cara
melihat warna yang merah
merata, tercium aroma harum
dan terasa empuk saat di pegang
pada bagian buahnya. Tertarik
untuk mendapatkan manfaat
buah naga untuk diabetes?
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 91
S
U
C
C
E
S
S

S
T
O
R
Y
MONDAY
Setiap Awal Bulan
07:00 pm
Anointing OIL
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 92
eringkali impian terbesar kita dapat
ditemukan dalam ketakutan terbesar
kita.
Semakin kita merasa bijak harusnya
membuat kita semakin menyadari
bahwa ada banyak hal yg belum kita ketahui
dlm hidup ini.
Keberhasilan atau kegagalan kita dalam
pencapaian biasanya berkaitan dengan ke-
mampuan membina hubungan antar sesama.
Kebanyakan orang berhasil bukan karena
mereka ditakdirkan, melainkan karena
mereka menetapkan hati untuk itu.
Investasi yg terbaik adalah investasi pada diri
kita sendiri berupa pengetahuan dan skill.
Jabatan yg tinggi tanpa disertai Attitude
(sikap & karakter) yg baik, akan
menghancurkan kehidupan seseorg sampai
titik yg paling rendah.
Salah satu musuh kemajuan diri kita adalah
Comfort Zone.
Nikmati hal-hal kecil dlm hidup ini, karena
mungkin
suatu hari
kita baru
menyadari
itu adalah hal
besar.
Untuk
mampu
meraih
pencapaian yg
lebih besar dari sekarang, kita perlu
memperbesar kapasitas diri kita.
Beberapa orang hidup dlm penjara yg
membatasi dirinya namun bukan penjara besi
melainkan penjara pikirannya sendiri.
Kemampuan mengerti atau memahami orang
lain salah satu kunci sukses dlm menjalin
hubungan.
Ucapkan dlm doa kita setiap hari bahwa saya
perlu Engkau Tuhan dlm seluruh aspek hidup
saya.
Apabila kita memiliki kebesaran hati maka kita
tdk akan mudah marah, kecewa dan
tersinggung.
Keberhasilan dlm hidup tidak
datang dgn sendirinya, kita yg
harus pergi meraihnya.
Pastikan diri kita dikenal sebagai
sumber solusi bukan sumber
masalah.
Jangan biarkan kemajuan diri
kita dihalangi oleh kebiasaan-
kebiasaan buruk.
Upgrade terus kualitas diri kita,
agar kita senantiasa memiliki
Kata-kata Motivasi
S
MOTIVASI
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 93
nilai tambah.
Di dalam diri kita sudah diberikan Tuhan
kemampuan yg sangat hebat utk kita gunakan
secara maksimal.
Komitmen dan konsistensi ke sasaran yg tepat
akan membuahkan hasil.
Nyatakan hari ini bahwa Tuhan aku perlu
tuntunan-Mu senantiasa dlm seluruh
aktivitasku hari ini.
Seandainya saja kita selalu benar-benar berpikir
sebelum bertindak pasti penyesalan jarang
terjadi.
Jika kita selalu menantikan kondisi yang
sempurna maka kita tidak akan pernah
melakukan apapun.
Orang yg rendah hati akan belajar lebih banyak
ketimbang orang yg arogan.
Sukses bukanlah fnal, gagal bukanlah fatal; dan
keberanian untuk melanjutkan adalah hal yang
paling utama.
Tidak masalah bagaimana lambatnya Anda
berjalan. Yang penting Anda tidak berhenti.
Dua puluh tahun dari sekarang, Anda akan
lebih kecewa terhadap hal-hal yang tidak Anda
lakukan, daripada hal-hal yang telah Anda
lakukan.
Kebanyakan orang berhasil bukan karena
mereka ditakdirkan, melainkan karena mereka
menetapkan hati untuk itu.
Ketika rintangan meningkat, Anda bisa
mengubah arah menuju sasaran Anda, tapi
jangan mengubah keputusan Anda untuk
mencapainya.
Sukses tidak begitu diukur dari posisi yang
telah dicapai seseorang dalam hidupnya, tapi
dari rintangan yang berhasil dilaluinya ketika
mereka berusaha mencapai kesuksesan.
Perubahan adalah hukum kehidupan. Dan
orang yang hanya melihat ke masa lalu atau
masa sekarang pasti akan melewatkan masa
depan.
Masalah adalah kesempatan bagi Anda untuk
melakukan yang terbaik dalam kehidupan.
Jangan biarkan kekecewaan hari kemarin
mengalihkan impian hari esok.
Kualitas hidup seseorang berbanding lurus
dengan komitmen mereka terhadap
kesempurnaan, terlepas dari apapun bidang
yang mereka pilih.
Keinginan adalah kunci dari motivasi, tapi
ketetapan hati dan komitmen yang akan
membawa Anda mencapai sukses.
Anda harus bangun setiap pagi dengan tekad
untuk sukses, bila Anda ingin tidur dengan
penuh kepuasan.
Rahasia sukses adalah konsisten terhadap
tujuan Anda setiap harinya.
Harga untuk sukses adalah kerja keras,
dedikasi, dan ketetapan hati bahwa kita telah
memberikan yang terbaik untuk pekerjaan kita.
Perbedaan antara Yang Tidak Mungkin dan
Yang Mungkin terletak di dalam tekad
seseorang.
Jagalah diri Anda agar selalu bersih dan terang;
Anda adalah jendela, dimana melaluinya-lah,
Anda akan melihat dunia.
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 94
MOTIVASI
anyak orang yang tidak menyadari
bahwa dirinya sombong.
Kesombongan itu berbahaya.
Kecongkakan mendahului
kehancuran, dan tinggi hati
mendahului kejatuhan (Amsal 16:18).
Kerendahan-hati membawa kehormatan.
Keangkuhan merendahkan orang, tetapi orang
yang rendah hati, menerima pujian
(Amsal 29:23).
Elohim menetapkan diri-Nya menentang orang
yang sombong. Demikian jugalah kamu, hai
orang-orang muda, tunduklah kepada
orang-orang yang tua. Dan kamu semua,
rendahkanlah dirimu seorang terhadap yang
lain, sebab: Elohim menentang orang yang
congkak, tetapi mengasihani orang yang rendah
hati. Karena itu rendahkanlah dirimu di bawah
tangan Tuhan yang kuat, supaya kamu
ditinggikan-Nya pada waktunya
(1 Petrus 5:5-6).
Kesombongan dapat menjauhkan diri dari
Elohim dan dari orang-orang lain.
Mereka yang sombong akan jatuh. Sebab itu
siapa yang menyangka, bahwa ia teguh berdiri,
hati-hatilah supaya ia jangan jatuh!
(1 Korintus 10:12).
Banyak Orang merasa bangga dengan apa yang
mereka miliki. Saat mereka kaya dengan ilmu
atau pun harta, maka akan sangat sulit untuk
berbagi dan takut untuk disaingi. Ketika orang
Manusia Sombong
Akan Ditundukkan
menjadi sombong. Mereka akan haus dengan
puji-pujian.
Kita dilahirkan dengan telanjang. Tidak ada
bayi yang dilahirkan dengan membawa gelar
atau pun kekayaan. Kita lahir pun juga karena
pertolongan orang lain, kita tidak bisa lahir
dengan sendirinya.seorang ibu dengan bantuan
seorang dokter,bersama-sama berjuang
melawan maut untuk melahirkan kita. Lalu apa
yang pantas untuk kita sombongkan?
Kesombongan dapat menjadi bumerang bagi
diri sendiri. Saat kita sombong , kita menjadi
egois dan tidak membutuhkan orang lain.
Bagaimana saat kita mengalami kesukaran?
Dapatkah kita meminta pertolongan pada
kesombonganitu sendiri? Kesombongan
dapat menjadi alat pembunuh untuk diri
sendiri.
Kesombongan yang kita miliki dapat melukai
perasaan orang-orang di sekitar kita. Dan
sampai pada saatnya nanti,luka itu akan
kembali pada kita.
Sombong itu tidak abadi.Yang abadi adalah
Kasih. Lebih baik kita menabur kasih daripada
kesombongan.
Diamana ada kasih,disitu ada berkat.Dan
diamana ada kesombongan, disitu juga ada
kutuk.Kasi itu menyelamatkan, sama seperti
kasih Yesus yang rela disalib untuk menebus
dosa umat manusia.
B
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 95
MOTIVASI
al yang paling takut dibicarakan
oleh banyak orang adalah tentang
kematian. Ada yang tidak ingin
kehilangan oleh salah satu anggota
keluarganya, ada yang tidak ingin
kehilangan sahabat/teman terkasih
dan ada juga yang tidak ingin kehilabngan
binatang peliharaan.
Namun yang paling menjadi momok adalah
kematian diri sendiri. Ada orang yang merasa
belum siap untuk mati, mungkin karena
banyak beban atau tanggungan hidupnya di
dunia. Tentang harta, anak-anak, ataupun
jabatan di suatu pekerjaan.
Hal tentang kematian itu adalah sebuah
misteri dan maut itu selalu ada di dekat kita.
Tuhanlah yang paling berkuasa atas
kematian. Saat rumah kekal kita disurga
belum siap,maka kitapun masih akan tetap
hidup walau kita sudah berdiri dibibir jurang
kematian.
Jangan takut mati,karena hidup kita didunia
hanya sementara.Selesai kita melakukan
tugas-tugas didunia dengan segala
penderitaan yang ada,maka kita akan
memulai kehidupan kekal di surga di mana
tidak ada penderitaan seperti di dunia ini.
Pelihara dirimu demikian dalam kasih Elohim
KEMATIAN adalah
sebuah PILIHAN
sambil menantikan rahmat Tuhan kita,Yesus
Kristus,untuk hidup yang kekal.
Yudas 1:21
Hidup dan mati manusia tidak ada seorang pun
yang mampu meramalkannya. Mereka tidak akan
pernah bisa menjadwalkan
kapan hidupnya akan berakhir. Banyak orang
mengatakan bahwa kematian merupakan sebuah
takdir dan kepasrahan. Mereka hanya menunggu
kapan Tuhan akan memanggilnya.
Namun perlu kita ketahui bahwa kematian yang
sesungguhnya adalah sebuah pilihan.
Pilihan? Ya! Apakah kita akan mati di luar Kristus
atau kita akan mati di dalam Kristus? Kehidupan
kita di dunia ini hanyalah
sementara dan di situ juga kita bisa memilih
dengan cara yang seperti apa kita akan mengisi
kehidupan.
Jangan pernah menggunakan waktumu untuk
malekukan hal-hal yang tidak berguna, terlebih
lagi hal itu akan membawa kita ke dalam dosa.
Kita harus bisa menjaga kekudusan sehingga kita
menjadi lebih siap ketika Tuhan
memanggil kita suatu saat nanti.
Jika kita mati di luar Kristus, maka kita akan
tinggal di dalam api neraka di mana tidak ada
seorang pun yang dapat menolong kita. Akan
tetapi jika kita mati di dalam Kristus, maka Dia
akan menyambut kita dalam Kerajaan Kekal.
Jangan pernah ragu untuk memilih Yesus dalam
hidupmu.Tetapi kamu tidak hidup dalam daging,
melainkan dalam Roh, jika memang Roh Elohim
diam di dalamkamu. Tetapi jika orang tidak
memiliki Roh Kristus, ia bukan milik Kristus.
Roma 8:9
H
M - TIMES INDONESIA / SEP - OKT 2014 96
ada ayat pertama, kisah para rasul 9
menuliskan bagaimana berkobar-
kobarnya hati Saulus (sebutan untuk
Paulus sebelum bertobat) untuk
mengancam dan membunuh
murid-murid Tuhan. Namun seperti halilintar di
siang bolong, justru rencana Saulus untuk berniat
jahat kepada para murid Tuhan digagalkan oleh
Tuhan sendiri. Tidak hanya menggagalkannya
tapi yang lebih luarbiasanya lagi Tuhan memiliki
rencana ajaib bagi Paulus.
Tuhan mulai memperkenalkan dirinya kepada
Paulus sebagai Pribadi yang turut teraniaya
dikala Paulus menganiaya para pengikut-Nya.
Dan yang lebih mengherankan lewat segala
kejahatan yang telah diperbuat PaulusTuhan
tidak memberikan suatu penghukuman,
melainkan meminta Paulus; Bangunlah dan
pergilah, di sana akan dikatakan kepadamu, apa
yang harus kau perbuat.
Dalam perjalanan ke Damsyik ini, perjalanan
dengan hati berkobar untuk mengancam dan
membunuh.. Tuhan memanggilnya,
menyadarkannya dan bahkan memakainya untuk
menjadi pelayan dan saksi-Nya. Tetapi sekarang,
bangunlah dan berdirilah. Aku
menampakkan diri kepadamu untuk menetapkan
engkau menjadi pelayan dan saksi tentang segala
sesuatu yang telah kaulihat dari pada-Ku dan
tentang apa yang akan Kuperlihatkan kepadamu
nanti. (Kis.26:16).
Kisah ini mengingatkan kepada kita bahwa
Paulus dipilih bukan karena siapa dirinya.
Sebelum pertobatannya, Paulus bukanlah
orang yang lebih baik dari kita. Ia dipilih oleh
Tuhan juga bukan karena memenuhi standart
kriteria seorang pelayan atau murid Tuhan.
Hanya karena anugerah Yahweh yang mem-
buat Paulus dipilih menjadi pelayan dan saksi-
Nya. Bagian Paulus adalah bangun dan pergi
untuk mulai mengikuti kehendak Tuhan
dalam hidupnya.
Demikian halnya dengan diri kita, tidak ada
hal yang pantas diperhitungkan dalam pribadi
kita yang membuat kita dapat melayani dan
menjadi saksi Tuhan, selain anugerah Tuhan
sendiri bagi kita. Hanya jika Tuhan meminta
kita saat ini untuk terlibat dalam
pekerjaan-Nya, maukah kita meresponi
panggilan Tuhan tersebut? Apakah kita
sampai saat ini hanya menjadi orang yang
takut untuk bangun dan pergi mengikuti
kehendak Tuhan, karena masih diliputi
dengan hati yang berkobar untuk
memuaskan diri? Banyak hal yang dapat kita
kerjakan untuk melayani Tuhan dan menjadi
saksi-Nya. Semuanya dimulai dengan
kemauan untuk Bangun dan Pergi. Roh
Kudus yang akan memberikan kuasa untuk
bersaksi bagi Tuhan.
Bangunlah dan
P
Pergilah
Ia rebah ke tanah dan kedengaranlah
olehnya suatu suara yang berkata
kepadanya: Saulus, Saulus, mengapakah
engkau menganiaya Aku? Jawab Saulus:
Siapakah Engkau, Tuhan? Kata-Nya:
Akulah Yesus yang kauaniaya itu. Tetapi
bangunlah dan pergilah ke dalam kota, di
sana akan dikatakan kepadamu, apa yang
harus kauperbuat. Kisah Para rasul 9:4-6
INSPIRASI

Anda mungkin juga menyukai

  • MTimes Edisi 32
    MTimes Edisi 32
    Dokumen100 halaman
    MTimes Edisi 32
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • Mtimes Edisi 33
    Mtimes Edisi 33
    Dokumen100 halaman
    Mtimes Edisi 33
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • M-Times Edisi 31
    M-Times Edisi 31
    Dokumen100 halaman
    M-Times Edisi 31
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • MTimes Edisi 28
    MTimes Edisi 28
    Dokumen100 halaman
    MTimes Edisi 28
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • MTimes Edisi 30
    MTimes Edisi 30
    Dokumen100 halaman
    MTimes Edisi 30
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • MTimes 25
    MTimes 25
    Dokumen100 halaman
    MTimes 25
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • MTimes Edisi 27
    MTimes Edisi 27
    Dokumen100 halaman
    MTimes Edisi 27
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • MTimes Edisi 29
    MTimes Edisi 29
    Dokumen100 halaman
    MTimes Edisi 29
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • Baby Class - Yakin
    Baby Class - Yakin
    Dokumen116 halaman
    Baby Class - Yakin
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • MTimes Edisi 26
    MTimes Edisi 26
    Dokumen100 halaman
    MTimes Edisi 26
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • MTimes Edisi 19
    MTimes Edisi 19
    Dokumen96 halaman
    MTimes Edisi 19
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • Edisi 20
    Edisi 20
    Dokumen96 halaman
    Edisi 20
    AnjakaHilmawan
    100% (1)
  • MTimes Edisi 23
    MTimes Edisi 23
    Dokumen100 halaman
    MTimes Edisi 23
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • MTimes Edisi 24
    MTimes Edisi 24
    Dokumen100 halaman
    MTimes Edisi 24
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • Mtimes 22
    Mtimes 22
    Dokumen100 halaman
    Mtimes 22
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • Mtimes 22
    Mtimes 22
    Dokumen100 halaman
    Mtimes 22
    yhschurch
    Belum ada peringkat
  • File 21
    File 21
    Dokumen100 halaman
    File 21
    yhschurch
    Belum ada peringkat