Anda di halaman 1dari 2

Deskripsi Acara

1. Sosialisasi 1 (Sabtu, 4 Oktober 2014)


Kegiatan ini ditujukan untuk melakukan pendekatan awal ke warga desa secara lebih
intensif. Hal-hal yang dilakukan pada kegiatan ini adalah sebagai berikut:
Mengumpulkan kades, perwakilan warga (kepala dusun/ketua RT RW/kelomok tani),
dan warga-warga yang rumahnya akan dijadikan tempat pusat pengabdian masyarakat
di balai desa
Memberikan gambaran akan apa yang akan kita lakukan pada acara nanti (gambaran
kasar mengenai bentuk pengabdian)
Publikasi acara ke warga sekitar dengan cara sosialisasi keliling
Tempat : Desa Purwodadi, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang Selatan
Tanggal : Sabtu, 4 Oktober 2014
Waktu : 10.30 14.30 WIB

2. Opening (13 Oktober 2014)
Pembukaan acara ini akan dilaksanakan di Aula FTP. Adapun tujuan dari pembukaan ini
adalah peresmian dibukanya acara HSD dan memberikan gambaran mengenai apa yang
akan dilakukan selama acara berlangsung. Hal-hal yang dilakukan pada kegiatan ini adalah
sebagai berikut:
Sambutan (dekan, kajur, kahim, kapel)
Presentasi HSD (termasuk presentasi tim)
Presentasi 5 besar lomba karya pengabdian TEP
Hiburan
Pengumuman pemenang dan pembagian hadiah
Penutupan
Tempat : Aula FTP UB
Tanggal : Senin, 13 Oktober 2014
Waktu : 08.30 14.00 WIB

3. Sosialisasi 2 (Jumat, 31 Oktober 2014)
Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari sosialisasi pertama. Adapun tujuan dari kegiatan ini
adalah sebagai pembuka acara HSD selama 3 hari kedepan sekaligus memberikan informasi
secara teknis dan lebih mendetail mengenai apa yang akan diabdikan. Hal-hal yang akan
dilakukan pada kegiatan ini adalah sebagai berikut:
Pembukaan (kades, kahim, kapel)
Presentasi dan pelatihan HSD (termasuk presentasi dan pelatihan dari tim dan
pemenang lomba)
Tempat : Desa Purwodadi, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang Selatan
Tanggal : Jumat, 31 Oktober 2014
Waktu : 13.00 16.30 WIB


4. Pengabdian Masyarakat (Sabtu, 1 November 2014 s/d Minggu 2 November 2014)
Kegiatan ini merupakan inti dari rangkaian kegiatan HSD. Pada kegiatan ini setiap tim dan
pemenang lomba akan mengimplementasikan bentuk pengabdian yang sudah dirancang
sebelumnya secara langsung di rumah-rumah warga.
Tempat : Desa Purwodadi, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang Selatan
Hari pertama
Tanggal : Sabtu, 1 November 2014
Waktu : 07.00 16.00 WIB
Hari kedua
Tanggal : Minggu, 2 November 2014
Waktu : 07.00 11.30 WIB

5. Pesta Rakyat (Minggu, 2 November 2014)
Kegiatan ini merupakan puncak dari HSD. Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk lebih
mempererat hubungan antara pihak panitia dengan warga desa sekaligus meresmikan desa
purwodadi sebagai desa mandiri binaan HIMATETA. Hal-hal yang akan dilakukan pada
kegiatan ini adalah sebagai berikut:
Bakti sosial
Makan bersama (makan besar)
Pengesahan desa mandiri binaan HIMATETA
Pnutupan acara
Tempat : Desa Purwodadi, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang Selatan
Tanggal : Minggu, 2 November 2014
Waktu : 12.30 15.00 WIB

Anda mungkin juga menyukai