Anda di halaman 1dari 2

ENGINEERING DESIGN

LAMPU INDIKATOR GEAR PADA SEPEDA MOTOR PRODUK BARU TERUTAMA


MOTOR SPORT TIDAK TERSEDIA

1.1 Pendahuluan
Di luar kacamata produsen motor Indonesia, mereka gencar mengeluarkan produk
barunya 2014. Lalu rilisnya mengklaim canggih dan mutakhir. Bila serius perhatikan, justru
mereka melupakan fitur utama. Belakangan malah ditutupi teknologi injeksi yang memang
sudah seharusnya.
Pada tipe sport macam Honda Verza, Yamaha New Vixion Lighting dijejali Injeksi,
dilupakan fitur indikator gigi percepatan transmisi. Di kedua produk tersebut hanya terdapat
lampu netral dan posisi gigi puncak. Indikator persneling memang sepele dan tidak
berpengaruh pada kecepatan motor.


Gambar 1.1 Indikator new satria Fu 150
Namun, bicara safety riding yang juga gencar mereka lakukan, itu berhubungan. tidak
semua konsumen mereka yang mahir.Banyak yang juga pemula.
Nah di situ pengaruhnya, pengendara harus mengingat-ngingat gear berapa yang ia
pakai saat itu. Namanya juga pemula, setahun naik motor pun belum tentu ingat berlari di gigi
berapa? Gigi percepatan berhubungan dengan reaksi motor yang pakai persneling, jelas Jusri
Pulubuhu, instruktur safety riding di Indonesia.
Sekelas Kawasaki Ninja 250 Fi dan Honda CBR 250R yang notabene sebagai sport
premium di Indonesia tidak memiliki fitur ini. Ohhh...mungkin, konsumen motor ini dianggap
sudah mahir semua. Nggak boleh begitu, yang mahir pun membutuhkannya, tambah
Pulubuhu sembari membandingkan bebek atau underbone, rata-rata memakai indikator
gigi sejak zaman dulu.
Cerita bebek juga sampai saat ini belum ditambahkan takometer yang sangat, sangat
dan sangat berguna memantau putaran mesin.Memang sih sekelas Suzuki Satria FU, Honda
CS1, Yamaha Jupiter MX 135 dan Kawasaki ZX 130 sudah tersedia. Tapi di level bawahnya,
bebek berkapasitas 115 cc seperti Honda Blade, Yamaha Jupiter Z1, Suzuki Shooter dan
Kawasaki Edge belum ada yang pasang.
Indikator putaran mesin ini berhubungan dengan konsumsi bahan bakar. Perhatikan
data spesifikasi motor seperti wajib 'dijual' produsen, tercantum torsi dan power maksimal tiap
motor. Di sana tertulis jumlah besarnya dan pada rpm berapa keluarrnya. Atau paling tidak,
pengendara akan tahu di rpm berapa akan enak pindah giginya sehingga beliau konsisten
memindah di rpm tertentu, kan jadinya hemat bahan bakar.
Sama juga dengan penggunaan gigi atau percepatan yang tidak tepat, bukan hanya
bensin yang disedot, onderdil juga cepat 'dimakan' bila gigi tidak sesuai kecepatan, berkaitan
dengan keselamatan juga. Pada matik juga butuh takometer.


Gambar 1.2 Indikator Pada New Vixion

Anda mungkin juga menyukai