Anda di halaman 1dari 1

VIVAnews - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Megawati Soekarnoputri,

akhirnya menyetujui mantan Wali Kota Blitar, Djarot Syaiful Hidayat, sebagai calon Wakil
Gubernur DKI Jakarta mendampingi Basuki Tjahaja Purnama.
Hal itu disampaikan Ahok sapaan Basuki di Balai Kota, Jakarta, Selasa 2 Desember 2014. "Tadi
saya sudah dikontak dan saya beruntung saja bahwa Ibu Megawati meyetujui Pak Djarot. Jadi,
saya, Pak Djarot, dan Ibu Mega juga setuju dan sepakat. Kita bertiga sudah sehati," ujar Ahok.
Setelah mendapatkan kepastian nama tersebut, hari ini, Ahok selanjutkan akan mengirimkan
surat ke Mendagri terkait pencalonan Djarot.
"Deadline sih tanggal 6 Desember, tapi dikirim hari ini sajalah ngapain lama-lama," kata Ahok.
Terpilihnya Dajrot sebagai Calon Wagub pilihan PDIP ini menggeser sejumlah nama yang
sempat disebut Ahok beberapa waktu lalu, di antaranya Sarwo Handayani (Ketua Tim Gubernur
untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP), dan Boy Sadikin (Ketua Dewan Perwakilan Daerah
(DPD) PDI Perjuangan DKI Jakarta).
Indriani Dewi Utami/Jakarta
Baca juga:
Disebut Ahok Layak Jadi Wagub DKI, Ini Tanggapan Djarot

Ahok Tantang Calon Wagub Yani Berani Pecat Rekan Kerja

Source: yahoo.com

Anda mungkin juga menyukai