Anda di halaman 1dari 1

Sebagai seorang mahasiswa teknik elektro, kita seringkali menganalisis suatu rangkaian listrik.

Biasanya yang kita analisis dalam rangkaian listrik yaitu arus, tegangan, dan hambatan pada
rangkaian tersebut. Arus adalah muatan elektron yang mengalir dari satu atom ke atom lainnya
melalui penghantar dan diukur dalam ampere. Tegangan adalah suatu tekanan yang
menyebabkan terjadinya aliran arus listrik pada sebuah penghantar atau beda potensial antara dua
titik. ambatan adalah penahanan atau perlawanan yang diterima oleh elektron-elektron yang
mengalir pada sebuah penghantar oleh molekul-molekul yang ada di dalamnya. Untuk
menganalisis rangkaian listrik, kita harus mengetahui mengenai hukum dasar listrik. Hukum
dasar listrik sangatlah penting, karena hal tersebut merupakan dasar dari ilmu listrik. Dalam
dunia listrik dikenal beberapa hukum dasar listrik, yang paling dasar misalnya hukum ohm dan
hukum kirchoff.
Dalam hukum Ohm dijelaskan bahwa jika sebuah penghantar dilewati oleh sebuah arus, maka
akan muncul beda potensial, dimana beda potensial atau tegangan tersebut berbanding lurus
dengan arus yang mengalir melalui bahan tersebut.
Hukum Kirchoff terdiri dari dua hukum yang menjelaskan tentang arus dan tegangan. Menurut
hokum kirchoff 1 mengenai arus, menyatakan bahwa jumlah arus yang memasuki suatu
percabangan sama dengan arus yang meninggalkan percabangan tersebut. Dengan kata lain,
jumlah aljabar semua arus yang memasuki sebuah percabangan sam dengan nol. Sedangkan
hokum kirchoff 2 mengenai tegangan menjelaskan bahwa jumlah tegangan pada suatu lintasan
tertutup sama dengan nol atau penjumlahan tegangan pada masing-masing komponen penyusun
yang membentuk satu lintasan tertutup akan bernilai sama dengan nol.

Anda mungkin juga menyukai