Anda di halaman 1dari 2

Bahan-bahan:

1 buah sawi putih berukuran sedang


Garam secukupnya
4 sdm tepung beras
2 tangkai daun bawang, dipotong-potong
3 sdm bubuk cabe (pilih yang berwarna merah cerah)
3 sdm gula pasir
50 cc kecap ikan
Bawang putih secukupnya, haluskan
Jahe secukupnya, haluskan
Cara membuat:

Kimchi

1. Cuci bersih sawi putih. Lalu potong sesuai dengan keinginan.


2. Taburi garam pada helai demi helai sawi. Rendam dalam air garam
selama 4 jam. Setelah itu, cuci bersih sawi dari garam, sebanyak 3
kali. Tiriskan.
3. Buat bumbu untuk kimchi. Larutkan tepung beras dalam 300 ML
air. Rebus hingga menjadi bubur yang agak kental, tambahkan gula
pasir dan aduk hingga rata. Matikan api. Masukkan bawang putih,
jahe, bubuk cabe, kecap ikan dan daun bawang. Aduk hingga rata.
4. Beri bumbu pada setiap helai sawi putih.
5. Masukkan sawi putih yang sudah dilumuri bumbu ke dalam wadah
yang bersih. Tuangkan sisa bumbu ke dalam wadah itu. Lalu tutup
rapat.
6. Diamkan kimchi minimal selama 2 hari untuk memperoleh
fermentasi yang bagus. Bila pada cairan bumbu kimchi terlihat
gelembung-gelembung kecil, hal itu menandakan fermentasi
berlangsung.

Onigiri adalah nama Jepang untuk makanan berupa nasi yang dipadatkan sewaktu masih hangat
sehingga berbentuk segi tiga, bulat, atau seperti karung beras.

Bahan:
Yang harus dipersiapkan :
1 sendok teh wijen hitam
2 sendok makan wijen putih sangrai
300 gram beras jepang, cuci bersih
350 ml air
1/4 sendok teh garam
50 gram ikan salmon asap dipotong kotak 1 1/2 cm
1 lembar nori

Caranya :
1. Didihkan air, masukkan berasnya . Rebus.
2. Tambahkan garam tadi, aduk!
Kukus!
3. Basahi tangan dengan air supaya tidak lengket.
Ambil sedikit wijen putih, ratakan di telapak tangan.
4. Taruhlah nasi di telapak tangan, tekan2 dengan telapak tangan
yang lain sampai membentuk segitiga.
5. Gunakan 2 jari untuk membuat lubang si tengahnya.
Masukkan salmon asap.
6. Tekan2 sampai bentuknya jadi segitiga lagi.
7. Gunting nori. Bungkus sisi segitiga nasi. Taburkan wijen hitam di
sisi depan nori. Isi bisa diganti dengan daging cincang, tuna dgn
mayones atau yang lainnya.
8. Selamat mencoba

Anda mungkin juga menyukai