Anda di halaman 1dari 6

BAB I

PENDAHULUAN

1.1

Latar Belakang
Perkembangan teknologi

komputer

pada

saat

ini

mengalami

perkembangan yang sangat pesat. Dimana penggunaan komputer sudah menjadi


suatu hal yang biasa. Mulai dari lembaga pendidikan, perkantoran sampai dengan
perorangan guna mempermudah proses pembelajaran maupun dunia kerja.
Perangkat komputer baik hardware maupun software, hardware ( perangkat
keras ) adalah peralatan komputer seperti ( PC maupun Laptop), printer, hardisk,
dan sebagainya. Sedangkan

software (perangkat lunak) merupakan program

komputer yang memfungsikan hardware tersebut.


Dunia pendidikan sangatlah berperan penting dan sangat diperlukan untuk
menghadapi era teknologi yang saat ini berkembang pesat. Pedidikan perlu
ditanamkan dan dipersiapkan sejak dini, sebagai bekal untuk menghadapi dan
mengikuti perubahan serta perkembangan teknologi yang semakin canggih.
Pembelajaran adalah suatu proses interaksi yang kompleks dan mengandung
unsur pendidikan. Proses pembelajaran terjadi karena adanya interasi antara siswa
dengan guru, siswa dengan lingkungan, dan siswa dengan sesamanya serta siswa
dengan berbagai sarana yang ada. Dari berbagai interaksi tersebut, diharapkan
akan terjadi perubahan tingah laku ( pengetahuan, keterampilan dan sikap ) yang
disebut hasil belajar. Dengan demikian proses pembelajaran akan berjalan dengan

baik dan memperoleh hasil yang maksimal apabila dilakukan dengan model
instruksional dan penyampaian ( media informasi pendidikan ) yang tepat.
Pada SD N 30 Rimbo Bujang, pelajaran IPA masih di sampaikan dengan
cara mencatat atau menulis dan dengan belajar kelompok. Bedasarkan dari hasil
observasi yang telah dilakukan, metode yang seringkali dilakukan oleh guru
adalah metode ceramah. Padahal pelajaran IPA khususnya materi pelajaran
Pengenalan Flora dan Fauna banyak mengandung unsur gambar yang menjadi
kurang menarik jika hanya disampaikan melalui metode ceramah, meskipun setiap
siswa sudah memiliki buku panduan masing-masing namun para siswa tetap sulit
untuk memahami bila tanpa panduan dari gurunya, lagi pula gambar pada buku
tersebut dirasa kurang menarik dan tidak interaktif.
Pada SD N 30 tersebut sebenarnya sudah memiliki alat multimedia. Tetapi
karena kurangnya keterampilan guru dalam mengoperasikan alat-alat yang
tersedia serta masih minimnya fasilitas pendukung seperti : CD multimedia
pembelajaran yang spesifik, dan dengan minimnya durasi waktu yang telah
disesuaikan dengan alokasi waktu setiap pertemuannya maka sistem belajar
mengajarnya menjadi kurang efektif.
Oleh karena itu penulis tertarik untuk melakukan penelitian dan
menuangkan dalam bentuk tugas akhir yang berjudul Media Pembelajaran
Pengenalan Flora Dan Fauna Berbasis E- Learning Pada Tingkat Sekolah
Dasar. Ini mampu membantu meningkatkan mutu pengetahuan siswa menjadi
lebih baik dan mudah untuk di ajarkan serta mudah dimengerti oleh guru maupun
siswa.
1.2
Rumusan Masalah
Berdasarkan pada penelitian diatas, maka dalam perumusan masalah
penulis memfokuskan bagaimana membuat sebuah aplikasi media bahan untuk

mengajar pada suatu mata pelajaran tertentu agar menjadi lebih mudah dipahami
dan untuk menarik minat para siswa/siswi untuk meningkatkan belajarnya dan
meningkatkan kualitas siswa agar menjadi lebih baik.
1.3

Batasan Masalah
Agar penulis tugas akhir ini nantinya tidak keluar dari masalah yang telah

dirumuskan maka permasalahannya dibatasi sebagai berikut:


1. Materi yang dipelajari dalam Media Pembelajaran Pengenalan Flora
dan Fauna Untuk Siswa/Siswi Sekolah Dasar yang meliputi materi :
Ciri khusus beberapa jenis hewan dan tumbuhan, perkembangbiakan
hewan dan tumbuhan.
2. Aplikasi yang digunakan adalah Adobe Director 11.5, Photoshop CS5,
Macromedia Flash Profesional 8.
1.4

Tujuan Penelitian
Tujuan yang ingin di dapat dari pembuatan aplikasi ini adalah sebagai

berikut:
1. Sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan pendidikan S1 program
studi Teknik Informatika di STMIK NH Jambi.
2. Membangun aplikasi media pembelajaran untuk membantu media ajar
guru agar lebih mudah dalam penyampaiannya menggunakan Adobe
Director 11.5.
3. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan dapat membantu meningkatkan
minat belajar dan meningkatkan kualitas siswa agar menjadi lebih
baik.
1.5

Manfaat Penelitian
Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat untuk :

1. Siswa, yaitu mendapat pengalaman belajar yang berbeda dalam


pembelajaran materi pelajaran pengenalan flora dan fauna.
2. Guru, yaitu mendapatkan wawasan tentang penggunaan kombinasi
animasi multimedia dan pembelajaran sebagai alternatif pembelajaran
dalam usaha mengoptimalkan penguasaan materi pengenalan flora dan
fauna.
3. Peneliti, yaitu mendapat pengalaman dalam pembuatan aplikasi ini
serta untuk menjalin hubungan personal terhadap sekolah tersebut.
Dan diharapkan hubungan tersebut dapat bermanfaat baik bagi peneliti
untuk kedepannya.
4. Sekolah, yaitu sebagai masukan untuk mengoptimalkan penggunaan
kombinasi multimedia dalam kegiatan pembelajaran di sekolah pada
khususnya dan mutu pendidikan pada umumnya.

1.6

Metode Penelitian
Metode penelitian merupakan cara kerja yang dilakukan

dalam

memahami suatu objek penelitian. Adapun dalam penyusunan penelitian skripsi


ini penulis membutuhkan data yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan
kebenarannya.

1.6.1

Pengamatan (Observasi)
Penulis akan mendapatkan data yang dibutuhkan dalam pembuatan
tugas akhir ini pada SD N 30 Rimbo Bujang yang bertempat di Jalan

Pahlawan yang akan di analisa kegiatan pengolahan datanya dan akan


1.6.2

dijadikan landasan pemikiran pengolahan data.


Wawancara (Interview)
Penulis melakukan penelitian dengan cara mewawancarai secara
langsung pada Ibu Nurmaina selaku Guru Sekolah Dasar Negeri 30 Rimbo
Bujang untuk mendapatkan data penelitian yang akan dijadikan bahan

1.6.3

untuk membuat program tersebut.


Studi Pustaka
Dengan metode ini peneliti mencari referensi dari berbagai sumber
pustaka yang berkaitan dengan perancangan Media Pengajaran dan mata
pelajaran yang akan dijadikan objek aplikasi.

1.7

Sistematika Penulisan
Sistem Penulisan ini memberikan gambaran umum tentang apa yang

penulis bahas dalam setiap bab dari laporan skripsi ini. Adapun sistematika
penulisan tugas akhir skripsi ini adalah sebagai berikut :
BAB I

: PENDAHULUAN
Pada bagian ini dibahas mengenai latar belakang masalah,

perumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat


penelitian, metode penelitian serta sistematika penulisan.
BAB II
: LANDASAN TEORI
Pada bagian ini dibahas mengenai landasan teori dari penulisan
laporan ini yaitu sekilas media pembelajaran, alat bantu ajar, aplikasi
multimedia Adobe Director11.5.
BAB III
: ANALISA KEBUTUHAN
Pada bagian ini dibahas mengenai tahapan pengumpulan data yang
dilakukan, metode analisa yang digunakan dan tools yang digunakan
dalam pembuatan aplikasi media pembelajaran.

BAB IV
: PERANCANGAN SISTEM
Bagian ini dibahas mengenai analisa dan perancangan media
pembelajaran, perancangan struktur data yang digunakan dan rancangan
layout/tampilan aplikasi media pembelajaran.
BAB V
: IMPLEMENTASI
Pada bagian ini dibahas mengenai pengujian dan implementasi
aplikasi media pembelajaran yang dilakukan dan analisa hasil yang dicapai
oleh aplikasi media pembelajaran
BAB VI
: ANALISA KINERJA
Berisi analisis tentang aplikasi yang dipakai yang berisikan
pengujian sistem yang dibangun baik pengujian secara normal serta hasil
yang diperoleh.
BAB VII
: PENUTUP
Berisi kesimpulan yang diambil setelah hasil dari analisa dan
perancangan desain untuk pengembangan program lebih lanjut.

Anda mungkin juga menyukai