Anda di halaman 1dari 2

1.

Definisi
Selulitis adalah infeksi streptokokus, stapilokokus akut dari kulit dan jaringan subkutan
biasanya disebabkan oleh invasi bakteri melalui suatu area yang robek pada kulit, meskipun
demikian hal ini dapat terjadi tanpa bukti sisi entri dan ini biasanya terjadi pada ekstrimitas
bawah (Tucker, 1998 : 633). Selulitis adalah inflamasi supuratif yang juga melibatkan
sebagian jaringan subkutan (mansjoer, 2000; 82). Selulitis adalah infeksi bakteri yang
menyebar kedalam bidang jaringan (Brunner dan Suddarth, 2000 : 49). Selulitis adalah
peradangan akut terutama menyerang jaringan dermis dan subkutis. Faktor risiko untuk
terjadinya infeksi ini adalah trauma lokal (robekan kulit), luka terbuka di kulit atau gangguan
pembuluh vena maupun pembuluh getah bening.2 Lebih dari 40% penderita selulitis memiliki
penyakit sistemik.( Fitzpatrick, Thomas B, 2008)
Jadi selulitis adalah infeksi pada kulit yang disebabkan oleh bakteri stapilokokus aureus,
streptokokus grup Adan streptokokus piogenes.
Sumber :
Tucker. 1988. Rencana Asuhan Keperawatan dan Dokumentasi Keperawatan. Penerbit
Buku Kedokteran EGC ; Jakarta.
Mansjoer. 2000. Asuhan Keperawatan Pada Klien Dengan Gangguan System Pencernaan.
Selemba Medika ; Jakarta.
Brunner dan Suddarth.2000. Kapita Selekta Kedokteran. Fakultas Kedokteran Universitas
Indonesia ; Jakarta.
Fitzpatrick, Thomas B. Dermatology in General Medicine, seventh edition. New York:
McGrawHill: 2008

Faktor Predisposisi
Faktor predisposisi erisepelas dan selulitis adalah: kaheksia, diabetes melitus, malnutrisi,
disgamaglobulinemia, alkoholisme, dan keadaan yang dapat menurunkan daya tahan tubuh

terutama bila diseratai higiene yang buruk. Selulitis umumnya terjadi akibat komplikasi suatu
luka atau ulkus atau lesi kulit yang lain, namun dapat terjadi secara mendadak pada kulit yang
normal terutama pada pasien dengan kondisi edema limfatik, penyakit ginjal kronik atau
hipostatik .
sumber : Wolff K, Johnson RA, Fitspatricks: color atlas and synopsis of clinically dermatology.
New York: McGrawHill. 2008

Anda mungkin juga menyukai