Anda di halaman 1dari 1

UNDANGAN PESERTA SEKOLAH

Jakarta, 3 November 2014

Nomor
Hal

: 005/GEDU/XI/2014
: Undangan Google for Education Indonesia Summit 2014

Yth. Kepala Sekolah


SMAN 51 Jakarta
Memasuki era globalisasi di abad 21, teknologi menjadi hal yang tak terelakkan dalam kehidupan kita
semua. Anak-anak didik kita yang terlahir sebagai digital natives suatu saat nanti akan memasuki dunia
kerja yang sangat kompetitif. Mereka akan bertanding dengan insan-insan lokal dan internasional. Maka
dari itu, peran serta sekolah, universitas dan lembaga pendidikan lainnya amatlah penting untuk
mempersiapkan mereka.
Di dalam kesempatan ini, kami ingin mengundang para stakeholder penting - pembuat kebijakan di
sekolah, universitas dan lembaga pendidikan lainnya - bersama dengan KEMDIKBUD untuk menghadiri
sebuah konferensi mengenai teknologi masa depan. Google for Education mengundang Bapak/Ibu
sekalian untuk turut serta dalam pengambilan keputusan penting demi masa depan generasi muda kita.
Informasi acara adalah sebagai berikut:
Hari/tanggal
Waktu
Tempat

: Kamis, 4 Desember 2014


: 08.00 - 17.30 WIB
: Gedung D Ditjen DIKTI Lt. 2,
Jl. Raya Jen. Sudirman Pintu Satu I Senayan
Jakarta Selatan 10270

Acara ini dibuka untuk umum dan tidak dipungut biaya. Tetapi mengingat tempat yang sangat terbatas,
maka peminat dapat mendaftarkan diri di http://bit.ly/gedusummit-reg paling lambat tanggal 28 November
2014. Peserta yang mendapatkan tempat akan dikirimkan konfirmasi berupa email paling lambat pada
tanggal 1 Desember 2014. Undangan ini diperuntukkan untuk maksimum 4 (empat) orang perwakilan dari
setiap sekolah yaitu 1 (satu) Kepala Sekolah, 1 (satu) Kepala Yayasan dan maksimum 2 (dua) IT Admin
dan atau guru penggemar teknologi.
Untuk informasi lebih lanjut, dapat dilihat dari site resmi acara http://bit.ly/gedusummit-id atau
menghubungi Sutisna (telepon 089651394769 atau email sutisna@kibar.co.id).
Demikian surat undangan ini kami sampaikan. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.
Hormat kami,

Panitia
Google for Education Indonesia Summit

Anda mungkin juga menyukai