Anda di halaman 1dari 3

Nats:

Dan siap sedialah pada segala waktu untuk memberi pertanggungan jawab
kepada tiap-tiap orang yang meminta pertangggungan jawab dari kamu tentang
pengharapan yang ada padamu, tetapi haruslah dengan lemah lembut dan
hormat, (1 Petrus 3:15)
Saudara-saudara, kalaupun seorang kedapatan melakukan suatu pelanggaran,
maka kamu yang rohani, harus memimpin orang itu ke jalan yang benar
dalam roh lemah lembut, sambil menjaga dirimu sendiri, supaya kamu juga
jangan kena pencobaan. Bertolong-tolonglah menanggung bebanmu! Demikianlah
kamu memenuhi hukum Kristus. (Galatia 6:1-2)
@ eva:
Knapa kita melawan hati nurani apabila itu sesuai dengan Firman Tuhan, bukankah
kita adalah bait Roh Kudus. Ia mendorong dan menuntun kita. Suara hati
mendorong kita melakukan persekutuan. Pertanyaannya adalah apakah
persekutuan yg kita lakukan ke Gereja itu perintah Tuhan atau tidak? Hal ini ga
perlu dijelaskan panjang lebar. Cukup ku tunjukkan Firman ini:
1) Sepuluh perintah Allah : Ingatlah dan kuduskanlah hari Sabat : enam hari
lamanya engkau akan bekerja dan melakukan segala pekerjaanmu, tetapi hari
ketujuh adalah hari Sabat TUHAN, Allahmu; maka jangan melakukan sesuatu
pekerjaan, (Keluaran 20:8-10)
2) Kita lihat cara hidup jemaat yang pertama: Orang-orang yang menerima
perkataannya itu memberi diri dibaptis dan pada hari itu jumlah mereka
bertambah kira-kira tiga ribu jiwa. Mereka bertekun dalam pengajaran rasulrasul dan dalam persekutuan. Dan mereka selalu berkumpul untuk
memecahkan roti dan berdoa. .
Dengan bertekun dan dengan sehati mereka berkumpul tiap-tiap hari dalam Bait
Allah. Mereka memecahkan roti di rumah masing-masing secara bergilir dan
makan bersama-sama dengan gembira dan dengan tulus hati, sambil memuji
Allah. Dan mereka disukai semua orang. Dan tiap-tiap hari Tuhan menambah
jumlah mereka dengan orang yang diselamatkan. (Kis. 2:41-42,46-47)

3) Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah


kita, seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling
mengasihi, dan semakin giat melakukannya menjelang hari Tuhan yang
mendekat (Ibrani 10:25)
Byk sekali org berkata bukankah jika kita percaya, maka sudah cukup. Kita sudah
diselamatkan ya sudah. The end.. apakah begitu? Apakah itu yg namanya iman
yang menyelamatkan?

Di tulisan g berikutnya, kita akan tau mana iman yang menyelamatkan dan mana
iman yg tidak menyelamatkan.
Lalu, apa gunanya persekutuan kita?
Kita sudah diselamatkan lewat penebusan dosa yang sempurna oleh Kristus dan
kita yang percaya beroleh keselamatan dan hidup yang kekal. Ini merupakan
anugerah, hadiah terbesar yg diberikan-Nya. Jika kita merasa kita sudah
mendapatkan anugerah sebesar ini, mengapa kita merasa sangat terbeban
untuk mengucap syukur, melakukan persekutuan dan beribadah kepadaNya di Gereja.
- Persekutuan membuat kita semakin bertumbuh dalam iman kita, lewat khotbah,
saudara-saudara seiman, kesaksian-kesaksian yang boleh kita dengar, berkat
yang dicurahkan oleh hamba Tuhan.
Dan jadilah sama seperti bayi yang baru lahir, yang selalu ingin akan air susu
yang murni dan yang rohani, supaya olehnya kamu bertumbuh dan beroleh
keselamatan, jika kamu benar-benar telah mengecap kebaikan Tuhan. Dan
datanglah kepada-Nya. (1 Petrus 2:2)
Dan berusahalah memelihara kesatuan Roh oleh ikatan damai sejahtera:
satu tubuh, dan satu Roh, sebagaimana kamu telah dipanggil kepada satu
pengharapan yang terkandung dalam panggilanmu, (Efesus 4:3)
-

Persekutuan diperintahkan Kristus agar kita semakin diperlengkapi dalam


membangun tubuh Kristus, dalam pelayanan, mengembangkan bakat yang kita
miliki untuk pelayanan-Nya.
11Dan Ialah yang memberikan baik rasul-rasul maupun nabi-nabi, baik
pemberita-pemberita Injil maupun gembala-gembala dan pengajar-ajar, 12untuk
memperlengkapi orang-orang kudus bagi pekerjaan pelayanan, bagi
pembangunan tubuh Kristus, 13sampai kita semua telah mencapai kesatuan
iman dan pengetahuan yang benar tentang Anak Allah, kedewasaan penuh, dan
tingkat pertumbuhan yang sesuai dengan kepenuhan Kristus, 14sehingga
kita bukan lagi anak-anak, yang diombang-ambingkan oleh rupa-rupa angin
pengajaran, oleh permainan palsu manusia dalam kelicikan mereka yang
menyesatkan, 15tetapi dengan teguh berpegang kepada kebenaran di dalam
kasih kita bertumbuh di dalam segala hal ke arah Dia, Kristus, yang adalah
Kepala. 16Dari pada-Nyalah seluruh tubuh, -- yang rapi menyusun dan diikat
menjadi satu oleh pelayanan semua bagiannya, sesuai dengan kadar
pekerjaan tiap-tiap anggota menerima pertumbuhannya dan
membangun dirinya dalam kasih. (Efesus 4:11-16)

Allah ingin melalui ibadah kepada-Nya da persekutuan dengan-Nya, kita memiliki


hubungan yang semakin intim dengan-Nya.

Jemaat mula-mula bertumbuh dalam kekuatan kasih sebagai suatu komunitas


orang percaya (Kisah Para Rasul 4:32,34), mereka kuat dalam visi dan tujuan,
dikatakan mereka sehati dan sejiwa (Kisah Para Rasul 4:32), mereka juga kuat
dalam memberitakan injil Yesus Kristus (Kisah Para Rasul 4:33). Selain itu, gereja
mula-mula juga bertumbuh dalam jumlah (Kisah Para Rasul 2:41,47; Kisah Para
Rasul 5:14). Di sini Tuhan memperlihatkan kepada kita model gereja mula-mula,
yaitu kehidupan komunitas di mana sekelompok orang saling membagi kasih.
Komunitas seperti ini disukai semua orang (Kisah Para Rasul 2:47). Inilah fungsi
dari persekutuan kita.
Maka janganlah menjauhi diri kita dari persekutuan-persekutuan termasuk dalam
kehidupan bergereja.
Tidak kebetulan jika Anda membaca ttg ini, ini sekali lagi teguran Tuhan buat kita.
Inilah tuntunannya melalui saudara seiman.
Tetap semangat di dalam Tuhan.
Tuhan Yesus memberkati.

Anda mungkin juga menyukai