Anda di halaman 1dari 5

SATUAN ACARA PENYULUHAN

TEMA

: TBC (Tuberkulosis)

SASARAN

: Masyarakat Desa Balian

HARI/TANGGAL

: Selasa, 10 Desember 2013

WAKTU

: Pukul 08.30 wita - 09.00 wita

TEMPAT

: Ruang Kelas II C

PENGAJAR

: Ns. Dewa Ayu Lingga Adi Sawitri S.Kep

I.

TUJUAN INSTRUKSIONAL UMUM (TIU)

Setelah mendapat penjelasan tentang TBC (Tuberkulosis) selama 30 menit, diharapkan


masyarakat Desa Balian dapat mengerti dan memahami tentang TBC (Tuberkulosis).
II.

TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK)

Setelah mendapatkan penjelasan tentang TBC (Tuberkulosis), diharapkan masyarakat Desa


Balian mampu :
1.
2.
3.
4.
5.

III.
1.
2.
3.
4.

Menjelaskan pengertian dari TBC (Tuberkulosis)


Menyebutkan penyebab dari TBC (Tuberkulosis)
Menyebutkan tanda dan gejala dari TBC (Tuberkulosis)
Menyebutkan akibat lanjut (komplikasi) dari TBC (Tuberkulosis)
Menyebutkan penanganan dari TBC (Tuberkulosis)

Garis garis Besar Materi


Pengertian dari TBC (Tuberkulosis)
Penyebab dari TBC (Tuberkulosis)
Tanda dan Gejala dari TBC (Tuberkulosis)
Akibat lanjut (komplikasi) dari TBC (Tuberkulosis)

5. Penanganan dari TBC (Tuberkulosis)


IV.

V.

VI.
No

Metode
1. Ceramah
2. Tanya Jawab
3. Diskusi
Media
1. Leaflet
2. Clip Chart
Proses Kegiatan Penyuluhan
Kegiatan

Respon

Waktu

1. Pre Interaksi
1. Memberi salam pembuka dan
memperkenalkan diri
2. Menjelaskan Tujuan
3. Kontrak Waktu

1. Membalas salam
2. Mendengarkan
3. Memberi Respon

5 Menit

2. Isi
1. Menjelaskan tentang Pengertian,
Penyebab, Tanda dan Gejala,

Mendengarkan dengan
penuh perhatian

10
Menit

Komplikasi, dan Penanganan TBC


3. Penutup
1. Tanya Jawab
2. Menyimpulkan Hasil Penyuluhan
3. Memberi Salam Penutup

1. Menanyakan hal
yang belum jelas
2. Aktif bersama
menyimpulkan
3. Membalas salam

VII.

Evaluasi
1. Mengajukan Pertanyaan Lisan
Masyarakat Desa Balian coba jelaskan pengertian TBC ?
Apa penyebab dari TBC ?

15
Menit

Bagaimana Tanda dan Gejala penyakit TBC ?


2. Observasi
Respon/tingkah laku masyarakat saat diberi pertanyaan : apakah diam atau
menjawab (benar atau kurang tepat)
Masyarakat antusias atau tidak
Masyarakat mengajukan pertanyaan atau tidak

MATERI
1. Pengertian
Tuberkulosis (TBC atau TB) adalah suatu penyakit infeksi yang disebabkan
oleh bakteri Mikobakterium tuberkulosa. Bakteri ini merupakan bakteri basil yang
sangat kuat sehingga memerlukan waktu lama untuk mengobatinya. Bakteri ini lebih
sering menginfeksi organ paru-paru dibandingkan bagian lain tubuh manusia.
2. Penyebab TBC
Suatu penyakit infeksi yang di sebabkan oleh bakteri Mikobakterium
tuberkulosa. Bakteri ini berbentuk batang dan bersifat tahan asam sehingga dikenal
juga sebagai batang tahan asam (BTA. Faktor utama dalam penyebab penyakit ini
yaitu : lingkungan yang lembab, kurangnya sinar matahari pada suatu ruang,
kurangnya sirkulasi udara, dengan demikian sangat mudah menjangkit bagi orang
yang hidup dalam kondisi lingkungan yang tidak sehat.

3. Tanda dan gejala penyakit TBC


Tanda-tanda TBC dapat dilihat dari berbagai tanda seperti berikut :
1. Pada orang dewasa ;
Gejala Respirotik (saluran pernafasan)
Batuk lebih dari 3 minggu
Batuk darah
Sesak nafas
Nyeri dada

2. Gejala sistemik
Demam
Lemas
Keringat dingin
Anoreksia
Berat badan menurun
4.

Komplikasi Akibat Penyakit TBC


Beberapa komplikasi yang sering ditemukan pada pasien TBC atau TB:
1. Kerusakan tulang dan sendi
Nyeri tulang punggung dan kerusakan sendi bisa terjadi ketika infeksi kuman
TB menyebar dari paru-paru ke jaringan tulang. Dalam banyak kasus, tulang iga
juga bisa terinfeksi dan memicu nyeri di bagian tersebut.
2. Kerusakan otak
Kuman TB yang menyebar hingga ke otak bisa menyebabkan meningitis atau
peradangan pada selaput otak. Radang tersebut memicu pembengkakan pada
membran yang menyelimuti otak dan seringkali berakibat fatal atau mematikan.
3. Kerusakan hati dan ginjal
Hati dan ginjal membantu menyaring pengotor yang ada adi aliran darah.
Fungsi ini akan mengalami kegagalan apabila kedua organ tersebut terinfeksi oleh
kuman TB.
4. Kerusakan jantung
Jaringan di sekitar jantung juga bisa terinfeksi oleh kuman TB. Akibatnya bisa
terjadi cardiac tamponade, atau peradangan dan penumpukan cairan yang
membuat jantung jadi tidak efektif dalam memompa darah dan akibatnya bisa
sangat fatal.
5. Gangguan mata
Ciri-ciri mata yang sudah terinfeksi TB adalah berwarna kemerahan,
mengalami iritasi dan membengkak di retina atau bagian lain.
6. Resistensi kuman
Pengobatan dalam jangka panjang seringkali membuat pasien tidak disiplin,
bahkan ada yang putus obat karena merasa bosan. Pengobatan yang tidak tuntas
atau tidak disiplin membuat kuman menjadi resisten atau kebal, sehingga harus
diganti dengan obat lain yang lebih kuat dengan efek samping yang tentunya lebih

berat.
5. Penanganan penyakit TBC :

1. Penanganan medis
Minum obat secara teratur sesuai petunjuk dokter
Menghabiskan obat sesuai dengan waktu yang ditentukan (6-12 bulan)
Melakukan pemeriksaan rutin :
o Darah
o Sputum
o Urine
o X-ray
2. Penanganan di rumah
Mengkonsumsi makanan bergizi
Istirahat yang cukup
Olah raga
Melakukan pengawasan kepada penderita saat minum obat
Memodifikasi lingkungan

Anda mungkin juga menyukai