Anda di halaman 1dari 1

BAB I

BENTUK DAN KEDAULATAN


Pasal 1
1) Ikatan Keluarga Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (IKM FKUI)
adalah wadah formal dan legal bagi seluruh aktivitas kemahasiswaan di Fakultas
Kedokteran Universitas Indonesia. (hal ini menjamin formalitas dan legalitas
aktivitas mahasiswa. Tapi karena itu pula, apabila ada kegiatan mahasiswa yang
belum diakomodir dalam IKM FKUI, harus dapat diajak bergabung dan diakui
sebagai kegiatan IKM FKUI kedepannya)
2) IKM FKUI mengadopsi nilai-nilai ketatanegaraan yang disesuakan dengan
kebutuhan mahasiswa. (prinsip fleksibilitas, mana yang sesuai dengan kebutuhan
mahasiswa, itu yang dipakai)
3) Kedaulatan tertinggi berada di tangan seluruh mahasiswa dan dilaksanakan
sepenuhnya menurut UUD IKM FKUI. (Jaminan bahwa kedaulatan dipegang
mahasiswa, bukan rektor, dosen, staf, dll. Mahasiswa berkuasa penuh disini, Tapi
harus dilaksanakan dalam koridor aturan UUD IKM FKUI)
BAB II
KEDUDUKAN DAN TEMPAT
Pasal 2
1) IKM FKUI merupakan bagian dari Ikatan Keluarga Mahasiswa Universitas
Indonesia (IKM UI).
2) IKM FKUI didirikan pada tanggal 28 Desember 2007 di Salemba, Jakarta Pusat.
3) IKM FKUI bertempat di FKUI. (ini artinya, fkui salemba dan depok Apabila
kedepannya fkui digabung menjadi RIK, harus disesuaikan juga berarti)
4) IKM FKUI selalu berupaya membina hubungan baik dengan FKUI dengan segala
struktur yang ada di dalamnya. (ini adalah kewajiban IKM FKUI terhadap relasinya
di FKUI)
5) IKM FKUI berhak untuk diakui, didukung dan difasilitasi oleh FKUI dengan segala
struktur yang ada di dalamnya. (setelah melaksanakan kewajibannya di poin
sebelumnya, hak yang didapatkan IKM FKUI ada disini)
6) Hubungan antara IKM FKUI dengan segala struktur FKUI berlandaskan prinsip
independen, saling menghargai, dan bertanggung jawab. (independen, jangan
sampai ada campur tangan pihak-pihak lain, bertanggung jawab)

Anda mungkin juga menyukai