Anda di halaman 1dari 5

unyil-Avruino ini hampir sama dengan mikrokontroler Arduino,Unyil AVRUINO bukan Arduino

tapi kompatibel dengan Arduino dan merupakan solusi murah meriah, walaupun Anda akan
direpotkan dengan mekanisme pendownloadan.lihat aja selengkapnya disini

Diposkan oleh LABOR ELEKTRONIKA INDUSTRI di 08.21


Reaksi:
Tidak ada komentar:
Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke FacebookBagikan ke Pinterest

MIKROKONTROLER ARDUINO
Arduino adalah sebuah kit elektronik open source yang dirancang khusus untuk memudahkan
setiap orang dalam belajar membuat robot atau mengembangkan perangkat elektronik yang dapat
berinteraksi dengan bermacam-macam sensor dan pengendali.

Saat ini Arduino sangat populer di seluruh dunia. Banyak pemula yang belajar mengenal
robotika dan elektronika lewat Arduino karena mudah dipelajari. Tapi tidak hanya pemula, para
hobbyist atau profesional pun ikut senang mengembangkan aplikasi elektronik
menggunakan Arduino. Bahasa yang dipakai dalam Arduino bukan assembler yang relatif sulit,
tetapi bahasa C yang disederhanakan dengan bantuan pustaka-pustaka (libraries) Arduino.

Yang terbaru adalah Arduino Uno, berikut gambarnya

Anda dapat melihat lebih jauh tentang Arduino di website http://www.arduino.cc , di sana
tersedia software Arduino yang dapat di download gratis baik untuk platform Windows, Mac,
maupun Linux. Juga tersedia panduan, contoh-contoh program dan library-library yang
memudahkan kita berinteraksi dengan bermacam-macam komponen elektronik, hardware dan
software.

Mengapa Arduino?

Tentu saja ada banyak mikrokontroler maupun platform mikrokontroler tersedia, misalnya saja
Basic Stamp-nya Parallax, BX-24-nya Netmedia, Phidget, MITs Handyboard dan lain
sebagainya. Semua alat-alat tersebut bertujuan untuk menyederhanakan berbagai macam
kerumitan maupun detil rumit pada pemrograman mikrokontroler sehingga menjadi paket
mudah-digunakan (easy-to-use). Arduino juga menyederhanakan proses bekerja dengan
mikrokontroler, sekaligus menawarkan berbagai macam kelebihan antara lain:

Murah - Papan (perangkat keras) Arduino biasanya dijual relatif murah (antara 125ribu
hingga 400ribuan rupiah saja) dibandingkan dengan platform mikrokontroler pro lainnya.
Jika ingin lebih murah lagi, tentu bisa dibuat sendiri dan itu sangat mungkin sekali karena
semua sumber daya untuk membuat sendiri Arduino tersedia lengkap di website Arduino
bahkan di website-website komunitas Arduino lainnya. Tidak hanya cocok untuk
Windows, namun juga cocok bekerja di Linux.
Sederhana dan mudah pemrogramannya - Perlu diketahui bahwa lingkungan
pemrograman di Arduino mudah digunakan untuk pemula, dan cukup fleksibel bagi
mereka yang sudah tingkat lanjut. Untuk guru/dosen, Arduino berbasis pada lingkungan
pemrograman Processing, sehingga jika mahasiswa atau murid-murid terbiasa
menggunakan Processing tentu saja akan mudah menggunakan Arduino.

Perangkat lunaknya Open Source - Perangkat lunak Arduino IDE dipublikasikan


sebagai Open Source, tersedia bagi para pemrogram berpengalaman untuk
pengembangan lebih lanjut. Bahasanya bisa dikembangkan lebih lanjut melalui pustakapustaka C++ yang berbasis pada Bahasa C untuk AVR.

Perangkat kerasnya Open Source - Perangkat keras Arduino berbasis mikrokontroler


ATMEGA8, ATMEGA168, ATMEGA328 dan ATMEGA1280 (yang terbaru
ATMEGA2560). Dengan demikian siapa saja bisa membuatnya (dan kemudian bisa
menjualnya) perangkat keras Arduino ini, apalagi bootloader tersedia langsung dari
perangkat lunak Arduino IDE-nya. Bisa juga menggunakan breadoard untuk membuat
perangkat Arduino beserta periferal-periferal lain yang dibutuhkan.

Bereksperimen dan berkreasi dengan Arduino memang mengasyikan. Jangan lupa mengunjungi
website http://www.freeduino.org , di sini dimuat link-link contoh-contoh source code dan skema
elektronik untuk dikoneksikan dengan Arduino.

Spesifikasi Arduino Duemilanove dengan ATMega 328:

Microcontroller ATmega328
Operating Voltage 5V

Input Voltage (recommended) 7-12V

Input Voltage (limits) 6-20V

Digital I/O Pins 14 (of which 6 provide PWM output)

Analog Input Pins 6

DC Current per I/O Pin 40 mA

DC Current for 3.3V Pin 50 mA

Flash Memory 32 KB of which 2 KB used by bootloader

SRAM 2 KB

EEPROM 1 KB

Clock Speed 16 MHz

Port-port yang biasanya menggunakan nama PORTA, PORTB dan seterusnya diganti dengan pin
1, 2, 3 dan seterusnya, lihat contoh program berikut ini..
/* Contoh program Arduino */
int ledPin = 13;

// LED dipasang pada pin 13

void setup()
{
pinMode(ledPin, OUTPUT);
}

// dijalankan pada saat mulai

void loop()
{
digitalWrite(ledPin, HIGH);
delay(1000);
digitalWrite(ledPin, LOW);
delay(1000);
}

// dijalankan terus menerus

// set pin sebagai output

//
//
//
//

nyalakan LED
tunggu satu detik
matikan LED
tunggu satu detik

Sayangnya, ATMega328 dengan kapasitas 32KB tidak bisa penuh dengan program kita
dikarenakan yang 2KB sudah dipakai untuk bootloader dari Arduino itu sendiri. Software IDE
yang digunakan untuk menuliskan bahasa C-nya sudah disediakan dan bisa langsung konek
dengan Arduino maupun varian dari Arduino itu sendiri. Jika Anda tertarik dengan Arduino,
serta berminat untuk mencoba software Arduino-nya, maka artikel ini akan membantu Anda,
insya Allah judulnya

Simulator Arduino menggunakan Proteus VSM


Arduinoku mendukung berbagai macam Atmel AVR

Tutorial Arduino - KLIK DISINI atau DISINI.

Tentang arduino terbaru 2010: Arduino Uno (langsung dari website asli)

(sumber indorobotika.com)

Anda mungkin juga menyukai