Anda di halaman 1dari 4

Assalamu'alaikum wa rahmatullah wa barakaatuh

50 Tanya Jawab Akidah bersama Syaikh Muhammad bin Abdul Wahhab rohimahulloh
(bagian 1)
Bagian pertama dari tiga tulisan
Diterjemahkan dari Dalaail At Tauhid
Penerjemah: Abu Muslih Ari Wahyudi (Mahasiswa UGM, Staf Pengajar Ma'had Ilmi)
Murojaah: Ustadz Abu Saad, M.A.
Pengantar Penerjemah
Pembaca yang budiman, banyak di antara kita yang sudah sekian lama memeluk agama
Islam, bahkan mungkin sejak lahir kita telah tumbuh di lingkungan keluarga muslim. Ini
merupakan nikmat yang sangat besar yang Allah karuniakan kepada diri kita,
alhamdulillah. Namun, ternyata banyak juga di antara kita yang kurang bisa mensyukuri
nikmat ini dengan baik. Buktinya alangkah banyak kita dapati masjid-masjid yang sepi
dari jama'ah, pengajian-pengajian yang pesertanya minim, rumah-rumah yang sudah
sangat sunyi dari lantunan suara al-Qur'an, dan berbagai kemaksiatan yang seolah-olah
sudah menjadi makanan sehari-hari, ya Allah ampunilah dosa-dosa kami.
Untuk itulah sudah saatnya kita kembali merenungi hakikat penciptaan kita di atas muka
bumi ini. Dalam tulisan ini kami berupaya menerjemahkan sebuah kutaib/buku kecil yang
ditulis oleh seorang Mujaddid/pembaharu dakwah dari negeri Saudi Arabia yang sudah
tidak asing lagi yaitu Syaikh Al Imam Al Mushlih Muhammad bi Abdul Wahhab AtTamimi rahimahullah. Salah satu bukti keberhasilan dakwah beliau adalah berdirinya
Negara tauhid Saudi Arabia, semoga Allah menjaganya. Karya-karya beliau di bidang
akidah sangat masyhur, di antaranya Tsalatsatul Ushul (Tiga Landasan Utama), AlQawa'idul Arba' (empat kaidah penting), Kasyfu syubuhaat (menyingkap kerancuan
penentang tauhid), Kitab Tauhid, dan lain-lain. Semoga upaya kami ini menjadi amal
shalih di sisi Allah Ta'ala, dan juga amal shalih bagi ikhwan-ikhwan yang turut
menyebarkannya.
Pertanyaan 1
Apakah tiga landasan utama yang harus diketahui setiap muslim?
Jawab:
(Yaitu) hamba harus mengenal Rabbnya, agamanya dan mengenal nabinya Muhammad
shallallahu 'alaihi wa sallam.
Pertanyaan 2
Siapakah Rabbmu?
Jawab :
Rabbku adalah Allah, Dzat yang telah mentarbiyah aku dan seluruh alam dengan nikmatnikmat-Nya, Dia-lah sesembahanku, tidak ada bagiku sesembahan selain-Nya. Dalilnya

adalah firman Allah Ta'ala yang artinya, "Segala puji bagi Allah Rabb alam semesta" (alFatihah : 1). Segala sesuatu selain Allah adalah alam, dan aku adalah salah satu bagian
dari alam.
Pertanyaan 3
Apakah makna Rabb?
Jawab:
(Rabb) artinya Dzat yang memiliki, yang disembah, yang mengatur, Dia-lah yang berhak
untuk diibadahi.
Pertanyaan 4
Dengan apakah kamu mengenal Rabbmu ?
Jawab:
Aku mengenal-Nya melalui ayat-ayat-Nya,dan makhluk ciptaan-Nya. Salah satu contoh
ayat-ayat-Nya adalah siang dan malam, matahari dan bulan. Sedangkan contoh makhluk
ciptaan-Nya adalah langit yang berlapis tujuh dan penduduknya serta segala sesuatu yang
berada di antara keduanya (antara langit dan bumi, pent). Dalilnya adalah firman Allah
Ta'ala yang artinya, "Diantara ayat ayat-Nya adalah malam dan siang, matahari dan
bulan, janganlah kamu bersujud kepada matahari dan jangan pula kepada bulan, dan
sujudlah kamu kepada Allah yang menciptakannya, jika kamu benar-benar menyembah
hanya kepada-Nya" (Fushshilat: 37).
Dan juga firman Allah Ta'ala yang artinya, "Sesungguhnya Rabbmu adalah Allah, Dzat
yang telah menciptakan langit dan bumi dalam 6 masa, kemudian Dia bersemayam di
atas 'arsy Dia menutupkan malam kepada siang yang mengikutinya dengan cepat, (dan
diciptakan-Nya pula) matahari, bulan dan bintang-bintang (masing-masing) tunduk
kepada perintah-Nya. Ketahuilah, menciptakan dan memerintah adalah hak Allah. Maha
suci Allah tuhan semesta alam" (Al A'raf: 54).
Pertanyaan 5
Apakah agamamu?
Jawab:
Agamaku Islam, dan islam itu artinya : Menyerahkan diri dan tunduk patuh hanya kepada
Allah. Dalilnya adalah firman Allah Ta'ala yang artinya, "Sesungguhnya agama yang
benar di sisi Allah hanyalah Islam" (Ali Imran: 18).
Dalil lain adalah firman Allah Ta'ala yang artinya, "Dan barang siapa mencari selain
Islam sebagai agama, maka tidak akan pernah diterima darinya dan dia di akhirat
termasuk orang orang yang merugi" (Ali Imran: 85).
Dalil lain firman Allah Ta'ala yang artinya, "Pada hari ini telah Ku sempurnakan bagimu
agamamu dan telah kucukupkan bagimu nikmat-Ku dan Aku telah ridha bagimu Islam
sebagai agamamu" (Al Maa'idah: 3).

Pertanyaan 6
Di atas prinsip apakah agama ini dibangun?
Jawab:
Agama ini dibangun diatas lima rukun: Yang pertama: Syahadah (persaksian) bahwa
tidak ada sesembahan yang hak kecuali Allah, dan Muhammad shallallahu'alaihi wa
sallam adalah hamba dan utusan-Nya, dan (kedua) engkau mendirikan shalat, (ketiga)
membayar zakat, (keempat) puasa di bulan Ramadhan dan (kelima) berangkat haji ke
baitullah jika kamu mampu menempuh perjalanan ke sana.
Pertanyaan 7
Apakah yang dimaksud dengan iman?
Jawab:
(Iman) adalah kamu mengimani Allah, para malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, para RasulNya, hari kiamat dan kamu mengimani takdir baik maupun buruk. Dalilnya adalah firman
Allah Ta'ala yang artinya, "Rasul beriman dengan apa yang di turunkan dari Rabb-nya
kepadanya, dan orang-orang mukmin juga (demikian), setiap mereka beriman kepada
Allah, para malaikat, kitab-kitab dan para Rasul-Nya" (Al Baqarah: 285).
Pertanyaan 8
Apakah yang dimaksud dengan ihsan?
Jawab:
(Ihsan) itu adalah kamu beribadah kepada Allah seolah-olah kamu melihat-Nya dan jika
kamu tidak sanggup (beribadah seolah-olah) melihat-Nya maka sesungguhnya Dia
melihatmu. Dalilnya adalah firman Allah Ta'ala yang artinya, "Sesungguhnya Allah
bersama orang-orang yang bertakwa dan orang-orang yang berbuat ihsan" (An Nahl:
128).
Pertanyaan 9
Siapakah Nabimu?
Jawab:
Nabiku Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam putra Abdullah bin Abdul Muthallib bin
Hasyim, dan Hasyim keturunan suku Quraisy, Quraisy keturunan Kinanah, Kinanah
termasuk bangsa Arab, bangsa Arab termasuk keturunan Isma'il bin Ibrahim, Ibrahim
keturunan Nabi Nuh 'alaihimush shalatu wa salam.
Pertanyaan 10
Dengan apakah beliau diangkat menjadi Nabi dan diutus menjadi Rasul?
Jawab:
Beliau diangkat menjadi nabi dengan turunnya ayat Iqra' dan diangkat sebagai Rasul
dengan turunnya ayat Al Mudatstsir.

Pertanyaan 11
Apakah mukjizat yang beliau miliki?
Jawab:
(Mukjizatnya) adalah Al Qur'an ini, yang seluruh makhluk tidak mampu membuat satu
surat pun yang sepertinya, mereka tidak mampu melakukannya meskipun sangat fasih
dalam bahasa dan sangat membenci dan memusuhi beliau dan para pengikutnya. Dalilnya
adalah firman Allah Ta'ala yang artinya, "Dan jika kamu ragu terhadap apa yang Kami
turunkan kepada hamba-Kami (Muhammad) maka datangkanlah sebuah surat saja yang
serupa dengannya, dan panggillah penolong-penolongmu selain Allah, jika kamu
termasuk orang-orang yang benar" (Al Baqarah: 23). Dan dalam ayat yang lain Allah
berfirman yang artinya, "Katakanlah: Sungguh jika manusia dan jin bersatu padu untuk
mendatangkan suatu yang serupa dengan Al Qur'an ini, niscaya mereka tidak akan
sanggup mendatangkan yang serupa dengannya, walaupun seandainya sebagian mereka
membantu sebagian yang lainnya" (Al Isra': 88).
BERSAMBUNG INSYA ALLAH

Anda mungkin juga menyukai