Anda di halaman 1dari 2
KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR SEKOLAH PASCASARJANA Gedung Andi Hakim Nasoetion Lt, 1, Telp. 0251-8628448, 8622961, 8622640, 8425411, Fax, 0251-8622986 Email :sps@ipb.ac.id Kampus IPB Darmaga, Bogor 16680 SURAT EDARAN Nomor : {2222 /rr3.10/KM/2013 TENTANG TENTANG KEWAJIBAN PUBLIKASI BAGI MAHASISWA, PROGRAM DOKTOR (53) SPs IPB Yth Dekan Fakultas se-tingkungan IPB Ketua Departemen se-lingkungan IP8 Ketua Program Stuai/Mayor se-lingkungan IPB Mahasiswa Sekolah Pascasarjana IPB itempat Dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan dan riset pascasarjana serta mengacu pada Surat Edaran Dirjen Dikti No. 152/€/T/2012 tanggal 27 Januari 2012 tentang Publikasi Karya llmiah dan Surat Edaran Dekan SPs IPB No, 1346/K13.10/KM/2007 tanggal 26 Februari 2007 tentang Kewajiban Publikasi bagi Mahasiswa Program Doktor (S3) SPs IPB, SPs IPB telah mengeluarkan Surat Edaran Dekan No. 13901/IT.3.10/KM/2012 tanggal 18 Desember 2012 tentang kewajiban publikasi bagi mahasiswa Program Doktor. Memperhatikan kinerja hasil publikasi mahasiswa Program Doktor sampai akhir November 2013 dan Rekomendasi Workshop Kewajiban Publikasi bagi mahasiswa SPs IPB pada tangga 27 November 2013, maka dipandang perlu untuk merevisi Surat Edaran Dekan SPS IPB No. 13901/IT.3.10/KM/2012 tanggal 18 Desember 2012 tersebut. Adapun ketentuan publikasi bagi semua mahasiswa Program Doktor SPs IPB yang akan melaksanakan Ujian Tertutup mulai tanggal 02 Januari 2014 adalah sebagai berikut 1. Mahasiswa harus sudah memenuhi syarat minimum publikasi atas sebagian atau seluruh isi disertasinya sebagai penulis pertama dengan dosen pembimbing sebagai penulis korespondensi pada jurnal ilmiah nasional dan internasional dengan ketentuan : ‘A. Mahasiswa jalur perkuliahan (by course) : * | Publikasi pada Jurnal Internasional a. Publikasi artikel pada jurnal ilmiah internasional bereputasi (terindeks Scopus/is! Thomson dan dengan impak faktor sedang/tinggi, yaitu minimum 1,0) dengan status minimal lolos penelaahan awal oleh pengelola jurnal untuk diteruskan ke mitra bestari, atau KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR SEKOLAH PASCASARJANA Gedung Andi Hakim Nasoetion Lt. 1, Telp. 0251-8628448, 8622961, 8622640, 8425411 Fax, 0251-8622986 Email :sps@ipb.ac.id Kampus IPB Darmaga, Bogor 16680 b. Publikasi artikel pada jurnal ilmiah internasional bereputasi (terindeks Scopus/IS! Thomson dan dengan impak faktor rendah, yaitu di bawah 1,0) dengan status minimal lolos penelaahan J (reiview 1) oleh mitra bestari dengan perbaikan, atau . Publikasi artikel pada jurnal ilmiah internasional (peer reviewed tetapi tidak terindeks Scopus/ISI Thomson) dengan status minimal telah lolos penelaahan 2 (review 2) oleh mitra bestari, atau d. Publikasi artikel berbahasa Inggris pada jurnal ilmiah nasional terakreditasi DIKTI minimal dengan status telah diterima untuk dipublikasi (accepted for publication), dan * Publikasi pada Jurnal tImiah Nasional @. Publikasi artikel pada jurnal ilmiah nasional terakreditasi DIKTI dengan status minimal lolos penelaahan mitra bestari dengan perbaikan, atau b, Publikasi artikel pada jurnal ilmiah nasional terakreditasi LIPI dengan status minimal telah diterima untuk diterbitkan (accepted for publication), atau ©. Publikasi pada Prosiding Seminar bertaraf Internasional bereputasi (terindeks Scopus/ISI Thomson) dengan status telah dipresentasikan secara oral oleh mahasiswa yang bersangkutan dan telah dipublikasik dalam prosiding seminar tersebut. 8. Mahasiswa jalur penelitian (by research) : @. Menyerahkan 1 (satu) artikel untuk diterbitkan pada jurnal ilmiah internasional bereputasi (terindeks Scopus/Is! Thomson) dalam status proses review 2, dibuktikan dengan tanda bukti dari dewan redaksi, dan b. Menyerahkan 1 (satu) artikel untuk jurnal ilmiah internasional dengan status diterima untuk diterbitkan (accepted for publication), dan Menyerahkan 1 (satu) artikel pada jurnal ilmiah nasional terakreditasi dengan status published/telah terbit. 2. Bagi program studi/mayor yang selama ini telah mampu membina mahasiswa untuk mencapai baku di atas ketentuan minimal ini dapat memberlakukan ketentuan yang lebih tinggi 3. Ketentuan ini diberlakukan mulai 02 Januari 2014, yee} & jp ile. Darul Syah, M.Se.Agr NIP. 196508141950021001

Anda mungkin juga menyukai