Anda di halaman 1dari 2

LOKASI INFARK

Selain ukuran , lokasi infark merupakan diterminan penting dari fungsi ventrikel.IM
dapat diterima pada dingding anterior, septum, lateral, posterior, ventrikel kiri.
Dalam beberapa tahun ini, klinisi mengakui adanya dan makna kliniks IM yang
terjadi pada ventrikel kanan.
1. Ventrikel kiri anterior
Infark dinding anterior ventrikel kiri dan septum inter ventrikel disebabkan
oleh oklusi arteri koronaria desenden anterior kiri ( left anterior descending,
LAD). Arteri koroneria LAD menyuplai darah terkoksigenasi kedinding anterior
ventrikel kiri, septum interventrikel, dn jaringan ventrikel. IM dinding antero
septal adalah tipe infark yang makin sering terjadi dan memiliki potensi
untuk menyebabkan sejumblah disfungsi ventrikel kiri yang signifikan. Pasien
dengan IM anteroseptal berisiko tinggi mengalami gagal jantung, edema
paru, shok kardiogenik, dan kematian karna pompa yang tidak adekuat.
Dingding aretero septal IM juga berkaitan dengan peningkatan risiko
gangguan konduksi intra ventrikel, seperti blok cabang berkas dan blok
fasikular, yang juga dikenal sebagai hemiblok.
2. Ventrikel kiri posterior dan lateral
Infark dingding posterior dan lateral ventrikel kiri disebabkan oleh opklusi
pembuluh darah sirkumpleks kiri. Selain menyuplai darah yang teroksigenasi
kedingding posterior dan lateral, p-embuluh darah sirkumplek kiri adalah
sumber suplai darah kenodus sinoatrial (SA) pada sekitar 50% dan kenodus
AV pada sekitar 10% populasi. Infark dingding posterior dan lateral jarang
terjadi dari pada infark dingding arteriseptal. Walaupaun nekrosis otot terjadi
pada IM dingding posterior dan lateral, dampak pada fungsi ventrikel kiri
biasanya lebih kecil dibandingkan dengan pasien IM arteroseptal. Pasien
dengan IM dinding posterior atau lateral juga resiko mengalami disritmia
yang berkaitan dengan disfungsi nodus SA atau AV. Contohnya meliputi henti
sinus, wandering atrial pesmeker, sinus pause, atau irama taut.
3. Vebtrikel kiri inferior
Infark dinding inferior disebabkan oleh oklusi arteri koronari kanan. Arteri
koronari kanan menyuplai darah yang teroksigenasi kedinding inferior dan
ventrikel kanan. Selain itu, arteri koronaria merupakan sumber suplai darah
kenodus SA pada sekitar 50% populasi dan nodus AV pada sekitar 90%
populasi. Infark dinding inferior jarang terjadi dari pada IM anteroseptal,
tetapi lebih sering terjadi dari pada IM dinding Posterior atau lateral. Dampak
potensial pada fungsi ventrikel kiri biasanya kurang pada pasien dengan IM
dinding inferior dari pada pasien dengan infark dinding anteroseptal. Karena
arteri koronaria kanan menyupalai darah yang teroksigenasi kebanyak
jaringan konduksi, pasien sering beresiko mengalami disritmia yang
berhubungan dengan perubahan fungsi nodus SA dengan AV.
4. Ventrikel kanan

Areteri koronaria kanan menyuplai darah kedinding inferior dan ventrikel


kanan. Akibatnya, penyakit arteiri koronaria kanan yang menyebabkan IM
dinding inferior cendrung dikaitakan dengan infark ventrikel kanan yang
bersamaan. Sekitar 30% sampai 50% pasien dengan IM dinding inferior
melibatkan ventrkel kanan yang terkait. Pasien dapat mengalami gangguan
hemodinamika signifikan akibat disfungsi di ventikel. Disritmia yang terkait
mencakup disfungsi nodus SA dan AV.

Anda mungkin juga menyukai