Anda di halaman 1dari 9

[INFO] Antenna dan Apa itu MIMO?

Halo agan-agan,
Selamat pagi!
Setelah kita bahas mengenai frekuensi di postingan2 sebelumnya. Kali ini
kami akan membahas soal antenna dan MIMO (Multiple Input Multiple
Output).
Pertanyaan:
Apa sih sebenarnya kegunaan dari antenna? Kalo saya ganti antenna bisa
nambah jangkauan wifi tuh... Apa ini memperkuat power dari wireless
router saya?
Jawaban:
Kami coba jelaskan ya, gan
Antenna adalah perangkat pasif.
Antenna tidak dapat memperkuat power / tenaga dari Wireless Router.
Jadi kalau wireless router agan dilepas antennanya, maka bentuk sinyal
nya akan berubah. Seperti pada gambar di bawah ini, kita bisa lihat contoh
pada keadaan ketika:
1.

Tidak menggunakan antenna

2.

Menggunakan antenna omni 2 dBi

3.

Menggunakan antenna omni 5 dBi

Spoiler for penjelasan:

Pertanyaan:
Ooo... begitu rupanya gan

. Nah kemudian saya ada pertanyaan

lagi nih. Kalau wireless router saya di rumah kan saya punya yang 1
antenna, gan. Koq ga bisa nyampe ke lantai 3 sih? Padahal saya sudah
pake antenna yang 9 dBi....?
Jawaban:
Karena agan menggunakan perangkat wireless router dengan 1 antenna,
maka ibaratnya agan punya rumah dengan 1 pintu. Jadinya orang hanya
bisa keluar masuk lewat 1 pintu tersebut.
Kita ambil contoh semisal kalau rumah agan kita tambah lagi 1 pintu di
belakang rumah. Jadi nya kan ada 2 pintu, gan. Nah, menggunakan 2 pintu
itu akan lebih banyak orang yang bisa keluar masuk ke rumah agan. Ini kita
analogikan sebagai penggunaan wireless router dengan 2 antenna
Pada wireless router dengan 1 antenna, teknologi yang digunakan adalah
Single Input Single Output (SISO).
Pada wireless router dengan 2 antenna, menerapkan teknologi Multiple
Input Multiple Output (MIMO).
Teknologi MIMO ini lah yang menyebabkan agan-agan merasa jangkauan
yang didapat semakin luas ketika menggunakan wireless router dengan 2
antenna.
Karena pada proses transmit (pengiriman data dari wireless router),
gelombang sinyal memilki kesempatan lebih besar untuk mencapai target
seperti pada gambar di bawah ini:
Spoiler for teknologi MIMO:

Tentunya kondisi pada gambar di atas juga harus diseimbangkan


dengan menggunakan perangkat klien yang mendukung MIMO juga,
gan

Karena kalau hanya wireless router nya saja yang memiliki fungsi MIMO,
dan perangkat klien nya hanya memiliki fungsi SISO saja maka kinerja nya
juga tidak akan maksimal
Oleh sebab itu, kalau agan-agan ingin mendapatkan cakupan wifi yang
lebih jauh....
Quote:Selain menggunakan wireless router dengan teknologi MIMO,
pastikan perangkat client (USB Wifi atau PCI Card Wifi) nya juga
sudah mendukung teknologi MIMO.

Sekedar informasi, ASUS USB Adapter tipe USB-AC56 sudah dilengkapi


teknologi MIMO. Pastinya akan menjadi teman terbaik untuk RT-N56U / RTN66U / RT-AC66U / RT-AC68U / DSL-N55U.
Spoiler for USB-AC56:

Semoga ini bisa menjadi informasi yang bermanfaat bagi agan-agan


sekalian
Salam,
ASUS Wireless Representative

Teknologi Antenna MIMO


BY ALI H JUNE 24, 2009

By Ki Grinsing
Teknologi Antenna Multiple-Input-Multiple-Output
Yang Bisa Meningkatkan Kecepatan Dan
Jangkauan Jaringan Wireless

Apa itu MIMO dan Channel


Bonding
IEEE 802.11n dibuat berdasarkan standard
sebelumnya 802.11 dengan menambahkan
Multiple-Input-Multiple-Output (MIMO) dan operasi
Channel-bonding / 40 Mhz pada layer Physical, dan
aggregasi frame pada layer MAC.
MIMO menggunakan beberapa antenna
transmitter dan receiver untuk memperbaiki
kinerja systemnya. MIMO adalah technology yang
menggunakan beberapa antenna untuk secara
koheren mengurai lebih banyak informasi

dibanding menggunakan satu antenna tunggal.


Dua keuntungan penting yang diberikan kepada
802.11n adalah keragaman antenna dan
multiplexing spatial.
Teknology MIMO mengandalkan sinyal-2 dari
berbagai arah. Sinyal-2 dari berbagai arah ini
adalah pantulan sinyal-2 yang sampai pada
antenna penerima beberapa saat setelah transmisi
sinyal utama yang satu garis (Line of sight)
sampai. Pada jaringan 802.11a/b/g yang bukan
MIMO, sinyal-2 dari berbagai arah ini diterima
sebagai interferensi yang hanya mengurangi
kemampuan penerima untuk mengumpulkan
informasi yang ada dalam sinyal. Technology MIMO
menggunakan sinyal dari berbagai arah ini untuk
menaikkan kemampuan receiver untuk mengurai
informasi yang dibawah oleh sinyal ini.

Teknology MIMO Sinyal LoS

Spatial Division Multiplexing


(SDM)
Satu lagi kemampuan teknologi MIMO ini adalah
Spatial Division Multiplexing (SDM). SDM
melakukan multiplexing secara spatial beberapa
stream data independent, secara simultan di
transfer didalam satu spectral channel bandwidth.
MIMO SDM dapat secara significant menaikkan
aliran data seiring naiknya jumlah stream data
yang berserakan bisa diurai. Setiap stream data
berserakan ini memerlukan suatu antenna yang
berlainan pada kedua transmitter dan receiver.
Sebagai tambahan, technology MIMO memerlukan
suatu rantai frequency yang terpisah dan juga
converter analog-to-digital untuk masing-2
antenna MIMO yang dalam proses conversi ini
memerlukan biaya implementasi yang lebih tinggi
dibanding dengan system teknologi non-MIMO.

Channel Bonding
Channel Bonding, yang juga dikenal dengan
channel 40 MHz, adalah teknologi ke dua yang
dipasang pada standard 802.11n yang dapat
secara simultan menggunakan dua channel
terpisah yang tidak saling tumpang tindih untuk
mentransfer data. Channel bonding menaikkan
jumlah data yang dapat ditransmisikan. Operasi
Modus 40 MHz menggunakan dua band 20 MHz
yang berdekatan. Hal ini membuat pendobelan
langsung dari rate data PHY dari suatu channel

band tunggal 20 MHz. (Perlu dicatat bahwa MAC


dan level aliran user tidak akan dobel).
Teknologi arsitektur coupling MIMO dengan
channel bandwidth yang lebih lebar menawarkan
peluang menciptakan pendekatan yang sangat
powerful dan cost-efektif untuk meningkatkan rate
transfer physical.
Technology MIMO ini banyak diadopsikan kepada
banyak piranti wireless dari kartu jaringan wireless
sampai wireless router seperti WRT160N Linksys
RangePlus wireless broadband router, DIR-615 DLink wireless router dll. Dengan menggunakan
piranti wireless yang berteknologi MIMO ini akan
meningkatkan kinerja jaringan wireless di rumah
anda dari kecepatan dan jangkauannya juga. Hal
ini akan menjadi optimum jika kedua ujung piranti
menggunakan teknologi yang sama, yaitu
teknologi MIMO.
Jika anda membangun suatu infrastructure
jaringan komputer di kantor atau di rumah, ada
baiknya mempergunakan piranti wireless yang
berteknologi MIMO ini demi kehandalan jaringan
wireless anda.

Anda mungkin juga menyukai