Anda di halaman 1dari 5

Biopsy : pengambilan atau pemeriksaan biasanya mikroskopik, jaringan dari tubuh organisme.

Nausea : mual
Vomiting : muntah
Ulserasi dan peradangan lapisan dalam usus besar menyebabkan gejala sakit perut, diare, dan
perdarahan rektum.
Kegunaan Pemeriksaan Endoskopi Saluran Cerna:
Endoskopi sangat bermanfaat, disamping untuk mengetahui bagaimana keadaan bagian dalam
saluran cerna (luka, perladangan, daging tumbuh, kelaminan bentuk saluran cerna, dll.) dan
sering juga digunakan untuk mengambil contoh jaringan bagian dalam (biopsy) guna
pemeriksaan lebih lanjut.
Endoskopi saluran cerna dapat juga mendeteksi kanker dini atau membedakan antara lesi
kanker dengan bukan kanker melalui biopsy pada tempat yang dicurigai.
JENIS ENDOSKOPI SALURAN CERNA
Istilah endoskopi berbeda - beda tergantung dari bagian dalam tubuh mana yang diperiksa,
diantaranya:

Gastroskopi (Saluran cerna bagian atas)

Kolonoskopi (Usus besar / saluran cerna bagian bawah)

Endoscopic. Retrograde Chlolangio Pancreatography / ERCP ( Saluran Empedu dan


Pancreas)

Esofagoskopi

Duodenoskopi

Fungsi.info Sinar X atau X-ray adalah salah satu alat yang dapat memancarkan sinar
elektromagnet. Sinar-X ini mempunyai bentuk yang serupa dengan sinar cahaya biasa,
inframerah dan gelombang radio.
Yang membedakan sinar x dengan cahaya biasa adalah dari segi panjang gelombangnya.
Sinar-X mempunyai gelombang yang pendek berukuran 10-7 hingga 10-9.
Mesin x-ray atau sinar x dan fungsinya
Dalam bidang kesehatan

Ilmu kedokteran : sinar x dapat digunakan untuk melihat kondisi tulang, gigi serta organ
tubuh yang lain tanpa melakukun pembedahan langsung pada tubuh pasien. Biasanya,
masyarakat awam menyebutnya dengan sebutan FOTO RONTGEN.

Sinar-X digunakan untuk mengambil gambar foto yang dikenal sebagai radiograf. SinarX boleh menembusi badan manusia tetapi diserap oleh bahagian yang lebih tumpat
seperti tulang. Gambar foto sinar-X digunakan untuk mengesan kecacatan tulang,
mengesan tulang yang patah dan menyiasat keadaan organ-organ dalam badan.

Sinar-X digunakan untuk memusnahkan sel-sel kanker. Hal ini dikenal sebagai
radioterapi.

Dalam bidang Perindustrian, memeriksa retakan dalam struktur plastik dan


getah

CT scan sebaiknya digunakan untuk :

Menilai kondisi pembuluh darah misalnya pada penyakit jantung koroner, emboli paru,
aneurisma (pembesaran pembuluh darah) aorta dan berbagai kelainan pembuluh darah
lainnya.

Menilai tumor atau kanker misalnya metastase (penyebaran kanker), letak kanker, dan
jenis kanker.

Kasus trauma/cidera misalnya trauma kepala, trauma tulang belakang dan trauma
lainnya pada kecelakaan. Biasanya harus dilakukan bila timbul penurunan kesadaran,
muntah, pingsan ,atau timbulnya gejala gangguan saraf lainnya.

Menilai organ dalam, misalnya pada stroke, gangguan organ pencernaan dll.

Membantu proses biopsy jaringan atau proses drainase/pengeluaran cairan yang


menumpuk di tubuh. Disini CT scan berperan sebagai mata dokter untuk melihat lokasi
yang tepat untuk melakukan tindakan.

Alat bantu pemeriksaan bila hasil yang dicapai dengan pemeriksaan radiologi lainnya
kurang memuaskan atau ada kondisi yang tidak memungkinkan anda melakukan
pemeriksaan selain CT scan.
CT SCAN (COMPUTERIZED AXIAL TOMOGRAFI)
CT Scan adalah suatu prosedur yang digunakan untuk mendapatkan gambaran dari berbagai
sudut kecil dari tulang tengkorak dan otak
Disfagia adalah istilah medis untuk gejala kesulitan menelan
Adenokarsinoma adalah kanker yang dimulai di sel yang melapisi organ-organ internal tertentu
dan yang memiliki properti mirip kelenjar.
Pemeriksaan Fungsi Tubuh dengan MRI
FRIDAY, MARCH 15, 2013

Teknologi medis dewasa ini semakin berkembang. Pendeteksian kelainan dalam tubuh akan
lebih akurat dengan menggunakan peralatan medis masa kini, seperti Magnetic Resonance
Imaging atau MRI. MRI digunakan untuk mendeteksi kelainan fungsi tubuh, seperti kelainan
otak

dan

saraf

tulang

belakang.

MRI bekerja dengan memanfaatkan medan magnet, bukan dengan menggunakan sinar X.
Terutama untuk mendeteksi jaringan lunak, seperti spinal cord atau saraf sumsum tulang
belakang, terlebih untuk infark akut yang bila dilakukan dengan scanning biasa akan sulit
terlihat.
MRI merupakan peranti diagnostik yang dapat memeriksa dan mendeteksi tubuh. Dengan MRI,
memungkinkan molekul-molekul dalam tubuh bergerak dan bergabung sehingga menimbulkan
beberapa sinyal. Sinyal tersebut lalu diproses oleh komputer menjadi gambaran yang jelas
mengenai keadaan struktur di dalamnya
Aglutinasi dalam kedokteran dan zoologi adalah penggumpalan dalam suatu cairan akibat
pemberian suatu bahan ke dalamnya. Kata berasal dari bahasa Latin agglutinare, yang berarti
"untuk menempel pada". Contoh yang aglutinasi adalah peristiwa penggumpalan protein dalam
darah sebagai reaksi atas pemberian suatu antigen.

Jika HPHT Ibu ada pada bulan Januari Maret


Rumusnya: (Tanggal + 7 hari), (bulan + 9), (tahun + 0).
Misal, HPHT 10 Januari 2010, maka perkiraan lahir (10+7), (1+9), (2010 + 0) = 17-10-2010 atau
17 Oktober 2010.
Jika HPHT Ibu ada pada bulan April Desember
Rumusnya: (Tanggal + 7 hari), (bulan 3),(Tahun + 1).
Misal, HPHT 10 Oktober 2010, maka perkiraan lahir (10 + 7), (10 3), (2010 + 1) = 17-7-2011
atau 17 Juli 2011.
PRIMARY SURVEY
Primary survey adalah suatu penilaian sistematis dari suatu keadaan yg mengancam jiwa.Keadaan yg
mengancam jiwa didefinisikan sebagai berikut :
1.Sumbatan jalan napas (Obstructed Airway)
2.Tidak bernapas (No Breathing)
3.Tidak ada sirkulasi ( No Circulation)
4.Perdarahan yg besar (Profuse Bleeding)
5.Syok (Shock)
Primary survey adalah penilaian awal terhadap pasien, bertujuan untuk mengidentifikasi secara
cepat dan sistematis dan mengambil tindakan terhadap setiap permasalahan yang mengancam
jiwa(European Resusitasion, 2005)
Primary survey harus dilakukan dalam waktu tidak lebih dari 2-5 menit. Penanganan yang
simultan terhadap trauma dapat terjadi bila terdapat lebih dari satu keadaan yang mengancam
jiwa(Wilkinson, 2000).
Primary survey adalah tahapan pertama seorang first aider melakukan pertolongan setelah
korban berada di tempat yang aman. Dalam primary survey dilakukan analisa DRABC. RJP
dilakukan jika diperlukan.
Setelah tahapan Primary Survey ini dilaksanakan, jika korban telah sadar, maka tahapan
selanjutnya adalah dengan Secondary Survey. Pada tahapan ini First Aider akan menganalisa
semua luka yang ada pada tubuh korban, mencatat semua temuan, dan memberikan
pertolongan pertama jika diperlukan dan memungkinkan. Mungkin pada korban ada luka bakar,
luka patah tulang, luka terbuka, bahkan luka sengatan binatang berbisa.
Luka tembus pada dada

Pneumotoraks terbuka
Pneumotoraks terbuka terjadi bila lubang dalam dinding dada cukup besar untuk
memungkinkan udara mengalir dengan bebas masuk dan keluar ronggga toraks bersama
setiap upaya pernapasan.

Karena dorongan udara melalui lubang dalam dinding dada

menghasilkaan bunyi menghisap, cedera demikian disebut sucking wounds dada. Pada pasien
ini, bukan hanya paru yang kolaps, tetapi struktur mediastinum(jantung dan pembuluh darah
besar) bergeser ke arah sisi yang tidak cedera bersama setiap kali inspirasi dan pada arah
yang berlawanan dengan setiap kali ekspirasi. Ini disebut mediastinal flutter dan kondisi sini
mengakibatkan masalah sirkulasi yang serius.
Tamponade jantung adalah sindrom klinik dimana terjadi penekanan yang cepat atau lambat
terhadap jantung akibat akumulasi cairan, nanah, darah, bekuan darah, atau gas di
perikardium, sebagai akibat adanya efusi, trauma, atau ruptur jantung (Spodick, 2003)
Tamponade jantung merupakan kompresi akut pada jantung yang disebabkan oleh peningkatan
tekanan intraperikardial akibat pengumpulan darah atau cairan dalam pericardium dari rupture
jantung, trauma tembus atau efusi yang progresif (Dorland, 2002 : 2174).

Anda mungkin juga menyukai