Anda di halaman 1dari 1

KAMIS, 25 FEBRUARI 2016

SEPAK BOLA

15

PSSI segera Aktif Kembali

Hari Penghakiman
Lain untuk Van Gaal

Jika pilihan
pencabutan
pembekuan
tersebut diambil,
pemerintah tetap
akan menyertakan
persyaratan.

SUASANA murung di
Manchester United
sedikit terobati ketika
MU menang 3-0 atas
Shrewsbury di Piala FA.
Namun, arsitek Louis
van Gaal harus lolos dari ujian
sesungguhnya, yakni saat kedatangan Midtjylland di Old
Trafford pada laga kedua babak 32 besar Liga Europa, dini
hari nanti.
Pada laga kedua yang dimainkan di Denmark, pekan
lalu, MU harus menelan pil pahit kalah 1-2. Bagi warga lokal,
kekalahan itu merupakan aib
yang sangat memalukan. Koran lokal Manchester Evening
News bahkan menulis Van Gaal
langsung dipecat keesokan
harinya.
Hingga saat ini, si Tulip
Besi memang masih duduk
di singgasananya. Namun, ia
menyadari hanya tiket ke 16
besar Liga Europa yang bisa
memperpanjang napasnya di
Manchester, apalagi ia pernah
bertekad menyeriusi salah
satu jalur
menuju
Liga

SATRIA SAKTI UTAMA

A R A PA N p a ra
penggemar sepak
bola untuk bisa
melihat kembali
denyut sepak bola nasional dipastikan bakal segera
terkabul.
Pasalnya, Menteri Pemuda
dan Olahraga Imam Nahrawi
sudah menyanggupi arahan
Presiden Joko Widodo untuk
mengkaji rencana pencabutan
pembekuan PSSI dan sesegera
mungkin akan melaporkan
hasilnya. Kajian dalam berbagai aspek, kata Menpora, tentu
saja tetap mengedepankan
esensi reformasi atau pembenahan tata kelola sepak bola
nasional.
Selama satu hingga dua
hari, segera diumumkan nasib
PSSI di tengah pembekuan.
Saya akan sampaikan hasil
kajian secara menyeluruh
kemungkinan pencabutan
pembekuan PSSI secepat
mungkin kepada Presiden,
ujar Imam kepada wartawan
seusai pertemuan dengan Presiden, Wakil Presiden Jusuf
Kalla, dan Ketua Komite Ad
Hoc Agum Gumelar di Istana
Merdeka Jakarta, kemarin .
Dalam pertemuan yang
berlangsung dalam suasana
penuh kekeluargaan dan dipimpin langsung oleh Presiden Jokowi itu, baik Wapres,
Menpora maupun Agum telah
menjelaskan standing point
masing-masing tentang tujuan
reformasi dan kelanjutan PSSI

ANTARA/PUSPA PERWITASARI

PENENTUAN STATUS: Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi pamit kepada pers di kompleks Istana Negara seusai rapat terbatas di
Jakarta, kemarin. Pemerintah akan mengkaji lagi status pembekuan PSSI dalam waktu satu hingga dua hari ke depan.
bagi kepentingan berbagai
ajang internasional.
Setelah itu, Presiden menginstruksikan Menpora untuk
dalam satu dua hari mendatang mengkaji kemungkinan
pencabutan pembekuan PSSI.
Rencana pencabutan tentu
saja dengan syarat tidak lagi
ada pengaturan skor, pengemplangan pajak, memperhatikan pembayaran pemain,
dan perangkat pertandingan
serta lain-lain yang selama ini
melatarbelakangi pembekuan
PSSI.
Pemerintah, kata Imam,
pada prinsipnya tak ingin
sanksi FIFA kepada Indonesia berlarut-larut. Pasalnya,
timnas harus mempersiapkan

diri menghadapi SEA Games


2017 dan Asian Games 2018.
Ini bukan soal kalah atau
menang, melainkan demi
kepentingan sepak bola yang
lebih baik, khususnya menjelang SEA Games 2017 dan
Asian Games 2018.
Selain itu, lanjut Imam, tata
kelola sepak bola nasional
sudah menunjukkan perbaikan. Berbagai turnamen yang
digelar, seperti Piala Presiden,
telah menunjukkan perbaikan
dari sisi transparansi, pembayaran pajak, penghentian
peng aturan skor dan sebagainya. Perbaikan yang lebih
baik itu tentu saja menjadi
pelajaran bagi pengurus PSSI
di masa depan.

Harus sesuai statuta


Sementara itu, juru bicara
Kemenpora Gatot S Dewa Broto
menyebutkan bahwa jika pilihan pencabutan pembekuan
tersebut diambil, pemerintah
tetap akan menyertakan sejumlah persyaratan. Salah
satunya ialah kongres luar
biasa (KLB). Soal KLB juga
sudah disepakati Agum Gumelar. Agum minta 1 tahun,
tetapi Menpora dalam rencana
kajiannnya akan minta 6 bulan
(lebih cepat), jelas Gatot.
Sebelumnya, Agum menegaskan bahwa pemerintah dipastikan akan mencabut pembekuan PSSI. Soal
keharus an menggelar KLB,
Agum menyatakan harus ber-

dasarkan statuta.
PSSI akan diaktifkan kembali. Kita akan sama-sama
awasi reformasi PSSI yang diaktifkan kembali secepatnya.
Untuk KLB, tentu harus melalui jalur statuta, ujar mantan
Ketua PSSI dan KONI itu.
Saya sudah laporkan ke
FIFA malam ini. Tadi saya sudah minta izin ke Presiden untuk lapor ke FIFA, dan beliau
mempersilakan. Kita laporkan
sinyal positif ini. Kita tunggu
saja kalau pembekuan segera
dicabut, sanksi FIFA dicabut
juga dan selesailah masalah,
ujarnya. (Pol/R-3)

satria
@mediaindonesia.com

Louis van Gaal


AP/JON SUPER

Champions.
Kini, kami harus
mengalahkan Midtjylland dan itu tidak akan
mudah karena mereka
tim yang terorganisasi.
Namun, peluang kami lolos
masih terbuka lebar, kata
mantan pelatih tim nasional
Belanda itu.
Ketika tumbang di Denmark,
Van Gaal tak segan mengambinghitamkan panjangnya daftar cedera MU. Jelang leg dua
ini, ia harus melihat ketersediaan pemain yang fit untuk
diturunkan, terutama di lini
belakang, agar tidak kebobolan
lebih banyak.
Di bawah mistar, Sergio
Romero bersiap turun jika
ce dera lutut David de Gea
tak bisa sembuh tepat waktu.
Di lini pertahanan, Van Gaal
bakal kekurangan stok fullback karena Matteo Darmian,
Phil Jones, Ashley Young, Marcos Rojo, Antonio Valencia, dan
Luke Shaw cedera.
Sebaliknya, striker Wayne
Rooney dipastikan absen karena masih cedera lutut hingga
dua bulan ke depan. Kondisi
winger Jesse Lingard masih
akan dilihat sebelum kick-off
karena ia menderita sakit
ringan di kakinya saat mengalahkan Shrewsbury.
Bagi Midtjylland, kemenangan atas United, pekan
lalu, merupakan laga perdana
yang mereka mainkan dalam
dua bulan. Jika mampu mempertahankan keunggulan dan
lolos ke 16 besar, itu merupakan fase terjauh yang pernah
mereka capai di kompetisi
Eropa.
Di laga lainnya, Liverpool
bakal menjamu Augsburg di
Anfield dengan agregat 0-0.
Hal yang sama dialami Wakil
Liga Primer lainnya, Tottenham Hotspur. Mereka kedatangan Fiorentina dengan
agregat 1-1. (AFP/Ash/R-3)

Anda mungkin juga menyukai