Anda di halaman 1dari 4

IKATAN AKUNTAN INDONESIA

Latihan Soal SPT Masa PPN


TIPS
1. Baca dengan cermat Peraturan Direktur Jenderal Pajak Nomor Peraturan Dirjen Pajak 44/PJ/2010 tanggal 6 Oktober 2010 Tentang Bentuk, Isi, dan Tata Cara Penyampaian Surat
Pemberitahuan Masa Pajak Pertambahan Nilai (SPT MASA PPN).
2. Baca dengan cermat Peraturan Dirjen Pajak - 13/PJ/2010 tanggal 24 Maret 2010 tentang
Bentuk, Ukuran, Prosedur Pemberitahuan Dalam Rangka Pembuatan, Tata Cara Pengisian
Keterangan, Tata Cara Pembetulan Atau Penggantian, Dan Tata Cara Pembatalan Faktur
Pajak.
3. Baca dengan cermat Peraturan Dirjen Pajak - 65/PJ/2010 tanggal 31 Desember 2010
tentang Perubahan Atas Peraturam Dirjen Pajak Nomor PER-13/PJ./2010 tentang Bentuk,
Ukuran, Prosedur Pemberitahuan Dalam Rangka Pembuatan, Tata Cara Pengisian
Keterangan, Tata Cara Pembetulan Atau Penggantian, Dan Tata Cara Pembatalan Faktur
Pajak.
4. Baca Instruksi Soal Lebih Dahulu

PT Sutera Halus merupakan perusahaan manufaktur yang memproduksi aneka karpet,


permadani dan kain tekstil (asumsikan tidak terutang PPnBM). Berikut identitas perusahaan :
Nama
NPWP
Alamat
Telp
Pengukuhan PKP
Direktur

:
:
:
:
:
:

PT Sutera Halus
01.000.000.8.001.000
Jl. Magelang Km 9,5 Sleman, Yogyakarta
0274-123456
10 Januari 2006
Sandy Tri Nugraha, SE, Ak

Bukti pemungutan PPN atas perolehan BKP dan JKP adalah faktur pajak yang memenuhi
kriteria Pasal 13 ayat (5) UU PPN atau dokumen yang diperlakukan sama dengan Faktur
Pajak, kecuali soal menyebutkan lain

Berikut transaksi yang terjadi selama bulan Januari 2011 :


Penjualan/Penyerahan BKP - JKP
Tanggal
1

Ekspor permadani kelas 1 ke Al Arabian Estate (Arab Saudi) senilai Rp


950,000,000 dengan Pemberitahuan Ekspor Barang No 001

Menjual karpet secara konsinyasi kepada PT Jumbo Interland (Jakarta, NPWP


02.000.000.6.001.000) senilai Rp 200,000,000

Ekspor permadani kelas 2 ke Amanah Raya Berhard (Malaysia) senilai Rp


450,000,000 dengan Pemberitahuan Ekspor Barang No 002

Menjual karpet secara tunai kepada PT Aman Intrasco (Bandung, NPWP


01.357.467.8-028.000) senilai Rp 440,000,000 (termasuk PPN)

01.357.467.8-028.000) senilai Rp 440,000,000 (termasuk PPN)


7

Diterima pengembalian 10 karpet karena ada kerusakan dari PT Busan Raya


(Surabaya, NPWP 01.743.906.8-045.000). Nota Retur No NR-001/I/SP/11 senilai
Rp 30,000,000

Menerima uang muka sebesar Rp 90,000,000 dari PT Indonesia Persada


(Yogyakarta, NPWP 01.310.870.9-074.000) atas penjualan permadani sebesar Rp
690,000,000. Atas transaksi tersebut, barang sudah diserahkan seluruhnya pada
tanggal yang sama

10
Mengirimkan tagihan kepada PT Astra Agro Lestari (Jakarta, NPWP 02.123.786.2102.000) atas penjualan bulan Nopember 2010 senilai Rp 543,000,000
12

Menerima uang muka dari PT Indah Berliana (Jakarta, NPWP 01.533.008.7103.000) sebesar Rp 75,000,000 sebagai pesanan atas 100 buah permadani yang
nilainya total sebesar Rp 350,000,000. Penyerahan barang baru akan dilakukan
bulan depan.

15

Dijual karpet senilai Rp 500,000,000 kepada PT Wangi Kasturi (Cirebon, NPWP


02.027.206.8-104.000). Atas penjualan tersebut diberikan diskon sebesar 5%

20

Diterima pelunasan piutang dari CV Alam Kencana (Sleman, NPWP 01.587.029.8105.000) atas penjualan barang pada bulan Oktober 2010.

25

Dijual tunai kepada Bendahara Dinas Sosial Kabupaten Bantul karpet senilai Rp
100,000,000 (NPWP 02.150.225.7-106.000) belum termasuk PPN.

Pembelian / Perolehan BKP-JKP


1

Dibeli tunai bahan berupa benang ulat sutera dari PT Sutera Murbei (Kulon Progo,
NPWP 01.231.153.6-115.000) senilai Rp 900,000,000.

Diterima benang ulat sutera dari PT Sutera Murbei (Kulon Progo, NPWP
01.231.153.6-115.000) senilai Rp 1,200,000,000. Atas transaksi tersebut
dibayarkan uang senilai Rp 600,000,000

Membayar jasa konsultan dari KAP Drs Kumalahadi atas jasa konsultasi
manajemen senilai Rp 100,000,000 (Yogyakarta, NPWP 02.929.082.2-115.000)

12

Membayar sewa gudang kepada CV Sarana


01.822.336.2-118.000) senilai Rp 100,000,000

16

Dibayar tagihan rekening telepon dari PT Telkom (Jakarta, NPWP 03.096.011.6121.000) senilai Rp 44,000,000 (termasuk PPN)

17

Dibayar hutang senilai Rp 450,000,000 kepada CV Maju Bersama (Wonosari,


NPWP 01.859.102.4-201.000) atas penyerahan barang dua bulan yang lalu

Binangun

(Depok, NPWP

18

Membeli garam dari CV Pasti Asin (Bangkalan NPWP 02.639.209.2-202.000)


secara cash senilai Rp 50,000,000

20

Impor dari Katzuya Tatzunaga Ltd. (Jepang) senilai Rp 1,000,000,000 dengan PIB
nomor 43.

Keterangan Tambahan :
1

Selain itu, terjadi penjualan secara eceran dengan faktur pajak tidak lengkap
kepada para wisatawan yang mengadakan factory tour ke lokasi pabrik perusahaan
selama bulan Januari 2011 sebesar Rp 990,00,000 (termasuk PPN)

SPT Masa PPN Desember 2010 menunjukkan posisi Lebih Bayar sebesar Rp
50,000,000 dan atas kelebihan tersebut dikompensasikan ke masa berikutnya

Dari tumpukan berkas ditemukan 3 FP Standar dari PT Mesere (NPWP


02.075.690.4-213.000 Jakarta) yang bertanggal 1 Desember 2010 (Rp
10.000.000), 10 November 2010 (Rp 50.000.000) dan 5 Agustus 2010 (Rp
25.000.000) yang belum dilaporkan di SPT masa PPN

Nomor kode Faktur Pajak Masukan diurutkan dari 1.

Apabila untuk masa Januari 2011 SPT perusahaan masih menunjukkan Lebih
Bayar, kelebihan tersebut akan dikompensasikan dengan masa pajak berikutnya
dan apabila menunjukkan Kurang Bayar, kekurangannya akan dilunasi pada batas
akhir pelunasan.

Soal
Susunlah SPT Masa PPN PT Sutera Halus masa Januari 2011

PT Sutera Halus merupakan perusahaan manufaktur yang memproduksi aneka karpet,


permadani dan kain tekstil (asumsikan tidak terutang PPnBM). Berikut identitas perusahaan :
Nama
NPWP
Alamat
Telp
Pengukuhan PKP
Direktur

:
:
:
:
:
:

PT Sutera Halus
01.000.000.8.001.000
Jl. Magelang Km 9,5 Sleman, Yogyakarta
0274-123456
10 Januari 2006
Sandy Tri Nugraha, SE, Ak

Berikut transaksi yang terjadi selama bulan Januari 2011 :


Penjualan/Penyerahan BKP - JKP
Tanggal
2

Menjual karpet secara konsinyasi kepada PT Jumbo Interland (Jl. Sudirman No. 3,
Jakarta, NPWP 02.000.000.6.001.000) senilai Rp 200,000,000

Menjual karpet secara tunai kepada PT Aman Intrasco (Bandung, NPWP


01.357.467.8-028.000) senilai Rp 440,000,000 (termasuk PPN)

Soal
Buatlah faktur pajak untuk kedua transaksi tersebut.

Anda mungkin juga menyukai