Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Sari, Ria Purnama. 2009. Penerapan Pembelajaran Kooperatif Model Think Pair Square dalam
Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas XI Materi Rekonsiliasi Bank SMK
SHALAHUDDIN Malang. Skripsi, Jurusan Pendidikan Akuntansi, Fakultas
Ekonomi, Universitas Negeri Malang. Pembimbing: (I) Dr. H. Tuhardjo, S.E., M.Si,
Ak, (II) Dr. Hj. Siti Thoyibatun, S.E., M.Pd, M. M.

Kata Kunci: Pembelajaran Kooperatif Model Think Pair Square, Hasil Belajar

Pembelajaran kooperatif model think pair square adalah penggunaan model belajar yang
memberikan kesempatan kepada siswa untuk menyelesaikan tugas yang dilakukan secara
mandiri setelah itu siswa diberi kesempatan oleh guru untuk menyelesaikan tugas secara
berkelompok yang terdiri dari empat orang dalam satu kelompok. Tujuan penelitian ini adalah
untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa yang diajar dengan menerapkan metode
pembelajaran kooperatif model think pair square dengan hasil belajar siswa yang diajar dengan
menerapkan metode konvensional dalam pembelajaran akuntansi kelas XI Ak di SMK
SHALAHUDDIN Malang.
Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan penelitian eksperimen yang
dinamakan Pre Experimental Design sering dipandang sebagai eksperimen tidak sebenarnya dan
sering disebut dengan istilah Quasi Experimental Design atau eksperimen semu. Peneliti
membagi subyek penelitian ini menjadi 2 kelompok, yaitu kelompok kontrol dan kelompok
eksperimen. Kelompok kontrol adalah adalah kelompok yang tidak dikenai perlakuan,
sedangakan kelompok eksperimen adalah kelompok yang dikenai perlakuan tertentu (dikenai
manipulasi).
Analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah t-test independent sample. Uji-t
digunakan untuk menguji perbedaan hasil belajar siswa yang menerapkan metode pembelajaran
kooperatif model think pair square dengan yang menerapkan metode konvensional. Data yang
digunakan adalah data primer yaitu nilai siswa kelompok kontrol dan kelompok eksperimen.
Dari hasil analisis uji-t menunjukkan bahwa kelas yang menerapkan metode pembelajaran
kooperatif model think pair square yang memperoleh hasil belajar yang lebih baik.
Dari penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran
kooperatif model think pair square dapat meningkatkan hasil belajar akuntansi siswa kelas XI Ak
Semester I SMK SHALAHUDDIN Malang. Untuk itu peneliti menyarankan para guru untuk
menerapkan pembelajaran kooperatif model think pair square untuk materi rekonsiliasi bank
sebagai model alternatif dalam pembelajaran akuntansi. disarankan bagi peneliti lain dapat
melakukan penelitian tentang penerapan pembelajaran kooperatif model think pair square dalam
pembelajaran akuntansi dengan materi yang lain. Diharapkan juga guru mempertimbangkan hasil
belajar siswa secara keseluruhan yaitu ranah kognitif, ranah afektif, dan ranah psikomotor,
sehingga hasil belajar siswa bersifat menyeluruh.

Anda mungkin juga menyukai