Anda di halaman 1dari 16

IKATAN ALUMNI SMA NEGERI 1 JAMBLANG

KECAMATAN JAMBLANG – KABUPATEN CIREBON 45156


Alamat : Jl. Nyi Mas Rarakerta No.33 Sitiwinangun – Jamblang 45156
Cp : 085722144270/email:
forum_ikasmanja@rocketmail.com
blog: http://forum-ikasmanja.blogspot.com/

No : I/B//07/2010 Cirebon, 21 Juni 2010

Hal : Donasi dan kerjasama sponsorship

Lamp : 1 Bendel Proposal

Kepada Yth,

Para Donatur dan Sponsorship

Di tempat

Dengan hormat,

Kami atas nama IKASMANJA ( Ikatan Alumni SMAN 1 Jamblang ) akan menyelenggarakan
:

Reuni SMA Negeri 1 Jamblang Tahun 2010

di Gedung SMA Negeri 1 Jamblang

Minggu, 12 September 2010 Pkl 09.00 WIB s.d. selesai

Untuk kelancaran dan suksesnya penyelenggaraan acara tersebut, kami mengharapkan


bantuan/dukungan/partisipasi dari para donatur maupun sponsorship melalui bentuk
kerjasama saling menguntungkan dan telah diatur dalam proposal resmi yang kami ajukan.

Sekiranya diperlukan, kami akan segera memberikan presentasi secara langsung


tentang rencana dan kesiapan kegiatan tersebut. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami
ucapkan terima kasih.

Panitia Pelaksana Reuni Akbar SMA Negeri 1 Jamblang Tahun 2010

Achmad Saptono Riza Ahmad Septian

Ketua Sekertaris
Sedikit Tentang IKASMANJA
Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Jamblang yang disingkat Ikasmanja, merupakan sebuah
forum alumni sekolah menengah negeri yang ada di kecamatan Jamblang Kabupaten Cirebon,
Jawa Barat. Ikasmanja didirikan pada tanggal 10 Januari 2010 atas prakarsa beberapa teman-
teman alumni Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Jamblang (Smanja) dari berbagai angkatan
yang pada waktu itu memang benar-benar membutuhkan wadah untuk silatturahmi dengan
teman-teman alumni yang lainnya.

Kebutuhan berkumpul, berbagi cerita, berbagi informasi lapangan pekerjaan serta


berbagi pengalaman menjadi pertimbangan yang cukup membuat kami merasa butuh akan
adanya forum Ikasmanja. Selain itu, dengan adanya forum Ikasmanja ini kami juga berharap
dapat membangun tali silatturahmi dengan elemen sekolah termasuk guru-guru, siswa dan
beserta keluarga besar SMAN 1 Jamblang.

Bukan hanya itu, kedepan Ikasmanja mempunyai beberapa program kerja yang sifatnya
lebih kepada bagaimana Ikasmanja mampu memfasilitasi rekan-rekan alumni dimanapun
sedang berada. Beberapa program kerja tersebut diantaranya adalah mengadakan training
skill, seminar tentang bagaimana menghadapi dunia kerja, seminar tentang bagaimana agar
menjadi Enterpreneurship dan lain sebagainya.
I. Dasar Pemikiran

Masyarakat Di Tengah Arus Globalisasi

Arus globalisasi tidak mampu terbendung lagi oleh ideologi yang ada pada bangsa
Indonesia. Ketika globalisasi sudah semakin menjamur di beberapa Negara termasuk
Indonesia, kemudian menyebabkan kebutuhan pasar di Indonesia semakin meningkat, banyak
bahan-bahan baku termasuk bahan pokok yang tidak bisa diakses oleh kalangan masyarakat
kelas menengah kebawah. Ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) berjalan beriringan
bersamaan dengan kebutuhan masyarakat saat ini. Hal ini berpengaruh pada kebutuhan dunia
kerja yang semakin menuntut tenaga kerja - yang menguasai bidang IPTEK.

Indonesia yang notabene adalah Negara sedang berkembang mau tidak mau harus
mengikuti perkembangan dunia Ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) yang terjadi pada
Negara-negara di dunia. Masuknya teknologi Internet di Indonesia membuat banyak
perusahaan besar yang bergantung pada teknologi tersebut. Sehingga, skill di bidang internet
menjadi suatu hal yang mahal di Indonesia.

Selain itu, banyaknya permasalahan dalam hal kepemimpinan di beberapa perusahaan di


Indonesia juga menjadi salah satu kendala besar. Sosok pemimpin yang bijaksana, pemimpin
yang mampu grassroot, loyal dan bertanggung jawab adalah harapan yang didambakan oleh
masyarakat Indonesia secara keseluruhan. Memang begitu pentingnya pola penyesuaian atau
beberapa usaha untuk menyesuaikan dengan adanya globalisasi di Negara yang kaya akan
sumber daya alamnya ini.

Kebutuhan Pasar Kerja di Indonesia


Kondisi perekonomian yang sedang tidak stabil akibat krisis global yang menimpa
beberapa Negara di dunia, termasuk adanya liberalisasi pasar di Indonesia adalah gambaran
betapa besarnya persaingan pasar – termasuk pasar kerja di Indonesia. Terlebih lagi sejak
terjadinya krisis moneter tahun 1996 lalu, angka kemiskinan semakin meningkat akibat
terjadinya PHK besar-besar pada beberapa perusahaan di Indonesia. Dampak yang lebih
signifikan lagi adalah banyaknya pelajar yang putus sekolah, pengangguran terdidik dimana-
mana bahkan terdapat banyak keluarga yang menderita kelaparan pada saat itu.

Pada tahun 2010 ini kondisi pasar sudah semakin bebas, dimana Negara lain dapat
dengan mudah mengimpor produk-produk perusahaannya ke Indonesia. Sebagai anggota
masyarakat dari Negara yang mempunyai sumber daya alam subur, tentunya kita tidak mau
begitu saja menjadi konsumen produk Negara lain. Bangsa Indonesia, khususnya lagi
masyarakat Indonesia seharusnya mampu menciptakan lapangan pekerjaan baru di Indonesia.

II. Maksud dan Tujuan


Reuni Sebagai Langkah Awal Menuju Pembangunan Dengan Semangat Kekeluargaan

Untuk menghadapi kondisi pasar sekarang ini, masyarakat dan bangsa Indonesia
membutuhkan semacam peningkatan kemampuan yang mengedepankan otak kanan. Perlu
adanya pengembangan skill dan lain sebagainya. Jawaban atas berbagai macam permasalahan
di atas adalah dibutuhkannya beberapa training, diskusi, seminar, serta minimal kumpul di
tingkatan alumni SMAN 1 Jamblang dan juga partisipasi dari pihak jajaran guru beserta siswa
SMAN 1 Jamblang agar bisa saling bertukar informasi dan saling memberikan masukan
tentang bagaimana menghadapi dunia kerja pada jaman sekarang.

Program reuni akbar merupakan salah satu kegiatan yang di selenggarakan oleh Forum
Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Jamblang (IKASMANJA), Kabupaten Cirebon. Reuni akbar
kali ini termasuk reuni perdana yang rencananya akan melibatkan 5 (lima) tahun angkatan
terakhir dari mulai tahun angkatan 2005 sampai dengan angkatan 2010.

Sebagai langkah awal menuju pembangunan dengan semangat kekeluargaan, dalam


agenda reuni akbar kali ini IKASMANJA memfasilitasi semua alumni agar berkumpul dalam
forum dan saling berbagi informasi beserta pengalaman. Harapan dari forum ini sendiri adalah
dapat semakin terjalinnya hubungan kekeluargaan antaralumni dan antara alumni dengan
pihak SMAN 1 Jamblang.

Maksud dan tujuan


Berkaitan dengan rencana penyelenggaraan Reuni Tahun ini, diharapkan akan
mampu menjadi wadah, sekaligus memberikan nafas segar dan menghapus dahaga untuk
menyimak kembali kenangan para alumni dan civitas akademika SMA Negeri 1 Jamblang,
sekaligus mempererat tali silaturahmi sekitar 400 alumni dan sejumlah undangan lainnya
yang akan hadir.
Kami berharap melalui pelaksanaan Reuni tahun 2010, mampu menjembatani berbagai
perbedaan yang ada di antara para alumni. Salah satunya adalah dengan memberikan
dukungan dari semua pihak demi terselenggaranya Reuni tahun 2010 ini, baik dalam
bentuk materi maupun non-materi, termasuk berbagai pemikiran jangka panjang demi
kelanjutan kiprah alumni yang dapat dirasakan manfaatnya, khususnya bagi SMA Negeri 1
Jamblang dan para alumninya, maupun bagi masyarakat pada umumnya.

III. Format Acara


Format acara Reuni Akbar tahun 2007 dengan konsep menjembatani perbedaan di
antara alumni dengan cerita nostalgia, adalah menyelenggarakan ajang silaturahmi dalam
bentuk reuni akbar di dalam ruangan tertutup (indoor) dan akan diisi dengan sejumlah
acara, termasuk hiburan berupa musik, kuis interaktif, slide show, pemberian penghargaan,
dan foto bersama. Rencana susunan acaranya adalah sebagai berikut:

SUSUNAN ACARA
Minggu, 12 September 2010

Pkl. 09.00 – 10.00 Registrasi peserta reuni & administrasi

Pkl. 10.00 – 10.10 Acara dimulai, MC membuka Acara

Pkl. 10.10 – 10.25 Sambutan Ketua Panitia

Pkl. 10.25 – 10.35 Sambutan Pelindung

Pkl. 10.35 – 11.35 Talk Show tema “Kiprah SMA Negeri 1 Jamblang dimasa kini dan
masa Yang akan datang.’’

Pkl. 11.35 – 11.45 Hiburan - hiburan

Pkl. 11.45 – 11.55 Kuis & Door Prize I

Pkl. 11.55 – 12.05 Kesan wakil angk. 2006 saat bersekolah di SMAN 1 Jamblang

Pkl. 12.05 – 13.00 Makan siang di hibur oleh Band/Siswa SMAN 1 Jamblang

Pkl. 13.00 – 13.10 Door Prize II

Pkl. 13.10 – 13.40 Pembentukan Forum Alumni dilanjutkan Deklarasi

Pkl. 13.40 – 14.00 Penggalangan Dana untuk bakti sosial

Pkl. 14.00- 14.40 Acara ditutup oleh MC diiringi lagu Padamu Negeri & Sayonara

Pkl. 14.40 – 15.00 Halal bi Halal + Foto bersama

Pkl. 15.00 – 16.00 Ramah tamah per angkatan/ per kelas

IV. NAMA PENYELENGGARA DAN NAMA ACARA


Nama panitia pelaksana adalah:

IKASMANJA ( Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Jamblang )

Nama acara adalah:

Reuni SMA Negeri 1 Jamblang Tahun 2010


Tema acara adalah:

” Temu kangen, pererat tali silaturrahmi serta kepedulian sosial”

Hari, Tanggal : Minggu, 12 September 2010

Waktu : Pkl 09.00 WIB s/d selesai

Tempat : GEDUNG SMAN 1 Jamblang

Alamat : Jl. Nyi mas rarakerta No. 33 Jamblang Cirebon

V. RINCIAN BIAYA PENYELENGGARAAN


Untuk mewujudkan dan merealisasikan event tersebut, maka kami membutuhkan

biaya dengan rencana rincian biaya yang dibutuhkan sebagai berikut:

A. Administrasi
1. Cetak proposal Rp. 500.000,-
2. Alat tulis kantor Rp. 300.000,-
3. Cetak undangan & Name Tag 1.000 undangan Rp. 2.275.000,-
4. Perijinan dan keamanan Rp. 2.000.000,-
5. Administrasi kesekretariatan dan komunikasi Rp. 3.000.000.-
Total Rp. 8.075.000,-
B. Honorarium/penghargaan
1. Bintang tamu Rp. 2.000.000,-
2. Konsumsi 400 orang Rp. 8.000.000,-
3. Plakat untuk sponsor, donatur, dll 20 x Rp. 200.000,- Rp. 4.000.000,-
Total Rp. 14.000.000,-
C. Publikasi dan Dokumentasi
1. Pembuatan spanduk 5 Bh @ Rp. 150.000,- Rp. 750.000,-
2. Iklan spot radio 2 station: Rp. 2.500.000,- x 2 Rp. 5.000.000,-
3. Iklan media cetak Rp. 5.000.000,-
4. Iklan layanan masyarakat di RCTV Rp. 5.000.000,-
5. Fotografi dan cetak foto digital + album Rp. 4.000.000,-
Total Rp. 19.750.000,-
D. Perlengkapan
1. Sound System dan alat band Rp. 7.000.000,-
2. Perlengkapan SLIDE SHOW Rp. 2.000.000,-
Total Rp. 9.000.000,-
E. Transportasi dan Operasional
1. Transportasi Rp. 2.000.000,-
2. Operasional penyelenggaraan Rp. 4.000.000,-
Total Rp. 6.000.000,-
F. Total biaya penyelenggaraan
Total biaya penyelenggaraan (A+B+C+D+E) Rp. 56.825.000,-

VI. SUSUNAN KEPANITIAAN


Pelindung/ penasehat : Drs. Elan Suwarlan
Ketua penyelenggara : Achmad Saptono
Sekertaris : Riza Ahmad Septian
Bendahara : Hetty

Acara : Rizka Dewi Nur Oktaviani


Humas : Adi Susanto
Publikasi, dokumentasi : Bambang Abi Fajry
Transportasi, peralatan : -Puad
- Moh. Abdullah
Konsumsi : Ria Ernawati

Registrasi undangan
Angkatan 2004 : Mulyanto
Angkatan 2005 : Achmad Saptono
Angkatan 2006 : Deni
Angkatan 2007 : Fuad
Angkatan 2008 : Hetty
Angkatan 2009 : Mohammad Abdullah
Angkatan 2010 : Slamet Armia

PENGURUS IKASMANJA

Ketua Sekertaris
ACHMAD SAPTONO RIZA AHMAD SEPTIAN

MENGETAHUI

Kepala Sekolah SMAN 1 JAMBLANG Wakasek.Humas SMAN 1 JAMBLANG

Drs. H. Sholichin, M.M.Pd Drs. Elan Suwarlan

Alamat Registrasi dan Informasi:


1. SMAN 1 Jamblang : Jl. Nyimas rarakerta No. 33 Jamblang Cirebon
Telp. ( 0231 )
2. Panitia : Jl. Nyimas rarakerta No. 33 Jamblang Cirebon
Telp. Achmad Saptono ( 085722144270 )

Email : forum_ikasmanja@rocketmail.com
Blog : http://forum-ikasmanja.blogspot.com

VII. KATEGORI SPONSOR (SPONSORSHIPS) dan DONASI

Guna membantu penyelenggaraan, pihak sponsor yang berniat untuk berpartisipasi


maupun para donatur untuk bekerja sama dalam merealisasikan event tersebut, maka kami
berikan beberapa kategori sponsorship berikut keterangannya sebagai bahan pertimbangan
bentuk kerjasama. Berikut adalah beberapa kategori sponsor yang telah ditentukan.

Semua kategori sponsorship, besarnya biaya, fasilitas, dan keterangan tersebut di


atas tidak bersifat mengikat dan sewaktu waktu dapat berubah sesuai dengan keadaan
(dapat dikondisikan). Mengenai hal-hal lain yang belum tercantum dan diatur dalam uraian
di atas, dapat dibicarakan dan disepakati kemudian.

Khusus mengenai bentuk partisipasi berupa donasi, kami berharap dapat dilakukan
pertemuan khusus untuk membahas bentuk donasi dan kompensasi yang akan diberikan. Jenis
Sponsor Fasilitas Keterangan

A. Sponsor Tunggal (80% dari total biaya)

1. Atribut panitia event Sponsor Tunggal

2. Backdrop panggung (disesuaikan)

3. Standing banner promosi 2 buah

4. Logo di Undangan/tiket masuk

5. Spanduk event

6. Open Table

B. Sponsor Utama (50% dari total biaya)

1. Atribut panitia event Ada Sponsor Lain

2. Backdrop panggung (disesuaikan)

3. Standing banner promosi 1 buah

4. Logo di Undangan/tiket masuk

5. Spanduk event

6. Open Table

C. Sponsor Madya (30% dari total biaya)


1. Atribut panitia event Ada Sponsor Lain

2. Backdrop panggung (disesuaikan)

3. Spanduk event

4. Logo di Undangan/tiket masuk

5. Open Table

D. Co-Sponsor (10% dari total biaya)

1. Atribut panitia event (disesuaikan) Ada Sponsor Lain

2. Logo di Undangan/tiket masuk

3. Open Table

VIII. Lokasi Pemasangan Spanduk/Baliho

Lokasi pemasangan spanduk, eks :

1. Lingkungan sekolah
2. Depan gerbang sekolah
3. Depan Turunan Jamblang
4. Depan Turunan Klangenan
5. Pertigaan Jalan Danawinangun

IX. SURAT PERJANJIAN KERJA SAMA


SURAT KONTRAK

Yang bertindak di bawah ini:


Nama : __________________________________
Alamat : __________________________________
Bertindak untuk dan atas nama
Perusahaan : __________________________________
Alamat kantor : __________________________________
Jabatan : __________________________________
Selanjutnya dalam surat perjanjian ini disebut sebagai pihak pertama.
Nama : __________________________________
Alamat : __________________________________
Bertindak untuk dan atas nama Panitia Reuni SMA Negeri 1 Jamblang Tahun 2010
yang beralamat di Jl. Nyimas rarakerta No. 33 Jamblang Cirebon. Selanjutnya dalam surat
perjanjian ini disebut sebagai pihak kedua.
Dengan ini pihak pertama menyatakan bahwa pada hari , tanggal _____________
bersedia menjadi (*) ( pilih salah satu )
 Sponsor Tunggal  Sponsor Utama
 Sponsor Madya  Sponsor Co-Sponsor
pada acara Reuni SMAN 1 Jamblang yang akan diselenggarakan :
oleh pihak kedua pada:
Hari, tanggal : Minggu, 12 September 2010
Tempat : Gedung SMAN 1 Jamblang
Waktu : Pkl. 09.00 WIB s.d. selesai
Dan selanjutnya pihak pertama bersedia mentaati peraturan dan segala ketentuan yang
telah ditentukan oleh pihak kedua.

Pihak Pertama, Pihak Kedua,

...................................................... ……………………………….
(*): beri tanda 3untuk pilihan yang diinginkan

X. TANDA TERIMA PEMBAYARAN


Kuitansi No. : …………………………..
Telah terima dari : …………………………………………………………………………
Atas nama/perusahaan: ……………………………………………………………...………….
Alamat :……………………………………………………..Telp: …………….
Uang sebesar : Rp. ………………..…..,-
(………………………………………………………………………………………………..)
Untuk pembayaran: Donasi/Sponsorship (*) Reuni SMA Negeri 1 Jamblang Th. 2010
Cirebon, ______________ 200__
Panitia Reuni
SMA Negeri 1 Jamblang Tahun 2010
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------
(Nama lengkap & jabatan penerima)
Telah terima dari : ………………………………………………………………………
Atas nama/perusahaan: ………………………………………………………………...……
Alamat :……………………………………………………Telp:…………….
Uang sebesar: Rp. ………………..…..,-
(………………………………………………………………………………………………..)
Untuk pembayaran: Donasi/Sponsorship (*) Reuni SMA Negeri 1 Jamblang Th. 2010
Cirebon, ______________ 200__
Panitia Reuni
SMA Neger 1 Jamblang Tahun 2010
-----------------------------------------

(Nama lengkap & jabatan penerima)

Anda mungkin juga menyukai