Anda di halaman 1dari 5

Saus Asam Manis

Yang doyan ikan kakap, udang goreng tepung, ayam goreng tepung, nugget,
tempe-tahu goreng, tapi bosan pake kecap atau sambal botolan atau sambal
ulek lainnya, bisa dicoba dengan rasa saus yang lain. Lebih nikmat lagi jika
kita siapkan saus asam manis.

Bahan dan Cara membuatnya : 

 Tumis bawang bombay dan bawang merah


 Tambahkan saus tomat atau tomat + air + cabai kalau suka
 Tambahkan gula, garam, merica dan kecap
 Tambahkan irisan nanas, irisan paprika kalau suka
 Ada yang nambahin chinese wine vinegar (bisa dilewat)
 Tambahkan tepung maizena yang udah dilarutin ke air, supaya kental.

NB : Saya membuat tidak memakai takaran, saya buat sesuai kebutuhan


saja.

Resep Udang Goreng Asam Manis

12 Share
Bahan: 
400 gr udang besar, kupas, tanggalkan ekornya 
100 gr tepung roti kasar 
2 btr telur, kocok lepas 
1/2 sdt lada bubuk 
1 sdt garam 
2 sdm air jeruk nipis 
minyak goreng

Saus: 
1/4 buah bawang bombai, iris panjang 
2 buah cabai merah besar, iris korek api 
2 buah cabai hijau besar, iris korek api 
2 sdm saus cabai 
3 sdm saus tomat 
400 ml air kaldu 
1 sdm maizena, cairkan 
3 sdm air jeruk nipis 
1/2 sdt lada halus 
1/2 sdt garam 
1 sdm mentega untuk menumis

Cara membuat: 
1. Campur udang dengan lada, garam dan air jeruk nipis, aduk rata. Biarkan
15 menit hingga meresap. 
2. Lumuri udang dengan telur kocok, tepung roti dan telur kocok lagi hingga
rata. Lakukan hingga udang habis. Masukkan dalam lemari pendingin selama
15 menit. 
3. Panaskan minyak, goreng udang hingga kuning kecokelatan, angkat,
tiriskan. 
4. Saus: panaskan mentega, tumis bawang bombai hingga harum,
masukkan cabai merah, cabai hijau, dan air aduk rata. Masukkan saus cabai,
saus tomat, lada dan garam, aduk hingga mendidih. Masukkan air jeruk
nipis, aduk rata, angkat. 
5. Sajikan udang dengan sausnya.
 Saus Asam Manis :
1 sdm minyak goreng
1 siung bawang putih, memarkan
1 buah cabai merah, buang bijinya lalu iris tipis
250 ml air kaldu
2 sdm saus tomat
1 sdm gula pasir
¼ sdt minyak wijen
1 sdm cuka
1 sdt tepung kanji, larutkan dengan 1 sdm air

Cara Membuat :
1. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih dan cabai merah hingga harum.
2. Tuangi kaldu dan masukkan bahan-bahan yang lain, kecuali larutan kanji. aduk hingga
mendidih, lalu tuangi larutan tepung kanji. Aduk-aduk hingga kental dan meletup-letup.
3. Angkat, dinginkan dan sajikan.

Saus Asem Manis


100 gr bawang bombai, iris kasar

2 bh cabai merah besar, potong 1 cm


2 sdm saus cabai

3 sdm saus tomat

250 ml air kaldu

1 sdm tepung maizena, cairkan

3 sdm air jeruk nipis

½ sdt lada

½ sdt garam

1 sdt gula pasir

1 sdm mentega untuk menumis

Anda mungkin juga menyukai