Anda di halaman 1dari 2

BAB I.

PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Seorang atlet tentu keinginan terbesarnya adalah menjadi seorang pemenang. Akan
tetapi sekarang ini kemenangan dapat diraih dengan cara yang tidak sportif, seperti
penggunaan obat-obatan terlarang yang dapat menambah stamina mereka. Penggunaan obat-
obatan seperti itu dikarenakan banyaknya atlet yang mempunyai fisik atau stamina yang
lemah terutama untuk atlet yang menggunakan tenaga. Seperti sepak bola, badminton, futsal,
basket dan lain sebagainya. Contoh, tidak sedikit pemain sepak bola yang tidak sanggup
bermain di lapangan dalam waktu 2 x 45 menit karena fisik mereka yang tidak kuat. Oleh
karena itu diantara atlet tersebut mengkonsumsi obat-obatan seperti Dopping atau obat
penambah tenaga, guna memperkuat fisik mereka.
Obat-obatan yang mengandung zat berbahaya selain dilarang oleh peraturan olahraga
juga dilarang di dalam kesehatan, karena dapat mengganggu kesehatan seseorang secara
berlahan-lahan, dan hal tersebut juga dapat menjadikan ketergantungan dan kecanduan.
Pisang merupakan salah satu buah yang dapat memberikan tenaga tambahan dalam
melakukan kegiatan olahraga apabila di konsumsi sebelum beraktivitas olahraga. Karena
dalam pisang tersebut terdapat beberapa zat yang sangat diperlukan di dalam tubuh manusia.
Seperti protein, karbohidrat, serat, kalsium, vitamin A, vitamin B, vitamin C dan air. Selain
pisang itu aman untuk dikonsumsi, pisang juga mempunyai sifat mudah larut di dalam tubuh.
Sehingga bila mengkonsumsi pisang sebelum pertandingan atau perlombaan dimulai,
nantinya akan mempunyai tenaga tambahan atau tenaga lebih dari pada atlet yang lain. Hal itu
juga tidak dilarang oleh peraturan keolahragaan dan tidak mengganggu kesehatan seperti
halnya pada dopping atau suplemen.
Dengan dimanfaatkannya pisang sebagai penambah stamina, atlet dapat bersih dan
terhindar dari penggunaan obat-obat terlarang yang mengatas namakan suplemen penambah
tenaga. Sehingga para atlet dapat bertanding secara jujur dan sportif. Terutama pemain
olahraga yang ada di Indonesia harapannya dapat memberikan sumbangan berupa juara di
tingkat Internasional, dan Indonesia lebih dipandang oleh masyarakat dunia terutama dalam
bidang olahraga.
2. Rumusan Masalah
1. Apa saja kandungan yang terdapat di dalam pisang, sehingga dapat memberikan tenaga
tambahan untuk aktivitas fisik terutama atlet ?
2. Pisang-pisang yang seperti apa yang bisa memberikan tenaga tambahan?

3. Tujuan
1. Mengetahui isi kandungan pisang terutama untuk aktivitas fisik
2. Untuk mengetahui cara kerja pisang dalam tubuh manusia setelah dikonsumsi

4. Manfaat
Pisang dapat memberikan tenaga tambahan untuk aktifitas fisik, Penggunaan pisang
yang teratur juga dapat memberikan sistem pencernaan menjadi lancar, dan jika dikonsomsi
untuk aktifitas fisik dapat menambah tenaga yang waktu yang cepat jika dibandingkan dengan
nasi dan makanan lain, karena pisang mempunyai kandungan-kandungan yang dapat
memberikan tenaga tambahan untuk beraktivitas

5. Asumsi
Sebagai seorang atlet harus bertanding secara sportif tanpa obat-obatan, kerena obat-
obatan dapat merusak kesehatan dan dapat menjadikan penggunanya menjadi ketergantungan
terhadap obat tersebut, Jika tetap dikonsumsi akan mengakibatkan kerusakan jaringan tubuh
seperti paru-paru, ginjal dan jantung serta yang paling parah akan mengakibatkan kematian.

6. Ruang Lingkup dan Keterbatasan Penelitian


Pemanfatan pisang dalam aktifitas sehari-hari dapat diterapkan dan juga dapat diteliti
pada atlet yang menggeluti aktifitas olahraga yang bersifat fisik seperti, sepak bola, lari, dan
futsal.

7. Definisi Istilah
a. Stamina adalah bentuk kekuatan tubuh untuk bergerak maksimal
b. Dopping adalah obat-obatan terlarang
c. Pisang adalah buah yang dapat memberikan energi

Anda mungkin juga menyukai